Kabupaten Purworejo

Kabupaten Purworejo
Transkripsi bahasa daerah
 • Hanacarakaꦥꦸꦂꦮꦉꦗ
 • Pegonڤوروارجا
 • Alfabet JawaPurwårějå
Dari kiri; ke kanan: Alun-alun Purworejo, Dolalak tarian khas Purworejo, Terminal Kutoarjo, Es Dawet Hitam Khas Butuh, Stasiun Kutoarjo, Stasiun Purworejo zaman dulu.
Lambang resmi Kabupaten Purworejo
Peta
Peta
Kabupaten Purworejo di Jawa
Kabupaten Purworejo
Kabupaten Purworejo
Peta
Kabupaten Purworejo di Indonesia
Kabupaten Purworejo
Kabupaten Purworejo
Kabupaten Purworejo (Indonesia)
Koordinat: 7°43′S 110°01′E / 7.72°S 110.02°E / -7.72; 110.02
Negara Indonesia
ProvinsiJawa Tengah
Tanggal berdiri27 Februari 1831
Dasar hukumUU No. 13 Tahun 1950
Ibu kotaKota Purworejo
Jumlah satuan pemerintahan
Daftar
Pemerintahan
 • BupatiYuli Hastuti
 • Wakil Bupatilowong
 • Sekretaris DaerahAchmad Kurniawan Kadir (Pj.)
Luas
 • Total1.091,49 km2 (421,43 sq mi)
Populasi
 • Total798.175
 • Kepadatan731/km2 (1,890/sq mi)
Demografi
 • Agama
  • 95,91% Islam
  • 0,03% Buddha
  • 0,01% Hindu
  • 0,02% Lainnya[1][2][3]
 • BahasaIndonesia (resmi)
Jawa (lokal)
 • IPMKenaikan 72,68 (2020)
Tinggi[4]
Zona waktuUTC+07:00 (WIB)
Kode pos
Kode BPS
3306 Edit nilai pada Wikidata
Kode area telepon+62 275
Pelat kendaraanAA xxxx *C/*L/*Q/*V
Kode Kemendagri33.06 Edit nilai pada Wikidata
DAURp 1.023.677.956.000.- (2020)[5]
Semboyan daerahPurworejo Berirama
Flora resmiManggis kaligesing
Fauna resmiKambing Kaligesing
Situs webpurworejokab.go.id


Kabupaten Purworejo (bahasa Jawa: Hanacaraka: ꦥꦸꦂꦮꦉꦗ, Pegon: ڤوروارجا, translit. Purwårějå) adalah sebuah wilayah kabupaten di Provinsi Jawa Tengah, Indonesia. Ibu kotanya adalah Kecamatan Purworejo Kota. Kabupaten ini berbatasan dengan Kabupaten Wonosobo dan Kabupaten Magelang di utara, Kabupaten Kulon Progo (Daerah Istimewa Yogyakarta di timur), Samudra Hindia di selatan, serta Kabupaten Kebumen di barat.

Geografi

Kabupaten Purworejo merupakan bagian dari dataran aluvium Jawa Tengah Selatan, yang dibatasi oleh Pegunungan Serayu Selatan dan Gunung Sumbing di sebelah utara, Pegunungan Menoreh di timur, Samudra Hindia di selatan dan dataran Kebumen-Banyumas di sebelah barat. Dataran Kabupaten Purworejo ini tersusun oleh endapan aluvium yang terutama berasal dari rombakan batuan gunung api Tersier penyusun Pegunungan Serayu Selatan dan Pegunungan Menoreh, serta Gunung Api Kuarter Gunung Sumbing. Di bagian utara sebelah timur endapan rombakan tua membentuk kipas aluvium Purworejo, sedangkan di sebelah barat membentuk kipas aluvium Kutoarjo.

Dataran Kabupaten Purworejo bagian tengah terdiri atas endapan aluvium pantai tua yang kemudian ditutupi oleh endapan aluvium sungai masa kini yang diangkut oleh Kali Wawar/ Kali Medono di bagian barat, Sungai Jali di bagian tengah, dan Sungai Bogowonto di bagian timur. Dataran Purworejo bagian selatan, mulai dari Kali Lereng sampai garis pantai sekarang, dibentuk oleh endapan aluvium pantai muda. Diperkirakan sumber daya air tanah di bawah dataran Kabupaten Purworejo ini sangat melimpah, dan khusus endapan aluvium pantai muda mempunyai potensi yang tinggi akan bahan tambang pasir besi serta mineral ikutannya.[6]

Kabupaten Purworejo Kabupaten Purworejo terletak pada posisi 109° 47’28” – 110° 8’20” Bujur Timur dan 7° 32’ – 7° 54’ Lintang Selatan. Secara topografis merupakan wilayah beriklim tropis basah dengan suhu antara 19 C – 28 C, sedangkan kelembaban udara antara 70%–90% dan curah hujan tertinggi pada bulan Desember 311 mm dan bulan Maret 289 mm.[7] Sungai-sungai yang ada di Kabupaten Purworejo antara lain Sungai Wawar/ Kali Medono, Sungai Bogowonto, Sungai Jali, Sungai Gebang, Sungai Bedono, Sungai Kedunggupit, Sungai Kodil, dan Sungai Kalimeneng berhulu di Pegunungan Serayu Selatan. Sedangkan Sungai Jebol, Sungai Ngemnan, Sungai Dulang dan Sungai Kaligesing berhulu di Pegunungan Menoreh. Gunung-gunung yang ada di Kabupaten Purworejo diantaranya Gunung Pupur Gunung Mentosari (1.059 m), Gunung Rawacacing (1.035 m), Gunung Gambarjaran (1.035 m) di Pegunungan Serayu Selatan. Sedangkan di Pegunungan Menoreh terdapat Gunung Gepak (859 m) dan Gunung Ayamayam (1.022 m).

Sejarah

Peta Kabupaten Purworejo dan Kabupaten Kutoarjo saat masih terpisah sebelum 1934.

Prasasti Kayu Ara Hiwang ditemukan di Desa Boro Wetan (Kecamatan Banyuurip), jika dikonversikan dengan kalender Masehi adalah tanggal 5 Oktober 901. Ini menunjukkan telah adanya pemukiman sebelum tanggal itu. Bujangga Manik, dalam petualangannya yang diduga dilakukan pada abad ke-15 juga melewati daerah ini dalam perjalanan pulang dari Bali ke Pakuan. Sampai sekarang, kapan tepatnya tanggal ulang tahun berdirinya Kabupaten Purworejo, masih jadi bahan perdebatan. Ada yang berpatokan pada pada tanggal prasasti diatas, ada juga yang berpatokan pada diangkatnya bupati Purworejo I pada 30 Juni 1830. Setelah dilakukan pengkajian ulang oleh Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Purworejo, ulang tahun Purworejo ditetapkan berpatokan dengan diangkatnya bupati Purworejo. Namun, hal ini masih belum disosialisasikan kembali oleh pemerintah daerah pada masyarakat umum.

Pada masa Kesultanan Mataram hingga abad ke-19 wilayah ini lebih dikenal sebagai Bagelen (dibaca /ba·gə·lɛn/). Saat ini Bagelen malah hanya merupakan kecamatan di kabupaten ini.

Setelah Kadipaten Bagelen diserahkan penguasaannya kepada Hindia Belanda oleh pihak Kesultanan Yogyakarta (akibat Perang Diponegoro), wilayah ini digabung ke dalam Karesidenan Kedu dan menjadi kabupaten. Belanda membangun pemukiman baru yang diberi nama Purworejo sebagai pusat pemerintahan (sampai sekarang) dengan tata kota rancangan insinyur Belanda, meskipun tetap mengambil unsur-unsur tradisi Jawa. Kota baru ini adalah kota tangsi militer, dan sejumlah tentara Belanda asal Pantai Emas (sekarang Ghana), Afrika Barat, yang dikenal sebagai Belanda Hitam dipusatkan pemukimannya di sini. Sejumlah bangunan tua bergaya indisch masih terawat dan digunakan hingga kini, seperti Masjid Jami' Purworejo (tahun 1834), rumah dinas bupati (tahun 1840), dan bangunan yang sekarang dikenal sebagai Gereja GPIB (tahun 1879).

Alun-alun Purworejo, seluas 6 hektare, konon adalah yang terluas di Pulau Jawa.[butuh rujukan]

Pemerintahan

Daftar Bupati

No Bupati Mulai menjabat Akhir menjabat Prd. Wakil Bupati
1
KRA. Tjokronagoro I
1831
1856
1
2
KRA. Tjokronagoro II
1856
1896
2
3
KRA. Tjokronagoro III
1896
1907
3
4
KRA. Tjokronagoro IV
1907
1919
4
5
KRT. Sastro Soedardjo
1919
1921
5
6
KRA. Soeryadi
1921
1927
6
7
KRA. Hasan Danoediningrat
1927
1945
7
Masa Pemerintahan Indonesia
8
R. Moeritno Wongsonegoro
1945
1949
8
9
M. Soerardjo Sastrodiprodjo
1949
1956
9
10
Hardjo Kartoadmodjo
1956
1958
10
11
H. Pamoedji
1958
1960
11
12
Slamet Soetohardjono
1960
1966
12
13
Wiryo Ratmoko
1966
1967
13
14
Drs.
Soeharto Albert Harries
1967
1975
14
15
Kol. (INF) H.
Soepantho
1975
1980
15
1980
1985
16
16
Drs. H.
Soetarno
1985
1990
17
17
Drs. H.
Goernito
1990
1995
18
1995
2000
19
18
KRT. H.
Marsaid Reksohadinegoro
S.H., M.Si.
2000
2005
20
H.
Kelik Sumrahadi
S.Sos., MM.
19
H.
Kelik Sumrahadi
S.Sos., MM.
2005
2008
21
Drs. H.
Mahsun Zain
M.Ag.
20
Drs. H.
Mahsun Zain
M.Ag.
2008
2010
2010
2015
22
Suhar
Agus Utomo
(Penjabat)
2015
2016
21
Agus Bastian
SE. MM
17 Februari 2016
17 Februari 2021
23
Yuli Hastuti
SH
26 Februari 2021
Petahana
24


Dewan Perwakilan

Berikut ini adalah komposisi anggota DPRD Kabupaten Purworejo dalam empat periode terakhir.

Partai Politik Jumlah Kursi dalam Periode
2009–2014[8] 2014–2019[9] 2019–2024[10] 2024–2029
PKB 5 Kenaikan 6 Penurunan 5 Kenaikan 6
Gerindra (baru) 2 Kenaikan 6 Penurunan 5 Steady 5
PDI-P 9 Penurunan 8 Kenaikan 10 Penurunan 9
Golkar 11 Penurunan 7 Kenaikan 8 Steady 8
NasDem (baru) 2 Kenaikan 5 Penurunan 4
PKS 2 Kenaikan 4 Penurunan 2 Penurunan 1
Hanura (baru) 0 Kenaikan 3 Penurunan 1 Penurunan 0
PAN 4 Penurunan 1 Steady 1 Steady 1
PBB 1 Penurunan 0 Steady 0 Steady 0
Demokrat 8 Penurunan 6 Steady 6 Kenaikan 7
PPP 1 Kenaikan 2 Steady 2 Kenaikan 4
Pelopor 1
PPI 1
Jumlah Anggota 45 Steady 45 Steady 45 Steady 45
Jumlah Partai 11 Penurunan 10 Steady 10 Penurunan 9

Kecamatan

Kabupaten Purworejo terdiri dari 16 kecamatan, 25 kelurahan, dan 469 desa. Pada tahun 2017, jumlah penduduknya mencapai 771.203 jiwa dengan luas wilayah 1.091,49 km² dan sebaran penduduk 706 jiwa/km².[11][12]

Daftar kecamatan dan kelurahan di Kabupaten Purworejo, adalah sebagai berikut:

Kode
Kemendagri
Kecamatan Jumlah
Kelurahan
Jumlah
Desa
Kodepos[13] Status Daftar
Desa/Kelurahan
33.06.04 Bagelen 17 54174 Desa
33.06.07 Banyuurip 3 24 54171 Desa
Kelurahan
33.06.08 Bayan 1 25 54152 Desa
Kelurahan
33.06.16 Bener 28 54183 Desa
33.06.13 Bruno 18 54161 Desa
33.06.10 Butuh 41 54164 Desa
33.06.14 Gebang 1 24 54191 Desa
Kelurahan
33.06.01 Grabag 32 54165 Desa
33.06.05 Kaligesing 21 54175 Desa
33.06.12 Kemiri 40 54162 Desa
33.06.09 Kutoarjo 6 21 54153 Desa
Kelurahan
33.06.15 Loano 21 54181 Desa
33.06.11 Pituruh 49 54163 Desa
33.06.03 Purwodadi 40 54173 Desa
33.06.06 Purworejo 14 11 54111-54119 Desa
Kelurahan
33.06.02 Ngombol 57 54172 Desa
TOTAL 25 469

Ekonomi

Hamparan sawah Desa Ngampel.

Pertanian

Aktivitas ekonomi kabupaten ini bergantung pada sektor pertanian, di antaranya padi, jagung, ubi kayu dan hasil palawija lain. Sentra tanaman padi di Kecamatan Ngombol, Purwodadi dan Banyuurip. Jagung terutama dihasilkan di Kecamatan Bruno. Ubi kayu sebagian besar dihasilkan di Kecamatan Pituruh.

Di tingkat Provinsi Jawa Tengah, Purworejo menjadi salah satu sentra penghasil rempah-rempah (Bahasa Jawa: empon-empon), yaitu: kapulaga, kemukus, temulawak, kencur, kunyit dan jahe yang sekarang merupakan komoditas biofarmaka binaan Direktorat Jenderal Hortikultura. Selain untuk bumbu penyedap masakan, juga untuk bahan baku jamu. Empon-empon yang paling banyak dihasilkan Purworejo adalah kapulaga. Sentra produksi di Kecamatan Kaligesing, Loano dan Bener. Konsumen tanaman empon-empon adalah perajin jamu gendong, pengusaha industri jamu jawa dan rumah makan.

Sekitar 75 pabrik jamu di Jawa Tengah mengandalkan bahan baku dari kabupaten ini. Demikian juga pengusaha jamu tradisional di Cilacap, seperti Jaya Guna, Serbuk Sari, Serbuk Manjur dan Cap Tawon Sapi. Pembeli biasanya mendatangi sekitar lima toko penyedia bahan jamu di Pasar Baledono.

Kecamatan Grabag dikenal sebagai sentra kelapa yang produksinya selain dimanfaatkan sebagai kelapa sayur, juga diolah menjadi gula merah dan minyak kelapa serta merupakan pusat penghasil mlinjo yang buahnya dijadikan makanan kecil, yaitu: emping. Kecamatan Kaligesing, Bener, Bruno dan Bagelen dikenal sebagai penghasil durian di Kecamatan Pituruh anda akan menemukan sentra hortikultura/pusat hasil buah, yaitu: buah pisang, karena di antara pasar yang ada di Purworejo, Pituruh menyumbang 40% pisang dari keseluruhan pisang di Purworejo. Komoditas pisang di pasar Pituruh dihasilkan dari desa Ngandagan, Kalikotes, Klaigintung, Pamriyan dan Petuguran.

Perkebunan

Kelapa merupakan tanaman perkebunan rakyat sebagai sumber penghasilan kedua setelah padi bagi sebagian besar petani di Kabupaten Purworejo. Komoditas unggulan perkebunan yang lain, yaitu: kopi, karet, kakao, vanili (tanaman tahunan) dan tebu serta nilam (tanaman semusim). Komoditas Tembakau rakyat sebagai usaha tani komersial, juga telah memberi kontribusi kepada pendapatan negara (devisa) dan pendapatan asli daerah (PAD), sehingga pada 2008 dan 2009 Kabupaten Purworejo mendapat Dana Bagi Hasil Cukai Tembakau (DBHCT). Upaya pemerintah pusat dalam pembangunan perkebunan di daerah, telah merintis pengembangan tanaman jarak pagar yang diharapkan dapat bermanfaat dalam mewujudkan desa mandiri energi sebagai solusi menanggulangi kelangkaan bahan bakar.

Peternakan

Di bidang peternakan, ternak yang menjadi khas Purworejo adalah kambing peranakan etawa (PE), yakni kambing dari India yang memiliki postur tinggi besar. Peternakaan kambing PE terutama di Kecamatan Kaligesing. Sisanya dari Kecamatan Purworejo, Bruno, dan Kemiri. Di Kecamatan Kaligesing, kambing itu dikawinkan dengan kambing lokal, sehingga tercipta kambing PE ras Kaligesing. Bagi sebagian besar peternak di Purworejo, memiliki kambing ini merupakan kebanggaan tersendiri, ibarat memiliki mobil mewah. Setiap tahun ribuah kambing dipasarkan ke luar Purworejo, termasuk ke Jawa Timur (Ponorogo, Kediri, Trenggalek), Sumatra (Bengkulu, Jambi), Riau dan Kalimantan(Banjarmasin), bahkan pada 2005–2006 pernah ekspor ke Malaysia.

Perikanan

Di bidang perikanan, Kabupaten Purworejo memiliki potensi cukup besar, baik perikanan tangkap yang dilakukan para nelayan pantai laut selatan meliputi kecamatan Grabag, Ngombol dan Purwodadi. Adapun komoditasnya seperti ikan bawal laut, ikan pari, ikan GT, kakap merah dll. Untuk perikanan budidaya tambak terdapat di desa Jatimalang, Jatikontal dan Gedangan dengan komoditas udang vaname dan udang galah, sedangkan untuk perikanan budidaya air tawar meliputi Budidaya Ikan Gurami terdapat di Desa Kaliurip, Sendangsari, Karangsari (Kecamatan Bener) Desa Penungkulan, Lugosobo dan Pakem (Kecamatan Gebang) serta Desa Maron dan Mudalrejo (kecamatan Loano). Khusus untuk Desa Kaliurip, merupakan pusat percontohan budidaya ikan gurami jenis Jepun dan pernah menjuarai lomba tingkat provinsi Jawa Tengah dan juara harapan II di tingkat nasional.

Meski mengalami pasang surut, namun eksistensi budidaya gurami seakan tak pernah mati. Menurut salah satu tokoh penggiatnya Idi Sunarto mengatakan, bahwa sejak tahun 1980-an budidaya ikan gurami telah menjadi mata pencarian sekaligus kebanggaan bagi warga Desa Kaliurip hingga kini.

Pada tahun 2013, kerjasama desa Sendangsari dan Penungkulan telah mengajukan penetapan sebagai Kawasan Minapolitan. hal ini dilakukan sebagai langkah terobosan untuk memajukan sektor perikanan air tawar secara lebih besar dan lebih modern. sehingga diharapkan dapat memberikan kontribusi lebih banyak bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Industri

Pabrik Gula Purworejo (tahun 1910).

Di bidang industri, Purworejo memiliki satu industri tekstil di Kecamatan Banyuurip yaitu PT. Ungulrejo Wasono. Selain tekstil, di kecamatan ini ada dua industri pengolahan kayu dengan 387 tenaga kerja. Satu industri yang sama dengan 235 tenaga kerja di Kecamatan Bayan. Saat ini hasil industri yang mulai naik daun adalah pembuatan bola sepak. Industri ini mulai dirintis tahun 2002 di Desa Kaliboto, Kecamatan Bener, bola sepak bermerek Adiora itu sudah menembus pasar mancanegara. Meski baru setahun berdiri, pembuatan bola sepak itu mewarnai kehidupan masyarakat Kecamatan Bener. Pada tahun 2007 berdiri cabang dari rokok Sampoerna di Kecamatan Bayan yang telah memberi kesempatan kerja relatif banyak dengan SDM tidak hanya yang berasal dari Kabupaten Purworejo saja, karena banyak juga tenaga kerja berasal dari luar kabupaten, yaitu: dari Kabupaten Wonosobo dan Temanggung.

Pariwisata

Dalam bidang pariwisata, Purworejo mengandalkan pantainya di sebelah selatan yang bernama "Pantai Ketawang", "Pantai Keburuhan (Pasir Puncu), "Pantai Jatimalang" didukung dengan gua-gua seperti "Gua Selokarang" dan "Sendang Sono", di Sendang Sono (artinya kolam di bawah pohon sono) masyarakat mempercayai bahwa mandi di sendang tersebut akan dapat mempertahankan keremajaan. Gua Seplawan, terdapat di kecamatan Kaligesing. Goa ini banyak diminati wisatawan karena keindahan goa yang masih asli dan juga keindahan pemandangan alamnya serta hasil buah durian dan kambing ettawa sebagai salah satu ciri khas hewan ternak di Kabupaten Purworejo.

Di samping itu, terdapat juga air terjun "Curug Muncar" dengan ketinggian ± 40m yang terletak di kecamatan Bruno dengan panorama alam yang masih alami.[14] Gua pencu di desa Ngandagan merupakan bentuk benteng seperti gua pada zaman Hindia Belanda, dan pada masa itu gua pencu pernah didatangi oleh Presiden Sukarno, tetapi sekarang sudah tidak terawat karena kurang pedulinya aparatur pemerintahan desa.

Alun-alun Purworejo
Pantai Jatimalang

Beberapa objek wisata lainnya di Purworejo;

Kuliner Daerah

Beberapa masakan dan makanan khas Purworejo antara lain:

  • Dawet Hitam: sejenis cendol yang berwarna hitam, sangat digemari pemudik dari Jakarta.
  • Tahu Kupat (beberapa wilayah menyebut "kupat tahu"), sebuah masakan yang berbahan dasar tahu dengan bumbu pedas yang terbuat dari gula jawa cair dan sayuran seperti kol dan kecambah.
  • Clorot: makanan terbuat dari tepung beras dan gula merah yang dimasak dalam pilinan daun kelapa yang masih muda (janur kuning). (Berasa dari kecamatan Grabag)
  • Rengginang: gorengan makanan yang terbuat dari ketan yang dimasak, berbentuk bulat, gepeng.
  • Lanting: makanan ini bahan dan bentuknya hampir sama dengan geblek, hanya saja ukurannya lebih kecil. Setelah digoreng lanting terasa lebih keras daripada geblek. Namun tetap terasa gurih dan renyah.
  • Kue Satu: Makanan ini terbuat dari tepung ketan, berbentuk kotak kecil berwarna krem, dan rasanya manis.
  • Kue Lompong: Berwarna hitam, dari gandum berisi kacang dan dibugkus dengan daun pisang yang telah mengering berwarna kecoklatan (klaras).
  • Tiwul punel: Terbuat dari gaplek ubi kayu
  • Krimpying: Makanan ini berbahan dasar singkong, seperti lanting tetapi berukuran lebih besar dan lebih keras, berwarna krem, bentuknya bulat tidak seperti lanting yang umumnya berbentuk seperti angka delapan. Rasa makanan ini gurih.
  • Cenil: makanan ini tebuat dari tepung ketela.
  • Awuggawug: terbuat dari tepung beras ketan yang berisi gula jawa rasanya manis.
  • Kue lapis: dari tepung beras ketan.

Transportasi

Stasiun Kutoarjo (tampak dalam)

Purworejo terletak di jalur tengah dan selatan Jawa yang menghubungkan Jakarta dengan Surabaya melalui Purwokerto dan Bandung dengan Surabaya. Purworejo dapat ditempuh melalui darat menggunakan moda transportasi jalan raya dan kereta api, namun ibu kota kabupaten Purworejo tidak dilintasi oleh layanan kereta api setelah nonaktifnya jalur percabangan Kutoarjo–Purworejo pada tahun 2010, namun akan direaktivasi pada akhir tahun 2023. Stasiun kereta api besar di kabupaten ini terletak di Kutoarjo yang disinggahi kereta api antarkota lintas selatan dan tengah Jawa beserta aglomerasi dan komuter seperti Commuter Line Prambanan Ekspres. Sementara untuk Stasiun kereta api lainnya yang masih beroperasi dan aktif dalam lalu lintas KA Prameks yaitu Stasiun Jenar dan Stasiun Wojo, dengan rute akhir di Stasiun Tugu Jogja.

Terminal bus utama di kabupaten ini terletak di antara Purworejo–Kutoarjo tepatnya di desa Candisari kecamatan Banyuurip. Sementara itu, Purworejo menghubungkan kota-kota Kebumen di sebelah barat, Wonosobo di sebelah utara, Magelang di sebelah timur laut, dan kota Wates (Kabupaten Kulon Progo, DI Yogyakarta) di sebelah timur. Di sebelah selatan kota Purworejo dikenal jalan raya yang diyakini sebagai bagian dari proyek pembangunan jalan raya Trans-Jawa, Anyer-Panarukan, saat pemerintahan Hindia Belanda berkuasa yang saat ini lebih dikenal dengan jalan Daendels.

Serta Purworejo juga punya akses jalan menuju ke utara yaitu Magelang menuju ke Borobudur & langsung ke Semarang melalui jalur nasional Temanggung-Ambarawa-Ruas Tol Semarang-Bawen.

Kesenian

Tari Dolalak merupakan tarian khas daerah Purworejo.

Purworejo memiliki kesenian yang khas, yaitu dolalak, tarian tradisional diiringi musik perkusi tradisional seperti: Bedug, rebana, kendang.

Satu kelompok penari terdiri dari 12 orang penari, dimana satu kelompok terdiri dari satu jenis gender saja (seluruhnya pria, atau seluruhnya wanita). Kostum mereka terdiri dari: Topi pet (seperti petugas stasiun kereta), rompi hitam, celana hitam, kacamata hitam, dan berkaos kaki tanpa sepatu (karena menarinya di atas tikar). Biasanya para penari dibacakan mantra hingga menari dalam kondisi trance (biasanya diminta untuk makan padi, tebu, kelapa) kesenian ini sering disebut juga dengan nama Dolalak

Dzikir Saman mengadopsi kesenian tradisional aceh dan bernuansa islami, dengan penari yang terdiri dari 20 pria memakai busana muslim dan bersarung, nama Dzikir Saman diambil dari kata samaniyah (arab, artinya: sembilan), yang dimaksudkan sembilan adegan dzikir. diiringi musik perkusi islami ditambah kibord dan gitar. pada jeda tiap adegan disisipi musik-musik yang direquest oleh penonton)

Tari Dolalak

Tari dolalak merupakan tarian khas daerah Purworejo. Tari ini merupakan percampuran antar budaya Jawa dan budaya barat. Pada masa penjajahan Belanda, para serdadu Belanda sering menari-nari dengan menggunakan seragam militernya dan diiringi dengan nyanyian yang berisi sindiran sehingga merupakan pantun. Kata dolalak sebenarnya berasal dari notasi Do La La yang merupakan bagian dari notasi do re mi fa so la si do yang kemudian berkembang dalam logat Jawa menjadi Dolalak yang sampai sekarang ini tarian ini menjadi Dolalak.

Legenda

Tundan Obor: setiap musim penghujan, saat hujan rintik, pada senja hari (surup), terdengar suara bergemuruh seperti kentongan ditabuh di sepanjang kali Jali, dimana akan ditemukan beberapa barisan obor yang melayang sepanjang sungai Jali, dari Gunung Sumbing hingga ke pantai, sampai saat ini beberapa warga masyarakat masih meyakini hal ini (dan beberapa mengaku masih menyaksikan). Sebagai bagian dari daerah pesisir Pantai Selatan, legenda Nyi Roro Kidul juga beredar luas di kalangan penduduk.

Tokoh Purworejo

Pendidikan

Pondok Pesantren

  • Pondok Pesantren Al–Anshory, Tulusrejo, Grabag, Purworejo (KH. Masrur Afandi, KH. Muhammad Luthfi Rochman)
  • Pondok Pesantren Al-Anwar An-Nuur, Maron, Loano, Purworejo (KHR. Rofiq Chamid, KHR. Chakim Chamid, KHR Machfud Chamid, KH. Syarqowi Siroj)
  • Pondok Pesantren Al-Iman[15] Bulus Gebang Purworejo, Asuhan Sayyid Hasan Agil Ba'bud
  • Padepokan Sinar Buana, Solotiyang Loano Purworejo (Ustadz Teguh Susanto, LC)
  • Darul Hikmah Islamic Boarding School, Jl S.Parman Kutoarjo
  • Pondok Pesantren An-Nawawi, Berjan Gebang Purworejo Asuhan KH. Achmad Chalwani Nawawi As-Shomadani
  • Pondok Pesantren Misriyyu Nuril Anwar, Maron Loano Purworejo (KHR. Abd Hakim Hamid)
  • Pondok Pesantren Al-Amin Dukuh Gintungan Gebang Purworejo
  • Pondok Pesantren Rodhothul Atfal Bruno Purworejo
  • Pondok Pesantren Daarul Tauhied Kedungsari Purworejo, Asuhan KH Toyfur Mawardi
  • Pondok Pesantren At-Tin Doplang Purworejo
  • Pondok Pesantren Roudlotul Asna Pogungrejo Bayan
  • Pondok Pesantren Al-Barokah Cokroyasan Ngombol
  • Pondok Pesantrean Ma'hadul Ulumis Syariyyah, Plaosan Purworejo, Asuhan KH. Nur Asnawi Kholil
  • Pondok Pesantrean Ma'unah, Plaosan Baledono Purworejo, Asuhan KH. R Dawud Masykuri
  • Pondok Pesantrean Darrussalaam, Plaosan Baledono Purworejo, Asuhan KH. Muslim Sofyan
  • Pondok Pesantrean Darun Naja, Lengkong, Purworejo, Asuhan KH. ABdul Ghofar Sulaiman
  • Pondok Pesantrean Darul Hikmah Kutoarjo, Purworejo,
  • Pondok Pesantren Al–Huda, Sirembes Penungkulan Gebang Purworejo (KH. Muh Barzachi Yusuf)
  • Pondok Pesantren Al–Falah, Manisjangan Bener Purworejo (KH. Ibnu Hajar Dahlan)
  • Pondok Pesantren Al Baidhowi, Kedungloteng Bener Purworejo (KHR.Chadiq Baidlowi)
  • Pondok Pesantren As Shidiqiyyah, Berjan Gebang Loano (KH.Attabiq Bakir)
  • Pondok Pesantren Al Falah, Lugosobo Gebang Purworejo (KH. Ja'far Syamsudin)
  • Pondok Pesantren Irsyadut Tholibin, Sucenjurutengah Purworejo, asuhan Kyai Makin Mubasir
  • Pondok Pesantren Tasymirut Thullab Kebonlegi Bener Purworejo (KH. Zaenal Mukarrom,SH.Alh)
  • Pondok Pesantren Syahir Al falah, Bandongan Sendangsari Bener (Gus Robert Jazuly)
  • Pondok Pesantrean Al–Kholaash Kiyangkongrejo Kutoarjo Purworejo (KH.Muhammad Wahib)
  • Pondok Pesantren Lu'lu'il Qur'anil Maknun Senepo Kutoarjo Purworejo ( KH. Mas'udi Yusuf )
  • Pondok Pesantren Hidayatullah Qur'an Semawung Kutoarjo Purworejo (KH.Zaenal 'Abidin Al Hafidz)
  • Pondok Pesantren Asy-Syifa Besole Bayan Purworejo (K.Mustawin S.Pdi)
  • Pondok Pesantren Al Qudus Jogoresan Purwodadi Purworejo (KH Abdul Wahid)
  • Pondok Pesantren As Sunan Joso Ngombol Purworejo
  • Pondok Pesantren Al-Jamali Pelutan Gebang Purworejo (KH Muh Asnawi Dahlan, Gus Mustajibburrohman)
  • Pondok At Taslimiyyah Lubanglor Butuh Purworejo (KH.Machin Syadzali, KH. Irfan Hakim Syadzali)

Perguruan Tinggi

Sekolah Dasar (SD/sederajat)

  • SD Negeri Kalisemo, Kalisemo, Kecamatan Laono, Purworejo.
  • SD Negeri Pejagran, Pejagran, Ngombol, Purworejo.
  • SD Negeri Pagak, Ngombol, Purworejo
  • MI An Nur, Jogoresan, Purwodadi, Purworejo.
  • SD Negeri 1 Seren, Gebang, Purworejo.
  • SD Negeri 2 Seren, Gebang, Purworejo.
  • SD Negeri Lugosobo 1, Gebang, Purworejo.
  • SD Negeri Lugosobo 2, Gebang, Purworejo.
  • SD Negeri Pakem, Gebang, Purworejo.
  • SD Negeri Kroyo, Gebang, Purworejo.
  • SD Negeri Gintungan 1, Gebang, Purworejo.
  • SD Negeri Gintungan 2, Gebang, Purworejo.
  • SD Negeri Gebang, Gebang, Purworejo.
  • SD Negeri Bendosari, Gebang, Purworejo.
  • SD Negeri Pelutan, Gebabg, Purworejo.
  • SD Negeri Salam, Gebang, Purworejo.
  • SD Negeri Mlaran 1, Gebang, Purworejo.
  • SD Negeri Mlaran 2, Gebang, Purworejo.
  • SD Negeri Ngemplak, Gebang, Purworejo.
  • SD Negeri Ngaglik, Gebang, Purworejo.
  • SD Negeri Wonotopo, Gebang, Purworejo.
  • SD Negeri Kemiri, Gebang, Purworejo.
  • SD Negeri WinongLor, Gebang, Purworejo.
  • SD Negeri Winong Kidul, Gebang, Purworejo.
  • SD Negeri 1 Redin, Redin, Gebang, Purworejo.
  • SD Negeri 2 Redin, Redin, Gebang, Purworejo.
  • SD Negeri Kalitengkek, Kalitengkek, Gebang, Purworejo.
  • SD Negeri Penungkulan, Penungkulan, Gebang, Purworejo.
  • SD Negeri Tlogosono, Tlogosono, Gebang, Purworejo.
  • SD Bulus 2, Bulus, Gebang, Purworejo.
  • SD Negeri Piyono, Piyono, Ngombol, Purworejo.
  • SD Negeri Pangengudang, Purworejo.
  • SD Maria, Purworejo.
  • SD Penabur, Purworejo.
  • SD Prapag Lor II, Pituruh, Purworejo.
  • SD Kristen Pangen, Purworejo
  • SD Ngandagan, Pituruh, Purworejo.
  • SD Doplang, Purworejo
  • SD Brengkelan 1, Purworejo
  • SD Kepatihan, Purworejo
  • SD Baledono 1, Purworejo
  • SD Baledono 2, Purworejo
  • SD Baledono 3, Purworejo
  • SD Pituruh, Purworejo
  • SD Butuh 1, Butuh, Purworejo
  • SD Kedungsari 1, Kedungsari, Purworejo
  • SD Kedungsari 2, Gunungwurung
  • SD Negeri Ringgit, Ringgit, Ngombol, Purworejo
  • SD Negeri Pejagran, Pejagran, Ngombol, Purworejo
  • MI An Nur, Jogoresan, Purwodadi, Purworejo
  • SD Sukogelap Kemiri Purworejo
  • SD Wolojurutengah, Nambangan, Grabag, Purworejo
  • SD Kalipuring, Kalipuring
  • SD Pius Bakti Utama, Kutoarjo
  • SD Negeri Sidarum, Kutoarjo, Purworejo
  • SD Negeri Cangkrep Kidul I, Purworejo
  • SD Negeri Jogoboyo, Purwodadi, Purworejo
  • SD Negeri Kalijering Pituruh, Purworejo
  • SD Negeri Sruwohdukuh, Butuh, Purworejo
  • SD Negeri Lubang Indangan, Butuh, purworejo
  • SD Negeri Kemadu,Kutoarjo, Purworejo
  • SD Negeri Banyuurip, Banyuurip, Purworejo
  • SD Negeri Sumbersari, Banyuurip, Purworejo
  • SD Negeri Golok, Banyuurip, Purworejo
  • SD Negeri Bayan,Bayan, Purworejo
  • SD Negeri Tambakrejo, Purworejo
  • SD Negeri Sebomenggalan, Purworejo
  • SD Negeri Tirtodranan, Sindurjan, Purworejo
  • SD Negeri Kuwurejo, Kutoarjo, Purworejo
  • SD Negeri Tlogorejo, Purwodadi, Purworejo
  • SD Negeri Plandi, Purwodadi, Purworejo
  • SD Negeri Ganggeng 1/2, Ganggeng, Purworejo
  • SD Negeri Ngombol, Ngombol, Purworejo
  • SD Negeri 1 Kalinongko, Loano, Purworejo
  • SD Negeri Bragolan, Purwodadi, Purworejo
  • SD Negeri 1 Jenarwetan, Purwodadi,Purworejo
  • SD Negeri 2 Jenarwetan, Purwodadi,Purworejo
  • SD Negeri 1 Jenarlor, Purwodadi, Purworejo
  • SD Negeri 2 Jenarlor, Purwodadi, Purworejo
  • SD Negeri Bedug, Bagelen,Purworejo
  • SD Negeri Cangkrep Lor 2, Purworejo
  • SD Negeri Mlaran 1, Purworejo
  • SD Negeri Krendetan, Bagelen, Purworejo
  • SD Negeri Wingko Mulyo, Ngombol, Purworejo
  • SD Negeri Senepo, Kutoarjo, Purworejo
  • SD Negeri Pogungrejo, Bayan, Purworejo
  • SDIT Ulul Albab 1 Kutoarjo, Purworejo
  • SDIT Salsabila Purworejo, Banyuurip, Purworejo
  • SD Negeri 1 Semawung Daleman, Kutoarjo, Purworejo
  • SD Negeri 2 Jono, Bayan, Purworejo
  • SD Negeri Seboropasar, Ngombol, Purworejo
  • SD Negeri 1 Bruno, Bruno,Purworejo
  • SD Negeri Cengkawakrejo, Banyuurip, Purworejo
  • SD Negeri Popongan, Banyuurip, Purworejo
  • SD Negeri Onggosaran, Cengkawakrejo, Banyuurip, Purworejo
  • SD Negeri Paitan 2, Kemiri, Purworejo
  • SD Negeri Kliwonan, Purworejo
  • SD Negeri Pangenjurutengah 1, Pangen, Purworejo.
  • SD Negeri Pangenjurutengah 2, Pangen, Purworejo.
  • SD Negeri Panggeldlangu, Butuh, Purworejo
  • SD Negeri Dewi, Bayan, Purworejo
  • SD Negeri Kledung Kradenan, Banyu Urip, Purworejo.
  • SD Negeri Sucen Juru Tengah, Bayan, Purworejo.
  • SD Negeri Doplang, Purworejo.
  • SD Negeri Kledung Karang Dalem, Banyu Urip, Purworejo.
  • SD Negeri Kedung mulyo, Butuh, Purworejo
  • SD Muhammadiyah Purworejo
  • SD Muhammadiyah Kutoarjo
  • SD Muhammadiyah Bayan
  • SD Muhammadiyah Kemiri
  • SD Muhammadiyah Bruno
  • SD Muhammadiyah Purwodadi
  • MI Muhammadiyah Krendetan
  • SD Negeri 1 Kutoarjo
  • SD Negeri 2 Semawung Daleman, Kutoarjo
  • SD Negeri Cangkrep Lor I, Purworejo
  • SD Negeri Sidorejo I, Sidorejo Purworejo
  • SD Negeri Kambangan, Bruno, Purworejo
  • SD Negeri Jatingarang, Bayan, Purworejo
  • MI Al-Iman Bulus
  • SD Negeri Tepus, Somorejo, Bagelen, Purworejo
  • SD Negeri Somorejo, Bagelen, Purworejo
  • SD Negeri Klapa Sawit, Bruno, Purworejo

Sekolah Menengah Pertama (SMP/sederajat)

  • MTs Negeri 1 Purworejo

(Dahulu MTs Negeri Purworejo)

  • MTs Negeri 2 Purworejo

(Dahulu MTs Negeri Bener)

  • MTs Negeri 3 Purworejo

(Dahulu MTs Negeri Loano)

Dahulu SMP Negeri 1 Bener

Dahulu SMPN 1 Bayan

Dahulu SMPN 1 Loano

Dahulu SMPN 3 Banyuurip

Dahulu SMPN 2 Ngombol

Sekolah Menengah Atas (SMA/sederajat)

Sekolah Menengah Kejuruan (SMK/sederajat)

Referensi

  1. ^ a b "Visualisasi Data Kependudukan Kementerian Dalam Negeri - Dukcapil 2021" (Visual). www.dukcapil.kemendagri.go.id. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-08-05. Diakses tanggal 1 Oktober 2021. 
  2. ^ "Penduduk Menurut Wilayah dan Agama yang Dianut di Kabupatem Purworejo". www.sp2010.bps.go.id. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-03-07. Diakses tanggal 1 Oktober 2021. 
  3. ^ "Jumlah Penduduk Menurut Kabupaten Kota dan Agama di Provinsi Jawa Tengah, 2020". Badan Pusat Statistik Provinsi Jawa Tengah. 14 April 2021. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-09-13. Diakses tanggal 4 Maret 2022. 
  4. ^ "Metode Baru Indeks Pembangunan Manusia 2019-2020" (pdf). www.bps.go.id. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-01-27. Diakses tanggal 1 Oktober 2021. 
  5. ^ "Rincian Alokasi Dana Alokasi Umum Provinsi/Kabupaten Kota Dalam APBN T.A 2020" (pdf). www.djpk.kemenkeu.go.id. (2020). hlm. 8. Diakses tanggal 1 Oktober 2021. 
  6. ^ "Genesis Endapan Aluvium Dataran Kabupaten Purworejo". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-11-23. Diakses tanggal 2016-11-23. 
  7. ^ "Letak Geografis dan Topologis Kabupaten Purworejo". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-03-21. Diakses tanggal 2020-03-21. 
  8. ^ "Kabupaten Purworejo Dalam Angka 2013". Badan Pusat Statistik Kabupaten Purworejo. 22-11-2013. Diakses tanggal 20-04-2023. 
  9. ^ Perolehan Kursi DPRD Purworejo 2014-2019
  10. ^ Anggota DPRD Kabupaten Purworejo Periode 2019-2024 Resmi Dilantik
  11. ^ "Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 137 Tahun 2017 tentang Kode dan Data Wilayah Administrasi Pemerintahan". Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia. Diarsipkan dari versi asli tanggal 29 Desember 2018. Diakses tanggal 3 Oktober 2019. 
  12. ^ "Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 72 Tahun 2019 tentang Perubahan atas Permendagri nomor 137 Tahun 2017 tentang Kode dan Data Wilayah Administrasi Pemerintahan". Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 25 Oktober 2019. Diakses tanggal 15 Januari 2020. 
  13. ^ Kode Pos Kabupaten Purworejo
  14. ^ "Pariwisata Curug Muncar". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2010-08-11. Diakses tanggal 2011-02-01. 
  15. ^ Informasi cek di website alimanbulus.com

Pranala luar

Read other articles:

Untuk Tahun, lihat 2048.2048 Logo 2048 Tipepermainan video sumber bebas atau terbuka Versi pertama9 Maret 2014[1]GenreTebakanLisensilisensi MIT Bahasa Daftar Inggris 60 Karakteristik teknisSistem operasiiOS dan Android Platformperamban web, Nintendo 3DS, Apple TV, KaiOS, Android dan iOS ModePermainan video pemain tunggal Formatunduhan digital Metode inputlayar sentuh Bahasa pemrogramanJavascript Format kode Daftar 30 Informasi pengembangPengembangGabriele CirulliPenerbitNintendo eShop...

 

 

Omar Epps Omar Hashim Epps (lahir 23 Juli 1973) merupakan seorang aktor berkebangsaan Amerika Serikat. Dia menjadi terkenal saat bermain di film utamanya seperti Higher Learning, Love and Basketball, In Too Deep, dan The Wood. Dia dilahirkan di Brooklyn, New York. Dia berkarier di dunia film sejak tahun 1992. Filmografi Tahun Judul Sebagai 1992 Juice Quincy 'Q' Powell 1993 Daybreak Hunter The Program Darnell Jefferson 1994 Major League II Willie Mays Hayes 1995 Higher Learning Malik Williams ...

 

 

Diego de Urbina (Madrid, 1516 – Burgos, 1594 circa) è stato un pittore spagnolo del Rinascimento. Fu uno dei pittori più rappresentativi della scuola madrilena della seconda metà del XVI secolo, ma abbastanza rapidamente cadde nell'oblio. Era comunque rinomato al tempo del re Filippo II e Lope de Vega cantò il suo talento nei versi elogiativi di Laurel de Apolo. Indice 1 Biografia 2 Note 3 Bibliografia 4 Altri progetti Biografia Diego de Urbina era nato a Madrid, figlio del pittore Pedr...

Peta menunjukan lokasi Monkayo Monkayo adalah munisipalitas yang terletak di provinsi Compostela Valley, Filipina. Pada tahun 2007, munisipalitas ini memiliki populasi sebesar 90.971 jiwa. Pembagian wilayah Secara administratif Monkayo terbagi menjadi 21 barangay, yaitu: Awao Babag Banlag Baylo Casoon Inambatan Haguimitan Macopa Mamunga Naboc Pasian (Santa Filomena) Poblacion Rizal Salvacion San Isidro San Jose Tubo-tubo (New Del Monte) Olaycon Upper Ulip Union Mount Diwata Sarana pendidikan ...

 

 

Memaku Erigeron TaksonomiDivisiTracheophytaSubdivisiSpermatophytesKladAngiospermaeKladmesangiospermsKladeudicotsKladcore eudicotsKladasteridsKladcampanulidsOrdoAsteralesFamiliAsteraceaeTribusAstereaeGenusErigeron Linnaeus, 1753 Tata namaGender of a scientific name of a genus (en)maskulin lbs Erigeron ( /ɪˈrɪdʒərɒn/ ) [1] atau memaku adalah genus tumbuhan besar dalam famili komposit ( Asteraceae ). [2] Itu ditempatkan di suku Asterae dan terkait erat dengan aster Dunia La...

 

 

Ștefan cel Mare - francobollo del 2004 Mari Români (grandi romeni) è uno spin-off, della Televiziunea Română, dal 100 Greatest Britons, del 2002 della British Broadcasting Corporation. Nel 2006 venne intrapresa l'idea di stilare una classifica dei 100 grandi romeni di tutti i tempi. Venne proclamato il 21 ottobre il più grande romeno Ștefan cel Mare. 1–100 Ștefan cel Mare (1433–1504), voivoda della Moldavia Karl I. (1839–1914), primo Re Mihai Eminescu (1850–1889), poeta Mihai ...

1951 film by Robert Parrish Cry DangerTheatrical release posterDirected byRobert ParrishScreenplay byWilliam BowersStory byJerome CadyProduced byW.R. FrankSam WiesenthalStarringDick PowellRhonda FlemingCinematographyJoseph F. BirocEdited byBernard W. BurtonMusic byPaul DunlapEmil NewmanProductioncompanyRKO Radio Pictures Inc.Release date February 3, 1951 (1951-02-03) (US)[1] Running time79 minutesCountryUnited StatesLanguageEnglish Cry Danger is a 1951 film noir thr...

 

 

County in Michigan, United States Not to be confused with St. Joseph, Michigan. County in MichiganSaint Joseph CountyCountySt. Joseph County Courthouse in Centreville SealLocation within the U.S. state of MichiganMichigan's location within the U.S.Coordinates: 41°55′N 85°32′W / 41.92°N 85.53°W / 41.92; -85.53Country United StatesState MichiganFounded1829[1]Named forFort St. JosephSeatCentrevilleLargest citySturgisArea • Total521...

 

 

Ця стаття потребує додаткових посилань на джерела для поліпшення її перевірності. Будь ласка, допоможіть удосконалити цю статтю, додавши посилання на надійні (авторитетні) джерела. Зверніться на сторінку обговорення за поясненнями та допоможіть виправити недоліки. Мат...

费迪南德·马科斯Ferdinand Marcos 菲律賓第10任總統任期1965年12月30日—1986年2月25日副总统費爾南多·洛佩斯(1965-1972)阿圖羅·托倫蒂諾前任奧斯達多·馬卡帕加爾继任柯拉蓉·阿基诺 菲律賓第4任總理任期1978年6月12日—1981年6月30日前任佩德羅·帕特諾(1899年)继任塞薩爾·維拉塔 个人资料出生1917年9月11日 美屬菲律賓北伊羅戈省薩拉特(英语:Sarrat)逝世1989年9月28日(...

 

 

土库曼斯坦总统土库曼斯坦国徽土库曼斯坦总统旗現任谢尔达尔·别尔德穆哈梅多夫自2022年3月19日官邸阿什哈巴德总统府(Oguzkhan Presidential Palace)機關所在地阿什哈巴德任命者直接选举任期7年,可连选连任首任萨帕尔穆拉特·尼亚佐夫设立1991年10月27日 土库曼斯坦土库曼斯坦政府与政治 国家政府 土库曼斯坦宪法 国旗 国徽 国歌 立法機關(英语:National Council of Turkmenistan) ...

 

 

يفتقر محتوى هذه المقالة إلى الاستشهاد بمصادر. فضلاً، ساهم في تطوير هذه المقالة من خلال إضافة مصادر موثوق بها. أي معلومات غير موثقة يمكن التشكيك بها وإزالتها. (ديسمبر 2020) كبكج وز. 1960 النوع بندقية اقتحام بلد الأصل  بولندا فترة الاستخدام 1960- الان الكمية المصنوعة 5000   الطلقة...

Mountain in the state of Wyoming Fremont PeakFremont Peak at center from near Island LakeHighest pointElevation13,751 ft (4,191 m)[1]Prominence1,184 ft (361 m)[1]Coordinates43°07′29″N 109°37′05″W / 43.12472°N 109.61806°W / 43.12472; -109.61806[2]GeographyFremont PeakFremont / Sublette counties, Wyoming, U.S. Parent rangeWind River RangeTopo mapUSGS Fremont Peak SouthClimbingFirst ascent1842 Fremont and others...

 

 

Song sung by the Carpenters This article needs additional citations for verification. Please help improve this article by adding citations to reliable sources. Unsourced material may be challenged and removed.Find sources: We've Only Just Begun – news · newspapers · books · scholar · JSTOR (October 2016) (Learn how and when to remove this message) We've Only Just BegunArtwork for U.S. vinyl singleSingle by Carpentersfrom the album Close to You B-sideAl...

 

 

2010 Indian satirical comedy film Peepli LiveTheatrical release posterDirected byAnusha RizviScreenplay byAnusha RizviStory byAnusha RizviProduced byAamir KhanKiran RaoStarringOmkar Das ManikpuriRaghubir YadavShalini VatsaMalaika ShenoyNawazuddin SiddiquiNaseeruddin ShahCinematographyShanker RamanEdited byHemanti SarkarMusic byIndian OceanBrij MandalBhadwaiNagin TanvirRam SampathProductioncompanyAamir Khan ProductionsDistributed byUTV Motion PicturesRelease date 13 August 2010 ...

Air warfare and space branch of the Canadian Armed Forces RCAF redirects here. For other uses, see RCAF (disambiguation). Canadian Air Force redirects here. For earlier organisations, see Canadian Air Force (1918–1920) and Canadian Air Force (1920–1924). Royal Canadian Air ForceAviation royale canadienneBadge of the RCAFFounded1 April 1924(100 years, 2 months)(as Royal Canadian Air Force) 17 May 1920(104 years)(as Canadian Air Force (1920–1924)) 1 August 1918(105 yea...

 

 

Highway in Maryland Maryland Route 611Stephen Decatur HighwayMaryland Route 611 highlighted in redRoute informationMaintained by MDSHALength8.51 mi[1] (13.70 km)Existed1935–presentTouristroutes Cape to Cape Scenic BywayMajor junctionsSouth endAssateague State Park on Assateague IslandMajor intersections MD 376 at Lewis Corner MD 707 in West Ocean City North end US 50 in West Ocean City LocationCountryUnited StatesStateMarylandCountiesWorcester Highway s...

 

 

Artikel ini sebatang kara, artinya tidak ada artikel lain yang memiliki pranala balik ke halaman ini.Bantulah menambah pranala ke artikel ini dari artikel yang berhubungan atau coba peralatan pencari pranala.Tag ini diberikan pada April 2016. Box DrawingJangkauanU+2500..U+257F(128 titik kode)BidangBMPAksaraCommonTerpakai128 titik kodeTak terpakai0 titik kode kosongStandar sumberVideotexRiwayat versi Unicode1.0.0128 (+128) Catatan: [1][2] Box Drawing adalah blok Unicode yang me...

1904 treaty between Japan and Korea For the treaty signed later in 1904, see Japan–Korea Agreement of August 1904. Japan–Korea Treaty of 1904Hangul한일의정서Hanja韓日議定書Revised RomanizationHanil UijeongseoMcCune–ReischauerHanil Ŭich'ongsŏ The Japan–Korea Treaty of 1904 was made between representatives of the Empire of Japan and the Korean Empire in 1904.[1] Negotiations were concluded on 23 February 1904.[2] Though Korea declared neutral to Russo-Japanes...

 

 

この存命人物の記事には検証可能な出典が不足しています。 信頼できる情報源の提供に協力をお願いします。存命人物に関する出典の無い、もしくは不完全な情報に基づいた論争の材料、特に潜在的に中傷・誹謗・名誉毀損あるいは有害となるものはすぐに除去する必要があります。出典検索?: 松本幸四郎 10代目 – ニュース · 書籍 · スカラー...