Huma Betang Umai adalah Rumah Betang/Panjang yang dipakai sebagai nama kediaman resmi dari Wakil Presiden Indonesia, Gibran Rakabuming Raka di area Istana Wakil Presiden IKN yang terletak di Ibu Kota Nusantara. Selain Istana Wakil Presiden Indonesia yang berada di Jakarta, istana ini mulai dibangun pada bulan Mei 2024 dan direncanakan akan selesai sebelum tanggal 17 Agustus 2025. Huma Betang Umai yang berarti Rumah Panjang Ibu dalam Bahasa Dayak yang secara filosofis, menggambarkan sosok Ibu sebagai pengayom, pelindung, pemberi, dan pemelihara. Selain itu, Umai (Ibu) di sini juga berarti sebagai bagian dari kata “Ibu Kota” dan “Ibu Pertiwi”.
Huma Betang sendiri merupakan salah satu tipologi rumah tradisional Indonesia terbaik yang berasal dari masyarakat Dayak. Huma Betang mencerminkan kerukunan yang terikat oleh 3 (tiga) hal yaitu kejujuran dengan moralitas yang tinggi, kesetaraan yang damai dengan sesama, dan rasa hormat kepada alam.[1]
Rancangan
Istana ini berdiri di atas lahan seluas 148.417 meter persegi dengan luas bangunan tahap pertama seluas 32.061 meter persegi.[2]