Kesultanan Bolango

Kesultanan Bolango

Pohala'a Bolango
1482–1862
Lambang Kesultanan Bolango yang terukir pada makam Sultan Ibrahim Duawulu bergelar Ti Hubulo atau disebut Raja Gobel
Lambang Kesultanan Bolango yang terukir pada makam Sultan Ibrahim Duawulu bergelar Ti Hubulo atau disebut Raja Gobel
Ibu kotaTapa
Bahasa yang umum digunakanBahasa Bolango
Agama
Sunni Islam
PemerintahanMonarki Konstitusional
Raja/Sultan 
• 1482 - 1535
Raja Datau
• 1752 - 1772
Raja Ibrahim Duawulu atau Ti Hubulo bergelar Ti Aulia Salihin
• 1857-1862
Raja Tilahunga atau Abdullatif bin Muhammad Saleh Tilahunga Wadipalapa
Sejarah 
• Didirikan
1482
• Berakhir
1862
Digantikan oleh
Indonesia
Sunting kotak info
Sunting kotak info • Lihat • Bicara
Info templat
Bantuan penggunaan templat ini

Kesultanan Bolango atau sering disebut juga Kerajaan Bolango atau Kerajaan Bulango merupakan salah satu kerajaan yang tumbuh dan berkembang di Semenanjung Utara, Pulau Sulawesi, Indonesia. Kerajaan ini bermula di daerah Tapa, Gorontalo hingga ke sebagian wilayah Bolaang Mongondow di Sulawesi utara.[1]

Dalam catatan sejarah, Kesultanan Bolango merupakan salah satu Kerajaan di Gorontalo yang keras menentang hadirnya penjajah Belanda di Pulau Sulawesi. Selain itu, para pembesar negeri dari Kesultanan Bolango juga berperan dalam dakwah dan penyebaran agama Islam di wilayah itu.

Salah satu Raja Bolango yang mahsyur dan terkenal adalah Sultan Ibrahim Duawulu atau dikenal masyarakat dengan nama "Raja Hubulo" atau "Raja Gobel" yang bergelar "Ti Aulia Salihin" yang berarti Sang Aulia yang taat menjalan syariat agama Islam.[2] Adapun tokoh nasional Rachmat Gobel merupakan keturunan dari Raja Hubulo yang dapat ditelusuri dari nasab Ayahnya, Thayeb Mohammad Gobel.

Sejarah

Bolango atau Bulango adalah nama sebuah suku kecil bernama Suku Bolango yang menjadi bagian dari etnis Gorontalo sekaligus nama kerajaan tradisional yang teritorial kekuasaannya pernah menempati daerah bernama Tapa, Gorontalo. Setelah datangnya Pemerintah Hindia Belanda ke Gorontalo, tentu membawa perubahan formasi sosial, teritorial, ekonomi, dan politik pada Kerajaan Bolango.

Kebijakan penjajah yang semakin menyulitkan raja dan para bangsawan Bolango membuat mereka melakukan migrasi ke beberapa wilayah dan akhirnya menyatu dan membentuk Kerajaan Bolaang Uki di Molibagu, sekarang wilayah Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan, Sulawesi Utara.[3]

Dalam catatan Haga dijelaskan penduduk Bolango berasal dari Suwawa. Sebagian menetap di Tapa dan membentuk kerajaan baru, sedangkan sebagian lainnya menetap di Atinggola (Haga, 1931:1-2).

Namun, sumber lain menjelaskan bahwa kelompok Bolango pada awalnya adalah suku pengembara laut. J.G.F. Riedel menyebut Bolango sebagai kelompok footloose atau suku yang seringkali melakukan migrasi (Henley, 2005:183).

Peristiwa-peristiwa Kerajaan Bolango di wilayah Tapa dapat direkonstruksi dengan baik kalau kita memahami ciri-ciri sosial-kulturalnya dalam lingkup kekuatan dan kekuasaan politik wilayah Gorontalo. Salah satu ciri mendasarnya, adalah kedudukan serta peranan Bolango dalam lingkup Limo Lo Pohalaa, atau persekutuan lima kerajaan yaitu Gorontalo (Hulontalo), Limboto (Limutu), Bone-Suwawa-Bintauna, Bolango, dan Atinggola atau Andagile (Haga, 1931:1-2; Tacco, 1935:81).

Dalam dinamika persekutuan Limo Lo Pohalaa, Bolango punya identitas dalam konteks sejarah di wilayah itu. Namun, dalam perjalanan sejarahnya, terjadi perubahan besar pada eksistensi kerajaan Bolango, tepatnya terjadi setelah raja dan para pembesar Kerajaan Bolango memutuskan untuk melakukan perpindahan pusat kerajaan bersama dengan para pengikutnya, yang pada akhirnya membentuk kerajaan baru di Molibagu atau di Bolaang Uki.

Akhirnya kedudukan Bolango dalam persekutuan Limo Lo Pohalaa di Gorontalo digantikan kedudukannya oleh Boalemo.

Struktur Pemerintahan Kesultanan

Kerajaan Bolango mengalami kemajuan setelah masuk dalam persekutuan Limo Lo Pohalaa yang artinya adalah persekutuan lima kerajaan yang bersaudara dan secara bersama-sama berpedoman pada agama dan adat istiadat yang sama. Tentu kelimanya punya kepentingan politik, sosial, ekonomi, kebudayaan dan militernya yang sama dan diupayakan bersama.

Pada struktur birokrasi Kerajaan Bolango terdapat penguasa tertinggi yang dijabat olongia lipu (raja negeri). Di awal pembentukan kerajaan, olongia dibantu oleh tiga wulea lo lipu dan tiga walaapulu.

Perkembangan kerajaan selanjutnya, struktur birokrasi kerajaan mengalami perluasan dengan menambahkan jabatan huhuhu, apitalau, dan kadli.

Pada pelaksanaan pemerintahan kerajaan terdapat olongia sebagai penguasa tertinggi (wisesa) yang dibantu huhuhu (saudara tua) yang bertugas membantu menjalankan urusan pemerintahan bersama wulea lo lipu dan walaapulu. Selain itu, mereka bertugas mengatur hukum, dan tata tertib kerajaan.

Adapun untuk urusan keamanan kerajaan dijabat apitalau, sebagai panglima yang menjaga keamanan kerajaan dan mengatur pasukan jika kerajaan dalam perang.

Pada tingkat struktur masyarakat terdapat 5 lapisan sosial, yaitu:

  • Pertama, olongia dan keluarganya.
  • Kedua, ponimpalo sebagai bangsawan atau golongan yang berhak menduduki jabatan huhuhu.
  • Ketiga adalah timbuli atau disebut juga bangsawan menengah, golongan tersebut hanya berhak menjabat sebagai wulea lo lipu.
  • Keempat adalah golongan penduduk kebanyakan sebagai abdi yang merdeka.
  • Kelompok kelima adalah wato atau budak (Lipoeto, 1949:3).

Dari gambaran birokrasi di atas tampak jelas bahwa peranan olongia, huhuhu, dan wulea lo lipu sangat besar dan penting dalam kelangsungan suatu kerajaan. Di samping merumuskan dan menetapkan peraturan dalam kerajaan, para pejabat tinggi kerajaan tersebut juga mengatur kehidupan keagamaan dan adat istiadat.

Pusat Pemerintahan

Tapa

Kedudukan pusat pemerintahan Kerajaan Bolango terletak di Tapa yang kini masuk sebagai bagian dari Kabupaten Bone Bolango, Provinsi Gorontalo.

Pada 1862, para kerabat kerajaan akhirnya melakukan migrasi dari Tapa menuju Bolang Uki untuk bergabung dengan para kerabatnya. Walaupun beberapa penduduk Bolango masih memilih menetap di Tapa, sedang sebagiannya lagi tersebar di Bintauna, Suwawa, Tibawa, Batudaa, Paguyaman, Kwandang, Atinggola, Boalemo, dan Pohuwato.

Sehubungan raja dan pembesar Bolango mengungsi ke Bolaang Uki yang kini masuk dalam wilayah Bolaang Mongondow Selatan, maka untuk mempertahankan status persekutuan Limo lo Pohalaa, maka kedudukan Bolango digantikan Boalemo yang sebelumnya masuk dalam vasal atau kekuasaan Limboto.

Eksistensi Kerajaan Bolango kemudian berakhir dan digantikan oleh Kerajaan Bolaang Uki dengan para raja dan bangsawannya merupakan keluarga Kerajaan Bolango dari Tapa, Gorontalo.

Lambang Kerajaan

Lambang Kerajaan Bolango

Dalam ornamen ukiran pada makam Raja Bolango, Ibrahim Duawulu ditemukan lambang Kerajaan Bolango yang terdiri dari dua kuda jantan yang mengapit di kiri dan kanan lambang dengan keris yang menghunus keatas dibagian tengah.

Masuknya Agama Islam

Masuknya Islam di Kerajaan Bolango pada tahun 1530 atau lima tahun sebelum kepemimpinan Raja Datau berakhir.

Proses penyebaran Islam terus dilakukan dengan cara penyampaian dakwah dan pendidikan oleh para ulama atau Aulia yang ada di Gorontalo.

Selain itu, aktifitas dakwah dan penyebaran Islam di Gorontalo memasuki masa emasnya di masa pemerintahan Raja Ibrahim Duawulu. Karena kegigihannya, Raja Ibrahim Duawulu dikenal sebagai salah satu penyiar agama Islam di Teluk Tomini hingga menyebar luas diluar Gorontalo, meluas sampai ke Sulawesi Utara.

Daftar Pustaka Rujukan

  • Alwi, Des. 2005. Sejarah Maluku: Banda Nairas, Ternate, Tidore da√√ Ambon. Jakarta: Dian Penduduk.
  • Bastiaans, J. 1996. “Persekutuan Limbotto dan Gorontalo”, dalam Taufik Abdullah (ed.) Sejarah Lokal di Indonesia. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press.
  • Botutihe, Medi dan Farah Daulima. 2007. Sejarah Perkembangan Limo Pohalaa di Daerah Gorontalo. Limboto: Forum Suara Perempuan LSM Mbu’I Bungale.
  • Casparis, J.G de. 1975. Indonesian Palaeography: A History of Writing In Indonesian From The Beginning To C. A.D 1500. Leiden/ Koln: E. J. Brill.
  • Frederick, William H. & Soeri Soeroto (peny.). 1984. Pemahaman Sejarah Indonesia: Sebelum dan Sesudah Revolusi. Jakarta: LP3ES.
  • Gobel, Deddy A. 2012. Daftar Raja-Raja Bolango dan Napak Tilas yang Dilakukan Suku Bangsa Bolango. Molibagu: tp.
  • Gottshalk, Louis. 1986. Mengerti Sejarah. Dalam Nugroho Notosusanto (terj.). Jakarta: UI Press.
  • Haga, B.J. 1931. De Lima-pahalaä (Gorontalo): Volksordening, adatrecht en bestuurspolitiek. LXXI. Bandoeng: A.C Nix & Co, 1931.
  • Henley, David. 2005. Fertility, Food and Fever: Population, Economy and Environment in North and Central Sulawesi, 1600-1930. Leiden: KITLV.
  • Joesoef, S dan Bakir Gobol. 1986. Sejarah Suku Bolango Dari Masa Ke Masa dan Perjuangannya Menyambut Proklamasi 17 Agustus 1945. tp.
  • Juwono, Harto dan Yosephine Hutagalung. 2005. Limo Lo Pohalaa Sejarah Kerajaan Gorontalo. Yogyakarta: Ombak.
  • Kartodirdjo, Sartono. 2014. Pendekatan Ilmu Sosial Dalam Metodologi Sejarah. Yogyakarta: Penerbit Ombak.
  • Kuntowijoyo. 1995. Pengantar Ilmu Sejarah. Yogyakarta: Benteng.
  • Lipoeto, M.H. 1949. Sedjarah Gorontalo: Dua Lima Pohalaa. X. Gorontalo: Pertjetakan Ra’jat Gorontalo.
  • Munir, Rozy. 1981. Dasar-Dasar Demografi. Jakarta: Lembaga Demografi Fakultas Ekonomi, Universitas Indonesia.
  • Nur, S.R. 1949. Sejarah Perkembangan Limo Pohalaa Di Daerah Gorontalo. tp.
  • Poelinggomang, Edward L. 2002. Makassar Abad XIX: Studi Kebijakan Perdagangan Maritim. Jakarta: Kepustakaan Populer Gramedia.
  • Polontalo, Ibrahim. 1986. Proses Masuk dan berkembangnya Kekuasaan Pemerintahan Hindia-Belanda di Gorontalo Abad XVII sampai Abad XIX. Gorontalo: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sam Ratulangi Manado di Gorontalo.
  • Riedel, J.G.F. 1862. Pada menjatakan babarapa perkara deri pada hhikajatnja tuwah tanah Minahasa sampej palla adatangan orang kulit putih Nederlanda itu. Batavia: Landsdrukkerij. [“Inilah Pintu Gerbang pengatahuwan ltu Apatah Dibukakan Guna Orang-Orang Padudokh Tanah Minahasa Ini”].
  • -----------. 1870. “Het landschappen Holontalo, Limoeto, Bone, Boalemo en Katinggola of Andagile: geographische, statistische, h i s t o r i s c h e e n e t h n o g r a p h i s c h e aanteekeningen”, Tijdschrijt voor Indische Taal-, Land- en Volkenkunde (TBG), XIX.
  • Sneddon, J dan H.T. Usup. 1986. Shared Sound Changes In The Gorontalic Language Group: Implications for Subgrouping. Leiden: KITLV.
  • Soedjamoko, (ed.). 2007. An Introduction to Indonesian Historiography. Jakarta: Equinox Publishing Indonesia.
  • Tacco, Richard. 1935. Het Volk Van Gorontalo: (Historich Traditioneel Maatschappelijk Cultural Sociaal Karakteristiek en Economisch). Gorontalo: Yo Un Ann.

Lihat Pula

Referensi

  1. ^ Hasanuddin, Hasanuddin (2020-06-18). "BOLANGO: KERAJAAN TRADISIONAL DI GORONTALO". Walasuji : Jurnal Sejarah dan Budaya. 7: 93–108. doi:10.36869/wjsb.v7i1.89. 
  2. ^ "Mengenal Raja Hubulo, Tokoh Wali Penyebar Islam di Gorontalo". kumparan. Diakses tanggal 2022-04-27. 
  3. ^ Hartono, Yudi (2017-01-10). "MODEL PEMBELAJARAN NILAI-NILAI KARAKTER BANGSA DI INDONESIA DARI MASA KE MASA". AGASTYA: JURNAL SEJARAH DAN PEMBELAJARANNYA. 7 (01). doi:10.25273/ajsp.v7i01.1059. ISSN 2502-2857. 

Read other articles:

Strada statale 623del Passo BrasaLocalizzazioneStato Italia Regioni Emilia-Romagna Province Modena Bologna DatiClassificazioneStrada statale InizioModena FineSS324 presso Crociale (Gaggio Montano) Lunghezza80,230[1] km Provvedimento di istituzioneD.M. 12/12/1970 - G.U. 59 del 08/03/1971[2] GestoreANAS (1971-2001; 2021- presente) Manuale La strada statale 623 del Passo Brasa (SS 623) è una strada statale italiana che attraversa i territori di due province e...

 

 

Classic rock radio station in Washington, D.C. Not to be confused with Aurora, Illinois, radio station WBIG (AM). WBIG-FMWashington, D.C.Broadcast areaWashington metropolitan areaFrequency100.3 MHz (HD Radio)BrandingBig 100ProgrammingFormatClassic rockSubchannelsHD2: WUST simulcast (Black-oriented news)AffiliationsWashington CommandersOwnershipOwneriHeartMedia, Inc.(iHM Licenses, LLC)Sister stationsWASH, WIHT, WMZQ-FM, WUST, WWDCHistoryFirst air date1948Former call signsWOOK-FM (1951)WFAN (19...

 

 

Luxair Fly in good companyCodes IATAOACIIndicatif d'appel LG LGL LUXAIR Repères historiques Date de création 31 mars 1962 (61 ans) Généralités Basée à Aéroport de Luxembourg-Findel Programme de fidélité Miles & More Taille de la flotte 23 (2023) Nombre de destinations 93 (2023) Siège social Luxembourg Dirigeants Gilles Feith, Président du Comité de Direction et Directeur Général Site web www.luxair.lu modifier Luxair (Luxair S.A., Société Luxembourgeoise de Navigati...

Artikel ini tidak memiliki referensi atau sumber tepercaya sehingga isinya tidak bisa dipastikan. Tolong bantu perbaiki artikel ini dengan menambahkan referensi yang layak. Tulisan tanpa sumber dapat dipertanyakan dan dihapus sewaktu-waktu.Cari sumber: Plaza Pekalongan – berita · surat kabar · buku · cendekiawan · JSTOR Plaza PekalonganLokasiPekalonganAlamatJl. Nusantara No. 5, Kauman, Pekalongan Timur, Pekalongan, Jawa TengahTanggal dibuka1994Pengemba...

 

 

Halaman ini berisi artikel tentang sebuah bank ritel. Untuk induk perusahaannya, lihat Royal Bank of Scotland Group. Artikel ini bukan mengenai Bank of Scotland. The Royal Bank of Scotland plcBanca Rìoghail na h-AlbaJenisPublik1IndustriKeuangan dan asuransiDidirikan1727KantorpusatEdinburgh, SkotlandiaTokohkunciStephen Hester, Group CEOProdukKeuangan dan asuransiBank KonsumenBank KorporasiKaryawan141.0002IndukRoyal Bank of Scotland GroupSitus webwww.rbs.co.ukCatatan kaki / referensi1 Ana...

 

 

У этого термина существуют и другие значения, см. Трал. Трал — высокопроизводительное буксируемое (тралирующее) сетное отцеживающее орудие лова, широко применяемое в мировом морском промышленном рыболовстве. Представляет собой большой сетный буксируемый рыболовным...

This article needs additional citations for verification. Please help improve this article by adding citations to reliable sources. Unsourced material may be challenged and removed.Find sources: Architecture of Washington, D.C. – news · newspapers · books · scholar · JSTOR (February 2022) (Learn how and when to remove this message) Three iconic, classically inspired American landmarks on the National Mall illuminated at night: the Lincoln Memorial (fo...

 

 

Ship-borne siege engine This article is about naval weapon. For other uses, see Sambuca (disambiguation). Reconstruction of a Greek sambuca vteSecond Punic War Prelude Saguntum Rhone Crossing of the Alps Italy Ticinus Trebia Mutina Placentia Victumulae Lake Trasimene Umbrian Lake Crossing of the Apennines Ager Falernus Geronium Cannae Silva Litana 1st Nola Nuceria Alfaterna 1st Casilinum Hamae 1st Petelia Cumae 2nd Nola 1st Beneventum 3rd Nola 2nd Casilinum Lucania Arpi 1st Tarentum 2nd Benev...

 

 

Medali emas Medali emas biasanya adalah medali tertinggi yang dianugerahkan di bidang non-militer. Konsep ini berasal dari dunia militer, mulanya sebagai pengakuan sederhana pada tingkat militer dan belakangan sebagai tanda penerimaan ke suatu peringkat militer yang berasal dari abad pertengahan.[1] Sejak abad ke-18, medali emas dianugerahkan dalam bidang seni (misalnya oleh Akademi Kerajaan Denmark), biasanya sebagai lambang penghargaan yang diberikan kepada seorang siswa yang menon...

Founding emperor of the Nguyễn dynasty (r. 1802–04) You can help expand this article with text translated from the corresponding article in Vietnamese. (November 2021) Click [show] for important translation instructions. View a machine-translated version of the Vietnamese article. Machine translation, like DeepL or Google Translate, is a useful starting point for translations, but translators must revise errors as necessary and confirm that the translation is accurate, rather than si...

 

 

Religion in Israel (2016)[1]   Judaism–Hiloni (33.1%)  Judaism–Masorti (24.3%)  Judaism–Dati (8.8%)  Judaism–Haredi (7.3%)  Islam (18.1%)  Christianity (1.9%)  Druze (1.6%)  Others and unclassified (4.8%) Religion in Israel is manifested primarily in Judaism, the ethnic religion of the Jewish people. The State of Israel declares itself as a Jewish and democratic state and is the only country in th...

 

 

Dried latex of the opium poppy containing narcotic compounds For other uses, see Opium (disambiguation). OpiumOpium poppy seed pod exuding latex from a cutSource plant(s)Papaver somniferumPart(s) of plantLatex capsule seedsGeographic originUncertain, possibly Asia Minor,[1] or Spain, southern France and northwestern Africa[2]Active ingredients Morphine codeine noscapine papaverine thebaine Main producers Myanmar Afghanistan Colombia Laos Mexico India Pakistan Thailand Turkey C...

Questa voce o sezione sull'argomento Musicisti statunitensi non cita le fonti necessarie o quelle presenti sono insufficienti. Puoi migliorare questa voce aggiungendo citazioni da fonti attendibili secondo le linee guida sull'uso delle fonti. Segui i suggerimenti del progetto di riferimento. Big Daddy KaneBig Daddy Kane nel 2013 Nazionalità Stati Uniti GenereHip hop Periodo di attività musicale1984 – in attività Album pubblicati7 Studio7 Sito ufficiale Modif...

 

 

Cette page concerne l'année 1913 (MCMXIII en chiffres romains) du calendrier grégorien. Chronologies Soldats grecs pendant la deuxième guerre balkaniqueDonnées clés 1910 1911 1912  1913  1914 1915 1916Décennies :1880 1890 1900  1910  1920 1930 1940Siècles :XVIIIe XIXe  XXe  XXIe XXIIeMillénaires :-Ier Ier  IIe  IIIe Chronologies géographiques Afrique Afrique du Sud, Algérie, Angola, Bénin, Botswana, Burkina Faso, Burundi, Came...

 

 

ミクソゾア Myxobolus cerebralisの粘液胞子(ギムザ染色) 分類 界 : 動物界 Animalia 門 : (刺胞動物門 Cnidaria) 亜門 : ミクソゾア亜門 Myxozoa [1] 綱 軟胞子虫綱 Malacosporea 粘液胞子虫綱 Myxosporea ミクソゾア(myxozoa, ギリシャ語 myx- ('粘液) + zoa (動物))は極嚢を持った胞子を作る寄生虫からなる動物の分類群であり、刺胞動物門の下位分類群[1]または独立の門とされ...

This list is incomplete; you can help by adding missing items. (November 2011) Animated feature films By decade 1917–1969Before 1940 1940s 1950s 1960s 1970s1970 1971 1972 1973 1974 1975 1976 1977 1978 1979 1980s1980 1981 1982 1983 1984 1985 1986 1987 1988 1989 1990s1990 1991 1992 1993 1994 1995 1996 1997 1998 1999 2000s2000 2001 2002 2003 2004 2005 2006 2007 2008 2009 2010s2010 2011 2012 2013 2014 2015 2016 2017 2018 2019 2020s2020 2021 2022 2023 2024 2025 2026 vte This is a list of animat...

 

 

Reddit Inc. The front page of the internet Información generalDominio https://reddit.com/Tipo Agregador de noticias, marcadores socialesPaís de origen Estados UnidosComercial SíRegistro OpcionalIdiomas disponibles VariosEn español SíLicencia Common Public Attribution LicenseEstado actual ActivoGestiónDesarrollador Steve HuffmanAlexis OhanianAaron SwartzPropietario Condé NastReddit Inc.Operador Reddit Inc.Lanzamiento 23 de junio de 2005 (19 años)EstadísticasUsuarios registrados 4...

 

 

9th episode of the 1st season of Game of Thrones BaelorGame of Thrones episodeEpisode no.Season 1Episode 9Directed byAlan TaylorWritten byDavid BenioffD. B. WeissFeatured musicRamin DjawadiCinematography byAlik SakharovEditing byFrances ParkerOriginal air dateJune 12, 2011 (2011-06-12)Running time56 minutes[1]Guest appearances Conleth Hill as Varys Jerome Flynn as Bronn James Cosmo as Ser Jeor Mormont Ron Donachie as Ser Rodrik Cassel Charles Dance as Lord Tywin L...

United States historic placeNicholson House and InnU.S. National Register of Historic Places Nicholson House and Inn, 2017Show map of PennsylvaniaShow map of the United StatesLocation4838 W. Ridge Rd., Millcreek Township, PennsylvaniaCoordinates42°4′13″N 80°11′5″W / 42.07028°N 80.18472°W / 42.07028; -80.18472Area0.5 acres (0.20 ha)Built1825-1827Built byHoskinson, William & James; Pherrin, JohnArchitectural styleFederalNRHP reference ...

 

 

この存命人物の記事には、出典がまったくありません。 信頼できる情報源の提供に、ご協力をお願いします。存命人物に関する出典の無い、もしくは不完全な情報に基づいた論争の材料、特に潜在的に中傷・誹謗・名誉毀損あるいは有害となるものはすぐに除去する必要があります。出典検索?: 竹内里枝 – ニュース · 書籍 · スカラー · CiNii ...