Antonio Di Natale

Antonio Di Natale
Di Natale pada tahun 2012
Informasi pribadi
Nama lengkap Antonio Di Natale[1]
Tanggal lahir 13 Oktober 1977 (umur 47)
Tempat lahir Napoli, Italia
Tinggi 1,70 m (5 ft 7 in)
Posisi bermain Penyerang
Karier junior
1994–1996 Empoli
Karier senior*
Tahun Tim Tampil (Gol)
1996–2004 Empoli 158 (49)
1997–1998Iperzola (pinjaman) 33 (6)
1998Varese (pinjaman) 5 (0)
1998–1999Viareggio (pinjaman) 25 (12)
2004–2016 Udinese 385 (191)
Total 606 (258)
Tim nasional
2002–2012 Italia 42 (11)
Kepelatihan
2019–2020 Spezia U-17
2021–2022 Carrarese
* Penampilan dan gol di klub senior hanya dihitung dari liga domestik

Antonio di Natale (pelafalan dalam bahasa Italia: [anˈtɔnjo di naˈtale] lahir 13 Oktober 1977) adalah seorang manajer dan mantan pemain sepak bola Italia.

Seorang striker serbaguna dengan mata mematikan untuk gol, Di Natale bisa bermain di berbagai posisi lini depan, bisa bermain sebagai striker tunggal, atau melebar menjadi penyerang sayap. Dia terkenal karena keterampilan teknis dan kemampuan untuk mencetak dan menciptakan gol. Di Natale meraih penghargaan bergengsi menjadi Capocannoniere Serie A – pencetak gol tertinggi Serie A – Untuk musim 2009–10 dan 2010–11.[2] Luar biasa bagi seorang striker, ia telah menikmati musim paling produktif di depan gawang dengan baik setelah usia tiga puluh.

Meskipun sebelumnya mengumumkan ia akan pensiun dari sepak bola profesional pada akhir musim Serie A 2013–14, Di Natale mengkonfirmasi pada 30 Mei 2014 bahwa ia tidak akan pensiun dan akan terus bermain di musim 2014–15.

Kehidupan pribadi

Di Natale dikenal juga sebagai Toto,[3] Di Natale lahir di Napoli pada 13 Oktober 1977 dari ayah bernama Salvatore, seorang pelukis profesional, dan Giovanna. Dia memiliki dua saudara, Paolo dan Carmine, dan dua saudara perempuan, Michela dan Anna. Saat bermain untuk Empoli, pada usia 19, Di Natale bertemu dengan calon istrinya, Ilenia Betti, yang dinikahinya pada 15 Juni 2002; pasangan ini memiliki dua anak, Filippo dan Diletta.[4] Pada bulan Agustus 2010, ia menolak transfer ke tim raksasa Italia Juventus karena anak-anaknya dibesarkan di Udine dan keluarganya menetap dan menikmati tinggal di sana.[5]

Karier klub

Empoli

Lahir di Napoli, Antonio Di Natale hijrah ke utara untuk bergabung dengan akademi muda Empoli. Ketika di Empoli, ia dipinjamkan sebanyak tiga kali, menikmati sukses dengan Viareggio di musim 1998–1999, dimana ia mencetak 12 gol dalam 25 pertandingan untuk tim Tuscan. Setelah kembali ke Empoli, Di Natale akhirnya membuat terobosan dalam skuat tim utama dan membuktikan dirinya sebagai pemain integral dari klub. Dia mencetak enam gol dalam 25 penampilan untuk Empoli selama musim 1999–2000, membuat Empoli selesai di tempat kesembilan dalam klasemen Serie B.

Empoli memenangkan promosi ke Serie A pada tahun 2002 setelah mengakhiri musim di peringkat keempat dengan 67 poin.[6] Mereka menyelesaikan musim dengan total 60 gol, jumlah gol terbanyak dalam kompetisi musim itu, dan Di Natale keluar selesai sebagai pencetak gol terbanyak klub dengan 16 gol di liga. Pada musim pertama Empoli itu kembali ke Serie A, Di Natale membantu klub untuk keluar dari zona degradasi dengan mencetak 13 gol di liga.[7] Ini termasuk hat-trick dalam kemenangan 4–2 atas Reggina pada 17 November 2002.[8] Setelah dua musim di Serie A, Empoli terdegradasi kembali ke Serie B pada akhir musim 2003–04.[9]

Udinese

Setelah Empoli terdegradasi, Di Natale bergabung dengan Udinese untuk mengikuti Serie A musim 2004–05, bersama dengan Manuel Belleri dan Emílson Cribari. Di Udinese, Di Natale berduet dengan Vincenzo Iaquinta dan David Di Michele di posisi penyerang. Di akhir musim, Udinese bertengger di peringkat ketiga klasemen dan hasil ini membuat mereka lolos ke Liga Champions UEFA untuk musim berikutnya.[10] Dalam musim debutnya dengan Udinese, Di Natale bermain 33 pertandingan dan mencetak tujuh gol.

Dia mencetak lob brilian di menit kelima dan tendangan voli yang luar biasa di menit ke-63 dengan kaki kirinya. Membentuk duo penyerang tangguh dengan Fabio Quagliarella, Di Natale meningkatkan jumlah golnya, ketika menjadi penyerang tunggal. Pada tahun 2007, ia diangkat sebagai kapten Udinese dan kontraknya diperpanjang sampai dengan 30 Juni 2012.[11][12]

Musim 2009–10, Di Natale finis sebagai runner-up untuk Sepatu Emas Eropa, kalah dengan striker Chelsea, Didier Drogba dengan 29 gol,[13] peringkat lima di belakang pemain Barcelona Lionel Messi.[14]

Sebelum musim 2013–14, Di Natale ditawari kontrak dengan gaji tahunan sebesar €10 juta oleh Guangzhou Evergrande, namun ia menolak dan memilih untuk tetap tinggal di Udinese.[15]

Pada 31 Agustus di pertandingan pembuka Udinese di Serie A musim 2014–15, Di Natale mencetak dua gol di babak kedua dalam kemenangan kandang atas tim promosi Empoli.[16] Pada 23 November 2014, Di Natale mencetak gol ke-200-nya di penampilan ke-400 di Serie A.[17]

Karier internasional

Di Natale melakukan debut dengan tim nasional Italia pada 20 November 2002 di pertandingan persahabatan melawan Turki. Dia mendapatkan beberapa caps pada beberapa tahun ke depan, mencetak gol pertamanya pada 18 Februari 2004 dalam pertandingan persahabatan melawan Republik Ceko, dalam permainan yang berakhir imbang 2–2.[18]

Referensi

  1. ^ "FIFA World Cup South Africa 2010: List of Players: Italy" (PDF). FIFA. 4 Juni 2010. hlm. 15. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 18 April 2020. 
  2. ^ "Italy – Serie A Top Scorers". RSSSF. Diakses tanggal 18 Februari 2013. 
  3. ^ "Prandelli lauds Di Natale impact". FIFA. Agence France-Presse. 11 Juni 2012. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2 Mei 2014. Diakses tanggal 13 Juni 2012. 
  4. ^ "I baby vip azzurri!" (dalam bahasa Italia). Leiweb. Diarsipkan dari versi asli tanggal 6 Desember 2013. Diakses tanggal 18 Februari 2013. 
  5. ^ "Di Natale: 'Juve? No, grazie'". Calcio Mercato. 26 Mei 2012. 
  6. ^ "Serie B TIM 2001–02". Lega Serie B. Diarsipkan dari versi asli tanggal 7 Maret 2013. Diakses tanggal 18 Februari 2013. 
  7. ^ "Serie A TIM 2002–03". Lega Serie A. Diarsipkan dari versi asli tanggal 7 Januari 2013. Diakses tanggal 18 Februari 2013. 
  8. ^ "Empoli 4–2 Reggina". ESPNFC. 17 November 2002. 
  9. ^ "Serie A TIM 2003–04". Lega Serie A. Diarsipkan dari versi asli tanggal 17 Januari 2013. Diakses tanggal 18 Februari 2013. 
  10. ^ "Serie A 2004–05". Lega Serie A. Diarsipkan dari versi asli tanggal 13 Februari 2013. Diakses tanggal 18 Februari 2013. 
  11. ^ Graeme Bailey (29 Juli 2007). "Di Natale signs on". Sky Sports. Diakses tanggal 9 April 2010. 
  12. ^ "CALCIO, UDINESE: IN QUATTRO RINNOVANO FINO AL 2012". la Repubblica (dalam bahasa Italia). 12 Oktober 2007. Diakses tanggal 9 April 2010. 
  13. ^ "Golden Boot ("Soulier d'Or") Awards". RSSSF. Diakses tanggal 18 February 2013. 
  14. ^ "European Golden Shoe". European Sports Magazine. Diakses tanggal 19 Juni 2012. 
  15. ^ http://www.football-italia.net/52335/di-natale-rejected-%E2%82%AC10m-wages
  16. ^ "Serie A: Udinese win 2-0 at home to Empoli". Sky Sports. 31 Agustus 2014. Diakses tanggal 23 November 2014. 
  17. ^ "Di Natale hits magic 200-goal mark". FIFA.com. 23 November 2014. Diarsipkan dari versi asli tanggal 27 November 2014. Diakses tanggal 23 November 2014. 
  18. ^ "ITALY 2 – 2 CZECH REPUBLIC". SoccerWay. Diakses tanggal 17 Februari 2013. 

Pranala luar