Porositas

Porositas atau kesarangan adalah ukuran dari ruang kosong di antara material, dan merupakan fraksi dari volume ruang kosong terhadap total volume, yang bernilai antara 0 dan 1, atau sebagai peratusan antara 0-100%. Istilah ini digunakan di berbagai kajian ilmu seperti geologi, geofisika, farmasi, teknik manufaktur, ilmu tanah, metalurgi, dan sebagainya.

Porositas bergantung pada jenis bahan, ukuran bahan, distribusi pori, sementasi, riwayat diagenetik, dan komposisinya. Porositas bebatuan umumnya berkurang dengan bertambahnya usia dan kedalaman. Namun hal yang berlawanan dapat terjadi yang biasanya disebabkan riwayat suhu bebatuan.

Porositas pada aliran dua fase

Dalam aliran dua fase gas dan cairan, fraksi kekosongan didefinisikan sebagai fraksi dari volume aliran yang ditempati oleh gas.[1] Porositas umumnya bervariasi dari satu lokasi ke lokasi lainnya dalam perpipaan dan berfluktuasi terhadap waktu. Pada aliran non-homogen, porositas terkait dengan laju aliran volumetrik dari fase gas dan cairan, dan terkait dengan kecepatan relatif antara dua fase (disebut dengan slip ratio).

Porositas dalam ilmu bumi dan konstruksi

Porositas yang digunakan dalam geologi, hidrogeologi, ilmu tanah, dan ilmu bangunan, yaitu bahan padat yang ruangnya diisi cairan dan udara, didefinisikan dengan:

dengan VV adalah volume dari ruang kosong yang diisi cairan dan udara dan VT adalah total volume dari bahan.

Porositas adalah fraksi antara 0 dan 1. Seperti contoh batu granit yang memiliki porositas 0.01, dan gambut serta tanah liat yang memiliki porositas sekitar 0.5.

Dalam geologi pertambangan, porositas bebatuan atau lapisan sedimen penting sebagai rujukan ketika mengevaluasi volume potensial air dan hidrokarbon yang mungkin terkandung di dalamnya. Porositas sedimen adalah fungsi yang rumit dari berbagai faktor, mencakup laju pengebumian, kedalaman pengebumian, sifat fluida, sifat sedimen di atasnya, dan sebagainya. Persamaan yang umum digunakan adalah persamaan Athy (1930):[2]

di mana adalah porositas permukaan, adalah koefisien pemadatan (m−1) dan adalah kedalaman (m).

Nilai dari porositas dapat dihitung dari massa jenis bahan curah dan massa jenis partikel :

Massa jenis partikel normal diasumsikan sekitar 2.65 g/cm3, meski perkiraan terbaik didapatkan dari pengukuran dan analisis sifat partikel.

Porositas dan konduktivitas hidrolik

Porositas sebanding dengan konduktivitas hidrolik. Pada kasus dua akuifer berpasir, salah satu yang memiliki porositas tinggi akan memiliki konduktivitas hidraulis yang lebih tinggi, yang berarti akan lebih banyak area bagi air untuk mengalir, tetapi memiliki banyak kerumitan dalam menjelaskan hubungan ini. Kerumitan utama adalah bahwa porositas dan konduktivitas hidraulis tidak sebanding secara proporsional, tetapi konduktivitas hidraulis sebanding dengan radius pori-pori. Seperti contoh tanah liat umumnya memiliki porositas tinggi dan mampu menyimpan air dalam jumlah besar, tetapi memiliki konduktivitas hidraulis yang sangat kecil sehingga tidak mampu mengalirkan maupun melepaskan air. Hal ini dikarenakan ruang di antara partikel besar pada tanah liat terisi oleh partikel kecil yang bersifat "lengket" terhadap air.

Porositas bebatuan

Bebatuan terkonsolidasi seperti batu pasir, shale, granit, atau batu kapur umumnya memiliki dua sifat porositas jika dibandingkan dengan sedimen aluvial. Sifat porositas tersebut yaitu porositas terhubung dan porositas tidak terhubung. Porositas terhubung dapat diukur dengan menggunakan gas atau cairan yang mengalir ke dalam bebatuan, tetapi tidak dapat melalui porositas yang tidak terhubung.

Porositas tanah

Porositas tanah permukaan umumnya berkurang dengan dengan meningkatnya ukuran partikel. Hal ini dikarenakan pembentukan agregat tanah pada permukaan tanah yang bertekstur ketika berhadapan dengan proses biologi tanah. Pembentukan agregat melibatkan adhesi partikulat dan memiliki ketahanan yang lebih tinggi terhadap pemadatan. Massa jenis dari tanah berpasir biasanya antara 1.5 sampai 1.7 g/cm³, dengan porositas antara 0.43 sampai 0.36. Massa jenis tanah liat antara 1.1 sampai 1.3 g/cm³ dengan porositas antara 0.58 sampai 0.51. Meski tanah liat disebut dengan "tanah berat", tetapi sesungguhnya pada massa yang sama, tanah liat memiliki porositas yang lebih banyak. Disebut "tanah berat" karena kandungan air di dalamnya lebih banyak dari tanah biasa, dan kandungan air tersebut menyumbang berat yang lebih banyak dari air yang terkandung pada tanah biasa. Selain itu, kadar air yang terkandung dalam tanah liat membuat bajak singkal sulit membajak tanah liat sehingga membutuhkan gaya yang lebih besar.

Tipe porositas geologis

Porositas absolut
Porositas absolut ialah perbandingan seluruh volume pori (baik yang berhubungan maupun tidak saling berhubungan) dengan volume total batuan.[3]
Porositas efektif
Porositas efektif ialah perbandingan seluruh volume pori yang berhubungan dengan volume total batuan.
Porositas residual
Porositas residual ialah perbandingan seluruh volume pori yang tidak saling berhubungan dengan volume total batuan.
Porositas primer
Porositas utama atau awal dari sistem porositas di dalam bebatuan atau deposit aluvial.
Porositas sekunder
Porositas lanjutan atau terpisah dari sistem porositas di dalam bebatuan, umumnya meningkatkan porositas total bebatuan. Porositas ini dapat dihasilkan dari pelapukan kimiawi atau rekahan. Porositas sekunder dapat menggantikan porositas primer sepenuhnya atau mendampingi.
Porositas rekahan: Porositas ini terkait dengan sistem rekahan atau patahan yang membentuk porositas sekunder yang dapat menjadi tempat penyimpanan reservoir.
Porositas rekahan
Hasil dari adanya suatu ruang terbuka yang disebabkan oleh patahan atau hancuran dari batuan. Semua jenis batuan yang dipengaruhi oleh rekahan dan komposisi batuan akan menentukan banyaknya rekahan yang terbentuk. Hydraulic fracturing adalah metode yang mendorong produksi akibat pengaruh rekahan dan celah pada suatu formasi karena injeksi fluida pada batuan reservoir mengalami tekanan yang melampaui kekuatan batuan. Hydraulic fracturing dapat sangat menambah porositas efektif dan permeabilitas dari formasi.
Porositas vuggy
Porositas sekunder yang dihasilkan dari pelarutan komponen besar yang terdapat di dalam bebatuan (seperti fosil dan material organik) dan meninggalkan lubang kecil sampai terciptanya gua.
Porositas terbuka
Fraksi dari volume total di mana aliran fluida dinamis dapat menempati ruang walau terdapat jalan buntu di dalamnya. Fluida dapat tetap mengalir karena variasi kondisi termal di dalamnya yang menyebabkan perubahan tekanan dan volume[4] di dalam pori-pori yang terhubung.
Porositas inefektif (disebut juga porositas tertutup)
Merupakan fraksi volume total di mana fluida atau gas ada di dalam namun tidak dapat mengalir.
Porositas ganda
Merupakan ide konseptual di mana dua reservoir yang saling berhimpitan saling berinteraksi. Dalam akuifer bebatuan yang memiliki rekahan, massa bebatuan dan rekahan sering kali disimulasikan berhimpitan namun merupakan badan yang terpisah.
Porositas makro
Merujuk pada pori-pori yang berdiameter lebih besar dari 50 nm.
Porositas menengah
Pori-pori yang berukuran antara 2 nm sampai 50 nm.
Porositas mikro
Pori-pori yang berukuran lebih kecil dari 2 nm.
Porositas padat
Pori-pori yang sangat kecil (hampir tidak terlihat) karena dominasi ukuran butir yang sangat kecil
Porositas ketat
Pori-pori kecil yang terletak di antara butiran yang berdekatan dan kompak.
Porositas interkristalin
Pori-pori yang terdapat di antara kristal batuan.
Porositas intergranular
Pori-pori yang terdapat di antara butiran batuan.
Goa dan gerowong
Pori-pori yang ukurannya besar (gerowong) hingga sangat besar (goa).

Fungsi porositas geologis

Dalam penentuan aspek petrofisik sebagai data yang diperlukan oleh geofisisis atau geologis, penentuan porositas berfungsi untuk:

  1. Menentukan OOIP (original oil in place).
  2. Mengambil keputusan apakah minyak yang terdapat pada suatu reservoir layak diproduksi atau tidak, dilihat dari segi ekonomi.
  3. Menentukan besarnya probable recovery (recovery factor).
  4. Menentukan jenis litologi batuan.
  5. Menentukan bagaimanakah kemungkinan susunan butir (packing) pada batuan reservoir.
  6. Mengetahui posisi kedalaman reservoir.
  7. Menentukan cadangan potensial dari suatu reservoir minyak atau gas.
  8. Menentukan besar permeabilitas pada pori-pori batuan.

Porositas tekstil atau porositas aerodinamik

Adalah rasio lubang yang dapat "dilalui oleh angin".

Pengukuran porositas

Metode optis dalah mengukur porositas bebatuan eolianite zaman Pleistocene dari pulau San Salvador, Bahamas.

Beberapa metode dapat digunakan untuk mengukur porositas:

  • Metode langsung dengan mengukur volume bahan curah dan lalu mengukur volume komponen per bagian. Hanya bisa dilakukan pada benda berukuran cukup besar dengan komponen individu tidak memiliki pori-pori.
  • Metode optis dengan menggunakan mikroskop.[5]
  • Metode tomografi komputer, menggunakan pemindaian CT untuk membuat pencitraan tiga dimensi dari geometri eksternal dan internal, termasuk ruang kosong di dalamnya.
  • Imbibisi yaitu menenggelamkan bahan berpori ke dalam fluida yang dilakukan di dalam ruang vakum.[5] Fluida yang dipilih adalah fluida yang mampu membasahi bahan secara mendalam dan tidak bereaksi dengan bahan.
  • Metode pengurapan air
  • Intrusi raksa
  • Metode ekspansi gas.[5]

Lihat pula

Referensi

  1. ^ G.F. Hewitt, G.L. Shires, Y.V.Polezhaev (editors), "International Encyclopedia of Heat and Mass Transfer", CRC Press, 1997.
  2. ^ ATHY L.F., 1930. Density, porosity and compactation of sedimentary rocks, Bull. Amer. Assoc. Petrol. Geol. v. 14, pp. 1-24.
  3. ^ Fahongoi, Latarus. Pengelolaan Media Tanam (PDF). Jakarta Selatan: Pusat Pendidikan Pertanian, Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian. hlm. 32. ISBN 978-602-6367-56-3. 
  4. ^ Effective and Ineffective Porosity at E&P Geology.com Diarsipkan 2012-06-11 di Wayback Machine.
  5. ^ a b c F.A.L. Dullien, "Porous Media. Fluid Transport and Pore Structure", Academic Press, 1992.

Bahan bacaan terkait

Read other articles:

Episode 11 der Reihe Ein starkes Team Titel Der letzte Kampf Produktionsland Deutschland Originalsprache Deutsch Länge 89 Minuten Altersfreigabe FSK 12 Regie Jakob Schäuffelen Drehbuch Krystian Martinek Musik Johannes Schmölling Kamera Simon Schmejkal Schnitt Michaela Ehlbeck Premiere 10. Apr. 1999 auf ZDF Besetzung Maja Maranow: Verena Berthold Florian Martens: Otto Garber Axel Schulz: Roger Heinz Tayfun Bademsoy: Yüksel Yüzgüler Leonard Lansink: Georg Scholz Jaecki Schwarz:...

 

 

Indian businessman (born 1974) Some of this article's listed sources may not be reliable. Please help improve this article by looking for better, more reliable sources. Unreliable citations may be challenged and removed. (January 2024) (Learn how and when to remove this template message) Nikhil NandaBorn (1974-03-18) 18 March 1974 (age 50)New Delhi, Delhi, IndiaEducationDoon SchoolAlma materUniversity of PennsylvaniaOccupationBusinessmanSpouse Shweta Bachchan ​(m. ...

 

 

Pour les articles homonymes, voir Avant-garde. Si ce bandeau n'est plus pertinent, retirez-le. Cliquez ici pour en savoir plus. Cet article ne cite pas suffisamment ses sources (mai 2022). Si vous disposez d'ouvrages ou d'articles de référence ou si vous connaissez des sites web de qualité traitant du thème abordé ici, merci de compléter l'article en donnant les références utiles à sa vérifiabilité et en les liant à la section « Notes et références ». En pratique...

Football clubLudlow TownFull nameLudlow Town Football ClubNickname(s)The KnightsFounded1890Dissolved2012GroundThe SBS StadiumLudlowShropshire2011–12Shropshire County Premier Football LeaguePremier Division, 6th Home colours Away colours Ludlow Town F.C. was a football club based in Ludlow, Shropshire, England. History Ludlow Town Football Club was founded in 1890 and played on council grounds around the town until 1981 when they acquired their own facilities at The Riddings Park. The club ...

 

 

This article is about the Kazakh film. For the Russian mortar system, see 2S4 Tyulpan. For the river in Russia, see Tulpan (river). This article needs additional citations for verification. Please help improve this article by adding citations to reliable sources. Unsourced material may be challenged and removed.Find sources: Tulpan – news · newspapers · books · scholar · JSTOR (April 2009) (Learn how and when to remove this message) 2008 Kazakh filmTul...

 

 

Artikel ini tidak memiliki referensi atau sumber tepercaya sehingga isinya tidak bisa dipastikan. Tolong bantu perbaiki artikel ini dengan menambahkan referensi yang layak. Tulisan tanpa sumber dapat dipertanyakan dan dihapus sewaktu-waktu.Cari sumber: Deep Blue – berita · surat kabar · buku · cendekiawan · JSTOR Deep Blue Deep Blue adalah sebuah komputer catur buatan IBM. Deep Blue adalah komputer pertama yang memenangkan sebuah permainan catur melawa...

Albert Louis Emmanuel de Fouler de Relingue Le général Albert Louis Emmanuel de Fouler. Naissance 9 février 1770[1]Lillers, Pas-de-Calais Décès 13 juin 1831 (à 61 ans)Ancien 2e arrondissement de Paris Origine Française Arme Cavalerie Grade Général de division Années de service 1786 – 1815 Conflits Guerres de la Révolution françaiseGuerres napoléoniennes Distinctions Comte de l'EmpireChevalier de Saint-LouisGrand officier de la Légion d'honneur Hommages Nom gravé sous l'...

 

 

Contea di SabineconteaContea di Sabine – VedutaTribunale della contea LocalizzazioneStato Stati Uniti Stato federato Texas AmministrazioneCapoluogoHemphill Data di istituzione1837 TerritorioCoordinatedel capoluogo31°20′24″N 93°51′00″W / 31.34°N 93.85°W31.34; -93.85 (Contea di Sabine)Coordinate: 31°20′24″N 93°51′00″W / 31.34°N 93.85°W31.34; -93.85 (Contea di Sabine) Superficie1 493 km² Abitanti10 834 (2010)...

 

 

FlipoucomuneFlipou – Veduta LocalizzazioneStato Francia Regione Normandia Dipartimento Eure ArrondissementLes Andelys CantoneRomilly-sur-Andelle TerritorioCoordinate49°19′N 1°17′E / 49.316667°N 1.283333°E49.316667; 1.283333 (Flipou)Coordinate: 49°19′N 1°17′E / 49.316667°N 1.283333°E49.316667; 1.283333 (Flipou) Superficie7,05 km² Abitanti354[1] (2009) Densità50,21 ab./km² Altre informazioniCod. postale27380 Fus...

Questa voce o sezione sull'argomento sovrani non cita le fonti necessarie o quelle presenti sono insufficienti. Puoi migliorare questa voce aggiungendo citazioni da fonti attendibili secondo le linee guida sull'uso delle fonti. Segui i suggerimenti del progetto di riferimento. La Polonia fu retta in vari periodi da duchi e principi (dal X al XIV secolo) o da re (dal XI al XVIII). Durante l'ultimo periodo, una tradizione di elezioni libere resero la monarchia polacca una posizione unica ...

 

 

Kedutaan Besar Republik Indonesia di DiliEmbaixada da República da Indonésia em DiliKoordinat8°33′01″S 125°33′55″E / 8.5503654°S 125.5653439°E / -8.5503654; 125.5653439Lokasi Dili, Timor LesteAlamatRua Karketu Mota-Ain No. 2Dili, Timor LesteDuta BesarOkto Dorinus ManikYurisdiksi Timor LesteSitus webkemlu.go.id/dili/id Kedutaan Besar Republik Indonesia di Dili (KBRI Dili) (bahasa Portugis: Embaixada da República da Indonésia em Dili) adalah misi...

 

 

American politician (1898–1961) This article is about the governor of New Hampshire and U.S. senator. For other people, see Henry Bridges (disambiguation). Senator Bridges redirects here. For the Illinois State Senate member, see Frank M. Bridges. Henry Styles BridgesBridges in 1939President pro tempore of the United States SenateIn officeJanuary 3, 1953 – January 3, 1955Preceded byKenneth McKellarSucceeded byWalter F. GeorgeSenate Minority LeaderIn officeJanuary 8, 1952 –...

  لمعانٍ أخرى، طالع تجارة (توضيح). تجارةمعلومات عامةصنف فرعي من نشاط اقتصادي جزء من اقتصادسوق جانب من جوانب اقتصاد يدرسه اقتصادعلم التفاعلالتجارة البيانات الخارجية متاحة في http://data.europa.eu/euodp/en/data/group/eurovoc_domain_100147 يمارسها صاحب متجربائعmercander (en) لديه جزء أو أجزاء trade item (en) تع...

 

 

Lacrosse league in Canada Ontario Junior B Lacrosse LeagueJunior BSportBox lacrosseFounded1965CommissionerDave VernonNo. of teams24Country CanadaMost recentchampion(s)Nepean Knights (2022) The Ontario Junior B Lacrosse League (OJBLL) is a box lacrosse league sanctioned by the Ontario Lacrosse Association in Canada. The league features twenty-five teams in Ontario, one in Quebec, and one in the Akwesasne (which straddles the two aforementioned provinces and New York) that annually play a ...

 

 

Motor vehicle Toyota JPN TaxiA Toyota JPN Taxi used by Nihon KotsuOverviewManufacturerToyotaModel codeNTP10Also calledToyota Comfort Hybrid (Hong Kong)Toyota Thai Taxi (Thailand)ProductionOctober 2017 – presentAssemblyJapan: Susono, Shizuoka (Toyota Motor East Japan); Ōhira, Miyagi (Toyota Motor East Japan)Body and chassisClassTaxiBody style5-door MPVLayoutFront-engine, front-wheel-drivePlatformToyota B platformDoors3 conventional doors1 slide door (rear left)RelatedToyota Sient...

American engineer (1868–1949) Henry M. Brinckerhoff in The Street railway journal (1884) Henry M. Brinckerhoff (1868–1949) was a pioneering highway engineer who in 1906 partnered with William Barclay Parsons to found what would eventually be known as Parsons Brinckerhoff, one of the largest transportation, planning and engineering companies in the United States.[1] Brinckerhoff specialized in electric railways and he is best known for his co-invention of the third rail, which revo...

 

 

この項目では、語義について説明しています。 「ハイカラ」を通称とするロックバンドについては「HIGH and MIGHTY COLOR」をご覧ください。 カラオケ機器については「Hi-kara」をご覧ください。 ハイカラは、西洋風の身なりや生活様式をする様、人物、事物などを表す日本語の単語。 1898年(明治31年)頃から当時東京毎日新聞[注 1]の主筆であった石川安次郎が紙上�...

 

 

Religious sect that considers itself Jewish, but which is considered by Jews to be Christian Not to be confused with Messiah in Judaism, Jewish Christian, or Chabad messianism. This article is part of a series onMessianic Judaism Theology and practice Messiah Yeshua Religious texts Messianic Bible Translations Related movements Christian Zionism Hebrew Christian movement Jews for Jesus Opposition Jews for Judaism Proselytization and counter-proselytization of Jews Tovia Singer Yad L'Achim Pen...

Dragsmark AbbeyDragsmark Abbey ruins: entrance to churchLocation within Västra GötalandMonastery informationOrderPremonstratensiansEstablishedbefore 1260Disestablished1532PeopleFounder(s)Håkon HåkonssonSiteLocationBohuslän, SwedenCoordinates58°15′6.78″N 11°33′4.51″E / 58.2518833°N 11.5512528°E / 58.2518833; 11.5512528 Dragsmark Abbey (Swedish: Dragsmarks kloster) was a Premonstratensian canonry in Båhuslen, formerly Norway, now Bohuslän, Sweden. Hist...

 

 

This article needs additional citations for verification. Please help improve this article by adding citations to reliable sources. Unsourced material may be challenged and removed.Find sources: A Bullet Through the Heart – news · newspapers · books · scholar · JSTOR (June 2019) (Learn how and when to remove this message) 1966 French filmA Bullet Through the Heart(Une balle au cœur)French theatrical release posterDirected byJean-Daniel PolletScreenpla...