Universitas Bale Bandung

Universitas Bale Bandung (UNIBBA)


Motto No
Didirikan 22 Mei 2008
Jenis Perguruan Tinggi
Ketua Dr. Ir. H. Nasep Rachmat, MM., M.Si.
Lokasi Baleendah, Bandung, Kota Bandung Indonesia

Yayasan Pendidikan Bale Bandung atau disingkat YPBB, merupakan salah satu yayasan yang bergerak dalam bidang pendidikan.

Sejarah

Universitas Bale Bandung (UNIBBA) didirikan atas dasar Surat Izin Penyelenggaraan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia Nomor 80/D/0/2008 tanggal 22 Mei 2008 adalah Lembaga Pendidikan Tinggi yang berlokasi di wilayah Kabupaten Bandung tepatnya di Jl. R.A.A Wiranatakusumah No.7 Baleendah.

Universitas Bale Bandung (UNIBBA) merupakan pengembangan dari Sekolah Tinggi Pertanian (STIPER) Bale Bandung (terakreditasi BAN PT) yang sekarang menjadi Fakultas Pertanian (Faperta) Diarsipkan 2013-06-23 di Wayback Machine. dan Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Bale Bandung (terakreditasi BAN PT) yang sekarang menjadi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), di bawah binaan Yayasan Pendidikan Bale Bandung (YPBB) yang didirikan oleh Bapak R.H. Lily Sumantri (Bupati Kabupaten Bandung pada tahun 1980).

Universitas Bale Bandung (UNIBBA) sesuai dengan Visi dan Misi memiliki komitment untuk menjadi lembaga pendidikan tinggi yang bisa menghasilkan lulusan yang mampu menghadapi tantangan globalisasi serta memenuhi kebutuhan lapangan kerja pada lembaga pemerintah dan institusi swasta khususnya di wilayah Kabupaten Bandung umumnya untuk di wilayah Indonesia serta mampu memberikan kontribusi positif untuk pembangunan di masyarakat.

Universitas Bale Bandung (UNIBBA) menyelenggarakan 7 (tujuh) Fakultas dengan 13 Program Studi Sarjana (S1), bertujuan: Membantu peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kabupaten Bandung, memenuhi kebutuhan berbagai instansi pemerintah dan institusi swasta akan tenaga ahli yang terampil dan memiliki kompetensi dibidangnya serta meningkatkan perannya dalam masyarakat untuk pembangunan khususnya di wilayah Kabupaten Bandung.

Yayasan Pendidikan Bale Bandung

Yayasan Pendidikan Bale Bandung didirikan pada tanggal 1 Juni 1980 berdasarkan akta notaris Ny. Soemantria Sanitioso, SH Nomor 123 Jo Nomor 48 tahun 1980 dan didaftarkan pada Pengadilan Negeri Bale Bandung pada tanggal 29 Maret 1993 Nomor. W8.DO.HT.01.03-36.Th.1993.

Pimpinan Yayasan Pendidikan Bale Bandung

  • Ketua Pembina: R.H. Lily Sumantri (Mantan Bupati Bandung)
  • Ketua Pengurus: R. H. Achmad Darmawan

Sampai dengan saat ini Yayasan Pendidikan Bale Bandung telah berupaya berperan serta aktif dalam bidang pendidikan, khususnya dengan berdirinya Universitas Bale Bandung sebagai penggabungan dan pengembangan dari dua sekolah tinggi yaitu Sekolah Tinggi Pertanian (STIPER) Bale Bandung dan Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Bale Bandung.

Sekolah Tinggi Pertanian (STIPER) Bale Bandung merupakan sekolah tinggi pertama yang dikelola oleh Yayasan Pendidikan Bale Bandung. Sekolah tinggi ini didirikan pada tanggal 26 November 1984 dengan Surat Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI Nomor 0711/O/1986. STIPER Bale Bandung merupakan pengembangan dari Akademi Perkebunan Bandung (APB) yang didirikan pada tanggal 1 Maret 1970 dengan menyelenggarakan program pendidikan Budidaya Tanaman Perkebunan.

Sekolah tinggi kedua yang didirikan oleh Yayasan Pendidikan Bale Bandung adalah Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Bale Bandung yang didirikan pada tanggal 8 Oktober 1986 berdasarkan Surat Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI Nomor 0680/0/1986. STKIP Bale Bandung mengelola tiga jurusan/program studi, yaitu Jurusan/Program Studi Pendidikan Geografi, Jurusan/Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris, dan Jurusan/Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia dan Sastra Daerah.

Fenomena yang terjadi pada era globalisasi menunjukkan bahwa upaya pembangunan hampir selalu merupakan padanan upaya peningkatan kualitas sumberdaya manusia yang terdidik, yang mampu mengikuti corak dan dinamika yang berkembang secara cepat, ekstensif dan mendunia. Dalam konteks ini upaya pembangunan pendidikan merupakan upaya peningkatan daya saing bangsa. Hal ini karena dengan adanya peningkatan mutu sumberdaya manusia melalui pembangunan pendidikan dipandang sebagai upaya peningkatan kemampuan daya saing bangsa dalam era globalisasi, sehingga bangsa Indonesia mampu berkompetisi dengan bangsa-bangsa maju lainnya di dunia.

Adanya dinamika yang berkembang begitu cepat, ekstensif dan mendunia menimbulkan tantangan dan kesempatan yang harus diantisipasi oleh setiap penyelenggara pendidikan, khususnya penyelenggara pendidikan tinggi. Dengan menciptakan organisasi perguruan tinggi yang mempunyai fleksibilitas dan akomodatif, maka setiap perubahan yang ada akan dapat diantisipasi. Strategi-strategi pengembangan perguruan tinggi merupakan jawaban atas tantangan yang muncul di dalam masyarakat. Dengan demikian strategi yang akan dilakukan harus mengarah kepada penciptaan basis keunggulan berkompetisi dari perguruan tinggi bersangkutan.

Pembaharuan-pembaharuan konsep pendidikan tinggi perlu dilakukan untuk menciptakan basis keunggulan berkompetisi secara berkesinambungan oleh para penyelenggara pendidikan tinggi. Pembaharuan-pembaharuan tersebut antara lain berupa inovasi organisasi yang memiliki keterpaduan yang baik sehingga akan memperoleh ketajaman pandang untuk mewujudkan cita-cita organisasi.

Dengan adanya inovasi organisasi maka dimungkinkan penempatan sumberdaya manusia yang memiliki relevansi dan kompetensi yang tinggi dapat dialokasikan dan didistribusikan. Hal ini mengingat pendayagunaan sumberdaya manusia dan sarana dan prasarana yang efektif dan efisien merupakan salah satu syarat untuk mencapai keunggulan berkompetisi pada era globalisasi.

Adanya tuntutan kualitas out put perguruan tinggi selain juga tuntutan produktivitas merupakan salah satu pertimbangan untuk melakukan reorganisasi perguruan tinggi. Dengan menjadikan wadah yang menyatu maka dimungkinkan terjadinya interaksi antara satu dengan yang lain, penggunaan fasilitas secara bersama, yang pada gilirannya akan memberikan kontribusi semakin lengkapnya bekal yang dimiliki para lulusannya.

Dengan adanya pertimbangan di atas yaitu menciptakan sinergi organisasi yang lebih baik, dan juga merespons kebijakan pemerintah, khususnya Departemen Pendidikan Nasional untuk menciptakan integrasi antara berbagai perguruan tinggi sebagai upaya peningkatan kualitas out put perguruan tinggi, maka Yayasan Pendidikan Bale Bandung telah melakukan penggabungan Sekolah Tinggi Pertanian (STIPER) Bale Bandung dan Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu pendidikan (STKIP) Bale Bandung yang merupakan pendidikan tinggi yang dikelola oleh Yayasan Pendidikan Bale Bandung untuk melebur menjadi Universitas Bale Bandung.

Dengan terbentuknya Universitas Bale Bandung, maka organisasi akan dapat menjadi terpadu dan lebih terkendali. Selain itu, alokasi sumberdaya yang dimiliki akan dapat didistribusikan ke tiap-tiap fakultas sehingga akan terjadi spesialisasi yang pada gilirannya akan dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas organisasi. Segala tantangan dan perubahan yang akan terjadi akan dapat relatif mudah untuk diakomodasikan. Begitu juga dengan pelaksanaan penelitian dan pengabdian pada masyarakat akan dapat dikelola oleh suatu lembaga di bawah Universitas Bale Bandung sehingga lebih mudah dalam pengendaliannya.

Pengembangan dan perubahan bentuk sekolah tinggi menjadi Universitas Bale Bandung juga dimaksudkan sebagai implementasi Kepmendiknas Nomor 234/U/2000 tentang Pedoman Pendirian Perguruan Tinggi, yaitu: untuk pengembangan dan keseimbangan bidang ilmu pengetahuan, teknologi, dan kesenian yaitu mewakili tiga kelompok bidang pengetahuan alam dan dua kelompok bidang ilmu pengetahuan sosial atau lebih, dengan mempercepat pengembangan ilmu pengetahuan alam (IPA) dan penerapannya,untuk pengembangan peta pendidikan di suatu wilayah yang menggambarkan jumlah dan bentuk perguruan tinggi yang sudah ada, jenis program studi yang diselenggarakan, sebaran lembaga dan daya dukung wilayah yang bersangkutan,untuk pengembangan bidang ilmu yang strategis, dengan membatasi bidang ilmu yang telah dianggap mencukupi kebutuhan

Rektor

  • Dr. Ir. Ibrahim Danuwikarsa, M.S.

[1]

Fakultas

  • Fakultas Pertanian (FAPERTA)
  • Fakultas Teknologi Informasi ( FTI )
  • Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
  • Fakultas Ekonomi (FE)
  • Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA)
  • Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP)
  • Fakultas Kesehatan (FIKES)

Referensi

  1. ^ http://unibba.ac.id/universitas/pimpinan/ diakses 28 Nopember 2018

Pranala

Read other articles:

Artikel ini memiliki beberapa masalah. Tolong bantu memperbaikinya atau diskusikan masalah-masalah ini di halaman pembicaraannya. (Pelajari bagaimana dan kapan saat yang tepat untuk menghapus templat pesan ini) artikel ini perlu dirapikan agar memenuhi standar Wikipedia. Masalah khususnya adalah: Terutama bagian tanggal peilisan Silakan kembangkan artikel ini semampu Anda. Merapikan artikel dapat dilakukan dengan wikifikasi atau membagi artikel ke paragraf-paragraf. Jika sudah dirapikan, sila...

 

Artikel ini perlu diwikifikasi agar memenuhi standar kualitas Wikipedia. Anda dapat memberikan bantuan berupa penambahan pranala dalam, atau dengan merapikan tata letak dari artikel ini. Untuk keterangan lebih lanjut, klik [tampil] di bagian kanan. Mengganti markah HTML dengan markah wiki bila dimungkinkan. Tambahkan pranala wiki. Bila dirasa perlu, buatlah pautan ke artikel wiki lainnya dengan cara menambahkan [[ dan ]] pada kata yang bersangkutan (lihat WP:LINK untuk keterangan lebih lanjut...

 

MarumBekas munisipalitas / kota BenderaLambang kebesaranNegaraBelandaProvinsiGroningenLuas(2006) • Total64,88 km2 (2,505 sq mi) • Luas daratan64,51 km2 (2,491 sq mi) • Luas perairan0,37 km2 (14 sq mi)Populasi (1 Januari 2007) • Total10.061 • Kepadatan156/km2 (400/sq mi) Sumber: CBS, Statline.Zona waktuUTC+1 (CET) • Musim panas (DST)UTC+2 (CEST) Marum adalah sebua...

1983 single by WhitesnakeGuilty of LoveSingle by Whitesnakefrom the album Slide It In B-sideGamblerReleasedAugust 1983Recorded1983GenreHard rockLength3:18LabelLiberty RecordsSongwriter(s)David CoverdaleProducer(s)Eddie KramerWhitesnake singles chronology Victim of Love (1982) Guilty of Love (1983) Give Me More Time (1984) Guilty of Love is a song by the English rock band Whitesnake from their 1984 album Slide It In. Written by vocalist David Coverdale, he described the track as a very simple...

 

2012 film by Marcus Dunstan The CollectionTheatrical release posterDirected byMarcus DunstanWritten byPatrick MeltonMarcus DunstanProduced byBrett ForbesJulie RichardsonPatrick RizzottiMickey LiddellStarringJosh StewartEmma FitzpatrickLee TergesenChristopher McDonaldCinematographySam McCurdyEdited byMark StevensKevin GreutertMusic byCharlie Clouser[1]ProductioncompaniesFortress FeaturesLD EntertainmentDistributed byLD EntertainmentRelease dates September 21, 2012 (2012-...

 

Allan LichtmanLahirAllan Jay Lichtman4 April 1947 (umur 77) Brooklyn, New York, Amerika SerikatKebangsaan Amerika SerikatAlmamaterUniversitas HarvardUniversitas Brandeis Allan Jay Lichtman (/ˈlɪktmən/; lahir 4 April 1947) adalah sejarawan politik asal Amerika Serikat yang mengajar di American University di Washington, D.C. sejak 1973. Lichtman adalah pencetus model The Keys to the White House (Indonesia: Kunci Menuju Gedung Putihcode: id is deprecated ), bersama dengan seismolog ...

ketohexokinase (fructokinase)Ketohexokinase homodimer, HumanIdentifiersSymbolKHKNCBI gene3795HGNC6315OMIM229800RefSeqNM_006488UniProtP50053Other dataEC number2.7.1.3LocusChr. 2 p23.3-23.2Search forStructuresSwiss-modelDomainsInterPro KetohexokinaseIdentifiersEC no.2.7.1.3CAS no.9030-50-6 DatabasesIntEnzIntEnz viewBRENDABRENDA entryExPASyNiceZyme viewKEGGKEGG entryMetaCycmetabolic pathwayPRIAMprofilePDB structuresRCSB PDB PDBe PDBsumSearchPMCarticlesPubMedarticlesNCBIproteins Hepatic fructokin...

 

Questa voce sull'argomento cardinali italiani è solo un abbozzo. Contribuisci a migliorarla secondo le convenzioni di Wikipedia. Emidio Talianicardinale di Santa Romana ChiesaIl futuro cardinale Taliani in una fotografia del 1895.  Incarichi ricoperti Arcivescovo titolare di Sabastea (1896-1903) Nunzio apostolico in Austria (1896-1903) Cardinale presbitero di San Bernardo alle Terme Diocleziane (1903-1907)  Nato19 aprile 1838 a Montegallo Ordinato presbitero20 ottobre 1861 No...

 

WindusariKecamatanSendang PiwakanNegara IndonesiaProvinsiJawa TengahKabupatenMagelangPemerintahan • CamatSyihabidinPopulasi • Total55,489 jiwaKode Kemendagri33.08.21 Kode BPS3308160 Luas61,65 km²Desa/kelurahan20 Untuk kegunaan lain, lihat Windusari (disambiguasi). Windusari (Jawa: ꦮꦶꦤ꧀ꦢꦸꦱꦫꦶ) adalah sebuah kecamatan di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, Indonesia. Kecamatan ini berjarak sekitar 25 Km dari Kota Mungkid, ibu kota Kabupaten Magela...

West-east street in Manhattan, New York 40°45′54″N 73°58′43″W / 40.7649°N 73.9787°W / 40.7649; -73.9787 57th StreetApartment buildings lining East 57th Street between First Avenue and Sutton PlaceLocationManhattan, New York City, New York, U.S.West endWest Side HighwayEast endYork Avenue and Sutton Place 57th Street is a broad thoroughfare in the New York City borough of Manhattan, one of the major two-way, east-west streets in the borough's grid....

 

Jet-powered executive transport aircraft Bizjet and Private jet redirect here. For other uses, see Bizjet (disambiguation) and Private Jets (band). Over 2,000 Cessna CitationJets have been delivered, making it the most popular line of business jets.[1] View of the cabin, inside a business jet. A business jet, private jet, or bizjet is a jet aircraft designed for transporting small groups of people, typically business executives and high-ranking associates. Business jets are generally ...

 

العلاقات الباكستانية التركية باكستان تركيا   باكستان   تركيا تعديل مصدري - تعديل   العلاقات الباكستانية التركية هي العلاقات الثنائية التي تجمع بين باكستان وتركيا.[1][2][3][4][5] مقارنة بين البلدين هذه مقارنة عامة ومرجعية للدولتين: وجه المقارنة...

Aspect of Energy provision in Belarus As of 2021[update], there was little renewable energy in Belarus, but a lot of potential.[1] 7% of primary energy in Belarus was from renewables in 2019, mostly biofuels.[1]: 40  As there is a lot of district heating more renewables could be integrated into that,[1]: 44  but this is hindered by fossil fuel subsidies.[1]: 62  Policy A 2021 study by the International Ren...

 

Array of tests performed on urine This article is about the routine physical, chemical, and microscopic examination of urine. For other tests performed on urine, see Urine test. UrinalysisProcedures in urinalysis. Left: A urine test strip is immersed into the sample. Top right: Urine is about to be examined under a phase-contrast microscope using a Neubauer counting chamber. Bottom right: Phase-contrast microscopic image showing many white blood cells in the urine (pyuria).MeSHD016482Other co...

 

Ivan Matveevič Vinogradov Ivan Matveevič Vinogradov (in russo Иван Матвеевич Виноградов?; Velikie Luki, 14 settembre 1891 – Mosca, 20 marzo 1983) è stato un matematico sovietico, uno dei creatori della moderna teoria analitica dei numeri. Biografia Si laureò all'Università di San Pietroburgo, della quale divenne professore nel 1920; a partire dal 1934 fu il primo direttore dell'Istituto di Matematica Steklov, posizione che tenne per il resto della vita, ad e...

威廉·莱昂·麦肯齐·金阁下The Rt Hon. William Lyon Mackenzie KingOM CMG PC 加拿大总理任期1921年12月29日—1926年6月28日君主乔治五世前任阿瑟·米恩继任阿瑟·米恩任期1926年9月25日—1930年8月7日君主乔治五世前任阿瑟·米恩继任理查德·贝德福德·贝内特任期1935年10月23日—1948年11月15日君主乔治五世爱德华八世乔治六世前任理查德·贝德福德·贝内特继任路易·圣洛朗 个人资料出生...

 

ترعة الإبراهيميةمعلومات عامةالبلد مصر الإحداثيات 27°11′47″N 31°11′16″E / 27.19634°N 31.18768°E / 27.19634; 31.18768 الخصائصأقصى ارتفاع فوق سطح البحر 54 متر تعديل - تعديل مصدري - تعديل ويكي بيانات صورة ترجع إلى عام 1851 وتمثل القنطرة التي تبدأ عندها الترعة الإبراهيمية بمدينة أسيوط. من ت...

 

Toilet khusus yang dipakai untuk melakukan praktik koprofilia Koprofilia (dari bahasa Yunani κόπρος, kópros 'kotoran' dan φιλία, philía 'menyukai, kesukaan'), juga disebut skatofilia atau skat (bahasa Yunani: σκατά, skatá 'feses'),[1] adalah suatu bentuk parafilia yang melibatkan gairah seksual dan kesenangan seksual dari kotoran (feses).[2][3] Penelitian Dalam Diagnostic and Statistical Manual of Mental Disorders (DSM), yang diterbitkan oleh America...

Частина серії проФілософіяLeft to right: Plato, Kant, Nietzsche, Buddha, Confucius, AverroesПлатонКантНіцшеБуддаКонфуційАверроес Філософи Епістемологи Естетики Етики Логіки Метафізики Соціально-політичні філософи Традиції Аналітична Арістотелівська Африканська Близькосхідна іранська Буддій�...

 

جزء من سلسلة مقالات سياسة الكويتالكويت الدستور الدستور المجلس التأسيسي حقوق الإنسان الإمارة الأسرة الحاكمة الأمير مشعل الأحمد الجابر الصباح ولي العهد شاغر الحكومة الحكومة رئيس الوزراء أحمد النواف الأحمد الصباح السلطة التشريعية مجلس الأمة رئيس المجلس أحمد السعدون السلط...