Web (mulanya bernama Epiphany sejak tahun 2003 sampai 2012) merupakan sebuah peramban web yang bebas untuk lingkungan meja GNOME. Peramban ini diturunkan dari Galeon setelah para pengembangnya tidak setuju akan semakin kompleksnya Galeon.[1] Sejak itulah Web dikembangkan sebagai bagian dari projek GNOME serta menggunakan sebagian besar teknologi dan pengaturan GNOME apabila bersesuaian. Seperti yang telah dipersyaratkan oleh Panduan Atarmuka Manusia GNOME, Web mempertahankan antarmuka pengguna grafis yang jelas dan ringkas, dengan hanya sedikit fitur yang diperlukan oleh pengguna pada setelan awalnya; meskipun demikian fungsionalitas dan potensi rekonfigurasi dapat diperluas dengan ekstensi-ekstensi resmi maupun dari pihak ketiga.[2]
Dengan tidak mengembangkan Mesin peramban web sendiri, Epiphany mulanya menggunakan mesin tampilan Gecko hingga versi 2.28 dan WebKitGTK+ sejak versi 2.20. Pendekatan ini membolehkan komunitas pengembang yang relatif sedikit untuk memelihara ketercukupan dukungan standar web mutakhir. Fitur-fitur Web meliputi penggunaan kembali pengaturan konfigurasi GNOME, smart bookmark, dan integrasi aplikasi web ke dalam desktop pengguna. Dukungan tambahan ekstensi-ekstensi web untuk Pemblokiran iklan, dukungan skrip pengguna Greasemonkey dan opsi-opsi lain yang lebih kecil, tetapi masih berguna.
Kode sumber Web tersedia di bawah payung Lisensi Publik Umum GNU dari projek GNOME. Kemasan biner peramban ini tersedia di gudang perangkat lunak sebagian besar distribusi Linux dan BSD.[3]
Referensi
Pranala luar
Wikimedia Commons memiliki media mengenai
GNOME Web.