Laban

Infobox orangLaban

Edit nilai pada Wikidata
Keluarga
Pasangan nikahAdinah (en) Terjemahkan Edit nilai pada Wikidata
AnakLea, Rahel Edit nilai pada Wikidata
AyahBetuel Edit nilai pada Wikidata
SaudaraRibka Edit nilai pada Wikidata
KerabatYakub (son-in-law (en) Terjemahkan) Edit nilai pada Wikidata

Laban (bahasa Ibrani: לָבָן, Modern Lavan Tiberias Lāḇān ; "putih") adalah putra Betuel bin Nahor bin Terah, saudara laki-laki Ribka, serta ayah Lea dan Rahel seperti yang dijelaskan dalam Kitab Kejadian dalam Alkitab Ibrani dan Perjanjian Lama di Alkitab Kristen. Dia juga merupakan ipar Ishak dan mertua Yakub bin Ishak. Laban dan keluarganya tinggal di Padan-Aram, Mesopotamia.

Laban pertama kali muncul dalam Kitab Kejadian pasal 24:29-60 sebagai jurubicara keluarga atas nama ayahnya, Betuel. Ia terkagum atas perhiasan emas yang diberikan kepada Ribka, saudara perempuannya, oleh hamba laki-laki Abraham yang datang ke rumah mereka untuk meminang istri bagi Ishak. Laban berperan dalam pembicaraan mengenai perkawinan dan kepindahan Ribka ke tanah Kanaan. Dua puluh tahun kemudian, Ishak dan Ribka mempunyai dua putra, Esau dan Yakub, yang merupakan keponakan laki-laki Laban.

Ketika melarikan diri dari Esau dan atas suruhan Ribka, ibunya, maka Yakub datang ke tempat Laban untuk bekerja. Yakub bekerja 14 tahun sebagai maskawin bagi kedua putri Laban, Lea dan Rahel, serta 6 tahun lagi untuk mendapatkan ternaknya. Jadi seluruhnya Yakub bekerja pada Laban selama 20 tahun. Awalnya, Laban menjanjikan Rahel untuk menjadi istri Yakub, bila Yakub bersedia bekerja 7 tahun, tetapi di malam pengantin, Laban menipu Yakub dengan menyuruh Lea di dalam kamar. Karena Yakub mencintai Rahel, maka ia bersedia bekerja 7 tahun lagi.[1] Ternak dan kekayaan Laban meningkat pesat dari pekerjaan Yakub, tetapi ketika Yakub meminta upah ternak, selama 6 tahun, Laban berusaha mengakali Yakub dengan mengganti-ganti jenis ternak yang boleh diambil Yakub. Namun, Yakub ternyata lebih bermuslihat daripada mertuanya, sehingga ia mendapat banyak ternak yang kuat dan sehat. Ketika Yakub merasa tidak aman lagi, ia dan keluarganya melarikan diri dari Laban. Laban mengejarnya, tetapi akhirnya mereka berpisah baik-baik.[2]

Analisis

Laban sering dipakai melambangkan mereka yang peduli akan kesejahteraan keluarga terdekatnya, suatu perbuatan baik, tetapi kemudian berakibat buruk. Misalnya, tindakannya untuk menipu Yakub agar menikahi Lea, sebenarnya dimaksudkan agar anak perempuan yang lebih tua itu jangan dilangkahi pernikahannya oleh adiknya, tetapi kemudian berakibat kepindahan umat Israel ke Mesir dalam perbudakan. Kekuatirannya bahwa Yakub, menantunya, meninggalkan kenyamanan hidup di rumahnya untuk pergi ke tanah Kanaan dengan masa depan yang tidak menentu, membuatnya berusaha menunda-nunda kepulangan Yakub dan umat Israel ke tanah perjanjian.[3] Namanya yang berarti warna "putih", menjadi lambang penampakan luar yang bersih, tetapi tindakannya kemudian menimbulkan kesusahan.

Tradisi Yahudi

  • Menurut sumber rabinik, Laban dianggap ayah dari Bilha dan Zilpa, hamba-hamba perempuan Lea dan Rahel, yang masing-masing melahirkan dua putra dari Yakub, meskipun informasi ini tidak ditemukan di dalam kitab Taurat maupun di Alkitab.[4]
  • Laban disebut jelas dalam upacara Haggadah dalam rangka hari raya Paskah, yaitu ketika menjawab pertanyaan tradisional kepada anak-anak "Ma Nishtana"
"Mengapa malam ini berbeda dengan semua malam yang lain?"

Jawaban yang sudah ditentukan dimulai dengan kutipan dari Kitab Ulangan pasal 26:5, "arami oved avi": yang biasanya diterjemahkan sebagai "orang Aram yang berkelana adalah ayahku", merujuk kepada Abraham, tetapi disini biasanya ditafsirkan "ibad arami et-avi", "seorang Aram menghancurkan ayahku", yang diperjelas dengan keterangan eksegesis rabinik yang dibacakan saat upacara Seder:

Datang dan pelajarilah apa yang hendak dilakukan Laban, orang Aram itu, kepada ayah kita, Yakub. Karena Firaun mengeluarkan perintah untuk membunuh hanya bayi laki-laki, tetapi Laban hendak membasmi semuanya, seperti dikatakan, 'Seorang Aram hendak menghancurkan ayahku, dan ia pergi ke Mesir dan di sana menjadi suatu bangsa, besar, perkasa dan banyak jumlahnya.
  • Hubungan yang tidak jelas antara Laban dan Firaun ini ditafsirkan dengan berbagai cara oleh otoritas rabinik.
    • Rabbi Azriel Hildesheimer menjelaskan dalam ajarannya Hukkat HaPesach bahwa Laban sebenarnya adalah penyebab asal dari seluruh kisah perbudakan di Mesir dan Kitab Keluaran. Rahel merupakan istri Yakub yang sudah ditakdirkan sebelumnya dan putra mereka, Yusuf, secara teori seharusnya menjadi anak sulung dengan hak kesulungan. Jika ini terjadi, maka perlakuan Yakub yang lebih mengasihi Yusuf sebagai pemimpin umat Israel, tentunya akan dianggap normal dan lumrah, sesuai tradisi waktu itu. Tidak ada saudara-saudara yang iri atau merasa tertipu, dan Yusuf tidak akan dijual sebagai budak ke Mesir. Jadi, tentunya Yakub tidak seharusnya pergi ke Mesir untuk tinggal bersama-sama Yusuf.
    • Yang sebenarnya terjadi, Laban mengakali Yakub untuk menikahi Lea terlebih dulu, sehingga putra-putra Lea lahir mendahului Yusuf, sehingga mereka pantas merasa iri dan marah, ketika Yakukb memperlakukan Yusuf sebagai ahli warisnya, bertentangan dengan kebiasaan saat itu. Dalam hal inilah, Laban dilihat sebagai orang yang bermaksud "membasmi seluruh umat", dengan mengacaukan silsilah para kakek moyang antara Yakub dan Yusuf, sebelum umat Israel menjadi besar jumlahnya.
    • Devora Steinmetz, Asisten Profesor bidang Talmud di Jewish Theological Seminary of America, mengatakan bahwa kisah Yakub dan Laban dapat dihubungkan dengan perjanjian Allah dengan Abraham, lebih sering ditafsirkan berhubungan dengan Kitab Keluaran: "keturunanmu akan menjadi orang asing di tanah yang bukan milik mereka, dan yang akan memperbudak mereka, dan menyengsarakan meraka... Kemudian, mereka akan keluar dengan kekayaan yang besar"[5] Yakub tinggal di tanah asing, diperbudak Laban, dan disengsarakan olehnya; kemudian kembali dengan kekayaan besar ke tanah perjanjian. Jadi, cerita ini dapat memperkuat satu pesan inti dari Haggadah Paskah; bahwa siklus pembuangan, penderitaan dan kepulangan di Perjanjian Lama terjadi berulang-ulang, dan menghubungkan orang-orang Yahudi di Diaspora dengan Tanah Israel.

Silsilah

Menurut catatan Alkitab, silsilah Laban (Alkitab) adalah sebagai berikut:

Nahor
istriTerahistri
SaraAbrahamKeturaHaran
Nahor
HagarMilkaYiska
ZimranUs
IsmaelYoksanBusLotistri
MedanKemuel
NebayotMidianKesedputri sulungputri bungsu
KedarIsybakHazo
AdbeelSuahPildashS. MoabS. Amon
MibsamYidlaf
Misyma/MismaBetuel
Ishak
MahalatRibkaLaban
EsauYakubLeaBilhaZilpaRahel
Duma
S. Edom
Masa
Hadad1. Ruben5. Dan7. Gad11. Yusuf
Tema2. Simeon
Yetur3. Lewi6. Naftali8. Asyer12. Benyamin
Nafish4. Yehuda
Kedma9. Isakhar
10. Zebulon
Dina

Keterangan

  : Kawin
  : Keturunan


Referensi

  1. ^ Kejadian 29
  2. ^ Kejadian 31
  3. ^ "Laban a role model?". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-06-09. Diakses tanggal 2012-05-14. 
  4. ^ Midrash Raba, Genesis (Kejadian) 74:13 dan beberapa sumber lain.
  5. ^ Kejadian 15:13-16

Lihat pula

Pranala luar

Read other articles:

Invention of new medications based on knowledge of a biological target Not to be confused with Designer drug. Drug design, often referred to as rational drug design or simply rational design, is the inventive process of finding new medications based on the knowledge of a biological target.[1] The drug is most commonly an organic small molecule that activates or inhibits the function of a biomolecule such as a protein, which in turn results in a therapeutic benefit to the patient. In t...

 

 

LC-18 redirects here. For the Neptune trojan, see 2008 LC18. Launch Complex 18Vanguard TV3 at LC-18A prior to its launch attemptLaunch siteCape Canaveral Space Force StationLocation28°26′57″N 80°33′44″W / 28.4493°N 80.5623°W / 28.4493; -80.5623Short nameLC-18OperatorNASAU.S. Space ForceTotal launches47Launch pad(s)TwoLC-18A launch historyStatusDemolishedLaunches24First launch8 December 1956Viking / Vanguard TV0Last launch9 June 1965Blue Scout Jr /...

 

 

Ilya PrigoginePrigogine pada tahun 1977Lahir(1917-01-25)25 Januari 1917Moscow, RussiaMeninggal28 Mei 2003(2003-05-28) (umur 86)Brussels, BelgiumKebangsaanBelgianAlmamaterUniversité Libre de BruxellesDikenal atasDissipative structuresPenghargaanNobel Prize for Chemistry (1977)Karier ilmiahBidangChemistry, PhysicsInstitusiUniversité Libre de BruxellesInternational Solvay InstituteUniversity of Texas, AustinPembimbing doktoralThéophile de DonderMahasiswa doktoralAdi BulsaraRadu BalescuD...

هذه المقالة عن المجموعة العرقية الأتراك وليس عن من يحملون جنسية الجمهورية التركية أتراكTürkler (بالتركية) التعداد الكليالتعداد 70~83 مليون نسمةمناطق الوجود المميزةالبلد  القائمة ... تركياألمانياسورياالعراقبلغارياالولايات المتحدةفرنساالمملكة المتحدةهولنداالنمساأسترالي�...

 

 

Музей природы и экологии Республики БеларусьМузей прыроды і экалогіі Рэспублікі Беларусь Дата основания 25 июля 1983 года Дата открытия Февраль 1992 года Местонахождение Минск Адрес г. Минск, улица Карла Маркса, д.12, каб.11 Сайт pryroda.histmuseum.by/ru/  Медиафайлы на Викискладе Музей ...

 

 

This article may require copy editing for grammar, style, cohesion, tone, or spelling. You can assist by editing it. (October 2023) (Learn how and when to remove this message) This article needs additional citations for verification. Please help improve this article by adding citations to reliable sources. Unsourced material may be challenged and removed.Find sources: Peugeot 407 – news · newspapers · books · scholar · JSTOR (May 2008) (Learn how and w...

District in Isfahan province, Iran For the city, see Qamsar. For the village in Tehran province, see Qamsar. District in Isfahan, IranQamsar District Persian: بخش قمصرDistrictQamsar DistrictCoordinates: 33°41′13″N 51°18′45″E / 33.68694°N 51.31250°E / 33.68694; 51.31250[1]CountryIranProvinceIsfahanCountyKashanCapitalQamsarPopulation (2016)[2] • Total13,247Time zoneUTC+3:30 (IRST) Qamsar District (Persian: بخش قمص...

 

 

Private social club in New York City For the gentleman's club, see Old Colony Club. For the former private members' drinking club in London, see The Colony Room Club. United States historic placeOld Colony ClubU.S. National Register of Historic PlacesNew York City Landmark No. 0236 The original Colony Club building in Madison AvenueLocation62nd Street and Park AvenueManhattan, New YorkCoordinates40°44′44″N 73°59′5.6″W / 40.74556°N 73.984889°W / 40...

 

 

يفتقر محتوى هذه المقالة إلى الاستشهاد بمصادر. فضلاً، ساهم في تطوير هذه المقالة من خلال إضافة مصادر موثوق بها. أي معلومات غير موثقة يمكن التشكيك بها وإزالتها. (ديسمبر 2018) ملعب دا لوزمعلومات عامةالمنطقة الإدارية لشبونة البلد  البرتغال موقع الويب slbenfica.pt… التشييد والافتتاح...

During World War II German prisoners in Mingachevir German prisoners of war in Azerbaijan (German: Deutsche Kriegsgefangene in Aserbaidschan) are former servicemen of Nazi Germany captured by Soviet troops during World War II and kept on the territory of the Azerbaijan Soviet Socialist Republic. History of the prisoners of war in Azerbaijan Main article: German prisoners of war in the Soviet Union Arrival and accommodation According to the historian Tair Behbudov, who is studying the fate of ...

 

 

English model (born 1970) For the Skins character, see Naomi Campbell (Skins). For the Canadian artist, see Naomi Andrée Campbell. Naomi CampbellCampbell at the 2018 Cannes Film FestivalBornNaomi Elaine Campbell (1970-05-22) 22 May 1970 (age 54)London, England[4]Alma materItalia Conti Academy of Theatre ArtsOccupationsModelmedia personalityYears active1978–presentChildren2Modelling informationHeight5 ft 10 in (1.78 m)[1]Hair colourBlack[1&#...

 

 

ثورة 23 يوليو قادة الثورة، محمد نجيب وجمال عبد الناصر معلومات عامة التاريخ 23 يوليو 1952 البلد المملكة المصرية (1951–) جمهورية مصر (1953–)  الموقع مصر النتيجة الإطاحة بفاروق الأول ونفيه نهاية حكم أسرة محمد علي إقامة جمهورية مصر انتهاء الاحتلال البريطاني لمصر بداية عهد جمال عبد ...

American college basketball season 2008–09 Kent State Golden Flashes men's basketballCIT, First RoundConferenceMid-American ConferenceDivisionEast DivisionRecord19–15 (10–6 MAC)Head coachGeno FordHome arenaMemorial Athletic and Convocation CenterSeasons← 2007–082009–10 → 2008–09 Mid-American Conference men's basketball standings vte Conf Overall Team W   L   PCT W   L   PCT East Bowling Green 11 – 5   .688 19 – 1...

 

 

1931 film This article needs additional citations for verification. Please help improve this article by adding citations to reliable sources. Unsourced material may be challenged and removed.Find sources: Kiki 1931 film – news · newspapers · books · scholar · JSTOR (February 2015) (Learn how and when to remove this message) KikiTheatrical release posterDirected bySam TaylorWritten byPlay:David Belasco André Picard Screenplay:Sam TaylorProduced by...

 

 

City in Colorado, United States Not to be confused with Montrose County, Colorado. Home rule municipality in Colorado, United StatesMontrose, ColoradoHome rule municipality[1]South Townsend Avenue in Montrose FlagMotto(s): Quality of Life Is Our Commitment Stay here, play everywhereLocation in Montrose County, ColoradoMontroseLocation in the United StatesCoordinates: 38°28′37″N 107°51′56″W / 38.47694°N 107.86556°W / 38.47694; -107.86556Country&...

Town hall in Fremantle, Western Australia Fremantle Town HallThe building remains almost unchanged since constructionGeneral informationTypeTown hallLocationFremantle, Western AustraliaCoordinates32°03′15″S 115°44′52″E / 32.054293°S 115.7479°E / -32.054293; 115.7479 (Fremantle Town Hall) Western Australia Heritage RegisterTypeState Registered PlaceDesignated9 November 1993Reference no.1015 Fremantle Town Hall is a town hall located in the ports...

 

 

Voce principale: Sport Club Fortuna Köln. Sport Club Fortuna KölnStagione 1997-1998Sport calcio Squadra Fortuna Colonia Allenatore Bernd Schuster 2. Bundesliga6º posto Coppa di GermaniaPrimo turno Maggiori presenzeCampionato: Krieg (31)Totale: Krieg (32) Miglior marcatoreCampionato: Krieg (15)Totale: Krieg (16) StadioSüdstadion Maggior numero di spettatori8 000 vs. Friburgo Minor numero di spettatori1 000 (4 partite) Media spettatori3 200 1996-1997 1998-1999 Si invita...

 

 

Polish footballer and manager You can help expand this article with text translated from the corresponding article in Polish. (October 2021) Click [show] for important translation instructions. View a machine-translated version of the Polish article. Machine translation, like DeepL or Google Translate, is a useful starting point for translations, but translators must revise errors as necessary and confirm that the translation is accurate, rather than simply copy-pasting machine-translate...

Judo competition Men's 100 kg at the 2014 Asian GamesVenueDowon GymnasiumDate22 September 2014Competitors14 from 14 nationsMedalists  Naidangiin Tüvshinbayar   Mongolia Maxim Rakov   Kazakhstan Ramziddin Sayidov   Uzbekistan Cho Gu-ham   South Korea← 20102018 → Judo at the2014 Asian GamesMenWomen60 kg48 kg66 kg52 kg73 kg57 kg81 kg63 kg90 kg70 kg100 kg78 kg+100 kg+78 kgteamteamvte Main articl...

 

 

Mikhail Fradkov BiografiKelahiran1r September 1950 (73 tahun)Kurumoch Director of SVR (en) 6 Oktober 2007 – 5 Oktober 2016 ← Sergei Lebedev (en) – Sergey Naryshkin → Perdana Menteri Rusia 5 Maret 2004 – 14 September 2007 ← Viktor Khristenko – Viktor Zubkov → Data pribadiAgamaGereja Ortodoks Rusia PendidikanMoscow State University of Technology STANKIN (en) All-Russian Academy of Foreign Trade (en) KegiatanPekerjaanpolitikus, ek...