Cinta Fitri (musim 6)

Cinta Fitri Season 6
Genre
PembuatMD Entertainment
Ditulis olehLintang Wardhani
SkenarioLintang Wardhani
SutradaraEncep Masduki
Pemeran
Penggubah lagu temaTeuku Wisnu feat. Shireen Sungkar
Lagu pembuka"Cinta Kita" oleh Teuku Wisnu feat. Shireen Sungkar
Lagu penutup"Cinta Kita" oleh Teuku Wisnu feat. Shireen Sungkar
Penata musikIwang Modulus
Negara asalIndonesia
Bahasa asliBahasa Indonesia
Jmlh. musim7
Jmlh. episode116 [1] (daftar episode)
Produksi
Produser eksekutifKaran Mahtani
Produser
Lokasi produksiBandung
Pengaturan kameraMulti-kamera
Durasi60—90 menit
Rumah produksiMD Entertainment
DistributorSurya Citra Media
Rilis asli
Rilis4 Agustus (2010-08-04) –
28 November 2010 (2010-11-28)
Kronologi musim
← Sebelumnya
Musim 5
Selanjutnya →
Musim 7

Cinta Fitri Season 6 adalah serial televisi Indonesia produksi MD Entertainment yang ditayangkan perdana 4 Agustus 2010 pukul 20.30 WIB di SCTV. Serial ini disutradarai oleh Encep Masduki dan dibintangi oleh Teuku Wisnu, Shireen Sungkar, dan Dinda Kanya Dewi.[2]

Serial ini sekaligus musim terakhir yang ditayangkan oleh SCTV dan berpindah ke Indosiar

Sinopsis

Keluarga Hutama

Setelah Mischa tidak sengaja tertusuk, Fitri membawanya ke rumah sakit dengan ambulans. Farrel terus mengejar Handoko, tetapi dia berhasil kabur. Mischa dalam kondisi kritis, tetapi Fitri malah menunggui Mischa di rumah sakit.

Ketika Oma dan Lia kembali ke rumah, tanpa mereka duga, Handoko ternyata sudah ada di sana, menyandera Raffa dan berniat menghabisi semua. Lia, Oma, dan Bu Lik berkonfrontasi langsung dengan Handoko. Untungnya, Lia sempat mengabarkan kondisi ini ke Farrel. Farrel bersama polisi datang mengepung Handoko. Handoko kabur, tetapi Farrel berhasil mengejar dan akhirnya Handoko mengakui semua perbuatannya, sebelum terpeleset jatuh dan mati.

Sementara itu, Mischa mulai membaik. Setelah sadar, bukannya berterima kasih, dia malah membuka konfrontasi baru dengan Fitri dan seluruh keluarga Hutama dengan berusaha membawa Farrel keluar dari rumah dan lingkungan keluarga Hutama. Keluarga langsung kesal dibuatnya. Bahkan Lia jadi stress dan akhirnya jatuh sakit. Di tengah kondisi yang menjadi semakin tegang karena Mischa berhasil menguasai Farrel, kesehatan Lia semakin memburuk dan Lia akhirnya meninggal dunia. Seluruh keluarga besar Hutama sedih. Bahkan, Maya tidak mengizinkan Farrel untuk memberikan penghormatan terakhir kepada Lia karena sebelumnya Farrel sudah menolak datang untuk menemui Lia.

Farrel semakin membenci Mischa yang menurut Farrel, karena mereka pindah rumahlah Mami mereka meniggal. Apalagi karena Mischa mendesak Farrel untuk tidak datang ke rumah sakit ketika Lia kritis. Lia membuat surat warisan dan surat tersebut disimpan oleh Hartawan, pengacara Farrel. Lia memberikan seluruh harta kekayaannya ke tangan Farrel. Lia menganggap Farrel bisa memegang amanah dari ayah dan ibunya tersebut. Bahkan di wasiat tersebut tertulis bahwa Farrel harus menikahi Fitri.

Ternyata, Lia masih hidup dan berpura-pura meninggal agar Fitri dan Farrel bisa bersatu kembali. Mischa merasa curiga dan mulai menghasut Farrel bahwa semua itu cuma akal-akalan mereka. Hartawan pun memberikan video Lia yang membuat surat wasiat itu. Namun Mischa tetap berusaha untuk membuktikan bahwa Lia masih hidup, tetapi usahanya selalu gagal. Sampai sehari sebelum pernikahan Lia menunjukkan diri kepada Mischa. Semua itu tak mengubah apapun karena akhirnya Fitri dan Farrel berhasil menikah lagi. Mischa akhirnya menemukan tempat Lia, menyekapnya dan membuat video seolah Fitri yang membunuh Lia. Fitri menjadi buronan dan dikejar-kejar polisi. Farrel sangat marah kepada Fitri, tetapi di dalam hatinya ia tidak mempercayai semua itu, dan akhirnya mulai menyelidikinya. Fitri yang berusaha menolong Lia akhirnya kecelakaan dan ditolong oleh Slamet. Dengan bantuan Slamet dengan anaknya, Desi, Fitri menyamar menjadi Nuraini dan masuk ke Retro, sambil mengorek informasi tentang keberadaan Lia. Usaha Fitri membuahkan hasil. Fitri alias Nuraini dipercayai oleh Mischa, dan Fitri berhasil membebaskan Lia dan menempatkannya di rumah Desi dan Slamet. Mischa kembali diakali oleh Fitri sehingga Fitri alias Nuraini berhasil tinggal di rumah mereka menjadi pengasuh Raffa.

Perlahan tapi pasti, ingatan Farrel mulai kembali. Mischa yang semakin terpojok, kembali bermain drama. Ia meminum racun dan dirawat di rumah sakit. Pastinya, Farrel menjadi peduli pada Mischa. Di rumah, Fitri menemukan kaset rekaman ketika Maya lumpuh karena kecelakaan saat mengetahui perbuatan Mischa kepada Hutama. Fitri berencana memperlihatkan video itu di rumah sakit untuk Farrel. Maya pun datang. Namun Mischa kembali beraksi dan mencuri kaset itu, menyerahklannya pada Office boy untuk dihancurkan. Namun kaset tersebut menggelinding di tempat Zikir. Ketika Farrel dan yang lain mengikuti Zikir, mereka terkejut melihat video itu. Alhasil ingatan Farrel kembali sedikit pada saat ia menyuapi Maya dan mengajari Maya berjalan.

Farel masuk rumah sakit akibat memakan strawberry yang dibawa Mischa. Dan saat bersamaan Raffa juga memakan strawberry padahal ia mempunyai alergi yang sama dengan Farrel. Hal ini diketahui Farrel sehingga Farrel merasa bahwa Raffa adalah anaknya, Farrel pun menelpon Fitri yang sedang dalam perjalanan. Namun, di tengah perjalanan, ketika Fitri bercakap-cakap dengan Farrel lewat handphonenya, Fitri kecelakaan dan mobilnya masuk ke dalam danau. Rupanya, mobilnya ditabrak oleh truk besar yang supirnya orang suruhan Mischa. Fitri tidak ditemukan. Hal ini membuat Farrel mengingat peristiwa ketika Fitri jatuh ke sungai menjelang pernikahan mereka. Alhasil Farrel ingat bahwa Fitri adalah istrinya. Fitri ditemukan oleh seorang pemuda dan langsung membawanya ke dalam hutan. Akhirnya, Fitri berhasil ditemukan oleh Farrel yang sedang pingsan di dalam hutan. Farrel langsung menginggat semua kejadian-kejadiannya bersama Fitri. Farrel dan Fitri pingsan. Mereka berhasil ditolong oleh polisi dan dibawakan ke rumah sakit.

Setelah Farrel sadar, Farrel langsung mencari Mischa. Setelah berhasil bertemu dengan Mischa yang sedang mabuk, Farrel (yang saat itu memakai topeng bajak laut) membawanya ke tempat sampah. Farrel menemukan surat pemindahan harta keluarga Hutama yang jatuh ke tangan Mischa. Farrel membuat sebuah permainan dimana ia menyatakan akan tetap tinggal bersama dengan Mischa, walaupun Farrel sudah meminta maaf pada Fitri. Ini semua hanyalah permainan Farrel saja. Mischa sampai saat ini belum mengetahui kalau ingatan Farrel sudah pulih.

Fitri akhirnya tahu bahwa Farrel sudah ingat semuanya dan mereka bekerja sama untuk menghancurkan Mischa. Farrel akhirnya memberitahu Hartawan bahwa ia sudah ingat dan meminta bantuan Pak Herman untuk berpura-pura membeli rumah mereka, dan akhirnya Farrel dapat mengambil surat tersebut. Namun sayangnya uang yang dibawa oleh Herman lenyap dicuri oleh orang berjas putih. Transaksi pun tidak berhasil dijalankan. Semula Farrel curiga, bahwa Mischalah dalang semuanya. Mereka terus menyusun rencana sambil dibantu Faiz. Mereka membuat seolah-olah Nadine diculik, padahal Nadine sedang pura-pura menangis.

Fitri merasa bahwa bukan Mischa dalangnya. Karena air mata Mischa bukanlah pura-pura ketika mengetahui bahwa Nadine diculik. Lia dan Oma semakin curiga dengan tindak-tanduk Farrel. Akhirnya Farrel yang tidak sanggup berbohong lagi mengaku keapada Lia dan Oma mengaku bahwa ia sudah ingat. Farrel dan Herman pun menyusun rencana seolah Mischa membawa narkoba, dan merekamnya, dan membuatnya menandatangani surat penyerahan rumah dan perusahaan. Namun sekali lagi, orang berjas putih muncul dan mengambil video Mischa yang menititipkan ke Hartawan, dan menelpon Mischa untuk tidak menandatanganinya. Nadine berhasil dibawa kabur oleh Mischa.

Orang berjas putih itu bertindak lagi. Dengan mobil atas nama Mischa yang pernah dijual, ia datang dan membakar Revolution. Alhasil Mischa yang dituduh. Sebenarnya, orang yang mengenakan jas putih adalah pengacaranya Farrel, alias Hartawan. Hartawan tega mengkhianati Farrel karena Hartawan didorong Farrel pada saat Hartawan menyatakan cintanya pada Maya.

Mischa mengetahui kalau yang membakar kantor Farrel adalah Hartawan ketika orang berjas putih itu mengancam Mischa lewat telepon. Mischa mendengar bunyi ringtone yang sama persis dengan Hartawan. Langsung, Mischa datang ke rumah Hartawan dan meminta Hartawan bekerja sama dengannya untuk menghancurkan keluarga Hutama. Hartawan memberi tahu Mischa bahwa Farrel sudah sembuh dari penyakit amnesia dan berusaha mengerjai Mischa. Kebetulan, Farrel mendengar percakapan mereka berdua dan Farrel langsung mengejar Hartawan. Surat penyerahan rumah dan perusahaan berhasil jatuh ke tangan Farrel.

Sebelum mengalami kecelakaan, Farrel sempat mengirimkan surat penyerahan rumah dan perusahaan melalui pos. Namun, ketika Farrel menemui Fitri, Farrel tertabrak oleh sebuah mobil yang melintas di depannya. Ternyata, yang menabrak mobil tersebut adalah Hartawan. Kemudian, Fitri dan sekeluarga membawa Farrel ke rumah sakit. Dokter memberitahukan kalau Farrel mengalami kelumpuhan. Seluruh keluarga histeris, terutama Fitri.

Surat penyerahan rumah dan perusahaan yang sudah dikirim Farrel melalui pos ke rumahnya sudah sampai ke rumah Hutama. Kebetulan yang menerima surat itu adalah Alif. Alif berusaha menyembunyikan surat itu dari tangan Mischa. Berkali-kali Mischa berusaha mengambil surat tersebut, tetapi Alif sangat cerdik. Alif menyembunyikannya di bawah tempat duduk mainan mobil-mobilan miliknya. Sayangnya, mainan tersebut dijual dan keberadaannya tidak diketahui.

Fitri dan keluarganya segera membuat rencana baru, yakni membuat Mischa seolah-olah gila dan dibawa ke Rumah Sakit Jiwa. Mischa berhasil dibawa oleh petugas Rumah Sakit Jiwa dan membawa Mischa masuk ke dalam Rumah Sakit Jiwa tersebut. Lia merasakan kelegaan dalam hidupnya sejak Mischa dirawat di rumah sakit jiwa. Tetapi Bram mengingatkan semua keluarga agar tetap waspada terhadap Mischa dan terus memastikan bahwa Mischa akan tetap di dalam rumah sakit jiwa.

Farrel yang masih lumpuh dengan hati-hati berhasil mengambil surat penyerahan rumah dan perusahaan dari tempat duduk mainan Alif yang sudah dibeli kembali. Fitri datang, dan melihat Farrel sedang memegang surat tersebut. Fitri segera menuju rumah Hartawan untuk menyerahkan surat tersebut, tanpa menghiraukan Farrel yang sedang memberika isyarat. Farrel berusaha mengirim SMS ke Fitri, bahwa Hartawan adalah pria berjas putih. Fitri panik. Fitri segera menuju rumah Hutama, tetapi Hartawan mengejarnya. Sesampainya dirumah Hutama, Fitri memberitahu bahwa Hartawan telah mengkhianati keluarga Hutama. Hartawan dihajar oleh Faiz. Farrel menendang Hartawan. Maya terlihat kecewa dengan Hartawan yang tega mengkhianati teman dan keluarganya. Apalagi Hartawan sudah membuat Farrel lumpuh. Maya benar-benar tidak bisa memaafkan Hartawan lagi dan menyesal sudah pernah mencintainya. Hartawan akhirnya ditangkap polisi. Sedangkan Mischa kabur ketika dirinya menusukan pecahan kaca ke perut Faiz sehingga Faiz dibawa ke rumah sakit.

Aldo dan Mozza

Rahasia anak yang dikandung Angel terungkap. Pram, mengakui bahwa ialah yang menghamili Angel. Senny, yang juga sepupu Pram membantu Aldo untuk menyelesaikan masalahnya sebelum ia berangkat ke Singapura untuk bekerja di sana. Kabar bahagia datang dari keluarga Aldo dan Moza, Aliza mendapat donor yang cocok untuk dirinya. Aldo, Moza dan Aliza berangkat ke Shanghai, China untuk menyembuhkan penyakit Aliza. Operasipun berhasil, dan sekarang Aliza tumbuh menjadi anak yang sehat.

Keluarga Pak Iman

Sementara itu, Pak Iman menderita alzheimer. Ia selalu lupa. Kondisi itu membuat Moza meminta Bu Siti untuk merawat Pak Iman. Namun cucu Bu Siti, Anwar malah mencuri perhiasan beserta uang milik Moza. Namun Aldo selalu tidak percaya pada Mozza, dan akhirnya marah pada Moza.

Norman yang sudah pulang kembali ke rumah, meminta maaf kepada semua keluarganya atas perbuatannya yang telah mempermalukan keluarganya. Setelah Norman ditinggal Senny pergi ke luar negeri, Norman bertemu secara tak sengaja dengan seorang wanita yang bernama Joana. Joana pertama kali menganggap Norman adalah seorang tukang ojek. Dan akhirnya Joana menjadi pacar Norman. Namun Norman merasa minder terhadap Joana, yang telah dibohonginya bahwa ia adalah orang yang tampan, kaya dan gagah. Ternyata, Senny dan Joana sudah saling mengenal. Rencananya, Senny bersama Norman ingin menemui Joana di rumahnya. Senny tidak tahu kalau Norman adalah pacar Joana.

Suatu hari, orang tua Cecep datang ke rumah Norman. Orang tuanya menjodohkan Cecep dengan seorang wanita di kampungnya. Namun, Cecep tidak menyetujuinya. Cecep malah memperkenalkan jodohnya yang tak lain adalah Sheny. Sheny merasa kebingungan. Orang tuanya langsung menyetujui pernikahan antara Cecep dengan Sheny. Di hadapan Norman dan kawan-kawan, Sheny dipaksa untuk menentukan tanggal pernikahannya dengan Cecep. Sheny hanya bisa menatap Norman, kebingungan.

Bram dan Maya

Maya membuat suatu pengakuan kalau anak yang dikandung Maya bukanlah anak Bram, melainkan Hartawan. Kejadian ini membuat Lia, Oma dan yang lainnya kecewa berat terhadap Maya. Maya memutuskan untuk keluar dari rumahnya. Namun, Oma berhasil mengatasi Maya. Maya akhirnya tinggal bersama lagi di rumahnya.

Suatu hari, Bram bertemu dengan Hartawan ketika Hartawan sedang bercakap-cakap dengan mantan istrinya, Mariska. Bram bingung, siapa Mariska itu. Akhirnya, Bram merencanakan untuk menemui Mariska, seorang dokter kandungan yang juga dokter kandungan Maya. Hartawan sendiri sudah tidak mengizinkan Mariska untuk menemui anaknya karena Mariska tega meninggalkan anaknya di panti asuhan. Mariska menangis di depan Hartawan. Namun, Hartawan tetap tidak mengizinkannya.

Dan akhirnya Bram sendiri nekad menemui Mariska, untuk bekerja sama. Bram akan membantu mempertemukan Mariska dengan Putra, anaknya, asalkan ia mau memeriksa kandungan Maya, apakah itu anaknya Bram atau Hartawan. Setelah melalui tes pemeriksaan air ketuban Maya, akhirnya diketahuilah bahwa anak yang di kandung Maya adalah anaknya Bram.

Hadi dan Kayla

Kayla kembali ke rumahnya setelah ia sempat menginap di rumah Lia. Ketika Kayla pulang, rumahnya berada dalam kondisi kosong. Kayla ingin membuat kejutan untuk Hadi dan Abel pada saat mereka pulang. Namun, Kayla merasa terusik ketika seorang wanita masuk ke rumahnya bersamaan dengan Hadi dengan Abel. Wanita tersebut bernama Rita. Kayla merasa cemburu.

Hadi sudah mengetahui bahwa umur Kayla sudah tidak panjang lagi. Untuk itu, Kayla meminta temannya, Rita untuk menggantikan posisinya sebagai ibu rumah tangga di rumahnya. Namun, konflik antara Kayla dengan Rita terus terjadi. Kayla memaksa Hadi untuk menikahi Rita. Hadi tidak yakin karena ia masih mencintai Kayla. Sedangkan Rita bersedia menikah dengan Hadi kalau Hadi sudah bercerai dengan Kayla.

Sementara itu, Rita, calon istri Hadi mulai memperkenalkan diri di depan keluarga Hutama setelah dibujuk oleh Mischa. Kayla dan Hadi yang datang ke rumah tersebut menangis karena Kayla tidak ingin keluarga Hutama sedih hanya karena keluarga Kayla. Farrel teringat dengan janji masa lalunya kepada Hutama bahwa dirinya akan menjaga keutuhan keluarga Hutama, tetapi janji tersebut tidak bisa ditepati karena keluarga Hutama diambang perpecahan. Mischa menegaskan kepada Fitri bahwa dirinya tidak akan lagi mengganggu keluarga Fitri dan Farrel, tetapi Mischa akan membuat kehidupan anggota keluarga Hutama yang lain tidak tenang.

Pemeran

Penghargaan dan nominasi

Tahun Penghargaan Kategori Penerima Hasil Ref.
2010 SCTV Awards 2010 Program Paling Ngetop Cinta Fitri (musim 6) Menang
Aktris Ngetop Shireen Sungkar
Aktor Ngetop Teuku Wisnu
Aktris Pemeran Pendamping Ngetop Dinda Kanya Dewi
Aktor Pemeran Pendamping Ngetop Adly Fairuz

Catatan

  1. ^ Nama samaran Fitri saat ditolong Slamet dan Desi
  2. ^ Karakter Oma tidak muncul di 3 episode terakhir (Episode 114-116) dikarenakan beliau sudah meninggal dunia. Dan obituari atas meninggalnya beliau ditayangkan di Episode 114

Referensi

  1. ^ Ada satu hari di mana Season 6 tidak ditayangkan karena bertepatan dengan Puncak HUT SCTV Ke-20 Tahun (Selasa, 24 Agustus 2010)
  2. ^ "Empat Hari Lagi, Cinta Fitri 6 Tayang". Liputan6.com. 31 Juli 2010. Diakses tanggal 23 September 2024. 

Pranala luar

Read other articles:

Jonas Vailokaitis Jonas Vailokaitis pengucapanⓘ(1886-1944) adalah seorang politikus, bankir dan industrialis asal Lithuania, dan salah satu dari dua puluh penandatangan dari Undang-Undang Kemerdekaan Lithuania. Lahir di dekat Šakiai, ia belajar di Institut Perdagangan dan Industri di St. Petersburg. Bersama dengan saudaranya, ia mendirikan sebuah bank di Kaunas pada 1912. Mereka memberikan sebuah kebijakan membeli lahan dari para pemilik yang bangkrut, membagi mereka, dan kemudian menjual ...

 

Iterbium(III) iodida Nama Nama lain Iterbium triiodidaIterbium iodida Penanda Nomor CAS 13813-44-0 Y Model 3D (JSmol) Gambar interaktif 3DMet {{{3DMet}}} ChemSpider 75573 Nomor EC PubChem CID 25212330 Nomor RTECS {{{value}}} CompTox Dashboard (EPA) DTXSID0065648 InChI InChI=1S/3HI.Yb/h3*1H;/q;;;+3/p-3Key: LSSJSIMBIIVSTN-UHFFFAOYSA-K SMILES [I-].[I-].[I-].[Yb+3] Sifat Rumus kimia YbI3 Penampilan Kristal kuning[1] Titik lebur 700 °C (1.292 °F; 973 ...

 

Ottmar Hitzfeld Informasi pribadiNama lengkap Ottmar HitzfeldTanggal lahir 12 Januari 1949 (umur 75)Tempat lahir Lörrach, Jerman BaratTinggi 176 m (577 ft 5 in)Posisi bermain StrikerKarier junior1960–1967 TuS Stetten1967–1968 FV LörrachKarier senior*Tahun Tim Tampil (Gol)1971–1975 Basel 92 (66)1975–1978 Stuttgart 77 (38)1978–1980 Lugano 55 (35)1980–1983 Luzern 72 (30)Total 296 (169)Tim nasional1972 Olimpiade Jerman 6 (5)Kepelatihan1983–1984 Zug1984–1988 ...

هيئة القضاء العسكري الدولة  مصر الإنشاء 1966 (منذ 58 سنة) النوع قضاء عسكري جزء من القوات المسلحة المصرية المقر الرئيسي مدينة نصر، القاهرة مناطق العمليات مصر القادة القائد الحالي لواء / حاتم الجزار[1] تعديل مصدري - تعديل   هيئة القضاء العسكري المصرية هي إحدى هيئات القوا...

 

618–628 province of the Sasanian Empire Sasanian province of EgyptAgiptusProvince of the Sasanian EmpireMap of the Diocese of Egypt, which was controlled by the Sasanians.CapitalAlexandriaHistorical eraLate Antiquity• Established 618• Status quo ante bellum 628 Preceded by Succeeded by Egypt (Roman province) Egypt (Roman province) Today part ofEgyptLibya Part of a series on the History of Egypt Prehistoric Egypt Predynastic Period6000–3000 BC Ancient Egypt Early Dynastic Per...

 

MTR interchange station on Hong Kong Island This article needs additional citations for verification. Please help improve this article by adding citations to reliable sources. Unsourced material may be challenged and removed.Find sources: Central station MTR – news · newspapers · books · scholar · JSTOR (April 2017) (Learn how and when to remove this message) Central中環 MTR rapid transit stationPlatforms 1 and 2 on the Tsuen Wan line in January...

Spanish politician and jurist (born 1961) Juan Fernando López AguilarMember of the European ParliamentIncumbentAssumed office 2009Minister of JusticeIn office2004–2007Member of the Congress of DeputiesIn office1996–2007In office2008–2009Member of the Parliament of the Canary IslandsIn office2007–2008 Personal detailsBornJuan Fernando López Aguilar (1961-06-10) 10 June 1961 (age 62)Las Palmas de Gran Canaria, SpainPolitical partySpanish Socialist Workers' PartyOccupationPoli...

 

2nd century Western Kshatrapas dynasty ruler Damajadasri IWestern SatrapCoin of Damajadasri I. Obverse: legend in pseudo-Greek letters, around portrait of the ruler. Obverse: Chaitya with Brahmi legend around (from 12:00):King and Satrap Damajadaśri, son of King and Great Satrap Rudradaman.[1]Reign170–175 CEPredecessorRudradaman ISuccessorJivadamanIssueJivadaman Damajadaśri I (c. 170–175 CE) was a ruler of the Western Kshatrapas dynasty. He was the son of Rudradaman I.[...

 

Highest mountain in Vermont, United States Mount MansfieldMount Mansfield, September 2004Highest pointElevation4,395 ft (1,340 m) NAVD 88[1]Prominence3,633 ft (1,107 m)[2]ListingU.S. state high point 26thNew England Fifty Finest 3rdNew England 4000-footersCoordinates44°32′38″N 72°48′52″W / 44.543946911°N 72.814309717°W / 44.543946911; -72.814309717[1]GeographyMount MansfieldChittenden County-Lamoill...

نادي أولاريا أتلتيكو   تأسس عام 1915  البلد البرازيل[1]  الموقع الرسمي الموقع الرسمي  تعديل مصدري - تعديل   نادي أولاريا أتلتيكو هو نادي كرة قدم برازيلي أٌسس عام 1915.[2][3][4] مراجع ^ http://www.ipatrimonio.org/rio-de-janeiro-olaria-atletico-clube. اطلع عليه بتاريخ 2022-04-13. {{استشهاد و�...

 

Artículo principal: Anexo:Fútbol en los XXIII Juegos Centroamericanos y del Caribe XXIII Juegos Centroamericanos y del CaribeColombia 2018 Torneo masculino Sede Colombia Colombia Fecha 20 de julio de 201831 de julio de 2018 Cantidad de equipos 8 Podio • Campeón• Subcampeón• Tercer lugar  01 ! COL Colombia02 ! VEN Venezuela03 ! HON Honduras Partidos 16 Goles anotados 42 (2,63 por partido) Goleador Julián Quiñones(4 goles) El fútbol ma...

 

Questa voce sull'argomento stagioni delle società calcistiche italiane è solo un abbozzo. Contribuisci a migliorarla secondo le convenzioni di Wikipedia. Segui i suggerimenti del progetto di riferimento. Voce principale: Unione Sportiva Sanremese Calcio 1904. Unione Sportiva Sanremese Calcio 1904Stagione 2010-2011Sport calcio Squadra Sanremese Allenatore Giancarlo Calabria poi Vincenzo Chiarenza poi Claudio Pignotti poi Salvatore Mango poi Giancarlo Calabria Presidente Marco Del ...

' تجمع المدراء  - قرية -  تقسيم إداري البلد  اليمن المحافظة محافظة حضرموت المديرية مديرية العبر العزلة عزلة العبر السكان التعداد السكاني 2004 السكان 47   • الذكور 24   • الإناث 23   • عدد الأسر 6   • عدد المساكن 6 معلومات أخرى التوقيت توقيت اليمن (+3 غرينيتش) تع...

 

Gaelic games stadium in Belfast Casement ParkPáirc Mhic AsmaintCasement Park in 2007Casement ParkLocation within Greater BelfastFull nameRoger Casement ParkAddress88–104 Andersonstown Road, Belfast, County Antrim, BT11 9ANLocationNorthern IrelandCoordinates54°34′24″N 5°59′2″W / 54.57333°N 5.98389°W / 54.57333; -5.98389Public transitBalmoral railway stationOwnerAntrim GAACapacityc. 31,500[1]Field size145 x 90 mConstructionOpened1953[2 ...

 

Artikel ini sebatang kara, artinya tidak ada artikel lain yang memiliki pranala balik ke halaman ini.Bantulah menambah pranala ke artikel ini dari artikel yang berhubungan atau coba peralatan pencari pranala.Tag ini diberikan pada Februari 2023. XanaduLagu oleh Rushdari album A Farewell to KingsDirilis18 Agustus, 1977Direkam1977Tempat direkamRockfield StudiosGenreProgressive rockDurasi11:05LabelMercury RecordsKomponis musikGeddy Lee, Alex LifesonLirikusNeil PeartProduserRush, Terry BrownVideo...

?EurybrachidaeEurybrachys tomentosa Научная классификация Царство: Животные Тип: Членистоногие Класс: Насекомые Отряд: Полужесткокрылые Подотряд: Auchenorrhyncha Инфраотряд: Fulgoromorpha Надсемейство: Fulgoroidea Семейство: Eurybrachidae Латинское название Eurybrachidae Stål, 1862[1] Синонимы Eurybrachyidae Eurybrachiidae Сист�...

 

此條目没有列出任何参考或来源。 (2011年9月13日)維基百科所有的內容都應該可供查證。请协助補充可靠来源以改善这篇条目。无法查证的內容可能會因為異議提出而被移除。 13°00′S 34°05′E / 13.000°S 34.083°E / -13.000; 34.083 恩科塔科塔縣(Nkhotakota District)是馬拉維中部的一個縣,屬於中央區的一部分,該縣北臨恩卡塔贝县,東鄰馬拉維湖,南毗薩利馬縣,西...

 

New York KnicksStagione 1947-1948Sport pallacanestro Squadra N.Y. Knicks AllenatoreJoe Lapchick BAA26-22 (.542)Division: 2º posto (Eastern) PlayoffPrimo turno (perso 1-2 contro Baltimora) StadioMadison Square Garden 1946-1947 1948-1949 La stagione 1947-48 dei New York Knicks fu la 2ª nella BAA per la franchigia. I New York Knicks arrivarono secondi nella Eastern Division con un record di 26-22. Nei play-off persero 2-1 nel primo turno con i Baltimore Bullets. Roster N° Naz. Ruolo Spor...

2008–2010 concert tour by AC/DC Black Ice World TourTour by AC/DCAC/DC performing at Rogers Centre in Toronto on 7 November 2008.LocationNorth AmericaEuropeSouth AmericaOceaniaAsiaAssociated albumBlack IceStart date26 October 2008End date28 June 2010Legs8No. of shows168Supporting actsThe AnswerRedwoodAmajlijaMundo CãoThe Vicious FiveCafe BertrandSkambanktBlakeThe Floor Is Made of LavaBulletDrive Like MariaThe SubwaysThe BlizzardsAnvilMustangJonathan Tyler & the Northern LightsMegaphone...

 

Deutschlandfunk Kultur Das Feuilleton im Radio[1] Hörfunksender (Öffentlich-rechtlich) Programmtyp Kultur Empfang terrestrisch (UKW, DAB+), via Satellit (DVB-S), als Internet-Livestream und in den meisten Kabelnetzen Empfangsgebiet Deutschland Deutschland Sendestart 1. Jan. 1994 Sendeanstalt Deutschlandradio Intendant Stefan Raue[2] Reichweite 644.000 Hörer (II/2023)[3] Liste von Hörfunksendern Website Funkhaus am Hans-Rosenthal-Platz in Berlin, 2012 Deu...