Pulau Ikan adalah sebuah pulau yang terletak di Samudra Hindia. Pulau ini berada di sisi barat Pulau Sumatra.[1]
Pulau ini secara administrasi masuk ke dalam wilayah Kecamatan Sungai Beremas, Kabupaten Pasaman Barat, Provinsi Sumatera Barat, Indonesia.[1]
Secara bahasa, kata ikan yang disematkan sebagai nama pulau ini berarti ikan.[1] Tidak diketahui alasan mengapa penduduk di sekitar pulau ini menamakannya demikian.
Pulau Ikan merupakan salah satu pulau kecil di Sumatera Barat. Pulau ini terletak di muara sungai.[1] Tidak ada data mengenai vegetasi apa yang tumbuh di pulau ini.
Pulau ini merupakan salah satu pulau tidak berpenduduk di Sumatera Barat. Oleh karena itu, tidak terdapat satu pun fasilitas umum di sana.[1]
Referensi
- ^ a b c d e Dinas Kelautan dan Perikanan Sumatera Barat (2009). Direktori Pulau di Provinsi Sumatera Barat. Padang: Direktorat Pemberdayaan Pulau-pulau Kecil. hlm. 140.
Pranala luar