Tarian Garba adalah tarian khas masyarakat Gujarat, India, yang berasal muasal dari tradisi Hindu. Nama “Garba” berasal dari kata dalam bahasa Sanskerta, yaitu garbha, yang bermakna “rahim” atau “kehidupan.” Tarian biasanya dilakukan membentuk bidang datar lingkaran, mengelilingi sebuah lentera bernama Garba Deep, atau di sekitar gambar Dewi Durga.[1] Lentera ini mempunyai makna dan menggambarkan arti dari kehidupan dan kehadiran unsur ilahi dalam diri manusia.
Pada festival Navratri, yang dirayakan selama sembilan malam, Garba menjadi simbol spiritual penting. Dalam pandangan Hindu, siklus hidup diwakili melalui gerakan para penari yang berputar dalam lingkaran, merepresentasikan kelahiran, kehidupan, kematian, dan kelahiran kembali.[2] Sementara para penari terus menerus bergerak, Dewi Durga yang menjadi pusat tarian tetap berada di tempatnya, menggambarkan keteguhan Tuhan di tengah perubahan yang tak henti.
Makna lain yang melekat pada lentera Garba Deep adalah simbol tubuh manusia yang di dalamnya bersemayam energi ilahi. Tarian ini pun dihormati sebagai bentuk penghargaan terhadap keyakinan bahwa setiap manusia memiliki percikan energi Dewi dalam dirinya.[3]
Musik dan busana
Musik untuk Garba biasanya melibatkan alat musik tradisional seperti dhol, tabla, dan harmonium. Lagu yang diiringi berupa bentuk pujian untuk Dewi Durga, sering dinyanyikan untuk memberi energi dan semangat kepada para penari. Penari Garba mengenakan pakaian tradisional yang berwarna cerah. Perempuan biasanya mengenakan “chaniya choli” yang dihiasi cermin dan bordiran, sementara pria mengenakan “kediyu” atau baju khas yang serasi. [4]
Garba dan Dandiya
Selain tarian Garba, tarian lain yang sering dilakukan selama perayaan Navratri adalah Dandiya Raas. Meskipun terlihat mirip, Dandiya melibatkan penggunaan tongkat kecil yang disebut dandiya, yang dipukulkan secara berirama selama tarian berlangsung. Kedua tarian ini sering dilakukan secara bergantian selama festival, dan keduanya menjadi sebuah ikon dari perayaan Navratri, khususnya di Gujarat dan Maharashtra. Garba dan Dandiya telah menjadi bagian dari warisan budaya India dan kini bahkan dilakukan dalam komunitas India di seluruh dunia. [5]Termasuk tarian ini telah dipertunjukkan di acara Car Free Day (CFD) di Bundaran HI, Jakarta, pada September 2024.[6]