Psikoterapi

Psikoterapi adalah pelayanan psikologi yang dilakukan oleh pakar kepada pasien yang memerlukan penyembuhan diri secara psikologi. Para pakar di bidang psikoterapi adalah para psikolog, psikiater, perawat jiwa, dan konselor.[1] Psikoterapi merupakan salah satu bentuk intervensi klinis.[2] Jenis penyakit yang dapat ditangani oleh psikoterapi adalah gangguan jiwa.[3] Pengobatan yang dilakukan pada psikoterapi hanya yang berkaitan dengan pikiran, perasaan dan perilaku.[4] Psikoterapi merupakan salah satu metode penanganan klinis yang utama bagi penderita depresi.[5]

Pengertian

Istilah psikoterapi berasal dari Bahasa Yunani Kuno, yaitu psyche (jiwa) dan therapeia (merawat, mengobati, menyembuhkan). Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, psikoterapi diartikan sebagai "cara pengobatan dengan mempergunakan pengaruh (kekuatan batin) dokter atas jiwa (rohani) penderita, dengan cara tidak mempergunakan obat-obatan, tetapi dengan metode sugesti, nasihat, hiburan, hipnosis, dan sebagainya".[6]

Psikoterapi berbeda dengan konseling bila ditinjau dari segi tujuannya. Tujuan konseling lebih terbatas bila dibandingkan dengan psikoterapi. Konseling hanya bertujuan untuk mempengaruhi perkembangan seseorang secara sesaat dengan pelibatan diri. Hasil yang dicapai dari konseling adalah pengembalian fungsi dari diri seseorang sesuai dengan peranannya. Psikoterapi memiliki tujuan yang lebih besar karena tidak hanya menghasilkan perubahan struktur kepribadian yang mendasar di masa sekarang, tetapi juga untuk masa depan. Jadi, psikoterapi memiliki tiga tujuan sekaligus, yaitu terapi, penyesuaian diri dan remediasi.[7]

Psikoterapi dan bimbingan dan konseling sama-sama merupakan metode intervensi. Perbedaan lain antara psikoterapi dan konseling adalah dari segi tingkat permasalahan dari pasien dan alasan penerapannya. Psikoterapi sebagian besar hanya menangani permasalahan yang tergolong masalah berat. Psikoterapi dan konseling memiliki persamaan dari segi permintaan karena keduanya hanya dilakukan atas permintaan pasien. Sedangkan bimbingan dapat dilakukan tanpa adanya permintaan dari pasien.[8]

Penggabungan antara konseling dan psikoterapi diawali dengan dibentuknya Federasi Konseling dan Psikoterapi Australia pada tahun 1998. Namun, Federasi Konseling dan Psikoterapi Australia masih tetap mengakui adanya perbedaan antara konseling dan psikoterapi. Kemudian di Inggris timbul kecenderungan dari konselor bahwa mereka juga merupakan psikoterapis. Karenanya, pada tahun 2000, Asosiasi Britania untuk Konseling mengubah nama organisasinya menjadi Asosiasi Britania untuk Konseling dan Psikoterapi.[9]

Jenis

Psikoterapi psikiatrik

Psikoterapi psikiatrik merupakan jenis terapi holistik yang bertujuan untuk pemulihan rasa percaya diri dari pasiennya. Tujuan lain dari psikoterapi psikiatrik adalah meningkatkan fungsi ego pada pasien.[10]

Psikoterapi transpersonal

Psikoterapi transpersonal bertujuan untuk peningkatan transendensi kesadaran pikiran sehingga mampu membuatnya mengeksplorasi kesadaran. Hasil yang dicapai dari psikoterapi transpersonal adalah kesadaran transpersonal yang menghasilkan pengungkapan diri yang sejati. Teknik psikoterapi transpersonal meliputi meditasi dan berdoa.[11]

Teknik penyembuhan

Psikoanalisis

Sigmund Freud, pelopor psikoanalisis yang menjadi salah satu teknik penyembuhan dalam psikoterapi

Psikoanalisis merupakan sebuah teknik yang digunakan untuk memberikan uraian tentang kualitas-kualitas kejiwaan beserta perubahan-perubahannya. Psikoanalisis diterapkan dalam psikoterapi untuk mengetahui kepribadian seseorang. Tokoh yang pertama kali merintis psikoanalisis adalah Sigmund Freud.[12] Penanganan klinis dalam psikoanalisis meliputi tindakan hipnosis, katarsis, asosiasi bebas, dan analisis mimpi.[13]

Logoterapi

Viktor Frankl, pembuat teknik logoterapi yang menjadi salah satu teknik penyembuhan dalam psikoterapi

Logoterapi merupakan teknik psikoterapi yang dibuat oleh Viktor Frankl. Prinsip dasar dari logoterapi adalah pemaknaan yang terbagi lagi menjadi tiga jenis. Prinsipnya diawali dengan memberikan pandangan bahwa kehidupan selalu memiliki makna bahkan dalam kondisi yang paling menyedihkan sekalipun. Prinsip kedua adalah pandangan bahwa tujuan dari kehidupan adalah mencari makna dari kehidupan itu sendiri. Prinsip ketiga adalah manusia memiliki kebebasan untuk memaknai setiap tindakan yang dilakukan dan dialami olehnya meskipun itu memiliki kesengsaraan.[14]

Doa dan zikir

Dalam ilmu kesehatan jiwa, doa dan zikir termasuk jenis terapi psikiatrik. Tingkatannya lebih tinggi dibadingkan dengan teknik psikoterapi yang umum. Doa dan zikir dapat mempercepat proses penyembuhan. Percepatan ini merupakan hasil dari nilai yang terkandung di dalam doa dan zikir, yaitu harapan dan rasa percaya diri. Harapan dalam doa dan zikir ditujukan kepada Tuhan. Adanya harapan dan rasa percaya diri ini kemudian memberikan dampak pada peningkatan sistem imun.[15]

Komunikasi

Konseling telepon

Konseling telepon merupakan jenis konseling yang dilakukan melalui panggilan telepon untuk keperluan pelayanan psikologi. Pengadaan konseling telepon merupakan pendahuluan untuk mengadakan konseling tatap muka. Selama konseling telepon, pasien ditanyakan akan mengikuti konseling telepon atau mengadakan konseling tatap muka. Konseling telepon telah menjadi salah satu jenis pelayanan yang cenderung digunakan oleh para psikoterapis dan psikolog.[16]

Kaitan dengan agama

Psikoterapi selalu berkaitan dengan makna hidup, nilai dan perilaku. Ketiga hal ini secara teori maupun praktis telah dimiliki oleh agama. Penghubungan antara agama dengan psikoterapi adalah pada keyakinan. Tanpa adanya sebuah keyakinan yang dimiliki oleh pasien, psikoterapi tidak akan berpengaruh terhadap pasien.[17]

Manfaat

Penyelesaian permasalahan kehidupan

Psikoterapi pada prinsipnya dilakukan untuk membantu pasien dalam pemahaman dan kejelasan pandangan hidupnya serta penentuan nasibnya sendiri. Dalam prosesnya, psikoterapi juga menyelesaikan permasalahan kehidupan yang bersifat emosional atau memuat karakter interpersonal.[18] Psikoterapi individual dapat digunakan sebagai teknik bimbingan yang memberikan penyembuhan bagi individu.[19]

Penyakit yang disembuhkan

Gangguan stres pascatrauma

Psikoterapis (baju putih) sedang mengadakan program pelatihan biofeedback pada pasien (baju hitam) yang mengalami gangguan stres pascatrauma.

Gangguan stres pascatrauma dapat diatasi dengan tiga tipe pengobataan psikoterapi, yakni pengelolaan kegelisahan terapi kognitif dan terapi kepekaan. Pada pengelolaan kegelisahan, pasien akan diajari beberapa keterampilan oleh terapis, yakni pelatihan relaksasi, pelatihan pernapasan berulang, berpikir positif dan bicara sendiri, latihan ketegasan dan berhenti berpikir. Pelatihan relaksasi dilakukan dengan belajar mengendalikan rasa takut dan kecemasan secara sistematis dengan merelaksasikan kelompok otot-otot yang utama. Pelatihan pernapasan berulang dilakukan dengan belajar pernapasan perut dengan santai dan bertahap hingga menimbulkan rasa nyaman. Fisik dicegah dari mengalami reaksi yang tidak baik seperti jantung berdebar dan sakit kepala. Berpikir positif dan berbicara sendiri dilakukan dengan belajar menghilangkan pikiran negatif dan menggantinya dengan pikiran positif selama memikirkan sesuatu yang membuat stres. Latihan ketegasan dilakukan dengan belajar mengekspresikan harapan, opini dan emosi tanpa menyalahkan atau menyakiti orang lain. Sedangkan berhenti berpikir dilakukan dengan pengalihan pikiran dari hal-hal yang membuat stres muncul.[20]

Fobia yang spesifik

Pengobatan umumnya tidak dilakukan kepada penderita fobia yang spesifik yang objek fobianya diketahui. Penyembuhan yang tepat adalah dengan melakukan psikoterapi dengan metode terapi paparan.[21]

Psikosis fungsional

Psikosis fungsional merupakan jenis psikosis yang disebabkan oleh faktor-faktor non-organis. Akibat dari penyakit ini adalah pasien mengalami ketidakmampuan menyesuaikan diri secara fungsional dan intelektual. Psikosis fungsional juga menghasilkan pribadi dengan kepribadian yang tidak utuh dan mengalami instabilitas watak. Salah satu teknik yang dapat digunakan untuk diagnosa psikosis fungsional adalah psikoterapis.[22]

Kesulitan belajar

Kesulitan belajar dapat diatasi dengan memberikan psikoterapi suportif. Dalam penanganannya, anak dan keluarganya dilibatkan. Keduanya diberikan pemahaman mengenai kesulitan belajar yang ada sehingga menimbulkan motivasi untuk menghilangkan kesulitan tersebut secara konsisten.[23]

Ilmu pendukung

Cara penerapan teori dasar mengenai evolusi manusia dalam psikoterapi memerlukan bantuan dari ilmu konseling perkembangan. Ilmu ini meliputi proses perubahan yang terperinci serta tahap pengembangan evolusi manusia yang berkaitan dengan perilaku, kognitif dan emosi.[24]

Pengaruh

Psikologi konseling

Tradisi sejarah yang mendasari psikoterapi dinamik telah menjadi acuan bagi perspektif modern tentang penyembuhan dalam psikologi konseling. Tradisi ini terbagi menjadi tradisi spiritual dan tradisi ilmiah. Dalam tradisi spiritual, kerasukan spiritual merupakan penyebab penderitaan manusia. Pernyataan-pernyataan penyembuhannya mengikuti istilah-istilah dari masyarakat primitif. Beberapa istilah ini yakni pengusiran roh jahat, dan pengakuan dosa sebagai pengobatan jiwa. Istilah tradisional untuk penyembuhan psikoterapi dinamik ini berkembang di komunitas Protestan. Di dalam tradisi ilmiah, pada awalnya metode penyembuhan yang digunakan adalah metode hipnotisme. Metode ini mulai digunakan setelah Sigmund Freud mengawali psikoterapi dinamik dengan praktek-praktek penyembuhan terhadap pasien neurosis khususnya penderita histeria dan neurastenia. Psikologi konseling kemudian melakukan adaptasi terhadap kedua tradisi psikoterapi ini menjadi dua metode konseling, yaitu psikoterapi singkat dan konseling psikoanalitik.[25]

Referensi

  1. ^ Kasmuri dan Dasril (2014). Psikoterapi Pendekatan Sufistik (PDF). Batusangkar: STAIN Batusangkar Press. hlm. 4–5. ISBN 978-602-8887-91-5. 
  2. ^ Susanto, N., dan Ulfa, E. A. (2016). "Pengembangan Model Intervensi Kognitif untuk Meningkatkan Indeks Kesiapsiagaan Warga Menghadapi Bencana Longsor". Prosiding SNST ke-7. Fakultas Teknik Universitas Wahid Hasyim Semarang: 12. ISBN 978-602-99334-5-1. 
  3. ^ Diponegoro, Ahmad Muhammad (2014). Psikologi dan Konseling Qur’ani (PDF). Bantul: Multi Presindo. hlm. 101. ISBN 978-602-1227-07-7. 
  4. ^ Mufidah, Luluk Indarinul (2015). "Pentingnya Psikoterapi Agama Dalam Kehidupan Di Era Modern" (PDF). Jurnal Lentera: Kajian Keagamaan, Keilmuan dan Teknologi. 1 (2): 183. ISSN 1693-6922. 
  5. ^ Hairina, Yulia (2018). "Konseling Qur'ani: Suatu Model Pendekatan Konseling untuk Mengatasi Gangguan Depresi". Seminar Nasional dan Workshop Bimbingan dan Konseling 2018: 162. ISBN 978-602-5498-30-5. 
  6. ^ Setiawan, Ebta. "Arti kata psikoterapi - Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) Online". kbbi.web.id. Diakses tanggal 2018-04-03. 
  7. ^ Farida (2018). "Psikoterapi Islam Anak Berkebutuhan Khusus: Upaya Menumbuhkan Perilaku Sosial Keagamaan". Esoterik: Jurnal Akhlak dan Tasawuf. 4 (2): 303. 
  8. ^ Riskasari, W. dkk. (2016). Psikologi Klinis Kelautan: Kasus-Kasus dalam Bidang Klinis (PDF). Surabaya: Hang Tuah University Press. hlm. 158–159. ISBN 978-979-3153-92-6. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2022-02-04. Diakses tanggal 2022-03-04. 
  9. ^ Wibowo, Mungin Eddy (2018). Profesi Konseling Abad 21 (PDF). Semarang: Unnes Press. hlm. 72. ISBN 978-602-285-121-9. 
  10. ^ Udin, MS (2021). Saladin, Bustami, ed. Konsep Dzikir dalam Al-Quran dan Implikasinya Terhadap Kesehatan (PDF). Mataram: Sanabil. hlm. 57. ISBN 978-623-317-128-1. 
  11. ^ Ubayatun, S., dan Diponegoro, A. M. (2015). "Terapan Ajaran dalam Serat Wadhatama untuk Mengatasi Problem Psikologis pada Ibu-Ibu di Wilayah Cangkringan, Sleman Pasca Erupsi Merapi 2010" (PDF). Proceeding Seminar Nasional: Selamatkan Generasi Bangsa dengan Membentuk Karakter Berbasis Kearifan Lokal: 255–256. ISBN 978-602-71716-3-3. 
  12. ^ Saleh, Adnan Achiruddin (2018). Pengantar Psikologi (PDF). Makassar: Penerbit Aksara Timur. hlm. 15. ISBN 978-602-5802-10-2. 
  13. ^ Dewi, Kartika Sari (2012). Kesehatan Mental (PDF). Semarang: CV. Lestari Mediakreatif. hlm. 13–14. ISBN 978-979-097-043-4. 
  14. ^ Alizamar dan Couto, N. (2016). Psikologi Persepsi dan Desain Informasi: Sebuah Kajian Psikologi Persepsi dan Prinsip Kognitif untuk Kependidikan dan Desain Komunikasi Visual (PDF). Yogyakarta: Media Akademi. hlm. 10. ISBN 978-602-74482-5-4. 
  15. ^ Pujiastuti, Triyani (2021). Nufus, Khayatun, ed. Psikoterapi Islam (PDF). Cirebon: CV. Elsi Pro. hlm. 131–132. 
  16. ^ Hidayat, Dede Rahmat (2018). Konseling di Sekolah: Pendekatan-Pendekatan Kontemporer (PDF). Jakarta: Prenadamedia Group. hlm. 96. ISBN 978-602-422-217-8. 
  17. ^ Rusydi, Ahmad (2015). Yaqin, Maulana Aenul, ed. Kecemasan dan Psikoterapi Spiritual Islam (PDF). Yogyakarta: Istana Publishing. hlm. 20. 
  18. ^ Rajab, K., dkk. (2016). Rekonstruksi Psikoterapi Islam (PDF). Pekanbaru: Cahaya Firdaus Publishing and Printing. hlm. 3. ISBN 978-602-60567-1-9. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2019-11-26. Diakses tanggal 2022-03-01. 
  19. ^ Hikmawati, Fenti (2016). Bimbingan dan Konseling Edisi Revisi (PDF). Jakarta: Rajawali Pers. hlm. 140. ISBN 978-979-769-300-8. 
  20. ^ Hatta, Kusmawati (2016). Tubin, ed. Trauma dan Pemulihannya: Sebuah Kajian Berdasarkan Kasus Pasca Konflik dan Tsunami (PDF). Banda Aceh: Dakwah Ar-Raniry Press. hlm. 118–119. ISBN 978-602-60756-3-5. 
  21. ^ Sutrisno, dkk., ed. (2021). Covid-19 dan Problematika Kesehatan Mental (PDF). Surabaya: Airlangga University Press. ISBN 978-602-473-739-9. 
  22. ^ Nuryati dan Kresnowati, Lily (2018). Klasifikasi dan Kodefikasi Penyakit dan Masalah Terkait III: Anatomi, Fisiologi, Patologi, Terminologi Medis dan Tindakan pada Sistem Panca Indra, Saraf dan Mental (PDF). Jakarta Selatan: Pusat Pendidikan Sumber Daya Manusia Kesehatan. hlm. 16. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2022-03-04. Diakses tanggal 2022-03-04. 
  23. ^ Desiningrum, Dinie Ratri (2016). Psikologi Anak Berkebutuhan Khusus (PDF). Yogyakarta: Psikosain. hlm. 12. 
  24. ^ Rahayu, Anizar (2022). Psikologi Konseling: Teori dan Praktik (PDF). Bogor: Penerbit Mitra Wacana Media. hlm. 9. ISBN 978-602-318-512-2. 
  25. ^ Mulyadi, S., dkk. (2015). Putri, Dona Eka, ed. Psikologi Konseling (PDF). Jakarta: Penerbit Gunadarma. hlm. 11. ISBN 978-602-9438-59-8. 

Read other articles:

American gospel and folk singer Bessie JonesJones in 1973Background informationBirth nameMary Elizabeth JonesBorn(1902-02-08)February 8, 1902Smithville, Georgia, U.S.DiedJuly 17, 1984(1984-07-17) (aged 82)Brunswick, Georgia, U.S.GenresGospel, folkMusical artist Mary Elizabeth Jones (February 8, 1902 – July 17, 1984)[1] was an American gospel and folk singer credited with helping to bring folk songs, games and stories to wider audiences in the 20th century. Alan Lomax, who first...

 

 

Species of bat Large-eared pied bat Conservation status Vulnerable  (IUCN 3.1)[1] Scientific classification Domain: Eukaryota Kingdom: Animalia Phylum: Chordata Class: Mammalia Order: Chiroptera Family: Vespertilionidae Genus: Chalinolobus Species: C. dwyeri Binomial name Chalinolobus dwyeriRyan, 1966 The large-eared pied bat (Chalinolobus dwyeri) is a species of vesper bat in the family Vespertilionidae. It can be found in Australia. See also Australia portal Threatened fau...

 

 

Questa voce sull'argomento stagioni delle società calcistiche italiane è solo un abbozzo. Contribuisci a migliorarla secondo le convenzioni di Wikipedia. Segui i suggerimenti del progetto di riferimento. Voce principale: Associazione Calcio Rimini 1912. Rimini CalcioStagione 1960-1961Sport calcio Squadra Rimini Allenatore Guido Testolina poi Renato Lucchi[1] Presidente Ferruccio Lami Serie C11º posto nel girone B. Maggiori presenzeCampionato: Facchin, Fava, Scardovi (32)...

List of deputy chief ministers of Andhra Pradesh Deputy Chief Minister of Andhra PradeshĀndhra prades rāṣṭra upa mukhyamantriEmblem of Andhra PradeshIncumbentAmzath Basha Shaik Bepari,Budi Mutyala Naidu,K. Narayana Swamy,Kottu Satyanarayana,Rajanna Dora PeedikaAppointerGovernor on the advice of the Chief MinisterInaugural holder Neelam Sanjiva Reddy as deputy chief minister of Andhra State K. V. Ranga Reddy as deputy chief minister of United Andhra Pradesh Nimmakayala Chinarajappa and K...

 

 

Disambiguazione – Se stai cercando il comune piacentino, vedi Ponte dell'Olio. Pontogliocomune LocalizzazioneStato Italia Regione Lombardia Provincia Brescia AmministrazioneSindacoAlessandro Pozzi (Lega) dal 4-10-2021 TerritorioCoordinate45°34′N 9°51′E / 45.566667°N 9.85°E45.566667; 9.85 (Pontoglio)Coordinate: 45°34′N 9°51′E / 45.566667°N 9.85°E45.566667; 9.85 (Pontoglio) Altitudine155 m s.l.m. Superfi...

 

 

Icelandic footballer This is an Icelandic name. The last name is patronymic, not a family name; this person is referred to by the given name Guðjón. Guðjón Baldvinsson Personal informationDate of birth (1986-02-15) 15 February 1986 (age 38)Place of birth Garðabær, IcelandHeight 1.84 m (6 ft 1⁄2 in)[1]Position(s) StrikerYouth career StjarnanSenior career*Years Team Apps (Gls)2003–2007 Stjarnan 66 (36)2008 KR Reykjavík 21 (9)2009 GAIS 5 (0)2010–2011 ...

Private equity firm BC Partners LLPCompany typeLimited liability partnershipIndustryPrivate equityPredecessorBaring Capital InvestorsFounded1986; 38 years ago (1986)FounderOtto van der WyckHeadquartersLondon (Global)Key peopleRaymond Svider[1] Nikos Stathopoulos[2] Jean-Baptiste Wautier[3]ProductsPrivate Equity, Credit, Real EstateAUM$40+ billion[4]Number of employees~190Websitewww.bcpartners.com BC Partners is a British[5] internation...

 

 

Disambiguazione – Se stai cercando il giurista, vedi Guido Fubini (giurista). Guido Fubini Ghiron Guido Fubini Ghiron[1] (Venezia, 19 gennaio 1879 – New York, 6 giugno 1943) è stato un matematico italiano, noto soprattutto per il teorema che porta il suo nome.[2] È considerato, insieme a Eduard Čech, il fondatore della moderna geometria proiettiva differenziale, ma ha dato contributi importanti anche all'analisi e alla fisica matematica, in particolare occupandosi di g...

 

 

In queueing theory, a discipline within the mathematical theory of probability, the M/M/∞ queue is a multi-server queueing model where every arrival experiences immediate service and does not wait.[1] In Kendall's notation it describes a system where arrivals are governed by a Poisson process, there are infinitely many servers, so jobs do not need to wait for a server. Each job has an exponentially distributed service time. It is a limit of the M/M/c queue model where the number of ...

العلاقات البالاوية الغامبية بالاو غامبيا   بالاو   غامبيا تعديل مصدري - تعديل   العلاقات البالاوية الغامبية هي العلاقات الثنائية التي تجمع بين بالاو وغامبيا.[1][2][3][4][5] مقارنة بين البلدين هذه مقارنة عامة ومرجعية للدولتين: وجه المقارنة بالا�...

 

 

Class of compact connected topological spaces This page discusses a class of topological groups. For the wrapped loop of wire, see Solenoid. Algebraic structure → Group theoryGroup theory Basic notions Subgroup Normal subgroup Quotient group (Semi-)direct product Group homomorphisms kernel image direct sum wreath product simple finite infinite continuous multiplicative additive cyclic abelian dihedral nilpotent solvable action Glossary of group theory List of group theory topics Finite grou...

 

 

RotaractTanggal pendirian1968TipeService clubFokusFellowship and ServiceAsalThe Rotary International FamilyWilayah layanan World WideJumlah anggota 200,169 (June 30, 2011)Bahasa resmi English, Swedish, Portuguese, Italian, French, Spanish, German, Korean, and JapaneseSitus webwww.rotaract.org Rotaract adalah wujud dari sebuah program internasional yang ditujukan bagi para pemuda dan pemudi yang berumur 18 sampai dengan 30 tahun yang percaya bahwa mereka mampu untuk membuat perbedaan. Rotaract...

У этого термина существуют и другие значения, см. Чавинь. ГородЧавиньвьет. Trà Vinh 9°56′00″ с. ш. 106°21′00″ в. д.HGЯO Страна  Вьетнам Провинция Чавинь История и география Площадь 68,035 км² Население Население 131 360 человек (2009) Показать/скрыть карты Чавинь Чавинь (вье�...

 

 

Disambiguazione – Se stai cercando altre occorrenze riguardo alla passione del Cristo, vedi La passione di Cristo. CaravaggioDeposizione, 1602-1604Musei Vaticani, Roma. Con Passione di Gesù si intendono gli eventi subiti da Gesù nei suoi ultimi giorni di vita, culminati con la sua morte in croce[1]. Insieme all'Incarnazione e alle successive Risurrezione e Ascensione, costituisce uno dei misteri centrali del cristianesimo. Gli avvenimenti della Passione vengono celebrati dai cris...

 

 

Historical conflict Mughal–Portuguese War (1692–1693)Part of Mughal–Portuguese conflictsFortress of Bassein in 1635.Date1692–1693LocationVasai, Maharashtra, IndiaResult Status quo ante bellum.[1]Belligerents Mughal Empire Portuguese EmpireCommanders and leaders Matabar Khan Viceroy Pedro António de Meneses Noronha de AlbuquerqueStrength Unknown UnknownCasualties and losses Unknown Unknown vtePortuguese colonial campaigns 15th century Morocco (1415) Morocco (1419) Morocco (143...

هذه المقالة بحاجة لصندوق معلومات. فضلًا ساعد في تحسين هذه المقالة بإضافة صندوق معلومات مخصص إليها. يفتقر محتوى هذه المقالة إلى الاستشهاد بمصادر. فضلاً، ساهم في تطوير هذه المقالة من خلال إضافة مصادر موثوق بها. أي معلومات غير موثقة يمكن التشكيك بها وإزالتها. (مارس 2016) فهرس بوس...

 

 

This template does not require a rating on Wikipedia's content assessment scale.It is of interest to the following WikiProjects:Stub sorting This template is maintained by WikiProject Stub sorting, an attempt to bring some sort of order to Wikipedia. If you would like to participate, you can choose to improve/expand the articles containing this stub notice, or visit the project page, where you can join the project and see a list of open tasks.Stub sortingWikipedia:WikiProject Stub sortingTemp...

 

 

Ne doit pas être confondu avec Violoneux. Jeune violoniste dans une rue de Séville. Violoniste au Festival interceltique de Lorient. Un violoniste est un musicien jouant du violon. Il peut jouer des pièces en soliste ou être accompagné par de nombreux autres instruments. Il existe de nombreux styles dans lesquels cet instrument est utilisé : musique baroque, musique classique, jazz, rock, folk… Différences entre violoneux et violoniste La principale différence entre un violone...

Heimersdorfcomune Heimersdorf – Veduta LocalizzazioneStato Francia RegioneGrand Est Dipartimento Alto Reno ArrondissementAltkirch CantoneAltkirch TerritorioCoordinate47°34′N 7°15′E47°34′N, 7°15′E (Heimersdorf) Altitudine335 e 416 m s.l.m. Superficie7,64 km² Abitanti668[1] (2009) Densità87,43 ab./km² Altre informazioniCod. postale68560 Fuso orarioUTC+1 Codice INSEE68128 CartografiaHeimersdorf Sito istituzionaleModifica dati su Wikidata ·...

 

 

Director For the writer with the same name, see James P. Hogan (writer). James P. HoganHogan c. 1926BornJames Patrick Hogan(1890-09-21)September 21, 1890Lowell, MassachusettsDiedNovember 4, 1943(1943-11-04) (aged 53)North Hollywood, CaliforniaNationalityAmericanOccupationDirector James Patrick Hogan (commonly referred to as simply James Hogan) (September 21, 1890 in Lowell, Massachusetts – November 4, 1943 in North Hollywood, California) was an American filmmaker. The films Hogan...