Ekonomi Turkmenistan

Ekonomi Turkmenistan
Mata uangManat Turkmenistan (TMT)
Tahun fiskalTahun kalender
Organisasi perdaganganCIS, ECO
Statistik
PDB
  • Kenaikan $40,761 milyar (nominal, perkiraan 2018)[1]
  • Kenaikan $112,613 milyar (PPP, perkiraan 2018)[1]
Pertumbuhan PDB
  • 6,2% (2016) 6,5% (2017)
  • 6,2% (2018e) 5,0% (2019f)[2]
PDB per kapita
  • Kenaikan $7.065 (nominal, perkiraan 2018)[1]
  • Kenaikan $19.518 (PPP, perkiraan 2018)[1]
PDB per sektorPertanian (12,7%), industri (49,3%), jasa (37,9%) (perkiraan 2016)
Inflasi (IHK)13,151% (2018)[1]
Penduduk
di bawah garis kemiskinan
0,2% (perkiraan 2014)
Angkatan kerja2,305 juta (perkiraan 2013)
Angkatan kerja
berdasarkan sektor
Pertanian (48.2%), industri (14%), jasa (37.8%) (perkiraan 2004)
Pengangguran11% (perkiraan 2016)
Industri utamaGas alam, minyak, produk minyak bumi, tekstil, pengolahan makanan
Eksternal
EksporKenaikan $17,2 milyar (perkiraan 2016)
Komoditas eksporgas, minyak mentah petrokimia, tekstil, serat kapas
Tujuan ekspor utama Tiongkok 70%
 Turki 5,3%
 Italia 5,3%
 Afganistan 4,5%
 Rusia 4,1%
(2016)[3]
ImporKenaikan $13,8 milyar (perkiraan 2016)
Komoditas imporMesin dan peralatannya, bahan kimia, bahan makanan
Negara asal impor utama Turki 26,4%
 Rusia 10,5%
 Jepang 8,6%
 Jerman 8,2%
 Korea Selatan 7,8%
 Tiongkok 7,2%
 Italia 5,2% (2016)[4]
Utang kotor luar negeriKenaikan $425,3 juta (perkiraan 31 Desember 2016)
Pembiayaan publik
Utang publikN/A
Pendapatan$7,047 milyar (perkiraan 2014)
Beban$6,699 milyar (perkiraan 2014)
Bantuan ekonomi$16 juta dari AS (Hingga 2001)
Cadangan mata uang asingKenaikan $27,04 milyar (perkiraan 31 Desember 2014)[5]
Sumber data utama: CIA World Fact Book

Ekonomi Turkmenistan adalah salah satu ekonomi dengan pertumbuhan tercepat di dunia. Sebagian besar wilayah Turkmenistan adalah negara padang pasir dengan pertanian intensif di daerah irigasi, dan sumber daya gas dan minyak yang besar. Dalam hal cadangan gas alam, negara ini berada pada peringkat ke-7 di dunia. Dua tanaman pertanian terbesar di Turkmenistan adalah kapas, yang sebagian besar diproduksi untuk ekspor, dan gandum, yang dikonsumsi di dalam negeri.[6] Turkmenistan adalah salah satu dari sepuluh produsen kapas terbesar di dunia. Dari tahun 1998 hingga 2005, Turkmenistan mengalami permasalahan besar karena kurangnya jalur ekspor yang memadai untuk gas alam dan juga bermasalah mengenai kewajiban hutang luar negeri jangka pendek yang ekstensif. Namun, pada saat yang sama, total ekspor naik rata-rata sekitar 15% per tahun dari tahun 2003 hingga 2008, sebagian besar karena harga minyak dan gas internasional yang lebih tinggi. Seperti di era Soviet, perencanaan pusat dan kontrol negara meliputi sistem, dan pemerintah Niyazov (berkuasa 1991—2006) secara konsisten menolak program reformasi pasar. Negara mensubsidi berbagai komoditas dan jasa dari awal 1990-an hingga 2019.[7][8] Sejak pemilihannya pada tahun 2007, Presiden Gurbanguly Berdimuhamedow telah menyatukan nilai tukar ganda mata uang negara, memerintahkan redenominasi manat, mengurangi subsidi negara untuk bensin, dan memulai pengembangan zona pariwisata khusus (Awaza) di Laut Kaspia. Sejak 2009, Turkmenistan telah mempertahankan nilai tukar pada ukuran yang tetap. Pada 2018, 1 dolar Amerika Serikat setara dengan 3,50[9] manat Turkmenistan.[6]

Perdagangan

Ekspor Turkmenistan pada tahun 2006.

Pada 2016, Turkmenistan mengekspor barang senilai total $6,987 miliar. Hal ini membuat Turkmenistan sebagai negara dengan ekonomi ekspor terbesar ke-100 di dunia. Ekspor utama adalah gas, minyak mentah, petrokimia, tekstil, dan serat kapas. Sebagian besar ekspor ini menuju ke Tiongkok 70%, Turki 5,3%, Italia 5,3%, Afganistan 4,5%, Rusia 4,1%.[10]

Juga pada tahun itu, secara total Turkmenistan mengimpor barang senilai $5,001 miliar yang membuatnya menjadi importir ke-121 terbesar di dunia. Nilai ini lebih rendah $1,986 miliar dibandingkan dengan ekspor, yang berarti negara ini memiliki neraca perdagangan positif. Impor utamanya adalah mesin dan peralatan, bahan kimia, dan bahan makanan. Asal impor utama adalah Turki 26,4%, Rusia 10,5%, Jepang 8,6%, Jerman 8,2%, Korea Selatan 7,8%, Tiongkok 7,2%, dan Italia 5,2%.[10]

Referensi

  1. ^ a b c d e "World Economic Outlook Database, October 2019". IMF.org. International Monetary Fund. Diakses tanggal 16 November 2019. 
  2. ^ "Europe and Central Asia Economic Update, Fall 2019 : Migration and Brain Drain p. 13" (PDF). openknowledge.worldbank.org. World Bank. Diakses tanggal 13 October 2019. 
  3. ^ "Export Partners of Turkmenistan". CIA World Factbook. 2015. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-10-02. Diakses tanggal 2016-08-03. 
  4. ^ "Import Partners of Turkmenistan". CIA World Factbook. 2015. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-09-17. Diakses tanggal 2016-08-03. 
  5. ^ "Turkmen Central Bank reserves". PortTurkey.com. 31 December 2014. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2007-06-12. Diakses tanggal 2015-07-06. 
  6. ^ a b "The World Factbook". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2007-06-12. Diakses tanggal 4 March 2015. 
  7. ^ Turkmenistan Cuts Last Vestiges Of Program For Free Utilities
  8. ^ "Lines, price rises and expensive booze – the cost of happiness in Turkmenistan". eurasia.net. 10 Januari 2019. Diakses tanggal 25 November 2019. 
  9. ^ "XE: (USD/TMT) US Dollar to Turkmenistani Manat Rate". www.xe.com. Diakses tanggal 2016-06-18. 
  10. ^ a b "The World Factbook-TURKMENISTAN". Central Intelligence Agency. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2007-06-12. Diakses tanggal 9 January 2018. 

Pranala luar


Read other articles:

Partai Komunis Bulgaria Българска Комунистическа Партия Bǎlgarska Komunističeska PartijaPemimpin pertamaDimitar BlagojevPemimpin terakhirAlexander LilovDibentuk1919Dibubarkan3 April 1990Dipisah dariPartai Buruh Demokrat Sosial BulgariaDiteruskan olehPartai Sosialis BulgariaKantor pusatSofiaSurat kabarRabotnichesko DeloSayap pemudaLiga Pemuda BuruhIdeologiKomunisme Marxisme–LeninismeAfiliasi EropaFederasi Komunis Balkan (1921–1939)Afiliasi internasi...

 

Untuk kegunaan lain, lihat Corbières (disambiguation). Pic de Bugarag, Puncak Corbières Corbières (bahasa Catalan: Corberes) adalah pegunungan wilayah di Languedoc-Roussillon di barat daya Prancis, terletak di departemen Aude dan departemen Pyrénées-Orientales. Di pegunungan ini terdapat aliran sungai Aude dan sungai Agly. Puncak pegunungan ini bernama Pic de Bugarag. Koordinat: 42°50′27″N 2°45′08″E / 42.84083°N 2.75222°E / 42.84083; 2.75222 Artikel be...

 

Edi Sugardo Informasi pribadiLahir(1925-06-29)29 Juni 1925Kota Kudus, Kudus, Hindia Belanda JepangMeninggal12 Juli 2002(2002-07-12) (umur 77)Karier militerPihak IndonesiaDinas/cabang TNI Angkatan DaratMasa dinas1945 – ?Pangkat Brigadir Jenderal TNINRP11121SatuanInfanteriSunting kotak info • L • B Brigadir Jenderal TNI (Purn.) Edi Sugardo (29 Juni 1925 – 12 Juli 2002) merupakan seorang perwira tinggi angkatan darat di Indonesia. Ia la...

Egil EideEide sebagai Dr. Stockmann dalam An Enemy of the People karya Ibsen.LahirEgil Næss Eide(1868-08-24)24 Agustus 1868Haugesund, NorwegiaMeninggal13 Desember 1946(1946-12-13) (umur 78)Haugesund, NorwegiaPekerjaanPemeran, sutradaraTahun aktif1894–1939 (teater) 1913–1935 (film) Egil Næss Eide (24 Agustus 1868 – 13 Desember 1946) adalah seorang pemeran dan sutradara film bisu asal Norwegia. Ia tampil dalam delapan belas film antara 1913 dan 1935 Referensi Pr...

 

Artikel ini perlu diwikifikasi agar memenuhi standar kualitas Wikipedia. Anda dapat memberikan bantuan berupa penambahan pranala dalam, atau dengan merapikan tata letak dari artikel ini. Untuk keterangan lebih lanjut, klik [tampil] di bagian kanan. Mengganti markah HTML dengan markah wiki bila dimungkinkan. Tambahkan pranala wiki. Bila dirasa perlu, buatlah pautan ke artikel wiki lainnya dengan cara menambahkan [[ dan ]] pada kata yang bersangkutan (lihat WP:LINK untuk keterangan lebih lanjut...

 

Christina DiMartino Informasi pribadiNama lengkap Christina DiMartinoTanggal lahir 06 November 1986 (umur 37)Tempat lahir Long Island, New York, Amerika SerikatTinggi 5 ft 2 in (1,57 m)Posisi bermain MidfielderKarier junior Albertson ExpressKarier senior*Tahun Tim Tampil (Gol)2006–2008 Long Island Fury 2009 FC Gold Pride 18 (0)2010 Saint Louis Athletica 6 (0)2010–2011 Philadelphia Independence 34 (6)Tim nasional2006 Amerika Serikat U-20 19 (1)2007–2008 Amerika Serik...

Langit Sore adalah kelompok musik Indonesia yang didirikan di Yogyakarta pada tahun 2018. Grup ini dimotori oleh Arman Harjo, seorang musisi yang telah aktif menulis lagu sejak masa sekolah menengah pertama pada awal tahun 2000-an. Saat ini, anggota Langit Sore terdiri dari Arman Harjo, Plato Ginting, dan Cacha Scholastica. Langit Sore dikenal sebagai grup musik yang sangat produktif, dengan lebih dari seratus lagu yang telah dirilis sejak mereka pertama kali muncul. Mencerminkan dedikasi da...

 

فورت جانسون الإحداثيات 42°57′30″N 74°14′10″W / 42.9583°N 74.2361°W / 42.9583; -74.2361   [1] تقسيم إداري  البلد الولايات المتحدة[2]  خصائص جغرافية  المساحة 2.194134 كيلومتر مربع2.190298 كيلومتر مربع (1 أبريل 2010)  ارتفاع 94 متر  عدد السكان  عدد السكان 401 (1 أبريل 2020)[3]...

 

Dominique Perben Dominique Perben en 2012. Fonctions Député français 20 juin 2007 – 19 juin 2012(4 ans, 11 mois et 30 jours) Élection 17 juin 2007 Circonscription 4e du Rhône Législature XIIIe (Cinquième République) Groupe politique UMP Prédécesseur Christian Philip Successeur Dominique Nachury 12 juin 1997 – 18 juillet 2002(5 ans, 1 mois et 6 jours) Élection 1er juin 1997 Circonscription 5e de Saône-et-Loire Législature XIe et XIIe (Cinquième ...

Railway station in Indonesia LM08Tonjong Baru StationStasiun Tonjong BaruThe emplacement of Tonjong Baru Station, photo was taken on 18 March 2023.General informationLocationTonjong, Kramatwatu, Serang RegencyBantenIndonesiaCoordinates6°01′53″S 106°07′17″E / 6.031323°S 106.121419°E / -6.031323; 106.121419Elevation+4 m (13 ft)Owned byKereta Api IndonesiaOperated byKAI CommuterLine(s) Merak–Tanah Abang railwayLM Merak LocalPlatforms1 island platfo...

 

Questa voce sull'argomento contee dell'Illinois è solo un abbozzo. Contribuisci a migliorarla secondo le convenzioni di Wikipedia. Contea di KendallconteaLocalizzazioneStato Stati Uniti Stato federato Illinois AmministrazioneCapoluogoYorkville Data di istituzione1841 TerritorioCoordinatedel capoluogo41°35′24″N 88°25′48″W / 41.59°N 88.43°W41.59; -88.43 (Contea di Kendall)Coordinate: 41°35′24″N 88°25′48″W / 41.59°N 88.43�...

 

CannelleL'ourse Cannelle (1989-2004) naturalisée et exposée au Muséum de Toulouse.InformationsEspèce Ours brun, ours brunSexe FemelleDate de naissance 1989Lieu de naissance Pyrénées-AtlantiquesLieu de vie PyrénéesDate de décès 1er novembre 2004Lieu de décès UrdosCause de décès Chasse, blessure par arme à feuMasse 95 kgPère InconnuMère InconnueEnfant Cannellitomodifier - modifier le code - modifier Wikidata Cannelle était la dernière représentante d'une population d'ours de...

CSX TransportationCSX CorporationPeta jalur milik CSX; Jalur hak CSX ditandai dengan warna unguIkhtisarKantor pusatJacksonville, Florida,  Amerika SerikatMarkah laporanCSXTLokalTimur Amerika Serikat dan tenggara KanadaTanggal beroperasi1 Juli 1986 (1986-07-01)–sekarangTeknisLebar sepur1435 mmPanjang jalur34.000 kmLain-lainSitus webwww.CSX.com CSX Transportation (markah laporan CSXT) adalah operator kereta api kelas I di Amerika Serikat. Anak perusahaan CSX Corporation, dan berkantor pusat...

 

سباق إنديانا بوليس -500 ميل 2003 إنديانابوليس موتور سبيدوايإنديانابوليس 500 هيئة فرض العقوبات إندي كار السلسلة سلسلة إندي كار 2003  الموسم سلسلة إندي كار 2003  التاريخ 25 مايو 2003 البلد الولايات المتحدة  الفائز جيل دي فيران فريق الفائز بنسك متوسط السرعة 156.291 mph أول المنطلقين ه...

 

Set of parameters for a genetic or evolutionary algorithm Part of a series on theEvolutionary algorithm Artificial development Artificial life Cellular evolutionary algorithm Cultural algorithm Differential evolution Effective fitness Evolutionary computation Evolution strategy Gaussian adaptation Grammar induction Evolutionary multimodal optimization Particle swarm optimization Memetic algorithm Natural evolution strategy Neuroevolution Promoter based genetic algorithm Spiral optimization al...

The BlitzBagian dari Perang Dunia II, Warga sipilKota London saat dibom.Tanggal7 September 1940 – 16 Mei 1941.[1][2]LokasiBritania RayaHasil Kegagalan strategi perang Jerman[3]Pihak terlibat Britania Raya Jerman NaziTokoh dan pemimpin Winston Churchill Hugh Dowding Frederick Pile Owen Tudor Boyd Sir Leslie Gossage Adolf Hitler Hermann Göring Hugo Sperrle Albert Kesselring Hans Jeschonnek Korban ~40.000[4] –43.000 warga sipil tewas,[5] ~46.000 terlu...

 

LighthouseSodus Point Light LocationOff NY 14 at Sodus Bay, Lake Ontario, Sodus Point, New YorkCoordinates43°16′25.7″N 76°59′10.2″W / 43.273806°N 76.986167°W / 43.273806; -76.986167TowerConstructed1825; 199 years ago (1825)FoundationNatural/emplacedConstructionLimestoneHeight45 feet (14 m)ShapeSquareMarkingsNatural w/ black lanternHeritageNational Register of Historic Places listed place LightFirst lit1871Deactivated1901;...

 

British television channel This article needs additional citations for verification. Please help improve this article by adding citations to reliable sources. Unsourced material may be challenged and removed.Find sources: Auction World.tv – news · newspapers · books · scholar · JSTOR (January 2019) (Learn how and when to remove this message) Television channel Auction World.tvHistoryLaunched1 November 2001Closed19 November 2004 Auction World.tv was a B...

Questa voce o sezione sull'argomento politica è priva o carente di note e riferimenti bibliografici puntuali. Commento: intere sezioni senza note Sebbene vi siano una bibliografia e/o dei collegamenti esterni, manca la contestualizzazione delle fonti con note a piè di pagina o altri riferimenti precisi che indichino puntualmente la provenienza delle informazioni. Puoi migliorare questa voce citando le fonti più precisamente. Segui i suggerimenti del progetto di riferimento. Il conser...

 

British rapper and actor (born 1985) This article is about the British musician and actor. For the Pakistani writer, see Bashy Quraishy. BashyThomas at the Adulthood premiere in 2008.BornAshley Thomas (1985-02-04) 4 February 1985 (age 39)Hammersmith, London, EnglandCitizenshipUnited KingdomEducationBRIT SchoolOccupationsActorrapperYears active2002–presentMusical careerAlso known asBashyGenresHip hopBritish Hip HopAlternative RapGrimeInstrument(s)VocalsYears active2002–present Mu...