Indo Acidatama


PT Indo Acidatama Tbk
Publik
Kode emitenIDX: SRSN
Industrikimia
Didirikan1982
Kantor pusatJakarta, Indonesia
Tokoh kunci
Budhi Moeljono
Produkkimia
Situs webwww.acidatama.co.id

PT Indo Acidatama Tbk adalah sebuah perusahaan publik di Indonesia (IDX: SRSN) yang bergerak dalam bisnis usaha manufaktur kimia, seperti asam asetat dan etanol ditambah produk pupuk. Berkantor pusat di Graha Kencana, Jl. Raya Perjuangan, Jakarta Barat dan memiliki pabrik di Jl. Raya Solo-Sragen, Karanganyar, Jawa Tengah,[1] perusahaan ini sempat mengganti nama dan usaha yang digelutinya sejak berdiri.

Manajemen

  • Presiden Komisaris: Biantoro Setijo
  • Wakil Presiden Komisaris: Budhi Santoso
  • Komisaris: Budhi Hartono
  • Komisaris: Wymbo Widjaksono
  • Komisaris Independen: FS Bahri Nusantara
  • Komisaris Independen: Stephanus Junianto
  • Presiden Direktur: Budhi Moeljono
  • Wakil Presiden Direktur: Mulyadi Utomo Budhi Moeljono
  • Direktur: Wong Lukas Yoyok Nurcahya
  • Direktur: Nurdjono Kusumahadi
  • Direktur: Shelumiel Setijo
  • Direktur Independen: Sharad Ganesh Ugrankar[2]

Kepemilikan

  • Bambang Setijo: 22,75%
  • PT Budhi Bersaudara Manunggal: 14,15%
  • PT Kemiri Sarana Investama: 13,61%
  • Budhi Santoso: 9,9%
  • Budhi Hartono: 9%
  • Budhi Moeljono: 8,85%
  • PT Sarana Integritas: 5,04%
  • Mulyadi Utomo Budhi Moeljono: 0,18%
  • Publik: 16,53%[3]

Produk

  • Alkohol (kapasitas: 58.825 kiloliter/tahun)
  • Asam asetat (kapasitas: 56.600 ton/tahun)
  • Etil asetat (kapasitas: 7.920 ton/tahun)
  • Pupuk (merek Pomi, Randex, Beka, Alfinase):
    • Cair (kapasitas: 60.000 kiloliter/tahun)
    • Padat (kapasitas: 20.000 ton/tahun)[1]

Sejarah

PT Indo Acidatama Chemical Industry

Pada 15 Februari 1983, didirikan sebuah perusahaan bernama PT Indo Alkohol Utama yang kemudian pada 8 September 1986 berganti nama menjadi PT Indo Acidatama Chemical Industry (IACI).[4] Perusahaan ini didirikan dalam rangka memproduksi alkohol (untuk kebutuhan pakan), spiritus, asam asetat dan etil asetat dari molase (tetes tebu) di Karanganyar, Jawa Tengah, sedangkan kantor pusatnya ada di Surakarta.[5] Pabriknya kemudian mulai dibangun pada tahun 1986[6] oleh Krupp-Koppers Jerman,[7] dan direncanakan akan selesai pada tahun 1988.[8][9] Akhirnya, pabrik yang diklaim sebagai produsen etanol terbesar di Indonesia dan produsen asam asetat/etil asetat pertama di Asia itu memulai operasionalnya sejak Desember 1988[6] dan diresmikan pada pertengahan 1989 (bersama 5 pabrik lainnya) oleh Presiden Soeharto. Pabrik PT IACI ini memakan investasi Rp 48 miliar dan diharapkan bisa mengurangi impor produk luar negeri serta mendatangkan devisa. Kebetulan, pabrik tersebut sejak awal sudah mengekspor produksinya ke dua perusahaan Jepang untuk kebutuhan industri di sana.[8][10]

Pabrik tersebut awalnya memiliki kapasitas produksi 15.400 ton/tahun,[11] yang kemudian dinaikkan menjadi 33.000 ton/tahun dengan penyelesaian pembangunan pabrik lain di daerah yang sama pada Desember 1994.[6][7] PT IACI sendiri dimiliki oleh sejumlah pengusaha lokal, termasuk Sudwikatmono yang didudukkan sebagai presiden komisaris perusahaan ini[8] dan Bambang Setijo, seorang pengusaha tekstil.[12] PT IACI sendiri sempat tersandung masalah limbah dengan petani dan penduduk lokal di akhir 1990-an, meskipun kemudian bisa diatasi dengan kesepakatan kedua pihak pada tahun 1999.[13] Tercatat, pabrik IACI yang memiliki luas 11 hektar,[14] pada 2000-an memproduksi pertahun 42 juta liter etanol, spiritus 1,26 juta liter, asam asetat 33 juta liter, etil asetat 7,5 juta liter, selulosa asetat 33.000 ton, dan produk-produk lainnya.[15]

PT Sarasa Nugraha

Perusahaan ini didirikan pada tanggal 7 Desember 1982 dan mulai beroperasi sejak 1 Februari 1984, dengan kantor pusatnya ada di Jakarta Pusat dan pabriknya ada di Tangerang.[16][17] PT Sarasa Nugraha merupakan salah satu produsen tekstil, dalam hal ini pakaian jadi baik untuk pria dan wanita (blus, celana panjang dan pendek, kaos, dll)[18] dengan tujuan utama ekspor. Pada tahun 1992, produksi garmen Sarasa sudah mencapai 4 juta potong/tahun yang utamanya diekspor ke Amerika Serikat dan negara-negara lain seperti Jepang dan Australia, yang ditujukan kepada toko serba ada dan eceran di sana. Untuk memperkuat produksinya, perusahaan juga telah mengakuisisi perusahaan produsen garmen lainnya, PT Sarasa Mitratama (d/h PT Collen Kurnia Wisesa) pada tanggal 1 Juni 1992. Tercatat, dengan akuisisi itu, Sarasa Nugraha memiliki kuota ekspor 480.000 ton/tahun dan lebih dari 4.000 karyawan.[17][19]

Sejak 11 Januari 1993, PT Sarasa Nugraha telah menjadi perusahaan publik, dengan melepas 29,41% sahamnya ke publik dengan harga penawaran Rp 3.500/lembar saham.[16][17] Hasil IPO ini digunakan mayoritas untuk modal kerja dan pembayaran hutang, sisanya untuk mesin garmen baru.[19] Kode emiten SRSN berasal dari nama perusahaan saat itu. Di tahun 1995, perusahaan tercatat mencatat omset Rp 87 miliar/tahun dari ekspornya.[20] Belakangan, Sarasa Nugraha juga mendapat hak produksi produk-produk merek internasional ternama dari Polo Ralph Lauren, Jones Apparel Group, Kohl's Department Store, Perry Ellis International,[21] Eddie Bauer, May Co., Belk, Tommy Hilfiger, Dillard's, dan Esprit.[22] Meskipun demikian, usaha garmen ini terbilang tidak terlalu besar, sehingga sempat muncul rumor akuisisi pada tahun 1996.[23]

Bisnis Sarasa mulai goyang setelah munculnya krisis ekonomi yang menimpa Indonesia di akhir 1990-an, yang dimana pada tahun 1998, perusahaan terpaksa mencatatkan kerugian.[24] Memburuknya kondisi perusahaan ini dibuktikan dengan ancaman penghapusan sahamnya dari BEJ pada tahun 2000, akibat akuntan publik menyatakan disclaimer pada laporan keuangannya,[25] meskipun sempat menyatakan perusahaan berhasil mencatatkan penjualan tertinggi.[26] Hal ini karena keuangan perusahaan yang belakangan terus merugi dan banyak terbelit utang, sehingga menyulitkan perbaikan keuangan Sarasa Nugraha Tbk.[27] Tantangan-tantangan pun mulai bermunculan, seperti instabilitas rupiah atas dolar AS; penurunan ekonomi tujuan ekspor utamanya, AS; adanya instabilitas politik;[28] dan munculnya negara-negara produsen garmen pesaing, seperti Tiongkok.[29] Berbagai langkah pun ditempuh demi memperbaiki kinerjanya, seperti konversi hutang menjadi saham,[27] rencana pencarian investor strategis,[30] dan merger dengan anak usahanya, PT Sarasa Mitratama pada pertengahan 2002.[31]

Namun, akhirnya malang tak dapat ditolak, tekanan yang dihadapi Sarasa pun makin besar, terutama konflik dengan para buruh yang terjadi sejak 2003 terkait kenaikan upah.[32] Angin reformasi membuat para buruh mulai bergerak, namun di saat yang sama, posisi keuangan perusahaan makin merugi dan kehilangan pesanan dari pasar luar negeri. Pada 29 Februari 2004, manajemen PT Sarasa Nugraha Tbk memutuskan untuk menutup operasional pabriknya di Balaraja, Tangerang yang berarti merumahkan para buruh yang mencapai 1.652 orang. Namun, pihak manajemen kemudian hanya membayar 25% dari kewajiban pesangon, tidak memenuhi seluruh kewajibannya dan membuat banyak buruh mengalami nasib "luntang-lantung" tanpa kepastian. Sejumlah buruh dan serikatnya juga mengklaim bahwa pihak manajemen hanya berbohong tentang masalahnya karena pabriknya yang lain di Cibodas, Tangerang tidak ikut ditutup, dan menduga penutupan tersebut karena pemilik pabrik berkeinginan mengubah status buruh tetap menjadi buruh kontrak. Sebenarnya, pihak manajemen pada Oktober 2004 sudah bersepakat untuk membuka kembali pabriknya di Balaraja dan memperkerjakan 841 orang buruh, namun kemudian tidak ada realisasi yang jelas hingga 2005.[21][33][34][35] Buruh pun dalam perkembangannya terus berdemo di pabrik Balaraja.[36]

Akibat krisis ini, tercatat harga saham perusahaan di BEJ melorot menjadi di bawah Rp 25/lembar saham.[37] Ketika protes pekerja di pabrik Balaraja masih berlangsung, manajemen akhirnya memutuskan menutup pabrik keduanya di Cibodas sejak Februari 2005, memecat sekitar 1.700 karyawan,[29] dalam kondisi keuangan yang masih merugi. Peristiwa tersebut mengakhiri bisnis tekstil dan garmen yang sudah dijalani perusahaan ini sejak awal, dan sebagai gantinya, bisnis garmen dan pabrik perusahaan kemudian diambilalih oleh perusahaan lain.[38]

Merger perusahaan

Rupanya, kesulitan yang dihadapi oleh Sarasa Nugraha Tbk kemudian dimanfaatkan oleh PT Indo Acidatama Chemical Industry untuk melakukan backdoor listing. Dimulai pada 17 Juni 2005, dimana pemilik PT IACI (Bambang Setijo) menjadi Komisaris Utama PT Sarasa Nugraha Tbk.[39] Kemudian, pada 26 Agustus 2005, PT IACI kemudian menggabungkan usahanya (merger) ke dalam PT Sarasa Nugraha Tbk, dimana pemegang saham PT IACI akan menjadi pemegang saham utama (86%) dari PT Sarasa Nugraha Tbk. Hal ini menyebabkan pemegang saham lama Sarasa menghilang/terdilusi, dan eks-pemegang saham PT IACI menjadi pemilik utama Sarasa. Merger ini diklaim dapat memperkuat modal perusahaan dan meningkatkan kinerjanya, karena industri kimia lebih menguntungkan dibanding industri garmen. Proses ini tuntas dengan disahkannya merger oleh Menteri Kehakiman dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia dengan Surat Keputusan No. C-27286.HT.01.04.TH.2005 tanggal 4 Oktober 2005 dan pergantian nama dari PT Sarasa Nugraha Tbk menjadi PT Indo Acidatama Tbk terhitung mulai 30 Juni 2006,[40] yang berarti membawa Indo Acidatama memasuki bursa saham. Bidang usahanya kemudian juga berganti dari industri garmen ke industri kimia. Pasca-merger, PT Indo Acidatama Tbk menargetkan belanja modal US$ 4,5 juta dan menargetkan mulai memproduksi gasohol pada tahun 2006-2007.[22] Pada tahun tersebut, perusahaan memperkerjakan 381 karyawan,[40] naik dari Juni 2005 sebesar 8 karyawan.[39] Tidak lama setelah merger, tepatnya pada 2007, PT Indo Acidatama Tbk juga telah mengadopsi logo baru sejalan dengan visi dan misi barunya.[41]

Perkembangan pasca-merger

Untuk memperluas usahanya, pada tahun 2007 perusahaan ini merencanakan akan membangun pabrik baru di Lampung seluas 30 ha yang direncanakan akan beroperasi pada tahun 2009.[42] Selain itu, demi efisiensi, perusahaan juga akan menjual sejumlah asetnya di tahun tersebut yang tidak menguntungkan.[43] Meskipun demikian, dalam perjalanannya perusahaan ini cenderung naik-turun. Pada tahun 2008, perusahaan misalnya merugi di tengah catatan penjualan Rp 313 miliar,[44] tetapi juga sempat untung pada 2010 mencapai Rp 23 miliar. Kondisi ini tergantung situasi seperti harga produknya dan bahan baku tebu di pasaran.[45] Etanol pada tahun 2010 menjadi penyumbang 75% penjualannya, sedangkan sisanya produk lain seperti asam asetat.[46] Di tahun 2013, PT Indo Acidatama Tbk menargetkan pembangunan pabrik bioetanol berkapasitas 50.000 kiloliter/tahun dengan investasi Rp 20 miliar yang ditargetkan selesai pada tahun selanjutnya.[47] Belakangan, perusahaan juga memproduksi pupuk dengan merek Pomi, Randex dan Beka,[48] yang tercatat bisnisnya sudah dikembangkan sejak 2007[49] dengan aneka aplikasi, seperti untuk lahan gambut[50] dan rawa.[51] Pihak Indo Acidatama sendiri mengklaim bahwa pupuk mereka cocok untuk pertumbuhan padi dengan basis organik.[52]

Kondisi keuangan fluktuatif pun juga dalam perkembangannya terus terjadi. Di tahun 2015, perusahaan mencatatkan laba Rp 15,5 miliar (naik 6,19%) yang ditopang perbaikan penjualan,[53] kemudian di awal 2017 merugi Rp 434 juta,[54] dan di tahun 2019 untung Rp 42 miliar.[55] Sahamnya di Bursa Efek Indonesia juga tergolong stagnan, kebanyakan di bawah Rp 100/lembar (umumnya Rp 50 keatas saja).[53][56] Untuk meningkatkan kinerjanya, perusahaan juga menargetkan pasar ekspor. Misalnya pada Desember 2019, perusahaan telah mengekspor 10.000 liter pupuk cair ke Malaysia.[49] Selain itu, perusahaan juga dirumorkan beberapa kali diminati investor asing untuk bekerjasama atau diakuisisi, karena potensinya cukup besar, seperti pada tahun 2010 dari Uni Emirat Arab.[57][58]

Pada tahun 2020, kinerja perusahaan sendiri sempat terganggu larangan ekspor alkohol dalam penanganan pandemi COVID-19, namun sejak 25 Agustus 2020, PT Indo Acidatama Tbk telah memulai kembali ekspornya, awalnya 539.000 liter ke Filipina dan ditargetkan naik menjadi 5 juta liter di akhir tahun ke berbagai negara.[59][60] Di tahun tersebut juga, perusahaan mencatatkan untung Rp 44,5 miliar,[61] yang kemudian merosot pada tahun 2021 menjadi Rp 26 miliar (dari alkohol Rp 731,31 miliar, asam asetat Rp 122,33 miliar, pupuk Rp 50,9 miliar, Co2 Rp 1,619 miliar, dan spiritus Rp 1,659 miliar) karena kenaikan beban produksi.[62] Penurunan ini juga tercatat di kuartal pertama 2022.[63]

Kontroversi

Perusahaan ini beberapa kali dikabarkan tersangkut masalah pencemaran lingkungan yang merugikan masyarakat. Sempat PT Indo Acidatama Tbk dikeluhkan warga karena masalah pencemaran udara, namun kemudian bisa diatasi dengan pembangunan fasilitas.[64] Di bulan Agustus 2020, Indo Acidatama dikeluhkan oleh Dinas Lingkungan Hidup Karanganyar karena limbahnya mencemari Sungai Siwaluh dan Sroyo,[65] dengan dituduh membangun "pipa siluman" demi membuang limbahnya. Meskipun demikian, perusahaan membantah klaim "pipa siluman" itu dan menyatakan siap menangani masalah limbahnya.[65][66]

Rujukan

  1. ^ a b LAP-TAHUNAN SRSN 2021
  2. ^ Profil DATA PERSEROAN
  3. ^ Struktur Pemegang Saham DATA PERSEROAN
  4. ^ Indonesian Manufacturer Directory 1993/1994
  5. ^ Parlementaria, Volume 20-21
  6. ^ a b c Our Profile
  7. ^ a b chemical week
  8. ^ a b c Tempo, Volume 19
  9. ^ Annual Report - Organization of the Petroleum Exporting Countries
  10. ^ Presiden RI ke II Jenderal Besar H.M. Soeharto dalam berita: 1989
  11. ^ Selected Topics on Biotechnology as Indonesian Country Reports, 1988-2000
  12. ^ Mematahkan belenggu motivasi: membangkitkan energi penggerak sumber daya manusia
  13. ^ Environmental Dispute Resolution in Indonesia
  14. ^ I. PENDAHULUAN
  15. ^ INDO ACIDATAMA CHEMICAL INDUSTRY, PT. Industri Produk Kimia
  16. ^ a b Sejarah dan Profil Singkat SRSN (Indo Acidatama Tbk)
  17. ^ a b c Prospektus SRSN, 1992
  18. ^ Corporate Handbook, Indonesia: The Definitive Guide to Listed Companies, Volume 2
  19. ^ a b Emiten pasar modal Indonesia
  20. ^ Dunia EKUIN dan PERBANKAN, Volume 8,Masalah 5-6
  21. ^ a b Bekerja dan Melawan
  22. ^ a b Sarasa Nugraha Banting Setir ke ke Bisnis Agro Kimia
  23. ^ Indonesia News Service, Masalah 1130-1208
  24. ^ Financial Highlights 1998 - In Million Rupiah
  25. ^ Indonesian Business: The Year in Review
  26. ^ INVESTOR RELATIONS
  27. ^ a b Analisis bisnis atas perusahaan-perusahaan publik dalam industri garmen dan tekstil di Indonesia : studi kasus pada PT. Century Textile Industry Tbk., dan PT. Sarasa Nugraha Tbk.
  28. ^ COMPANY PROFILE|ABOUT
  29. ^ a b Tanah Abang, Tak Kunjung Lengang (14)
  30. ^ Panji masyarakat, Volume 3
  31. ^ INDONESIA: PT Sarasa Mitratama, PT Sarasa Nugraha To Merge
  32. ^ Tolak PHK, Buruh PT Sarasa Nugraha Demo di Depnakertrans
  33. ^ Union busting dispute enters second year
  34. ^ Sejarah Perjalanan Federasi Serikat Buruh Karya Utama
  35. ^ 1.652 Buruh Celana Polo Terancam PHK
  36. ^ Buruh Sarasa Nugraha Masih Bertahan
  37. ^ Dunia EKUIN dan PERBANKAN, Volume 17,Masalah 21-22
  38. ^ PT SARASA NUGRAHA Tbk NERACA Per 30 Juni 2005 dan 2004 (Dalam Ribuan Rupiah, Kecuali Data Saham)
  39. ^ a b PT SARASA NUGRAHA Tbk[pranala nonaktif permanen]
  40. ^ a b PT INDO ACIDATAMA Tbk
  41. ^ RIWAYAT SINGKAT PERSEROAN
  42. ^ Indo Acidatama Bangun...
  43. ^ Indo Acidatama Akan...
  44. ^ Harga Produk Menurun, Keuangan Indo Acidatama Ngekor
  45. ^ Indo Acidatama patok laba melejit 140%
  46. ^ Indo Acid Targetkan Penjualan Rp401,17 Miliar
  47. ^ Indo Acidatama Siapkan Rp20 Miliar Bangun Pabrik Bioetanol
  48. ^ Indo Acidatama
  49. ^ a b Kementan lepas ekspor perdana pupuk organik Indonesia milik Indo Acidatama
  50. ^ Indo Acidatama Kembangkan Pupuk untuk Lahan Gambut
  51. ^ Indo Acid Tama Kembangkan Pupuk untuk Lahan Sub-Optimal
  52. ^ SWASEMBADA BERAS : Pengembangan Beka dan Pomi, Acidatama Tunggu Jokowi
  53. ^ a b Ditopang Penjualan, Laba Indo Acidatama Tumbuh 6,19% pada 2015
  54. ^ Penjualan Turun, Indo Acidatama Derita Rugi Bersih Rp434 Juta
  55. ^ Indo Acidatama (SRSN) Cetak Kenaikan Laba 10,57 Persen
  56. ^ Pernah Masuk Klub Gocap 2017, Apa Nasib 7 Saham Ini Sekarang?
  57. ^ Investor Abu Dhabi Lirik Saham Indo Acidatama
  58. ^ Akuisisi dan Saham Undervalue, Indo Acidatama (SRSN) bakal Dikerek ke Rp 100
  59. ^ Ekspor Etanol diizinkan, Jateng Ekspor 5 juta Liter Etanol ke Australia dan Asia Tenggara
  60. ^ Bukti Komitmen Dorong Perekonomian Jawa Tengah, Bea Cukai Tanjung Emas Support Ekspor Perdana Indo Acidatama
  61. ^ Sukses Cetak Laba Rp44,5 miliar di 2020, Indo Acidatama (SRSN) Siap Tebar Dividen
  62. ^ Anjlok 40 Persen, Laba Tahun 2021 Indo Acidatama (SRSN) Sisa Rp26 Miliar
  63. ^ Indo Acidatama saw a revenue decline in Q1 2022
  64. ^ PT RUM Sukoharjo Disarankan Pakai Karbon Aktif Untuk Atasi Bau Limbah
  65. ^ a b Limbah Cemari Bengawan Solo, Pabrik Ini Diminta Tutup Sementara
  66. ^ Keluarga Lukminto di Balik Industri Pencemar Bengawan Solo

Pranala luar

Read other articles:

Baung kunyit Hemibagrus wyckii Status konservasiRisiko rendahIUCN181293 TaksonomiKerajaanAnimaliaFilumChordataKelasActinopteriOrdoSiluriformesFamiliBagridaeGenusHemibagrusSpesiesHemibagrus wyckii Bleeker, 1858 lbs Hemibagrus wyckii adalah spesies ikan dalam ordo Siluriformes, famili Bagridae . Di Indonesia ikan ini populer dengan nama baung kunyit. Distribusi Spesies ini berasal dari Asia mulai dari Thailand hingga Indonesia . Hal ini diketahui dari drainase Mekong [1] dan Chao Phraya...

 

 

AfterPoster rilis teatrikalSutradaraJenny GageProduser Jennifer Gibgot Courtney Solomon Mark Canton Aron Levitz Anna Todd Meadow Williams Dennis Pelino Skenario Susan McMartin Tamara Chestna Jenny Gage BerdasarkanAfteroleh Anna ToddPemeran Josephine Langford Hero Fiennes-Tiffin Selma Blair Inanna Sarkis Shane Paul McGhie Pia Mia Khadijha Red Thunder Dylan Arnold Samuel Larsen Jennifer Beals Peter Gallagher Penata musikJustin BurnettSinematografer Adam Silver Tom Betterton PenyuntingMich...

 

 

Pour les articles homonymes, voir Uz. Uz Vue de la vallée des gaves depuis le village. Blason Administration Pays France Région Occitanie Département Hautes-Pyrénées Arrondissement Argelès-Gazost Intercommunalité Communauté de communes Pyrénées Vallées des Gaves Maire Mandat Félix Sasso 2021-2026 Code postal 65400 Code commune 65458 Démographie Gentilé Uzéens Populationmunicipale 36 hab. (2021 ) Densité 15 hab./km2 Géographie Coordonnées 42° 58′ 03″...

Fictional superheroines in DC Comics For other uses, see Supergirl (disambiguation). SupergirlIterations of Supergirl: the Silver Age original (top left), the Matrix version from the 1990s (top right), Linda Danvers (bottom left), and Cir-El (bottom right)PublisherDC ComicsFirst appearanceAs Super-Girl:Superman #123 (August 1958)As Supergirl:Action Comics #252 (May 1959)Created byKara Zor-El:Created by Otto Binder and Al PlastinoKara Zor-L:Created by Gerry Conway, Ric Estrada and Wally WoodMa...

 

 

Necydalis major Klasifikasi ilmiah Kerajaan: Animalia Filum: Arthropoda Kelas: Insecta Ordo: Coleoptera Famili: Cerambycidae Genus: Necydalis Spesies: Necydalis major Necydalis major adalah spesies kumbang tanduk panjang yang tergolong famili Cerambycidae. Spesies ini juga merupakan bagian dari genus Necydalis, ordo Coleoptera, kelas Insecta, filum Arthropoda, dan kingdom Animalia. Larva kumbang ini biasanya mengebor ke dalam kayu dan dapat menyebabkan kerusakan pada batang kayu hidup atau k...

 

 

Part of a series onJapanese mythology and folklore Mythic texts Kojiki Nihon Shoki Fudoki Kujiki Kogo Shūi Konjaku Monogatarishū Nihon Ryōiki Divinities Amaterasu Ame-no-Uzume Inari Izanagi Izanami Kami Myōjin Seven Lucky Gods Susanoo Legendary creatures and urban legends Kitsune Oni Onryō Tengu Yōkai Yūrei Mythical and sacred locations Mount Hiei Mount Fuji Izumo Ryūgū-jō Takamagahara Yomi Jigoku Sacred objects Amenonuhoko Kusanagi Tonbogiri Three Sacred Treasures Shintō and Budd...

This article needs additional citations for verification. Please help improve this article by adding citations to reliable sources. Unsourced material may be challenged and removed.Find sources: Cubic yard – news · newspapers · books · scholar · JSTOR (September 2018) (Learn how and when to remove this message) cubic yardA GRW ballast wagon with a volume of 8 cubic yardsGeneral informationUnit systemImperial and US customaryUnit ofVolumeSymbolyd3,...

 

 

Artikel ini sebatang kara, artinya tidak ada artikel lain yang memiliki pranala balik ke halaman ini.Bantulah menambah pranala ke artikel ini dari artikel yang berhubungan atau coba peralatan pencari pranala.Tag ini diberikan pada Mei 2009. Yunnan Copper Company Limited (Chinalco) 雲南銅業股份有限公司JenisPerusahaan milik negaraIndustriManufaktur produk tembagaDidirikan1958Kantorpusat Kunming, Yunnan, RRT, RRTWilayah operasiRRTTokohkunciKetua: Bapak Liu MingcaiIndukYunnan Copper Gro...

 

 

この項目には、一部のコンピュータや閲覧ソフトで表示できない文字が含まれています(詳細)。 数字の大字(だいじ)は、漢数字の一種。通常用いる単純な字形の漢数字(小字)の代わりに同じ音の別の漢字を用いるものである。 概要 壱万円日本銀行券(「壱」が大字) 弐千円日本銀行券(「弐」が大字) 漢数字には「一」「二」「三」と続く小字と、「壱」「�...

此條目可参照英語維基百科相應條目来扩充。 (2021年5月6日)若您熟悉来源语言和主题,请协助参考外语维基百科扩充条目。请勿直接提交机械翻译,也不要翻译不可靠、低品质内容。依版权协议,译文需在编辑摘要注明来源,或于讨论页顶部标记{{Translated page}}标签。 约翰斯顿环礁Kalama Atoll 美國本土外小島嶼 Johnston Atoll 旗幟颂歌:《星條旗》The Star-Spangled Banner約翰斯頓環礁�...

 

 

Voce principale: XVII Giochi olimpici invernali. Il medagliere dei XVII Giochi olimpici invernali è una lista che riporta il numero di medaglie ottenute dai comitati olimpici nazionali presenti ai Giochi olimpici invernali di Lillehammer 1994, che si sono tenuti dal 12 febbraio al 27 febbraio 1994. Un totale di 1 737 atleti, provenienti da 67 nazioni, ha partecipato a 61 diversi eventi sportivi, relativi a dodici discipline. Medagliere   Nazione ospitante Pos. Paese 1  R...

 

 

هنودمعلومات عامةنسبة التسمية الهند التعداد الكليالتعداد قرابة 1.21 مليار[1][2]تعداد الهند عام 2011ق. 1.32 مليار[3]تقديرات عام 2017ق. 30.8 مليون[4]مناطق الوجود المميزةبلد الأصل الهند البلد الهند  الهند نيبال 4,000,000[5] الولايات المتحدة 3,982,398[6] الإمار...

2016年美國總統選舉 ← 2012 2016年11月8日 2020 → 538個選舉人團席位獲勝需270票民意調查投票率55.7%[1][2] ▲ 0.8 %   获提名人 唐納·川普 希拉莉·克林頓 政党 共和黨 民主党 家鄉州 紐約州 紐約州 竞选搭档 迈克·彭斯 蒂姆·凱恩 选举人票 304[3][4][註 1] 227[5] 胜出州/省 30 + 緬-2 20 + DC 民選得票 62,984,828[6] 65,853,514[6]...

 

 

TipasaSitus Warisan Dunia UNESCOKriteriaBudaya: iii, ivNomor identifikasi193Pengukuhan1982 (ke-6)Endangered2002–2006 Tipaza (dahulu: Tefessedt, bahasa Chenoua: Bazar, Arab: تيبازة) adalah ibu kota Provinsi Tipasa, pesisir Aljazair. Kota modern yang didirikan pada tahun 1857, terutama ditandai dengan pantainya yang berpasir, juga reruntuhan Romawi. Wikimedia Commons memiliki media mengenai Tipaza. Pengawasan otoritas Umum Integrated Authority File (Jerman) VIAF 1 WorldCat (via...

 

 

هذه المقالة بحاجة لصندوق معلومات. فضلًا ساعد في تحسين هذه المقالة بإضافة صندوق معلومات مخصص إليها. يفتقر محتوى هذه المقالة إلى الاستشهاد بمصادر. فضلاً، ساهم في تطوير هذه المقالة من خلال إضافة مصادر موثوق بها. أي معلومات غير موثقة يمكن التشكيك بها وإزالتها. (ديسمبر 2018) تقاطع ...

يفتقر محتوى هذه المقالة إلى الاستشهاد بمصادر. فضلاً، ساهم في تطوير هذه المقالة من خلال إضافة مصادر موثوق بها. أي معلومات غير موثقة يمكن التشكيك بها وإزالتها. (ديسمبر 2018) 27°12′44″N 31°20′21″E / 27.21222°N 31.33917°E / 27.21222; 31.33917 محمية وادي الأسيوطي بأسيوط، هي محمية إكثار أحيا�...

 

 

Artikel ini membutuhkan rujukan tambahan agar kualitasnya dapat dipastikan. Mohon bantu kami mengembangkan artikel ini dengan cara menambahkan rujukan ke sumber tepercaya. Pernyataan tak bersumber bisa saja dipertentangkan dan dihapus.Cari sumber: Reformasi Indonesia 1998–sekarang – berita · surat kabar · buku · cendekiawan · JSTOR Bagian dari seri mengenai Sejarah Indonesia Prasejarah Manusia Jawa 1.000.000 BP Manusia Flores 94.000–12.000 BP ...

 

 

Literature related to the punk subculture This article is about literature related to the punk subculture. For literary genres with punk in their names, see cyberpunk derivatives. Members of The Medway Poets in 2003: Bill Lewis, Sexton Ming, Robert Earl and Billy Childish. Punk literature (also called punk lit and, rarely, punklit) is literature related to the punk subculture. The attitude and ideologies of punk rock gave rise to distinctive characteristics in the writing it manifested. It ha...

La Manchuela Comarca Ciudad más poblada MadriguerasEntidad Comarca • País  España • Comunidad Autónoma Castilla-La Mancha • Provincia AlbaceteMunicipios 24 municipiosSuperficie   • Total 1.718.38 km²Población   • Total 28,079 hab. • Densidad 16,34 hab./km²Localidad con mayor superficie Alcalá del JúcarLocalidad con mayor densidad Madrigueras1Fuente (datos INE a 1 de enero de 2017)[editar datos en Wikidata] La Man...

 

 

Fuel formed over millions of years from dead plants and animals Oil and gas redirects here. For other uses, see Oil and gas (disambiguation). The main fossil fuels (from top to bottom): natural gas, oil, and coal A fossil fuel[a] is a carbon compound- or hydrocarbon-containing material such as coal, oil, and natural gas,[2] formed naturally in the Earth's crust from the remains of prehistoric organisms (animals, plants and planktons), a process that occurs within geological fo...