Kota Tarakan

Kota Tarakan
Kantor Wali Kota Tarakan
Kantor Wali Kota Tarakan
Lambang resmi Kota Tarakan
Peta
Peta
Kota Tarakan di Kalimantan
Kota Tarakan
Kota Tarakan
Peta
Kota Tarakan di Indonesia
Kota Tarakan
Kota Tarakan
Kota Tarakan (Indonesia)
Koordinat: 3°18′N 117°38′E / 3.3°N 117.63°E / 3.3; 117.63
Negara Indonesia
ProvinsiKalimantan Utara
Tanggal berdiri15 Desember 1997
Dasar hukumUU RI No. 29 Tahun 1997
Hari jadi15 Desember 1997
Jumlah satuan pemerintahan
Daftar
Pemerintahan
 • Wali KotaBustan (Pj.)
 • Wakil Wali Kotalowong
 • Sekretaris DaerahJamaludin
Luas
 • Total250,98 km2 (96,90 sq mi)
Populasi
 (30 Juni 2024)[2]
 • Total252.924
 • Kepadatan1,000/km2 (2,600/sq mi)
Demografi
 • Agama
  • 85,65% Islam
  • 1,23% Buddha
  • 0,04% Hindu
  • 0,03% Konghucu[1]
 • BahasaIndonesia, Tidung, Dayak
 • IPMKenaikan 77,61 (2023)
 tinggi [3]
Zona waktuUTC+08:00 (WITA)
Kode BPS
6571 Edit nilai pada Wikidata
Kode area telepon0551
Pelat kendaraanKU
Kode Kemendagri65.71 Edit nilai pada Wikidata
Kode SNI 7657:2023TAR
APBDRp 1,162 Triliun (2023)
PADRp 160,7 miliar (2023)
DAURp 423,8 miliar- (2023)
Semboyan daerahBAIS (Bersih, Aman, Indah, Sehat, dan Sejahtera)
Flora resmiBakau
Fauna resmiBekantan
Situs webwww.tarakankota.go.id


Kota Tarakan adalah sebuah kota di provinsi Kalimantan Utara, Indonesia dan juga merupakan kota terbesar di Kalimantan Utara. Pada pertengahan tahun 2023, jumlah penduduk Kota Tarakan sebanyak 246.734 jiwa.[1][2] Tarakan atau juga dikenal sebagai Bumi Paguntaka, berada pada sebuah pulau kecil. Semboyan dari Kota Tarakan adalah Tarakan Kota "BAIS" (Bersih, Aman, Indah, Sehat dan Sejahtera).

Geografi

Peta lokasi Pulau Tarakan

Kota Tarakan, yang secara geografis terletak pada 3°14'23"–3°26'37" Lintang Utara dan 117°30'50"–117°40'12" Bujur Timur, terdiri dari dua pulau, yaitu Pulau Tarakan, dan Pulau Sadau, serta perairan di sekitarnya dengan luas wilayah mencapai 65.733 Ha.[1]

Batas Wilayah

Utara Pesisir Pantai Kecamatan Pulau Bunyu, Kabupatan Bulungan
Timur Pulau Bunyu, Laut Sulawesi
Selatan Kecamatan Tanjung Palas Kabupaten Bulungan
Barat Kecamatan Sesayap, Kabupaten Bulungan

Iklim

Kota Tarakan beriklim tropis dengan suhu udara minimum 24,1 °C dan maksimum 31,1 °C, kondisi ini membuat Kota Tarakan memiliki Kelembapan rata-rata ±84%. Curah hujan dalam 5 tahun terakhir rata-rata sekitar 308,2 mm/bulan dan penyinaran rata-rata 49,82%, telah memberikan julukan tersendiri bagi pulau ini sebagai daerah yang tak kenal musim.

Data iklim Tarakan, Kalimantan Utara, Indonesia
Bulan Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Agt Sep Okt Nov Des Tahun
Rekor tertinggi °C (°F) 37
(99)
38
(100)
37
(99)
36
(97)
38
(100)
35
(95)
37
(99)
37
(99)
38
(100)
36
(97)
37
(99)
37
(99)
38
(100)
Rata-rata tertinggi °C (°F) 29.7
(85.5)
29.6
(85.3)
29.9
(85.8)
30.2
(86.4)
30.5
(86.9)
30.2
(86.4)
30.5
(86.9)
30.7
(87.3)
30.6
(87.1)
30.9
(87.6)
30.5
(86.9)
30
(86)
30.27
(86.51)
Rata-rata harian °C (°F) 26.2
(79.2)
26.5
(79.7)
26.1
(79)
26.7
(80.1)
26.9
(80.4)
26.5
(79.7)
26.6
(79.9)
26.7
(80.1)
26.6
(79.9)
26.9
(80.4)
26.7
(80.1)
26.5
(79.7)
26.58
(79.85)
Rata-rata terendah °C (°F) 22.7
(72.9)
22.7
(72.9)
23.1
(73.6)
23.2
(73.8)
23.3
(73.9)
22.8
(73)
22.8
(73)
22.7
(72.9)
22.7
(72.9)
22.9
(73.2)
23.5
(74.3)
23.1
(73.6)
22.96
(73.33)
Rekor terendah °C (°F) 21
(70)
20
(68)
21
(70)
22
(72)
22
(72)
21
(70)
18
(64)
20
(68)
21
(70)
20
(68)
20
(68)
18
(64)
18
(64)
Curah hujan mm (inci) 284
(11.18)
217
(8.54)
311
(12.24)
310
(12.2)
332
(13.07)
292
(11.5)
273
(10.75)
253
(9.96)
265
(10.43)
309
(12.17)
352
(13.86)
319
(12.56)
3.517
(138,46)
Rata-rata hari hujan 16 14 17 17 17 15 15 14 14 17 17 17 190
% kelembapan 84 83 82 83 82 82 83 81 82 83 83 84 82.7
Rata-rata sinar matahari bulanan 167 189 152 140 146 154 157 161 158 143 137 149 1.853
Sumber #1: Climate-Data.org[4] & BMKGBMKG[5]
Sumber #2: Weatherbase & WeatherAtlas[6][7]

Sejarah

Pemboran minyak oleh Bataafsche Petroleum Maatschappij di Pulau Tarakan (tahun 1920-1940)
Prajurit dari Batalion ke-2/48 menyaksikan konvoi yang membawa mereka ke Tarakan
Lapangan Udara Tarakan 2 minggu setelah diduduki. Lihat pelubangan yang mendalam.
Gabungan patroli Australia-Hindia Belanda di bagian terpencil Tarakan
Pantai tempat pasukan sekutu mendarat di Tarakan pada 1 Mei 1945 [8]
Brigadir D.A. Whitehead (Komandan brigade 26, berpipa rokok) bersama Letnan Jenderal Leslie Morshead

Tarakan menurut cerita rakyat berasal dari bahasa Tidung “Tarak” (bertemu) dan “Ngakan” (makan) yang secara harfiah dapat diartikan “Tempat para nelayan untuk istirahat makan, bertemu serta melakukan barter hasil tangkapan dengan nelayan lain. Selain itu Tarakan juga merupakan tempat pertemuan arus muara Sungai Kayan, Sesayap dan Malinau.[9]

Era Kerajaan Tidung

Kerajaan Tidung[10] atau dikenal pula dengan nama Kerajaan Tarakan (Kalkan/Kalka) adalah kerajaan yang memerintah Suku Tidung di Kalimantan Utara, yang berkedudukan di Pulau Tarakan dan berakhir di Salimbatu. Sebelumnya terdapat dua kerajaan di kawasan ini, selain Kerajaan Tidung, terdapat pula Kesultanan Bulungan yang berkedudukan di Tanjung Palas. Berdasarkan silsilah (genealogi) yang ada bahwa dipesisir timur Pulau Tarakan yaitu di kawasan Dusun Binalatung sudah ada Kerajaan Tidung Kuno (The Ancient Kingdom of Tidung), kira-kira pada tahun 1076-1156, kemudian berpindah ke pesisir selatan Pulau Tarakan di kawasan Tanjung Batu pada tahun 1156-1216, lalu bergeser lagi ke wilayah barat yaitu ke kawasan Sungai Bidang kira-kira pada tahun 1216-1394, setelah itu berpindah lagi, yang relatif jauh dari Pulau Tarakan ke daerah Pimping bagian barat dan kawasan Tanah Kuning, sekitar tahun 1394-1557, di bawah pengaruh Kesultanan Sulu.

Dari riwayat-riwayat yang terdapat di kalangan suku Tidung tentang kerajaan yang pernah ada dan dapat dikatakan yang paling tua di antara riwayat lainnya yaitu dari Menjelutung di Sungai Sesayap dengan rajanya yang terakhir bernama Benayuk. Berakhirnya zaman Kerajaan Menjelutung karena ditimpa malapetaka berupa hujan ribut dan angin topan yang sangat dahsyat sehingga mengakibatkan perkampungan di situ runtuh dan tenggelam ke dalam air (sungai) berikut warganya. Peristiwa tersebut di kalangan suku Tidung disebut Gasab yang kemudian menimbulkan berbagai mitos tentang Benayuk dari Menjelutung.

Dari beberapa sumber didapatkan riwayat tentang masa pemerintahan Benayuk yang berlangsung sekitar 35 musim. Perhitungan musim tersebut adalah berdasarkan hitungan hari bulan (purnama) yang dalam semusim terdapat 12 purnama. Dari itu maka hitungan musim dapat disamakan lebih kurang dengan tahun Hijriah. Apabila dirangkaikan dengan riwayat tentang beberapa tokoh pemimpin (Raja) yang dapat diketahui lama masa pemerintahan dan keterkaitannya dengan Benayuk, maka diperkirakan tragedi di Menjelutung tersebut terjadi pada sekitaran awal abad XI. Kelompok-kelompok Suku Tidung pada zaman Kerajaan Menjelutung belumlah seperti apa yang terdapat sekarang ini, sebagaimana diketahui bahwa di kalangan Suku Tidung yang ada di Kalimantan Timur dan Utara sekarang terdapat 4 (empat) kelompok dialek bahasa Tidung, yaitu:

  • Dialek bahas Tidung Malinau
  • Dialek bahasa Tidung Sembakung.
  • Dialek bahas Tidung Sesayap.
  • Dialek bahas Tidung Tarakan yang biasa pula disebut Tidung Tengara yang kebanyakan bermukim di daerah air asin.

Dari adanya beberapa dialek Bahasa Tidung yang merupakan kelompok komunitas berikut lingkungan sosial budayanya masing-masing, maka tentulah dari kelompok-kelompok dimaksud memiliki pemimpin masing-masing. Sebagaimana diriwayatkan kemudian bahwa setelah Kerajaan Benayuk di Menjelutung runtuh maka anak keturunan beserta warga yang selamat berpindah dan menyebar kemudian membangun pemukiman baru. Salah seorang dari keturunan Benayuk yang bernama Kayam selaku pemimpin dari pemukiman di Linuang Kayam (Kampung si Kayam) yang merupakan cikal bakal dari pemimpin (raja-raja) di Pulau Mandul, Sembakung dan Lumbis.

Berikut adalah raja-raja yang pernah memimpin Kerajaan Tidung:

  • Benayuk dari sungai Sesayap, Menjelutung (Masa Pemerintahan ± 35 Musim)
  • Yamus (Si Amus) (Masa Pemerintahan ± 44 Musim)
  • Ibugang (Aki Bugang)
  • Itara (Lebih kurang 29 Musim)
  • Ikurung (Lebih kurang 25 Musim)
  • Ikarang (Lebih kurang 35 Musim), di Tanjung Batu (Tarakan).
  • Karangan (Lebih kurang Musim)
  • Ibidang (Lebih kurang Musim)
  • Bengawan (Lebih kurang 44 Musim)
  • Itambu (Lebih kurang 20 Musim)
  • Aji Beruwing Sakti (Lebih kurang 30 Musim)
  • Aji Surya Sakti (Lebih kurang 30 Musim)
  • Aji Pengiran Kungun (Lebih kurang 25 Musim)
  • Pengiran Tempuad (Lebih kurang 34 Musim)
  • Aji Iram Sakti (Lebih kurang 25 Musim) di Pimping, Bulungan
  • Aji Baran Sakti (Lebih kurang 20 Musim).
  • Datoe Mancang (Lebih kurang 49 Musim)
  • Abang Lemanak (Lebih kurang 20 Musim), di Baratan, Bulungan
  • Ikenawai bergelar Ratu Ulam Sari (Lebih kurang 15 Musim)

Era Dinasti Tengara

Dinasti Tengara bermulai pada tahun 1557-1916 Masehi, dinasti ini pertama kali dipimpin oleh Amiril Rasyd Gelar Datoe Radja Laoet pada tahun 1557 Masehi dan berakhir pada saat dipimpin oleh Datoe Adil pada tahun 1916, Dinasti Tengara berlokasi di kawasan Pamusian, Tarakan Tengah

Berikut adalah raja-raja yang pernah berkuasa pada masa Dinasti Tengara:

  • Amiril Rasyd Gelar Datoe Radja Laoet (1557-1571)
  • Amiril Pengiran Dipati I (1571-1613)
  • Amiril Pengiran Singa Laoet (1613-1650)
  • Amiril Pengiran Maharajalila I (1650-1695)
  • Amiril Pengiran Maharajalila II (1695-1731)
  • Amiril Pengiran Dipati II (1731-1765)
  • Amiril Pengiran Maharajadinda (1765-1782)
  • Amiril Pengiran Maharajalila III (1782-1817)
  • Amiril Tadjoeddin (1817-1844)
  • Amiril Pengiran Djamaloel Kiram (1844-1867)
  • Ratoe Intan Doera/Datoe Maoelana (1867-1896), Datoe Jaring gelar Datoe Maoelana adalah putera Sultan Bulungan Muhammad Kaharuddin (II)
  • Datoe Adil (1896-1916)

Era Hindia Belanda

Ketenangan masyarakat setempat agak terganggu ketika pada tahun 1896, sebuah perusahaan perminyakan Belanda, BPM (Bataavishe Petroleum Maatchapij) menemukan adanya sumber minyak di pulau ini. Banyak tenaga kerja didatangkan terutama dari pulau jawa seiring dengan meningkatnya kegiatan pengeboran. Mengingat fungsi dan perkembangan wilayah ini, pada tahun 1923 Pemerintah Hindia Belanda merasa perlu untuk menempatkan seorang Asisten Residen di pulau ini yang membawahi 5 (lima) wilayah, yakni: Tanjung Selor, Tarakan, Malinau, Apau Kayan, dan Berau. Namun pada masa pasca-kemerdekaan, Pemerintah RI merasa perlu untuk mengubah status kewedanan Tarakan menjadi Kecamatan Tarakan sesuai dengan Keppres RI No. 22 Tahun 1963.

Era Pendudukan Jepang

Pada saat pendaratan Sekutu, angkatan Jepang di Tarakan berjumlah 2.200 orang yang didatangkan dari Angkatan Darat Kekaisaran Jepang dan Angkatan Laut Kekaisaran Jepang. Satuan terbesar adalah Batalion Infantri Independen ke-455 yang berkekuatan 740 orang yang dikomandoi oleh Mayor Tadai Tokoi. 150 pasukan pendukung AD juga ada di Tarakan. Sumbangan AL kepada garnisun Tarakan tersusun atas 980 pelaut yang dikomandoi oleh Komandan Kaoru Kaharu. Satuan laut utama adalah Angkatan Garnisun Laut ke-2 yang berkekuatan 600 orang. Satuan laut ini dilatih bertempur sebagai infantri dan mengoperasikan beberapa senapan pertahanan pesisir. 350 pekerja minyak sipil Jepang juga diharapkan bertempur pada saat serangan Sekutu. Angkatan Jepang termasuk sekitar 50 orang Indonesia yang berdinas di satuan pengawal pusat. Mayor Tokoi mengarahkan keseluruhan pertahanan Tarakan, meskipun hubungan antara AL dan AD buruk.[11]

Angkatan Jepang dipusatkan di sekitar Lingkas, pelabuhan utama Tarakan dan tempat satu-satunya pantai yang cocok untuk pendaratan pasukan.[12] Pembela itu telah menghabiskan waktu beberapa bulan sebelum serangan yang menyusun posisi bertahan dan menanam ranjau.[13] Pertahanan yang diatur itu banyak dipakai selama pertempuran, dengan taktik Jepang yang difokuskan pada posisi bertahan pra-persiapan yang kuat. Jepang tak melakukan kontra-serangan besar apapun, dan kebanyakan gerakan menyerang terbatas pada beberapa pihak penyerang yang mencoba menyelusup garis Australia.[14]

Mendapatkan ladang minyak Tarakan adalah satu tujuan awal Jepang selama Perang Pasifik. Jepang menyerang Tarakan pada tanggal 11 Januari 1942 dan mengalahkan garnisun Belanda yang kecil dalam pertempuran yang berlangsung selama 2 hari di mana separuh pasukan Belanda gugur. Saat ladang minyak Tarakan berhasil disabotase oleh Belanda sebelum penyerahannya, Jepang bisa dengan cepat memperbaikinya agar bisa menghasilkan lagi dan 350.000 barel diproduksi tiap bulan dari awal tahun 1944.[15]

Menyusul penyerahan Belanda, 5.000 penduduk Tarakan amatIah menderita akibat kebijakan pendudukan Jepang. Banyaknya pasukan Jepang yang ditempatkan di pulau ini mengakibatkan penyunatan bahan makanan dan sebagai akibatnya banyak orang Tarakan yang kurang gizi. Selama pendudukan itu, Jepang membawa sekitar 600 buruh ke Tarakan dari Jawa. Jepang juga memaksa sekitar 300 wanita Jawa untuk bekerja sebagai "jugun ianfu" (wanita penghibur) di Tarakan setelah membujuk mereka dengan janji palsu mendapatkan kerja sebagai juru tulis maupun membuat pakaian.[16]

Arti penting Tarakan bagi Jepang makin menguap dengan gerak maju cepat angkatan Sekutu ke daerah itu. Tanker minyak Jepang yang terakhir meninggalkan Tarakan pada bulan Juli 1944, dan serangan udara Sekutu yang hebat pada tahun-tahun itu menghancurkan produksi minyak dan fasilitas penyimpanan di pulau itu.[11] Serangan ini juga membunuh beberapa ratus penduduk sipil Indonesia.[17] Sejalan dengan kepentingannya yang makin menurun, garnisun Jepang di Tarakan berkurang pada awal 1945 saat salah satu dari 2 batalion infantri yang ditempatkan di pulau itu (Batalion Infantri Independen ke-454) ditarik ke Balikpapan. Batalion ini dihancurkan oleh Divisi ke-7 Australia pada bulan Juli selama Pertempuran Balikpapan.[18]

Era Kemerdekaan

Letak dan posisi yang strategis telah mampu menjadikan kecamatan Tarakan sebagai salah satu sentra industri di wilayah Provinsi Kalimantan Timur bagian utara sehingga pemerintah perlu untuk meningkatkan statusnya menjadi Kota Administratif sesuai dengan Peraturan Pemerintah No. 47 Tahun 1981.

Status Kota Administratif kembali ditingkatkan menjadi Kotamadya berdasarkan Undang-undang RI No. 29 Tahun 1997 yang peresmiannya dilakukan langsung oleh Menteri dalam Negeri pada tanggal 15 Desember 1997, sekaligus menandai tanggal tersebut sebagai Hari Jadi Kota Tarakan.

Sejak tahun 2012, Kota Tarakan merupakan bagian dari Provinsi Kalimantan Utara, seiring dengan pemekaran provinsi baru tersebut dari Provinsi Kalimantan Timur.

Pemerintahan

Suasana pada malam hari di pusat kota
Pusat Kota Tarakan
Kantor Wali Kota Tarakan

Daftar Wali Kota

Berikut adalah daftar Wali Kota Tarakan secara definitif dari masa ke masa sejak tahun 1999.[19]

Nomor urut Wali Kota Potret Partai Awal Akhir Periode Masa jabatan Pemilihan umum Wakil Ref.
1   Jusuf Serang Kasim
(1944–2021)
Golkar 1 Maret 1999 1 Maret 2004 19992004 5 tahun, 0 hari 1998 Jusuf Abdullah
1999–2004
1 Maret 2004 1 Maret 2009 20042009 5 tahun, 0 hari 2003 Thamrin A. D.
2004–2009
2 Udin Hianggio
(lahir 1946)
Golkar 1 Maret 2009 1 Maret 2014 20092014 5 tahun, 0 hari 2008 Suhardjo Trianto
2009–2014
3 Sofian Raga
(lahir 1963)
Independen 1 Maret 2014 1 Maret 2019 20142019 5 tahun, 0 hari 2013 Khaeruddin Arief Hidayat
2014–2019
[20][21]
4 Khairul
(lahir 1964)
Independen 1 Maret 2019 1 Maret 2024 2019–2024 5 tahun, 0 hari 2018 Effendhi Djuprianto
2019–2024
[22]
Bustan
(Penjabat)
(lahir 1974)
Nonpartisipan 1 Maret 2024 Petahana 20242025 253 hari Tidak ada Tidak ada [23]


Dewan Perwakilan

Berikut ini adalah komposisi anggota DPRD Tarakan dalam 3 periode terakhir.

Partai Politik Jumlah Kursi pada Periode
2009-2014[24] 2014-2019[25] 2019-2024[26]
PKB 0 Kenaikan 2 Kenaikan 4
Gerindra 0 Kenaikan 3 Kenaikan 4
PDI-P 2 Kenaikan 3 Steady 3
Golkar 4 Penurunan 3 Kenaikan 4
NasDem (baru) 2 Kenaikan 4
PKS 3 Penurunan 1 Kenaikan 2
Hanura 1 Kenaikan 3 Kenaikan 4
PAN 3 Kenaikan 4 Penurunan 1
PBB 0 Kenaikan 1 Penurunan 0
Demokrat 3 Steady 3 Penurunan 1
Perindo (baru) 1
PPP 1 Penurunan 0 Kenaikan 1
PPD 1
PDK 1
PBR 2
Patriot 3
PIS 1
Berkarya (baru) 1
Jumlah Kursi 25 Steady 25 Kenaikan 30
Jumlah Partai 12 Penurunan 10 Kenaikan 12

Kecamatan

Kota Tarakan terdiri dari 4 kecamatan dan 20 kelurahan. Pada tahun 2020, jumlah penduduknya mencapai 242.786 jiwa dengan luas wilayah 677,53 km² dan sebaran penduduk 358 jiwa/km².[27][28]

Daftar kecamatan dan kelurahan di Kota Tarakan, adalah sebagai berikut:

Kode
Kemendagri
Kecamatan Jumlah
Kelurahan
Daftar
Kelurahan
65.71.01 Tarakan Barat 5
65.71.02 Tarakan Tengah 5
65.71.03 Tarakan Timur 7
65.71.04 Tarakan Utara 3
TOTAL 20

Demografi

Penduduk

Suasana laut di Tarakan saat matahari terbenam
Swiss-Bell Hotel Tarakan pada malam hari
Kondisi pusat kota Tarakan dari udara
Dua gedung perkantoran yang berdampingan

Berikut adalah pertumbuhan penduduk Kota Tarakan dari tahun 1980:

Tahun Populasi
1980 55.444 jiwa
1991 84.648 jiwa
1997 109.353 jiwa
1998 113.565 jiwa
2000 116.641 jiwa
2001 121.588 jiwa
2003 149,998 jiwa
2005 168.331 jiwa
2007 176.981 jiwa
2008 178.111 jiwa
2010 193.069 jiwa [29]
2020 242.786 jiwa

Berdasarkan data yang ada pada hasil Sensus Penduduk 2010, jumlah penduduk Kota Tarakan mencapai 193.069 jiwa, terdiri dari laki-laki = 101.464 jiwa dan perempuan = 91.605 jiwa. Penduduk Tarakan berdasarkan wilayah: Jumlah penduduk di Kecamatan Tarakan Barat adalah 67.780 jiwa, berikut adalah data dari setiap kelurahan:

Kelurahan Penduduk Luas
Karang Anyar 27.573 jiwa 5,61 km²
Karang Anyar Pantai 17.855 jiwa 8,51 km²
Karang Balik 7.875 jiwa 0,80 km²
Karang Harapan 7.621 jiwa 12,31 km²
Karang Rejo 6.856 jiwa 0,76 km²

Jumlah penduduk di Kecamatan Tarakan Tengah adalah 60.397 jiwa, berikut adalah data dari setiap kelurahan:

Kelurahan Penduduk Luas
Kampung 1 Skip 8.410 jiwa 50,61 km²
Pamusian 14.131 jiwa 2,54 km²
Sebengkok 15.019 jiwa 1,48 km²
Selumit 6.490 jiwa 0,43 km²
Selumit Pantai 16.347 jiwa 0,48 km²

Jumlah penduduk di Kecamatan Tarakan Timur adalah 42.909 jiwa, berikut adalah data dari setiap kelurahan:

Kelurahan Penduduk Luas
Gunung Lingkas 7.905 jiwa 3,19 km²
Lingkas Ujung 10.409 jiwa 1,16 km²
Kampung 4 4.529 jiwa 11,39 km²
Kampung 6 5.433 jiwa 11,21 km²
Mamburungan 7.633 jiwa 8,51 km²
Mamburungan Timur 2.531 jiwa 10,40 km²
Pantai Amal 4.469 jiwa 12,15 km²

Jumlah penduduk di Kecamatan Tarakan Utara adalah 21.983 jiwa, berikut adalah data dari setiap kelurahan:

Kelurahan Penduduk Luas
Juata Kerikil 4.705 jiwa 10,59 km²
Juata Laut 10.401 jiwa 84,54 km²
Juata Permai 6.877 jiwa 14,23 Km²

Agama

Islamic Center Tarakan
Paroki Santa Maria Imakulata Tarakan

Kota Tarakan yang didiami oleh suku asli yaitu, Tidung dalam perkembangannya sebagaimana daerah lain dihuni pula oleh suku-suku lain seperti: Dayak, Bulungan, Makassar, Banjar, Jawa, Tionghoa, Bugis, Melayu, Bali, Madura, Moro, Suluk, Toraja, Buton, Manado, Maranao, Mandar dan lain-lain. Pemeluk agama terbesar adalah Islam disamping Kristen Protestan, Budha, Katolik dan Hindu.

Berikut jumlah Penduduk Menurut Agama/Kepercayaan, berdasarkan data Badan Pusat Statistik 2010 dan 2020:[1]

Agama 2010 % 2022 %
Islam 165.396 85,53 209.637 85,65
Protestan 18.193 9,41 23.447 9,58
Katolik 5.222 2,70 8.503 3,47
Buddha 2.918 1,51 3.002 1,23
Hindu 107 0,06 98 0,04
Konghucu 146 0,08 77 0,03
Lain-lain 1.388 0,71 6 0

Di bidang kesenian, Bumi Paguntaka ini terkenal akan Tari Jepen yang merupakan tari asli daerah ini, selain Hadrah dan tari-tari tradisional yang berasal dari berbagai daerah. Sementara di dunia musik, perkembangan musik tradisional dan modern juga menunjukkan kemajuan yang berarti.

Pendidikan

Beberapa perguruan tinggi yang ada di Tarakan:

  • Akademi Bahasa Asing Permata Hati
  • Akademi Farmasi Kaltara
  • Akademi Keperawatan Kaltara Tarakan
  • Politeknik Bisnis Kaltara
  • Universitas Borneo Tarakan
  • Universitas Muhammadiyah Tarakan
  • Universitas Terbuka
  • STMIK PPKIA Tarakan
  • STIE Bulungan Tarakan
  • Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiah Ibnu Khaldun
Berikut adalah data tentang pendidikan di Kota Tarakan

Kesehatan

Berikut ini adalah daftar rumah sakit di Kota Tarakan, Kalimantan Utara yang sudah terdaftar di Kementerian Kesehatan Republik Indonesia:[30]

Kode Nama Rumah Sakit Jenis Tipe Alamat
1. 6473016 RSUD dr. Jusuf SK RSUD B Jalan Pulau Irian №1, Kampung 1 Skip, Kec. Tarakan Tengah, Kota Tarakan, Kalimantan Utara 71131
2. 6571044 RSU Kota Tarakan RSUD C Jalan Aki Babu №26, Karang Harapan, Kec. Tarakan Barat, Kota Tarakan, Kalimantan Utara 77111
3. 6473042 RS Al-Ilyas Tarakan RS D Jalan RE. Martadinata №29, Pamusian, Kec. Tarakan Tengah, Kota Tarakan, Kalimantan Utara 77131
4. 6473043 RS Pertamedika Tarakan RS D Jalan Mulawarman №14, Karang Anyar Pantai, Kec. Tarakan Barat, Kota Tarakan, Kalimantan Utara 77111
5. 6571045 RS Bhayangkara Tarakan RS D Kelurahan Juata Laut, Kec. Tarakan Utara, Kota Tarakan, Kalimantan Utara.
6. 6571056 RS Umum Carsa Tarakan RS D Jalan Tiram no. 3 Kelurahan Sebengkok, Kecamatan Tarakan Tengah, Kota Tarakan, Kalimantan Utara.


Transportasi

Darat

Di Tarakan ada Taxi Bandara dan Angkutan Kota atau Angkot untuk transportasi darat, Bus hanya digunakan untuk karyawan industri di daerah Juwata Laut. Rencananya akan di bangun jembatan penghubung antara Kota Tarakan dengan Kecamatan Sekatak, Kabupaten Bulungan.[31] Panjang jembatan yang akan dibangun ini adalah 5 km dan akan melewati Pulau Sadau di tengahnya.

Laut

Tarakan menyediakan pelayanan transportasi laut dengan tujuan wilayah lain di Kalimantan Utara dan Tawau, Sabah, Malaysia. Pelabuhan di Tarakan juga melayani transportasi laut ke Jawa dan Sulawesi. Di Kota Tarakan terdapat 4 pelabuhan utama antara lain Pelabuhan Tengkayu I, Pelabuhan Tengkayu II, Pelabuhan Malundung dan Pelabuhan Ferry Juaata Laut. Pelabuhan Tengkayu I dimanfaatkan sebagai pelabuhan untuk Speed Boat ke wilayah lain di Kalimantan Utara jaraknya dari pusat kota sekitar 1 km, Pelabuhan Tengkayu II digunakan sebagai pelabuhan bongkar muat barang jarak dari pusat kota hanya 500 m, Pelabuhan Malundung digunakan sebagai pelabuhan untuk kapal besar tujuan Jawa, Sulawesi dan Malaysia jaraknya dari pusat kota 1,5 km, serta Pelabuhan Juwata Laut yang baru saja dibangun digunakan sebagai pelabuhan Ferry jaraknya dari pusat kota adalah 10 km.

Udara

Transportasi udara di kota Tarakan melalui Bandar Udara Internasional Juwata, yang melayani penerbangan dari maskapai penerbangan Domestik maupun International. Rute Domestik meliputi antara lain dari Tarakan langsung menuju kota: Balikpapan, Surabaya, Jakarta, Tanjung Selor, Nunukan, Berau, Malinau, Long Bawan, Long Apung. Maskapai penerbangan yang melayani antara lain: Lion Air, Batik Air, Super Air Jet, dan MAF.

Pariwisata

Objek Wisata

Grand Tarakan Mall
Penangkaran Buaya Kota Tarakan

Berikut adalah wisata-wisata yang dapat ditemukan di Tarakan:[32]

  • Pesta Rakyat Iraw Tengkayu, merupakan peristiwa bersejarah bagi masyarakat bumi paguntaka biasa diperingati setiap 2 tahun sekali
  • Pantai Amal, terdiri dari 2 buah pantai, yaitu pantai amal baru dan pantai amal lama, pantai ini terletak di Kelurahan Pantai Amal, Kecamatan Tarakan Timur. Pemandangan di pantai amal sangat indah karena memiliki banyak pohon kelapa dan airnya yang berwarna biru [33]
  • Grand Tarakan Mall adalah pusat perbelanjaan modern terbesar di Kalimantan Utara
  • Gusher Plaza, terletak disamping Hutan Mangrove, di dalam Gusher Plaza terdapat Ramayana Department Store, Robinson Supermarket, KFC, EMI dan sebagainya. Kebanyakan merupakan Ruko (rumah toko) yang sebagian besar bergerak di bidang usaha retail alat rumah tangga, handphone, pakaian dan lain-lain.[34]
  • THM Plaza, berada di depan Grand Tarakan Mall, terdapat banyak kios, salah satunya KFC, toko buku Karisma.
  • Museum Rumah Bundar, merupakan museum dengan bentuk atap bundar atau setengah lingkaran, museum ini berisi peninggalan sejarah milik Belanda dan Jepang [35][36]
  • Baloy Adat Tidung, adalah museum peninggalan sejarah kerajaan Tidung
  • Taman berkampung, adalah taman tempat berkumpul & bermain keluarga
  • Hutan Mangrove, merupakan habitat alami dari fauna asli Tarakan, yakni Bekantan
  • Islamic Center Baitul Izzah, Kampung Empat, Tarakan Timur adalah masjid terbesar di Kalimantan Utara. Islamic Center ini terletak sekitar 5 km dari pusat kota.[37]
  • Bais Hills Pantai Amal, terdapat kolam renang umum dan restaurant.
  • Penangkaran Buaya Juwata, berada di Kelurahan Karang Harapan, Tarakan Barat.[38] Objek ini adalah salah satu objek wisata unggulan di Kota Tarakan dan memiliki koleksi buaya dari beberapa wilayah di Kalimantan. Dengan luas sekitar 5 hektare, kegiatan penangkaran buaya telah dimulai sejak 1991. Ada tiga jenis buaya ditangkarkan di sini. Mereka adalah Buaya Muara (crocodylus porosus), Buaya Supit (tamistoma scheillius), dan Buaya Air Tawar (crocodylus siamlisus)
  • Tarakan Expo, diadakan setiap ulang tahun Kota Tarakan mulai tanggal 15 Desember sampai Tahun Baru
  • Wana Wisata Persemaian, sebuah Wana Wisata yang jaraknya kurang lebih 30 menit dari pusat kota ini merupakan sebuah tempat persemaian beberapa tumbuhan. Wana Wisata ini di miliki oleh badan Inhutani kota Tarakan. Tak hanya pepohonan atau tumbuhan saja yang dapat anda lihat disana, tetapi juga dapat ditemukan beberapa fauna yang hidup bebas ditempat tersebut. Wana Wisata ini terletak di Kelurahan Karang Harapan, Tarakan Barat. Banyak yang berkunjung sebagai sarana piknik keluarga di samping itu tersedia juga sarana latihan Golf bagi pemula [39] Update 2012: Wahana wisata ini kurang terawat dan sering dijadikan sebagai lokasi Bumi perkemahan Pramuka.
  • Taman Kebun Anggrek, merupakan tempat atau lokasi penangkaran serta pembudidayaan Anggrek di Tarakan [40]
  • Taman Oval Ladang
  • Taman Oval Markoni
  • Taman Oval Malundun
  • Taman Monumen Penghargaan Kota Tarakan di Bandara Juwata
  • Bungker Peninggalan Jepang di Bandara Juwata
  • Makam Tentara Jepang
  • Tugu Makam Tentara Australia
  • Air Terjun Karungan
  • Pulau Sadau
  • Taman Rekreasi Air 3R
  • Taman Berlabuh (Malundung)
  • Roemah Boendar
  • Museum Perang Dunia II Tarakan
  • Museum Flora dan Fauna Tarakan

Kota Kembar

Kota Tarakan memiliki beberapa kota kembar, yaitu:

Lihat pula

Galeri

Referensi

  1. ^ a b c d e "Kota Tarakan Dalam Angka 2023" (pdf). BPS Tarakan. hlm. 179. Diakses tanggal 9 Januari 2024. 
  2. ^ a b "Visualisasi Data Kependudukan - Kementerian Dalam Negeri 2023" (Visual). www.dukcapil.kemendagri.go.id. Diakses tanggal 8 Januari 2024. 
  3. ^ "Indeks Pembangunan Manusia (Umur Harapan Hidup Hasil Long Form SP2020) Menurut Kabupaten/Kota 2021-2023". www.kaltara.bps.go.id. Diakses tanggal 9 Januari 2024. 
  4. ^ "Tarakan, Kalimantan Utara, Indonesia". Climate-Data.org. Diakses tanggal 22 Agustus 2020. 
  5. ^ "Buku Peta Rata-Rata Curah Hujan Dan Hari Hujan Periode 1991-2020 Indonesia" (PDF). BMKG. hlm. 83 & 147. Diakses tanggal 22 Oktober 2024. 
  6. ^ "TARAKAN, INDONESIA". Weatherbase. Diakses tanggal 22 Agustus 2020. 
  7. ^ "Tarakan, Indonesia". WeatherAtlas. Diakses tanggal 23 Agustus 2020. 
  8. ^ https://web.archive.org/web/20210802053041/http://www.lontar.ui.ac.id/file?file= digital/127050-RB04H26p-Pendudukan%20Jepang-Lampiran.pdf
  9. ^ detail&mkode= harijadisejarah Sejarah Kota Tarakan[pranala nonaktif permanen]
  10. ^ (Belanda) Bataviaasch Genootschap van Kunsten en Wetenschappen, Lembaga Kebudajaan Indonesia (1855). Pangerang%20Mangkoe%20Boemi&pg= PA423#v= onepage&q&f= false Tijdschrift voor Indische taal-, land-, en volkenkunde Periksa nilai |url= (bantuan). Lange & Co. hlm. 423.  Teks "Bagian 4" akan diabaikan (bantuan)
  11. ^ a b Stanley (1997). Halaman 9.
  12. ^ John Coates (2001), An Atlas of Australia's Wars. Oxford University Press, Melbourne. Halaman 280.
  13. ^ Stanley (1997). Halaman 66.
  14. ^ I Australian Corps (1980). Halaman 64-65.
  15. ^ Stanley (1997). Halaman 7-9.
  16. ^ Stanley (1997). Halaman 8-9.
  17. ^ Stanley (1997). Halaman 57.
  18. ^ Long (1963). Halaman 503.
  19. ^ "Kepala Pemerintahan Kota Tarakan". Website Pemerintah Resmi Kota Tarakan. Pemerintah Resmi Kota Tarakan. Diakses tanggal 3 Januari 2018. [pranala nonaktif permanen]
  20. ^ Junisah (2013-09-16). Luhukay, Fransina, ed. "Sofian Raga- Kheruddin Arief Hidayat Terpilih Walikota & Wawali Tarakan". Tribun News. Diakses tanggal 2024-05-24. 
  21. ^ Halim, Azwar (2018-06-05). "Sofian Raga Kembali Bertugas". Radar Tarakan. Diakses tanggal 2024-05-24. 
  22. ^ "Khairul-Effendi Resmi Dilantik Sebagai Walikota dan Wakil Walikota Tarakan 2019-2024". merdeka.com. 1 Maret 2019. Diakses tanggal 26 Maret 2019. 
  23. ^ "Gubernur Titip Pesan ke Pj Wali Kota Tarakan". Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kalimantan Utara. 1 Maret 2024. Diakses tanggal 5 April 2024. 
  24. ^ "Daftar Angggota DPRD Kota Tarakan periode 2009-2014". Jari Ungu. Diakses tanggal 2019-08-17. 
  25. ^ Herry Fitrian (2014-08-12). "25 Anggota DPRD Tarakan 2014-2019 Resmi Diambil Sumpahnya, Dalam Waktu Singkat Diharapkan Paham Fungsi dan Peran DPRD". Merah Biru News. Diakses tanggal 2019-08-17. 
  26. ^ "Berikut Anggota DPRD Kota Tarakan Masa Bhakti 2019-2024". Fokus Borneo. 2019-08-12. Diakses tanggal 2019-08-17. [pranala nonaktif permanen]
  27. ^ "Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 137 Tahun 2017 tentang Kode dan Data Wilayah Administrasi Pemerintahan". Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia. Diarsipkan dari versi asli tanggal 29 Desember 2018. Diakses tanggal 3 Oktober 2019. 
  28. ^ "Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 72 Tahun 2019 tentang Perubahan atas Permendagri nomor 137 Tahun 2017 tentang Kode dan Data Wilayah Administrasi Pemerintahan". Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 25 Oktober 2019. Diakses tanggal 15 Januari 2020. 
  29. ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-11-28. Diakses tanggal 2011-08-22. 
  30. ^ "Data Kementerian Kesehatan Republik Indonesia". bppsdmk.kemkes.go.id. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-06-02. Diakses tanggal 2021-06-24. 
  31. ^ http://tarakan-tv.com/pemerintah/130-jembatan-bulan-harus-didukung-provinsi[pranala nonaktif permanen]
  32. ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-11-25. Diakses tanggal 2011-08-22. 
  33. ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-12-16. Diakses tanggal 2011-08-17. 
  34. ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-11-28. Diakses tanggal 2011-08-17. 
  35. ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-03-05. Diakses tanggal 2011-08-17. 
  36. ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-03-18. Diakses tanggal 2011-08-17. 
  37. ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-09-17. Diakses tanggal 2011-09-17. 
  38. ^ http://www.tarakanshop.com/index.php?option=[pranala nonaktif permanen] com_content&view= article&id= 113:wisata-tarakan-penangkaran-buaya&catid= 41:lokasi-wisata&Itemid= 92
  39. ^ http://www.tarakanshop.com/index.php?option=[pranala nonaktif permanen] com_content&view= article&id= 104:wana-wisata-persemaian&catid= 41:lokasi-wisata&Itemid= 92
  40. ^ http://www.tarakanshop.com/index.php?option=[pranala nonaktif permanen] com_content&view= article&id= 105:wisata-taman-anggrek-tarakan&catid= 41:lokasi-wisata&Itemid= 92

Read other articles:

Hugh DancyHugh Dancy, 2011LahirHugh DancyPekerjaanaktorTahun aktif2000-sekarangSuami/istriClaire Danes Hugh Dancy (lahir 19 Juni 1975) adalah aktor asal Inggris. Ia berperan sebagai Luke Brandon dalam film Confessions of a Shopaholic yang dirilis tahun 2009. Filmografi Tahun Judul Peran Catatan 2001 Black Hawk Down Sfc. Kurt Schmid Young Blades D'Artagnan 2003 Tempo Jack The Sleeping Dictionary John Truscott 2004 King Arthur Galahad Ella Enchanted Prince Charmont 2005 Shooting Dogs Joe ...

 

 

Sungai Dajia di Kota Taichung. Sungai Shiukuluan di County Hualien. Sungai Shakadang di Taman Nasional Taroko. Sungai Liwu di Taman Nasional Taroko. Daftar berikut menuliskan sungai (溪 atau 河) di Pulau Taiwan dalam Republik Tiongkok yang memiliki panjang lebih dari 19 kilometer (12 mi): Sungai Dongshan – 24 km (15 mi) Sungai Lanyang – 73 km (45 mi) Sungai Yilan – 25 km (16 mi) Sungai Qingshui – 25 km (16 mi) Sungai Luodong – 21 k...

 

 

Untuk kegunaan lain, lihat Putri Duyung (disambiguasi). Putri DuyungGenre Drama Fantasi PembuatSoraya Intercine FilmsPemeran Sahrul Gunawan Mikaila Patritz Fuad Alkhar Lagu pembukaFantasi —Lagu penutupFantasi —Negara asalIndonesiaBahasa asliIndonesiaJmlh. episode23 (daftar episode)ProduksiLokasi produksiJakartaDurasi65 menitRilis asliJaringanANTVFormat audioStereoDolby Digital 5.1Rilis19 Februari (2017-02-19) –10 Maret 2017 (2017-03-10)Acara terkait Putri Duyung Putri Duy...

Observatoire de la langue françaiseHistoireFondation 2008CadreSiège 19-21 avenue Bosquet 75007 ParisPays FranceOrganisationDirection Louise MushikiwaboPersonnes clés Nivine Khaled, directrice Langue française et diversité des cultures francophonesAlexandre Wolff, responsable de l'ObservatoireFrancine Quéméner, spécialiste de programmeSite web observatoire.francophonie.orgmodifier - modifier le code - modifier Wikidata L'Observatoire de la langue française est un outil de l'Organisati...

 

 

Marijke van Beukering Maria Josefina Theresia Gabriëlle (Marijke) van Beukering-Huijbregts (lahir 30 Desember 1971 di Cuijk) adalah seorang politikus Belanda. Sebagai anggota Demokrat 66 (D66), dia adalah anggota Dewan Perwakilan dari 22 Januari 2020 hingga 5 Juni 2023. Van Beukering adalah wali kota Nieuwegein sejak 5 Juni 2023. Referensi M.J.Th.G. (Marijke) van Beukering-Huijbregts, Parlement.com lbs Anggota Tweede Kamer (2021–2023)31 Maret 2021 – 6 Desember 2023Partai Rakyat untuk Keb...

 

 

This article has multiple issues. Please help improve it or discuss these issues on the talk page. (Learn how and when to remove these template messages) This article needs additional citations for verification. Please help improve this article by adding citations to reliable sources. Unsourced material may be challenged and removed.Find sources: List of programmes broadcast by Nick Jr. British and Irish TV channel – news · newspapers · books · scholar...

This article needs additional citations for verification. Please help improve this article by adding citations to reliable sources. Unsourced material may be challenged and removed.Find sources: Abaújkér – news · newspapers · books · scholar · JSTOR (September 2020) (Learn how and when to remove this template message) Village in Northern Hungary, HungaryAbaújkérVillage FlagCoat of armsAbaújkérLocation of AbaújkérCoordinates: 48°18′14″N 21�...

 

 

Ocean EyesAlbum studio karya Owl CityDirilis14 Juli 2009Direkam2007–2009Genre Indietronica synth-pop electropop Durasi42:52LabelUniversal RepublicProduserAdam YoungKronologi Owl City Maybe I'm Dreaming(2008) Ocean Eyes(2009) All Things Bright and Beautiful(2011) Singel dalam album Ocean Eyes FirefliesDirilis: 14 Juli 2009 Vanilla TwilightDirilis: 26 Januari 2010 Umbrella BeachDirilis: 17 Mei 2010 Ocean Eyes adalah album studio kedua oleh musisi elektronika Amerika Serikat, Owl City, dir...

 

 

ГородЗвечансерб. Звечан; алб. Zveçan или Zveçani Герб 42°54′32″ с. ш. 20°50′20″ в. д.HGЯO Страна Республика Косово[1]/Сербия[1] Округ Косовско-Митровицкий округ Община Звечан Мэр Илир Пеци История и география Площадь 122 км² Высота центра 461 м Часовой пояс UTC+1:00 ...

I Love That Crazy Little ThingPosterNama lainTionghoa那件疯狂的小事叫爱情 SutradaraSnow ZouPemeranWilliam Chan Tang Yixin Jessica JungPerusahaanproduksiYinghuang (Beijing) Media Wanda Media Emperor Motion Pictures[1]DistributorEMP Distribution (Beijing) Wanda Shengshi Film Distribution[1]Tanggal rilis 12 Agustus 2016 (2016-08-12) NegaraTiongkokBahasaMandarinPendapatankotorCN¥ 36.5 juta[1] I Love That Crazy Little Thing adalah film komedi roma...

 

 

Japanese media franchise GodzillaCurrent official English brand logo[1]Created by Tomoyuki Tanaka[2] Eiji Tsuburaya[3] Ishirō Honda[4] Original workGodzilla (1954)[5]OwnerToho Co., Ltd.[6]Years1954–presentPrint publicationsBook(s) Cerasini novels Ciencin novels MonsterVerse books ComicsFull listFilms and televisionFilm(s) Toho(33 films; 1954–current) TriStar Pictures[a](1 film; 1998) Legendary Pictures(4 films; 2014–current) Telev...

 

 

Observatoire astronomique d'AnianeCaractéristiquesType Observatoire astronomiqueLieu Aniane, HéraultAdresse Chemin du Tunnel 34150 Aniane34150 Aniane, Hérault FranceCoordonnées 43° 40′ 55″ N, 3° 36′ 09″ ELocalisation sur la carte de FranceLocalisation sur la carte de Hérault (département)modifier - modifier le code - modifier Wikidata L’observatoire astronomique d'Aniane dans l'Hérault a été créé en 1976 par l'astronome amateur Pierre ...

Endangered Arawakan language of Bolivia You can help expand this article with text translated from the corresponding article in Spanish. Click [show] for important translation instructions. View a machine-translated version of the Spanish article. Machine translation, like DeepL or Google Translate, is a useful starting point for translations, but translators must revise errors as necessary and confirm that the translation is accurate, rather than simply copy-pasting machine-translated text i...

 

 

Peta infrastruktur dan tata guna lahan di Komune Arville.  = Kawasan perkotaan  = Lahan subur  = Padang rumput  = Lahan pertanaman campuran  = Hutan  = Vegetasi perdu  = Lahan basah  = Anak sungaiArvilleNegaraPrancisArondisemenFontainebleauKantonChâteau-LandonAntarkomuneCommunauté de communes de la Campagne GâtinaisePemerintahan • Wali kota (2008-2014) Anne Thibault • Populasi1121Kode INSEE/pos77009 / 2 Population sans do...

 

 

American baseball player (born 1984) Baseball player Mark HamiltonHamilton with the St. Louis CardinalsFirst basemanBorn: (1984-07-29) July 29, 1984 (age 39)Baltimore, Maryland, U.S.Batted: LeftThrew: LeftMLB debutSeptember 20, 2010, for the St. Louis CardinalsLast appearanceJuly 6, 2011, for the St. Louis CardinalsMLB statisticsBatting average.197Home runs0Runs batted in4 Teams St. Louis Cardinals (2010–2011) Mark Alan Hamilton (born July 29, 1984) is an ...

Politics of Mali Constitution Human rights Slavery Government Interim President Assimi Goïta Interim Prime Minister Choguel Kokalla Maïga Council of Ministers Parliament National Assembly Speaker: Vacant Administrative divisions Regions Cercles Arrondissements Communes Elections Recent elections Presidential: 20182024 Parliamentary: 2020next Political parties Foreign relations Ministry of Foreign Affairs Minister: Abdoulaye Diop Diplomatic missions of / in Mali Passport Visa requirements V...

 

 

Camp de RivesaltesLe camp de Rivesaltes en 2007.PrésentationType Camp de prisonniers de guerre, camp d'internement françaisSurface 6 000 000 m2Propriétaire ÉtatPatrimonialité Patrimoine du XXe s. Inscrit MH (2000)LocalisationDépartement Pyrénées-OrientalesCommune Rivesaltes et Salses-le-ChâteauCoordonnées 42° 48′ 29″ N, 2° 53′ 24″ ELocalisation sur la carte des Pyrénées-OrientalesLocalisation sur la carte de Francemodifier - m...

 

 

Indigenous language isolate spoken in the Western United States WashoWashoewá꞉šiw ʔítluNative toUnited StatesRegionCalifornia–Nevada borderEthnicityWashoe peopleNative speakers20 (2008)[1]Language familyHokan? or language isolateLanguage codesISO 639-2wasISO 639-3wasGlottologwash1253ELPWashoPre-contact distribution of the Washo language PersonWá:šiwPeopleWaší:šiwLanguageWá:šiw ʔítluCountryWaší:šiw Ɂítdeh Washo /ˈwɒʃoʊ/[2] (or Washoe; endonym...

FRA Thuistenue Uittenue Frankrijk was een van de deelnemende landen aan het wereldkampioenschap voetbal 2018 in Rusland. Het was de veertiende deelname voor het land. Door de overwinning met 4-2 in de finale op 15 juli 2018 in Moskou op Kroatië werd Frankrijk voor de tweede keer wereldkampioen. Gedurende dit toernooi was Didier Deschamps de bondscoach van Frankrijk. Kwalificatie Antoine Griezmann scoorde vier keer in de kwalificatiecampagne. Wereldkampioenschap voetbal 2018 (kwalificatie UE...

 

 

39°43′18″N 6°53′30″W / 39.721708°N 6.891554°W / 39.721708; -6.891554 View of the Roman temple of Alcántara. The Roman temple of Alcántara is located at one side of the Alcántara Bridge, Cáceres, Extremadura (Spain). Along with the Roman temple of Vic, it is one of the only two Roman temples preserved nearly complete in Spain. History The bridge, triumphal arch and temple were all designed by the same architect, Gaius Julius Lacer, who dedicated the last...