Sinema Vietnam

Sinema Vietnam
Sebuah bioskop di Ho Chi Minh City
Jumlah layar246 (2012)[1]
Film fitur yang diproduksi (2011)[2]
Fiksi3
Animasi4
Dokumenter28
Jumlah admisi (2011)[3]
Total13,500,000
Keuntungan Box Office (2012)[4]
Total$43 juta

Sinema Vietnam bermula pada 1920an, dan sebagian besar menyoroti peperangan yang terjadi di negara tersebut dari 1940an sampai 1970an. Film-film berbahasa Vietnam terkenal meliputi Cyclo, The Scent of Green Papaya dan Vertical Ray of the Sun, semuanya dibuat oleh seorang sutradara Việt Kiều yang dilatih di Prancis yang bernama Tran Anh Hung. Pada tahun-tahun terkini, ketika industri film Vietnam dimodernisasikan, para pembuat Vietnam kontemporer meraih sambutan dari para penonton dengan film-film seperti Buffalo Boy, Bar Girls, The White Silk Dress, dan Muoi.

Sejarah

Film-film awal

Pada 1920an, sekelompok intelektual Vietnam membentuk Perusahaan Film Huong Ky di Hanoi. Perusahaan tersebut memproduksi dokumenter-dokumenter tentang pemakaman Kaisar Khải Định dan pelantikan Bảo Đại. Terdapat juga film fitur bisu, Một đồng kẽm tậu được ngựa (A Penny for a Horse). Film bersuara pertama diproduksi dari 1937 sampai 1940, dengan Trọn với tình (True to Love), Khúc khải hoàn (The Song of Triumph) dan Toét sợ ma (Toét's Scared of Ghosts) oleh studio Asia Film Group di Hanoi dengan partisipasi dari artis Tám Danh. Vietnam Film Group, yang dipimpin oleh Trần Tấn Giàu memproduksi Một buổi chiều trên sông Cửu Long (Sore Hari di Sungai Mekong) dan Thầy Pháp râu đỏ (The Red-Bearded Sorcerer).

Dua film lainnya, Cánh đồng ma (The Ghost Field) dan Trận phong ba (The Storm), dibuat pada 1937 dan '38 di Hong Kong dengan aktor danm dialog Vietnam, namun mengalami kegagalan dalam hal keuangan.

Kementerian Informasi dan Propaganda dari pemerintah tersebut membentuk sebuah departemen film pada sekitar tahun 1945 dan mendokumentasikan pertempuran-pertempuran dalam Perang Indochina Pertama dalam film-film dokumenter Trận Mộc Hóa (Pertempuran Mộc Hóa) pada 1948, Trận Đông Khê (Pertempuran Đông Khê) pada 1950 Chiến thắng Tây Bắc (Kemenangan Barat Laut) pada 1952, Việt Nam trên đường thắng lợi (Việt Nam di Jalan Menuju Kemenangan) pada 1953 dan Dien Bien Phu (1954).

Tahun-tahun perang

Pada akhir Perang Indochina Pertama dan pembentukan Vietnam Utara dan Vietnam Selatan, terdapat dua industri film Vietnam, dengan industri Hanoi yang berfokus pada film-film propaganda dan Saigon yang kebanyakan memproduksi film-film komedi atau bertemakan perang.

Studio Film Vietnam di Hanoi didirikan pada 1956 dan Sekolah Film Hanoi dibuka pada 1959. Film fitur pertama yang diproduksi di Republik Demokratik Vietnam adalah sebuah karya nasionalistik yang disutradarai oleh Nguyễn Hồng Nghị, Chung một Dòng sông (Bersama pada Sungai yang Sama). Terdapat pula sebuah film fitur animasi, Đáng đời Thằng cáo (A Just Punishment for the Fox) pada 1960.

Film-film fitur dan dokumenter dari Hanoi mendapatkan sambutan di festival-festival film di Eropa Timur pada waktu itu. Dokumenter Nước về Bắc Hưng Hải (Air Kembali ke Bắc Hưng Hải) memenangkan Penghargaan Emas di Festival Film Moskow 1959, dan film fitur 1963 buatan Phạm Kỳ Nam, Chị Tư Hậu (Saudari Tư Hậu) memenangkan Penghargaan Perak di Moskow. Film tersebut dibintangi oleh aktris utama Trà Giang.

Namun, kebanyakan industri yang berbasis di Hanoi berfokus pada mendokumentasikan Perang Vietnam. Antara 1965 dan 1973, 463 film berita, 307 dokumenter dan 141 film ilmu pengetahuan diproduksi, bersamaan dengan 36 film fitur dan 27 kartun. Film-film pada masa tersebut meliputi dokumenter Du kích Củ Chi (Para Gerilyawan Củ Chi) pada 1967 dan Lũy thép Vĩnh Linh (Vĩnh Linh Steel Rampart) pada 1970, yang meliputi rekaman-rekaman pertempuran. Film-film lainnya, seperti Đường ra phía trước (Jalan menuju ke Depan) pada 1969 dan Những người săn thú trên núi Dak-sao (Para Pemburu di Gunung Dak-sao) pada 1971 adalah dokudrama.

Film fitur dari masa tersebut meliputi Nguyễn Văn Trỗi (1966), Đường về quê mẹ (Jalan Kembali ke Ibu), Truyện vợ chồng Anh Lực (Kisah Anh Lực dan Istrinya) pada 1971, dan Em bé Hà Nội (Gadis dari Hanoi) pada 1974.

Saigon memproduksi sejumlah dokumenter dan film informasi publik, serta film fitur. Kebanyakan film fitur terkenal yang berasal dari akhir 1950an adalah Chúng Tôi Muốn Sống (Kamu Ingin Hidup), sebuah penggambaran realistis dari kampanye reformasi lahan berdarah di Vietnam Utara dibawah kepemimpinan Vietminh yang didominasi Komunis. Beberapa film fitur hitam-putih pertengahan 1960an menampilkan kisah bertemakan perang, dengan aktor-aktor seperti Đoàn Châu Mậu dan La Thoại Tân. Beberapa film fitur berwarna terkenal pada masa selanjutnya menampilkan tentang kisah bertemakan tragedi keluarga atau pribadi dalam sebuah masyarakat yang terkena perang, seperti Người Tình Không Chân Dung (Kekasih Tak Berwajah) yang dibintangi oleh Kiều Chinh, Xa Lộ Không Đèn(Jalan Tol Gelap) yang dibintangi oleh Thanh Nga, Chiếc Bóng Bên Đường (Bayangan di Sisi Jalan) yang dibintangi oleh Kim Cương dan Thành Được. Film-film komedi biasanya dirilis pada sekitar Tết, Tahun Baru Vietnam; yang paling terkenal adalah Triệu Phú Bất Đắc Dĩ(The Reluctant Millionaire) yang dibintangi oleh komedian yang paling dicintai Thanh Việt.

Adaptasi Joseph Mankiewicz dari The Quiet American karya Graham Greene difilmkan di dalam dan di sekitar Saigon pada 1957. Aktor Amerika Marshall Thompson menyutradarai dan membintangi A Yank in Vietnam, dan Year of the Tiger pada 1964.

Penyatuan kembali

Setelah penyatuan kembali Vietnam Utara dan Vietnam Selatan, studio-studio di bekas Vietnam Selatan berubah halauan pada pembuatan film-film Sosialis Realisme.

Film-film dari tahun-tahun tersebut mengisahkan tentang perang yang berfokus pada upaya-upaya heroik dalam revolusi tersebut, penderitaan manusia yang terjadi akibat perang tersebut dan masalah-masalah sosial pada masa pemulihan pasca perang. Film-film dari masa ini meliputi Mùa gió chướng (Season of the Whirlwind) pada 1978 dan Cánh đồng hoang (The Wild Field) pada 1979.

Sinema kontemporer

Pada 2007, Muoi (Muoi: Leganda dari sebuah Lukisan), film horor pertama di Vietnam setelah Kejatuhan Saigon (berkolaborasi dengan produser-produser Korea) juga menjadi film berating teratas dengan batasan usia 16 tahun.[5][6]

Lihat pula

Referensi

  1. ^ "State film agency urged to upgrade censorship device". Tuổi Trẻ news. Diakses tanggal 9 November 2013. 
  2. ^ "Table 1: Feature Film Production - Genre/Method of Shooting". UNESCO Institute for Statistics. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-12-24. Diakses tanggal 5 November 2013. 
  3. ^ "Berlin 2013: A Company Launches Vietnamese Distribution Arm". The Hollywood Reporter. Diakses tanggal 9 November 2013. 
  4. ^ "Vietnamese cinemas earn $43 million in 2012". News VietNamNet. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-11-09. Diakses tanggal 9 November 2013. 
  5. ^ Tin Tuc Online - Vietnamnet Diarsipkan 2008-03-08 di Wayback Machine. informasi palsu dari VN-news, karena film horor Vietnam pertama dirilis pada 1973 di Vietnam Selatan dengan nama Con ma nha ho Hua (Hantu Keluarga Hua) dan Oan hon (Jiwa-Jiwa) pada 2004 dari Vietnam Amerika
  6. ^ "Laodong.com.vn | Dưới 16 tuổi không được xem phim Mười - Duoi 16 tuoi khong duoc xem phim Muoi". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2008-03-22. Diakses tanggal 2015-07-10. 

Pranala luar

Read other articles:

Artikel ini sebatang kara, artinya tidak ada artikel lain yang memiliki pranala balik ke halaman ini.Bantulah menambah pranala ke artikel ini dari artikel yang berhubungan atau coba peralatan pencari pranala.Tag ini diberikan pada November 2022. Ali Ismail Abbas (lahir 1991) adalah seorang remaja berkebangsaan Irak yang banyak diliput media setelah mengalami luka parah dalam serangan misil Amerika Serikat di Baghdad pada tahun 2003. Luka-luka Pada saat penyerangan terjadi, dua misil Amerika S...

 

 

Prehistoric tool This article needs additional citations for verification. Please help improve this article by adding citations to reliable sources. Unsourced material may be challenged and removed.Find sources: Celt tool – news · newspapers · books · scholar · JSTOR (April 2016) (Learn how and when to remove this template message) Three Olmec celts. The one in the foreground is incised with an image of an Olmec figure.Celts from Transylvania In a...

 

 

Artikel ini bukan mengenai tummy time. Timmy Time Logo Timmy TimeGenreSerial animasi anakPembuatJackie CocklePengisi suaraKate HarbourJustin FletcherLouis JonesNegara asalBritania RayaJmlh. seri3Jmlh. episode78 (daftar episode)ProduksiProduser eksekutifMiles BulloughDavid SproxtonPeter LordNick ParkPeter CurtisProduserJackie CockleLokasi produksiDifilmkan di BristolDurasi10 menitRumah produksiAardman AnimationsHiT EntertainmentDistributorHiT EntertainmentRilis asliJaringanCBeebies, Disney Jun...

Mazmur 109Naskah Gulungan Mazmur 11Q5 di antara Naskah Laut Mati memuat salinan sejumlah besar mazmur Alkitab yang diperkirakan dibuat pada abad ke-2 SM.KitabKitab MazmurKategoriKetuvimBagian Alkitab KristenPerjanjian LamaUrutan dalamKitab Kristen19← Mazmur 108 Mazmur 110 → Mazmur 109 (disingkat Maz 109, Mzm 109 atau Mz 109; penomoran Septuaginta: Mazmur 108) adalah sebuah mazmur dalam bagian ke-5 Kitab Mazmur di Alkitab Ibrani dan Perjanjian Lama dalam Alkitab Kristen. Digubah ol...

 

 

Australian federal election This article includes a list of general references, but it lacks sufficient corresponding inline citations. Please help to improve this article by introducing more precise citations. (September 2021) (Learn how and when to remove this template message) 1943 Australian federal election ← 1940 21 August 1943 1946 → ← outgoing memberselected members →All 75[b] seats in the House of Representatives 38 seats were need...

 

 

1966 film by Henry Hathaway This article is about the 1966 film. For other uses, see Nevada Smith (disambiguation). Nevada SmithDVD CoverDirected byHenry HathawayWritten byJohn Michael Hayes(story & screenplay)Based onThe Carpetbaggers1961 novelby Harold RobbinsProduced byHenry HathawayStarring Steve McQueen Karl Malden Brian Keith Arthur Kennedy Suzanne Pleshette CinematographyLucien BallardEdited byFrank BrachtMusic byAlfred NewmanProductioncompanySolar ProductionsDistributed byParamoun...

German singer (1936–2022) Eskens at the Kurhaus, Scheveningen in 1961 Margot Eskens (12 August 1936 – 29 July 2022)[1] was a German Schlager singer, most popular in the 1950s and 1960s. In 1956 and 1957 she had two #1 hits, Tiritomba (which sold over 800,000 copies) and Cindy, oh Cindy,[2] which was her biggest hit, which stayed for 25 weeks in the German Singles Top 10. Several duets with Silvio Francesco [de], the brother of Caterina Valente,[3] also...

 

 

Disambiguazione – Se stai cercando altri significati, vedi Piceni (disambigua). PiceniParticolare del Pettorale degli amuleti da Numana, usato nel 2000 come simbolo della mostra Piceni popolo d'Europa (Antiquarium statale di Numana - un esemplare simile si trova al Museo archeologico nazionale delle Marche) Nomi alternativi(LA) Picentes Luogo d'origineMarche e Abruzzo settentrionale PeriodoIX - III secolo a.C. Lingualingua picena Gruppi correlatipopoli italici Manuale Statua moderna c...

 

 

Voce principale: Empoli Football Club. Empoli Football ClubStagione 1990-1991Sport calcio Squadra Empoli Allenatore Vincenzo Montefusco (1ª-16ª) Giampiero Vitali (17ª-34ª) Presidente Pietro Allegri Serie C14º posto Coppa ItaliaPrimo turno Coppa Italia Serie CQuarti di finale Miglior marcatoreCampionato: Carboni, Musella (8)Totale: Musella (9) StadioCarlo Castellani 1989-1990 1991-1992 Si invita a seguire il modello di voce Questa voce raccoglie le informazioni riguardanti l'Emp...

This article needs additional citations for verification. Please help improve this article by adding citations to reliable sources. Unsourced material may be challenged and removed.Find sources: Sapahar Pilot High School – news · newspapers · books · scholar · JSTOR (October 2015) (Learn how and when to remove this message) Non govt. school in BangladeshSapahar Pilot High School, Naogaonসাপাহার পাইলট উচ্চ বিদ্য...

 

 

Questa voce sull'argomento film drammatici è solo un abbozzo. Contribuisci a migliorarla secondo le convenzioni di Wikipedia. Al di là della vitaTom Sizemore e Nicolas Cage in una scena del filmTitolo originaleBringing Out the Dead Lingua originaleinglese, spagnolo Paese di produzioneStati Uniti d'America Anno1999 Durata121 min Rapporto2,35:1 Generedrammatico RegiaMartin Scorsese SoggettoJoe Connelly (dal romanzo Bringing Out the Dead) SceneggiaturaPaul Schrader ProduttoreBarbara De F...

 

 

Online music distribution company Ditto MusicCompany typePrivateIndustryMusicGenreOnline distribution, Record labelFounded2005FounderLee Parsons, Matt ParsonsHeadquartersLiverpool, United KingdomArea servedWorldwideKey peopleLee ParsonsMatt ParsonsProductsRecord Label Services, Online Delivery (Music)ServicesRecord Label Services and On-demand music distributionNumber of employees103WebsiteDitto Music Website Ditto Music is an online music distribution company. It distributes music to 160 dig...

أحمس الأولأحموسس، وفقًا لمانيتون،[1][2]تمثال جزئي لأحمس الأول، بمتحف المتروبوليتان للفنون.فرعون مصرالحقبة1550–1525 ق.م 25 عام (مانيتون), الأسرة الثامنة عشرسبقهكامس (مصر العليا)، خامودي (مصر السفلى)تبعهأمنحوتب الأول الألقاب الملكية اسم التتويج: Nebpehtire[3] The Lord of Strengt...

 

 

Transport system providing air transport for hire Route map of the world's scheduled commercial airline traffic, 2009Commercial aviation is the part of civil aviation that involves operating aircraft for remuneration or hire, as opposed to private aviation. Definition Commercial aviation is not a rigorously defined category. All commercial air transport and aerial work operations are regarded as commercial aviation, as well as some general aviation flights. An aircraft operation involving the...

 

 

American jazz musician This article has multiple issues. Please help improve it or discuss these issues on the talk page. (Learn how and when to remove these template messages) This article relies largely or entirely on a single source. Relevant discussion may be found on the talk page. Please help improve this article by introducing citations to additional sources.Find sources: James Williams musician – news · newspapers · books · scholar · JSTOR...

نموذج الرشح (بالإنجليزية: Leaching model)‏ هو نموذج هيدرولوجي والذي من خلاله يتم قياس ووصف الرشح مع مياه الري المذاب فيها مواد وعلى وجه الخصوص الملح، اعتمادا على النظام الهيدرولوجي وخصائص التربة. وهذا النموذج قد يصف العملية (1) في الوقت المناسب (2) وحسب وظيفتها من كمية المياه. وغالي...

 

 

  لمعانٍ أخرى، طالع هيروكي يامادا (توضيح). هذه المقالة يتيمة إذ تصل إليها مقالات أخرى قليلة جدًا. فضلًا، ساعد بإضافة وصلة إليها في مقالات متعلقة بها. (يوليو 2019) هيروكي يامادا (باليابانية: 山田大起)‏  معلومات شخصية الميلاد 19 مايو 1982 (42 سنة)  لياما، ناغانو  مواطنة اليا...

 

 

United States historic placeBatavia Veterans Administration HospitalU.S. National Register of Historic PlacesU.S. Historic district Batavia Veterans Administration Hospital, September 2009Show map of New YorkShow map of the United StatesLocation222 Richmond Ave., Batavia, New YorkCoordinates43°00′42″N 78°11′59″W / 43.01167°N 78.19972°W / 43.01167; -78.19972Area45 acres (18 ha)Built1932-1950Architectural styleColonial Revival, Classical RevivalMPS...

Armando MadonnaMadonna all'Atalanta nel 1988Nazionalità Italia Altezza180 cm Peso74 kg Calcio RuoloAllenatore (ex centrocampista, attaccante) Termine carriera2002 - giocatore CarrieraGiovanili 1980-1981 Atalanta Squadre di club1 1981-1983 Atalanta19 (1)1983-1988 Piacenza169 (43)1988-1990 Atalanta57 (12)1990-1991 Lazio25 (2)1991-1992→  Piacenza27 (5)1992-1993 SPAL21 (0)1993-2002 Alzano Virescit259 (29) Carriera da allenatore 2002-2003 Alzano...

 

 

Nagayamastazione ferroviaria永山 Vista della stazione Keiō LocalizzazioneStato Giappone LocalitàTama, Tokyo Coordinate35°37′48.36″N 139°26′53.49″E35°37′48.36″N, 139°26′53.49″E Linee● Linea Odakyū Tama● Linea Keiō Sagamihara StoriaStato attualeIn uso Attivazione1974 CaratteristicheTipoStazione di interscambio su viadotto Binari2+2 OperatoriKeiō CorporationFerrovie Odakyū InterscambiBus NoteCodici: OT 05 KO 40 Statistiche viaggiatorial giorno70.7...