Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Kitab Ezra

Kitab Ezra (disingkat Ezra; akronim Ezr.) merupakan salah satu kitab yang termasuk dalam kitab-kitab sejarah pada Perjanjian Lama di Alkitab Kristen. Dalam Tanakh atau Alkitab Ibrani, kitab ini menjadi bagian dari kitab kolektif yang bernama "Kitab Ezra–Nehemia" atau "Kitab Ezra",[a] yang termasuk dalam kitab-kitab tanpa pengelompokan resmi dalam Ketuvim.

Nama

Nama kitab ini merujuk pada tokoh Ezra bin Seraya,[b] yaitu seorang ahli Taurat (sofer) dan imam Israel (kohen) yang pulang dari Babel ke Yerusalem bersama orang-orang buangan lainnya dan mengajarkan kembali hukum Taurat kepada orang-orang Israel di Yerusalem. Nama "Ezra" sendiri pada pangkalnya merupakan serapan dari Ibrani: עֶזְרָא (Ezra) yang secara harfiah berarti "pertolongan" atau "bantuan". Kata ini merupakan varian dari kata עֶזְרָה (ezra) dan seakar dengan kata עָזַר (azar, har. "menolong"). Menurut tradisi, nama ini mungkin merupakan singkatan dari עזריהו (Azaryahu, har. "Yahweh menolong"), yaitu gabungan dari kata עָזַר (azar) dan יה (Yah). Dalam Septuaginta Yunani, nama tersebut diserap menjadi "Ἔσδρας" (Ésdrās), dan dari situ bahasa Latin menyerap nama itu menjadi "Esdras".

Isi

Kitab ini berlatar waktu setelah negeri Babel runtuh dan dikuasai oleh Persia. Kitab ini menceritakan tentang orang-orang buangan yang pulang dari Babel ke Yerusalem setelah diizinkan oleh Raja Koresh Agung dari Persia, serta usaha-usaha mereka dalam membangun kembali Bait Suci. Setelah itu, rombongan orang-orang buangan gelombang kedua, yang dipimpin seorang imam dan ahli Taurat bernama Ezra, juga pulang ke Yerusalem dengan surat perintah dari Raja Artahsasta I dari Persia. Di Yerusalem, Ezra memulihkan kerohanian dan moralitas umat Israel dengan mengajarkan kembali hukum Taurat.[1]

Dalam Alkitab Kristen, Kitab Ezra terletak setelah kitab Kitab Tawarikh. Secara garis besar isi Alkitab terbagi menjadi sebagai berikut:[1]

  1. Ezra 1-6: Kelompok pertama orang-orang buangan Israel pulang dari Babel ke Yerusalem, sesuai dengan perintah Koresh, raja Persia (538 SM). Bait Allah (Rumah TUHAN) di Yerusalem dibangun kembali dan ditahbiskan, dan ibadat dipulihkan (537 SM).
  2. Ezra 7-10: Kelompok Israel lain kembali ke Yerusalem di bawah pimpinan Ezra, seorang imam dan ahli Taurat. Ezra membantu menyusun kembali kehidupan rakyat dalam bidang agama dan sosial, agar dapat melindungi warisan rohani Israel.(458 SM)

Naskah sumber

Kepengarangan

Kitab Ezra tidak mencantumkan nama pengarang, tetapi tradisi Yahudi meyakini bahwa Ezra dan murid-muridnya menuliskan kitab ini bersama dengan kedua Kitab Tawarikh dan sebagian Kitab Nehemia. Pakar modern umumnya setuju dengan tradisi tersebut.[3] Meskipun terdapat sejumlah perbedaan corak, Kitab Tawarikh, Ezra, dan Nehemia umumnya diyakini merupakan serangkaian kitab dengan tema yang menitiberatkan pada Bait Allah dan orang Lewi serta perhatian yang lebih terhadap tokoh yang ada dalam kitab-kitab tersebut.[3]

Perikop

Judul perikop dalam Kitab Ezra menurut Alkitab Terjemahan Baru oleh LAI adalah sebagai berikut.

Kepulangan orang-orang buangan dan pembangunan Bait Suci
  • Koresh mengizinkan orang-orang buangan pulang ke negerinya (1:1–11)
  • Daftar orang-orang yang kembali dari pembuangan (2:1–70)
  • Pembangunan mezbah (3:1–7)
  • Perletakan dasar Bait Suci (3:8–13)
  • Pembangunan Yerusalem terhambat oleh perlawanan (4:1–24)
  • Pembangunan dimulai lagi dengan izin raja Darius (5:1 – 6:12)
  • Pekerjaan selesai; pentahbisan rumah Allah dan hari raya Paskah yang pertama (6:13–22)
Kepulangan rombongan Ezra dan peneguhan kembali hukum Taurat
  • Ezra diberi kuasa oleh raja untuk mengatur kebaktian dalam rumah Allah (7:1–28a)
  • Persiapan perjalanan (7:28b – 8:30)
  • Tiba di Yerusalem (8:31–36)
  • Ezra mengaku dosa orang-orang Israel dalam doa (9:1–15)
  • Tindakan Ezra terhadap perkawinan campuran (10:1–44)

Penyusunan kitab

Penyusunan dan penamaan dari "Kitab Ezra" sebenarnya bermacam-macam tergantung tradisi gerejanya. Susunan dan nama "Kitab Ezra" dan "Kitab Nehemia" yang digunakan dalam Alkitab terjemahan Bahasa Indonesia umumnya merupakan tradisi modern yang diikuti oleh kebanyakan Alkitab versi modern. Terdapat beberapa versi kitab Ezra, yakni "Ezra Ibrani", "Ezra Yunani" dan "Ezra Latin".

  • Ezra Ibrani, penamaan modern adalah "Kitab Ezra" dan "Kitab Nehemia". Naskah-naskah tertua dari Alkitab memasukkan kitab Ezra–Nehemia ("Ezra Ibrani") sebagai kitab tunggal dengan label nama "Ezra". Naskah Masorah sebagai contohnya, memuat kitab ini dengan nama סֵפֶר עֶזְרָא (Séfer Ezraʾ). Kitab Vulgata yang disusun oleh Hieronimus dan diterjemahkan dari naskah-naskah Ibrani juga melabeli Kitab Ezra–Nehemia sebagai "Ezra". Kitab Ezra–Nehemia dibagi menjadi dua karya terpisah dimulai pada abad ke-3 oleh seorang teolog dan cendekiawan Kristen, Origenes, meskipun pada saat itu pembagian ini belum populer.[4][4] Pemisahan dalam Alkitab-Alkitab Yahudi dilakukan sebelum Abad Pertengahan berakhir.[5] Pemisahan Kitab Ezra dan Nehemia mulai tersebar pada abad ke-8, meskipun muncul secara tidak menentu. Barulah pada Alkitab Vulgata Paris dan Vulgata Clementina kitab-kitab ini secara jelas dibagi dua. Sejak Reformasi Protestan, pemisahan kedua kitab ini populer dan menjadi umum dalam versi-versi Alkitab modern.
  • Ezra Yunani, penamaan modern adalah "Kitab 1 Esdras". Septuaginta Yunani dan Alkitab-Alkitab Kristen mula-mula menambahkan satu kitab "Ezra Yunani" yang pada dasarnya merupakan kitab "Ezra Ibrani" (Ezra–Nehemia) tetapi dalam bahasa Yunani, kecuali kitab ini memiliki satu bagian tambahan (dan juga beberapa perubahan terkait) di bagian tengah Ezra 4. Tambahan tersebut menyusun naskah Kitab Ezra dengan suatu struktur kiastik dan mengurangi masalah tekstual seputar identitas Raja Ahasyweros yang tercantum dalam Ezra 4:6. Perbedaan lain adalah penambahan sedikit pasal dari akhir Kitab Tawarikh dan Kitab Nehemia ke dalam kitab ini. Selain itu, meskipun isinya secara substansial sama, ayat-ayatnya menggunakan penomoran yang berbeda dengan Kitab Ezra Ibrani.[6]
  • Ezra Latin, penamaan modern adalah "Kitab 2 Esdras". Dalam perkembangan Alkitab Kristen mula-mula, muncul kitab "Ezra Latin", yang disebut demikian karena versi Latin dari kitab ini adalah versi yang paling bertahan hingga saat ini.[7] Tidak seperti kitab Ezra Yunani, isi kitab Ezra Latin sama sekali berbeda dengan Kitab Ezra–Nehemia. Pasal 3–14 merupakan isi utama dari kitab ini, yang menceritakan wahyu Yahudi tentang "akhir zaman". Pasal 1–2 dan 15–16 ditambahkan kemudian dan banyak versi Alkitab yang tidak memasukkannya.

Kaitan dengan kitab lain

Dalam Alkitab Kristen, kitab Ezra ditempatkan dalam urutan sebelum Kitab Nehemia dan Kitab Ester, karena mempunyai kaitan erat dengan kedua kitab tersebut. Ketiga kitab sejarah ini mencakup masa sekitar 100 tahun, yaitu antara tahun 536 SM - 432 SM.[8] Ada dua periode utama yang tercatat di dalamnya:

  1. 536-516 SM (20 tahun), yaitu di bawah Bupati[c] Zerubabel dan Imam Besar Yesua, Bait Suci dibangun kembali di Yerusalem setelah sejumlah umat Israel kembali dari pembuangan di Babel (Ezra 3-6). Dalam periode ini bekerja nabi-nabi Hagai dan Zakharia, yang masing-masing tercatat dalam Kitab Hagai dan Kitab Zakharia.[8]
  2. 457-432 SM (25 tahun), yaitu di bawah Bupati[c] Nehemia dan Imam Ezra, tembok kota Yerusalem dibangun kembali, dan Yerusalem dipulihkan sebagai kota berbenteng. Dalam periode ini nabi Maleakhi menyampaikan nubuat yang tercatat dalam Kitab Maleakhi.[8]

Kitab Ezra mencatat peristiwa dalam kedua periode ini. Kitab Nehemia mencatat hanya periode kedua. Kitab Ester mencatat peristiwa yang terjadi di antara kedua periode tersebut.[8]

Lihat pula

Catatan

  1. ^ Berbeda dengan "Kitab Ezra" pada beberapa versi Alkitab Kristen, kitab tersebut juga mencakup Kitab Nehemia.
  2. ^ Silsilah lengkapnya adalah Ezra bin Seraya bin Azarya bin Hilkia bin Salum bin Zadok bin Ahitub bin Amarya bin Azarya bin Merayot bin Zerahya bin Uzi bin Buki bin Abisua bin Pinehas bin Eleazar bin Harun.
  3. ^ a b Dalam Alkitab Terjemahan Baru, kata Ibrani פַּחַת (pakhath) diterjemahkan sebagai "bupati". Dalam Alkitab versi terjemahan bahasa Indonesia selain itu, kata tersebut juga diterjemahkan sebagai "gubernur", "penghulu negeri", atau "pembesar negeri". Dalam Alkitab versi terjemahan bahasa Inggris, kata ini umumnya diterjemahkan sebagai "governor".

Referensi

  1. ^ a b Pengantar Alkitab Lembaga Alkitab Indonesia, 2002.
  2. ^ "Transkrip Naskah Laut Mati". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-06-30. Diakses tanggal 2013-05-13. 
  3. ^ a b The Nelson Study Bible. Thomas Nelson, Inc. 1997
  4. ^ a b Fensham, F. Charles, "The books of Ezra and Nehemiah" (Eerdmans, 1982) p.1
  5. ^ Dillard, Raymond B.; Longman, Tremper (January 1994). An Introduction to the Old Testament. Grand Rapids, MI: Zondervan. hlm. 180. ISBN 978-0-310-43250-0. LCCN 2006005249. OCLC 31046001. Diakses tanggal 2012-02-24. 
  6. ^ Gallagher, Edmon L.; Meade, John D. (2017), The Biblical Canon Lists from Early Christianity, OUP, hlm. 269 
  7. ^ Bogaert, Pierre-Maurice (2013), "The Latin Bible", dalam Paget, James Carleton; Schaper, Joachim, The New Cambridge History of the Bible; Volume 1; from the Beginnings to 600, CUP, hlm. 505–524 
  8. ^ a b c d Henry H. Halley. Halley's Bible Handbook. An abbreviated Bible commentary. (Formerly called "Pocket Bible Handbook") Zondervan Publishing House. Minneapolis, Minnesota. 1964.

Pranala luar

Komentari
Terjemahan

Read other articles:

Seaman RangeWeepah Spring Wilderness at Timber MountainHighest pointElevation8,442 ft (2,573 m)Coordinates38°00′06″N 115°05′09″W / 38.001624°N 115.085852°W / 38.001624; -115.085852DimensionsLength30 mi (48 km) NNE (10 mi north section, NW)Width9 mi (14 km) (widest at Timber Mountain massif, northwest section, ~6 mi)GeographySeaman RangeSeaman Range (at Timber Mountain) in Nevada[1] CountryUnited StatesStateNev…

東京都現代美術館Museum of Contemporary Art Tokyo 東京都区部内の位置施設情報正式名称 東京都現代美術館[1]愛称 MOT(Museum Of contemporary art Tokyo)専門分野 現代美術事業主体 東京都管理運営 公益財団法人東京都歴史文化財団グループ建物設計 柳澤孝彦+TAK建築・都市計画研究所延床面積 33,515 m2開館 1995年3月18日(一般公開は3月19日)所在地 〒135-0022東京都江東区三好四丁目1番1

Uskup Koajutor adalah istilah umum dalam Gereja Katolik Roma yang merujuk kepada uskup yang akan menggantikan uskup yang lain di suatu keuskupan, tetapi uskup yang akan digantikan tersebut belum resmi mengundurkan diri, biasanya pensiun. Sebagai contoh ketika Kardinal Julius Darmaatmadja, SJ mengundurkan diri, tetapi masih menunggu keputusan Tahta Suci, Uskup Agung Semarang kala itu, Mgr. Ignatius Suharyo telah ditunjuk Tahta Suci sebagai pengganti. Pranala luar (Indonesia) Kitab Hukum Kanonika …

Атаманський парк Джерело «Живун»Джерело «Живун» 49°08′57″ пн. ш. 32°20′29″ сх. д. / 49.14917000002777314° пн. ш. 32.34139000002777209° сх. д. / 49.14917000002777314; 32.34139000002777209Координати: 49°08′57″ пн. ш. 32°20′29″ сх. д. / 49.14917000002777314° пн. ш. 32.34139000002777209° с…

ポータル ディズニー ポカホンタスII/イングランドへの旅立ち Pocahontas II: Journey to a New World監督 ブラッドリー・レイモンドトム・エルリー脚本 アレン・エストリンシンディー・マーカスフリップ・コブラー製作 アラン・ザスラブジャニーン・ルーセル音楽 レニー・ニーハウス製作会社 ウォルト・ディズニー・アニメーション・スタジオ配給 ウォルト・ディズニー・

Airport serving Cabo Frio, Brazil Cabo Frio International AirportAeroporto Internacional de Cabo FrioIATA: CFBICAO: SBCBLID: RJ0003SummaryAirport typePublicOperator Cabo Frio (1998–2001) Aeropart (2001–present) ServesCabo FrioTime zoneBRT (UTC−03:00)Elevation AMSL7 m / 23 ftCoordinates22°55′15″S 042°04′17″W / 22.92083°S 42.07139°W / -22.92083; -42.07139Websitewww.cabofrioairport.com.br/en/MapCFBLocation in BrazilRunways Direction Length Su…

Hubungan Armenia-Pakistan Armenia Pakistan Hubungan Armenia–Pakistan adalah hubungan internasional dan bilateral antara Armenia dan Pakistan. Hubungan Pakistan dengan Armenia tidak begitu baik. Pakistan adalah satu-satunya negara yang tidak mengakui Armenia sebagai negara berdaulat.[1] Akar permasalahannya adalah Genosida Armenia dan Konflik Nagorno-Karabakh.[2] Sejak 1970-an, Pakistan mendukung kebijakan Turki yang menyangkal genosida Armenia. Daerah Nagorno-Karabakh dihuni ol…

In computer science, a mark–compact algorithm is a type of garbage collection algorithm used to reclaim unreachable memory. Mark–compact algorithms can be regarded as a combination of the mark–sweep algorithm and Cheney's copying algorithm. First, reachable objects are marked, then a compacting step relocates the reachable (marked) objects towards the beginning of the heap area. Compacting garbage collection is used by modern JVMs, Microsoft's Common Language Runtime and by the Glasgow Has…

هذه المقالة يتيمة إذ تصل إليها مقالات أخرى قليلة جدًا. فضلًا، ساعد بإضافة وصلة إليها في مقالات متعلقة بها. (أبريل 2019) جوشوا تيباتيموا معلومات شخصية الميلاد 10 سبتمبر 1996 (27 سنة)  كامبالا  الجنسية أوغندا  الحياة العملية المهنة سباح  الرياضة السباحة[1]  تعديل مصدري…

Litsea anamalayana Біологічна класифікація Царство: Рослини (Plantae) Клада: Судинні рослини (Tracheophyta) Клада: Покритонасінні (Angiosperms) Клада: Магноліїди (Magnoliids) Порядок: Лавроцвіті (Laurales) Родина: Лаврові (Lauraceae) Рід: Litsea Вид: L. anamalayana Біноміальна назва Litsea anamalayanaRobi & Udayan, 2021 Litsea anamalayana — ви

Artikel ini tidak memiliki referensi atau sumber tepercaya sehingga isinya tidak bisa dipastikan. Tolong bantu perbaiki artikel ini dengan menambahkan referensi yang layak. Tulisan tanpa sumber dapat dipertanyakan dan dihapus sewaktu-waktu.Cari sumber: Daftar Bupati Serang – berita · surat kabar · buku · cendekiawan · JSTORBupati Kabupaten SerangLambang Kabupaten SerangPetahanaRatu Tatu Chasanahsejak 17 Februari 2016KediamanPendopo Kabupaten Serang J…

Philosophie de la libertéLangue AllemandAuteur Rudolf SteinerGenre EssaiSujet Philosophiemodifier - modifier le code - modifier Wikidata Pour les articles homonymes, voir Philosophie de la liberté. La Philosophie de la liberté (Die Philosophie der Freiheit) est un livre écrit par Rudolf Steiner et paru en 1893-1894. Sous-titré « Résultats de l'expérience intérieure conduite selon les méthodes des sciences de la nature », il fait suite à son livre Vérité et science qu'il r…

Europe de l'Ouest L'Europe de l'Ouest au sein du continent Pays Restrictivement : Belgique, France, Irlande, Pays-Bas, Royaume-Uni Principales langues néerlandais, français, anglais Point culminant Mont Blanc Cours d'eau Rhin, Loire Principale étendue d'eau lac Léman Ville(s) Londres, Paris, Bruxelles, Amsterdam, Anvers, (Genève) modifier  L’Europe de l’Ouest est une région politique, géographique ou culturelle qui correspond à la partie occidentale de l’Europe, mais ce c…

NGC 4267   جزء من عنقود العذراء المجري  الكوكبة العذراء[1]  رمز الفهرس NGC 4267 (الفهرس العام الجديد)MCG+02-32-004 (فهرس المجرات الموروفولوجي)PGC 39710 (فهرس المجرات الرئيسية)UGC 7373 (فهرس أوبسالا العام)2MASX J12194528+1247540 (Two Micron All Sky Survey, Extended source catalogue)VCC 369 (Virgo Cluster Catalog)EVCC 353 (Extended Virgo Cluster Catalog)SD…

دوغلاس ر. وايت   معلومات شخصية الميلاد 13 مارس 1942[1]  مينيابوليس[1]  الوفاة 22 أغسطس 2021 (79 سنة) [2]  سان دييغو[2]  مواطنة الولايات المتحدة  الحياة العملية المدرسة الأم جامعة ميشيغانجامعة كولومبيا  المهنة عالم إنسان،  وعالم اجتماع  اللغات الإنج

Università Cattolica del Sacro Cuore Schools (English: Catholic University of the Sacred Heart) are the schools (facoltà) within the Italian university Università Cattolica del Sacro Cuore granting undergraduate and graduate degrees. History The Cattolica was founded in 1921. Classes began in Milan, in S.Agnese 2 with two faculties: Social Sciences and Humanities. Over the years other faculties were established, up to the current 12.[1] Academics The schools offer Bachelor of Science …

Kanashimi TwilightSingel oleh Morning Musumedari album Platinum 9 DiscSisi-BHand Made CityDirilis25 April 2007 (2007-04-25)FormatCD, DVDDirekam2007GenrePopDurasi12:16LabelZetimaForward MusicPenciptaTsunkuProduserTsunkuVideo musikKanashimi Twilight di YouTube Kanashimi Twilight (悲しみトワイライトcode: ja is deprecated , Kesedihan Senja) adalah singel ketiga puluh tiga Morning Musume. Singel ini dirilis pada tanggal 25 April 2007 dan merupakan singel terakhir Hitomi Yoshizawa yang l…

Đừng nhầm lẫn với Martin Luther. Martin Luther King đổi hướng tới đây. Đối với các định nghĩa khác, xem Martin Luther King (định hướng). Martin Luther King, Jr.Sinh(1929-01-15)15 tháng 1, 1929Atlanta, Georgia, Hoa KỳMất4 tháng 4, 1968(1968-04-04) (39 tuổi)Memphis, Tennessee, Hoa KỳNguyên nhân mấtÁm sátQuốc tịch Hoa KỳHọc vịTiến sĩ Thần họcTrường lớpĐại học Morehouse, Chủng viện Thần học Crozer, …

Events at the1993 World ChampionshipsTrack events100 mmenwomen200 mmenwomen400 mmenwomen800 mmenwomen1500 mmenwomen3000 mwomen5000 mmen10,000 mmenwomen100 m hurdleswomen110 m hurdlesmen400 m hurdlesmenwomen3000 msteeplechasemen4 × 100 m relaymenwomen4 × 400 m relaymenwomenRoad eventsMarathonmenwomen10 km walkwomen20 km walkmen50 km walkmenField eventsHigh jumpmenwomenPole vaultmenLong jumpmenwomenTriple jumpmenwomenShot putmenwomenDiscus throwmenwomenHammer throwmenJavelin throwmenwomenCombine…

Silkerode Landgemeinde Sonnenstein Wappen von Silkerode Koordinaten: 51° 34′ N, 10° 24′ O51.56805555555610.399722222222230Koordinaten: 51° 34′ 5″ N, 10° 23′ 59″ O Höhe: 230 m ü. NN Fläche: 10,96 km² Einwohner: 375 (31. Dez. 2020)[1] Bevölkerungsdichte: 34 Einwohner/km² Eingemeindung: 1. Dezember 2011 Postleitzahl: 37345 Vorwahl: 036072 Karte Lage von Silkerode in Sonnenstein Silkero…

Kembali kehalaman sebelumnya

Lokasi Pengunjung: 3.144.117.132