TDK

TDK Corporation
Nama asli
TDK株式会社
Nama latin
TDK Kabushiki-gaisha
Sebelumnya
TDK Electronics Co., Ltd (東京電気化学工業株式会社)
Publik (K.K)
Kode emitenTYO: 6762
IndustriElektronik
Didirikan7 Desember 1935; 88 tahun lalu (1935-12-07) dengan nama Tokyo Denki Kagaku Kōgyō K.K.
Kantor pusatNihonbashi, Chūō, Tokyo,
Jepang
Wilayah operasi
Seluruh dunia
Tokoh kunci
Shigenao Ishiguro (Presiden)
ProdukSekarang: Komponen elektronik, pencatu daya, sensor
Sebelumnya: Kaset, CD, DVD, Blu-ray Disc
PendapatanKenaikan JP¥1,272 triliun
Kenaikan US$12 milyar
(2018)[1]
Penurunan JP¥85,6 milyar
Penurunan US$807,9 juta
(2018)[1]
Penurunan JP¥63,5 milyar
Penurunan US$598,7 juta
(2018)[1]
Total asetKenaikan JP¥1,905 triliun
Kenaikan US$17,9 milyar
(2018)[1]
Total ekuitasKenaikan JP¥831,2 milyar
Kenaikan US$7,84 milyar
(2018)[1]
Karyawan
102.883[1]
Situs webwww.tdk.com
Facebook: TDK.jp X: TDK_Press Instagram: tdk_corporation_official LinkedIn: tdk Youtube: UCA2HXJ8vq36SbX8v_Te8Esw Modifica els identificadors a Wikidata

TDK Corporation (Jepang: TDK株式会社, Hepburn: TDK Kabushiki-gaisha) adalah sebuah perusahaan perusahaan multinasional asal Jepang yang memproduksi bahan elektronik, komponen elektronik, serta media penyimpanan data dan rekaman. Motto perusahaan ini adalah "berkontribusi ke budaya dan industri melalui kreativitas".[2]

"TDK" adalah singkatan dari Tokyo Denki Kagaku Kōgyō K.K. Perusahaan ini melantai di Bursa Saham Tokyo serta merupakan salah satu komponen dari indeks Nikkei 225 dan TOPIX.

Sejarah

Sebuah compact cassette TDK SA-90

TDK didirikan di Tokyo, Jepang, pada tanggal 7 Desember 1935 untuk memproduksi bahan magnetik berbasis besi, yakni ferit, yang baru saja diciptakan oleh Yogoro Kato dan Takeshi Takei.[3] Pada tahun 1952 dan 1957, perusahaan ini mulai memproduksi pita magnetik, dan kemudian mulai memproduksi pita compact cassette pada tahun 1966. TDK memproduksi berbagai macam media optik dan magnetik, termasuk sejumlah format kaset video serta cakram CD-R dan recordable DVD kosong, hingga bisnis perekaman dijual ke Imation pada tahun 2007.

TDK memproduksi lima juta inti ferit selama tahun 1945, yang terutama digunakan untuk mengurangi volume dan berat dari radio yang digunakan oleh militer Kekaisaran Jepang.[4]

Pada tahun 1965, perusahaan ini berekspansi ke Amerika Serikat, dengan membuka kantor di New York City,[5] serta berekspansi ke Eropa pada tahun 1970, dengan membuka kantor di Frankfurt, Jerman Barat.[6]

Pada tahun 1980, TDK mengembangkan sebuah teknologi multilapis untuk memproduksi kapasitor dan induktor chip yang digunakan di komputer, laptop, ponsel cerdas, dan perangkat elektronik lain.

Pada tahun 1986, TDK mengakuisisi SAE Magnetics dan memperkenalkan kepala perekaman berkepadatan tinggi.[7]

Pada dekade 1990-an, divisi penyimpanan massal dari TDK memproduksi motor listrik arus searah tanpa komutator, kepala magnetoresistansi (MR), dan kepala film tipis.

Sejak tahun 1997, TDK perlahan-lahan berhenti memproduksi kaset. Awalnya berhenti memproduksi MA-X san AR (Acoustic Response), kemudian berhenti memproduksi AD (Acoustic Dynamic) dan SA-X masing-masing pada tahun 2001 dan 2002, lalu berhenti memproduksi MA (Metal Alloy) pada tahun 2004. Produksi SA (Super Avilyn) dan D (Dynamic) kemudian dihentikan pada tahun 2011. Perusahaan inipun bergeser ke media baru. Pada tahun 2004, TDK menjadi produsen media pertama yang bergabung ke perusahaan yang mengembangkan teknologi BD pasca-DVD.[5] TDK juga sempat memiliki sebuah divisi semikonduktor di California selama sekitar satu dekade, namun akhirnya dijual pada tahun 2005.

Pada akhir tahun 2007, Imation mengakuisisi operasi penjualan dan pemasaran dari media perekaman buatan TDK, temasuk media kilat, media optik, pita magnetik, dan aksesorisnya, dengan harga $300 juta.[8][9] Akuisisi tersebut meliputi lisensi untuk memakai merek "TDK Life on Record" pada produk penyimpanan data dan audio[10] selama 25 tahun.[8] Pada bulan September 2015, Imation mengumumkan bahwa mereka telah setuju untuk menghentikan lisensi tersebut[11] dan akan berhenti menjual produk TDK pada akhir tahun 2015.[12]

Sejak dekade 2000-an, TDK fokus pada pengembangan, produksi, dan penjualan komponen elektronik, kepala dan suspensi HDD, serta pencatu daya.

Mulai tahun 2005, TDK mengakuisisi sejumlah produsen perangkat elektronik, termasuk pengembang komponen pasif, produsen sensor, dan produsen pencatu daya.[7]

Sejak mengakuisisi sejumlah perusahaan,TDK mulai memproduksi berbagai macam sensor, aktuator, dan komponen elektronik daya, termasuk perangkat pelacak gerakan MEMS multi-poros dan mikrofon MEMS dari InvenSense,[13] konverter DC-DC point-of-load dari Faraday Semi,[14] serta sensor waktu penerbangan ultrasonik berbasis MEMS dari Chirp Microsystems untuk digunakan pada elektronik konsumen, AR/VR, robot, drone, IoT, otomotif, dan industri.[15] Bidang lain yang menjadi fokus TDK antara lain komponen daya untuk perangkat seluler,[16] akselerometer MEMS stabilitas tinggi dari Tronics,[17] dan aktuator haptic mini.[18]

Sejak tahun 2016, Shigenao Ishiguro menjabat sebagai Presiden dan CEO TDK.[19]

Pada tahun 2017, TDK dan GenCell mulai berkolaborasi untuk mengembangkan dan memproduksi bahan bakar berbasis amonia.[20]

Akuisisi dan perusahaan patungan penting

  • 1986: SAE Magnetics (H.K.) Ltd., sebuah produsen kepala magnetik asal Hong Kong[21]
  • 2000: Headway Technologies, sebuah produsen kepala magnetik asal Amerika Serikat[21]
  • 2005: Amperex Technology Limited, sebuah produsen baterai litium polimer asal Hong Kong[21]
  • 2005: Lambda Power Division, bisnis pencatu daya dari Invensys PLC asal London.[22]
  • 2008: Epcos, sebuah produsen perangkat elektronik asal Jerman[23]
  • 2016: Micronas Semiconductor Holding AG, sebuah produsen sensor magnetik asal Swiss[24]
  • 2016: Hutchinson Technology Inc., sebuah perakit suspensi HDD asal Amerika Serikat[25]
  • 2017: RF360 Holdings Singapore PTE Ltd. – sebuah joint venture dengan Qualcomm Inc.[26]
  • 2017: ICsense NV, sebuah perancang dan pemasok ASIC sinyal campuran asal Belgia[27]
  • 2017: InvenSense, Inc., sebuah produsen sensor asal Amerika Serikat[28]
  • 2018: Chirp Microsystems, sebuah pengembang sensor tiga dimensi ultrasonik dengan konsumsi daya rendah asal Amerika Serikat[29]
  • 2018: Faraday Semi LLC, sebuah pengembang Point of Load (PoL) mini asal Amerika Serikat[30]
Papan nama TDK di Piccadilly Circus, London.

TDK telah mensponsori IAAF World Championships in Athletics sejak pertama kali diadakan pada tahun 1983 di Helsinki.[31]

TDK mensponsori Ajax selama beberapa tahun pada dekade 1980-an, ketika Ajax memenangkan UEFA Cup Winners' Cup pada tahun 1987. Mulai tahun 1993 hingga 1999, TDK juga menjadi sponsor Crystal Palace, yang dipromosikan ke Premier League sebanyak dua kali pada periode tersebut. TDK pun mensponsori tim rugbi Brisbane Broncos selama awal dekade 1990-an. Perusahaan ini juga mensponsori aktivitas dan pagelaran, seperti klub malam The Cross di Central London. Perusahaan ini juga memasang papan nama di Piccadilly Circus mulai tahun 1990. Kontrak papan nama tersebut akhirnya dihentikan pada tahun 2015, karena TDK beralih dari segmen elektronik konsumen.[32]

Referensi

  1. ^ a b c d e f TDK Corporation. "Financial Results for FY March 2018" (PDF). Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2018-11-28. 
  2. ^ "TDK Japan site: motto and principles". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2006-08-23. 
  3. ^ "TDK Hong Kong site". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2006-08-21. 
  4. ^ Okamoto, Akira (4 December 2009). "The Invention of Ferrites and Their Contribution to the Miniaturization of Radios". ieee.org. IEEE. Diakses tanggal 15 October 2020. 
  5. ^ a b "TDK Japan site: corporate history". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-03-27. 
  6. ^ "TDK Europe site: corporate history". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2007-10-17. 
  7. ^ a b "TDK: Our History". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-11-28. 
  8. ^ a b Austin Modine (2007-04-19). "Imation buys TDK's recording media biz". The Register. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-09-12. Diakses tanggal 2015-12-17. TDK is to sell its recording media business to Imation for $300m in stock and cash. [..] Under the agreement, Imation will use the TDK brand for present and future recordable magnetic, optical and flash media products worldwide. The right is revokable by TDK after 25 years. 
  9. ^ "Imation and TDK Agree to Imation's Acquisition of TDK Brand Recording Media Business for $300 Million in Stock and Cash" Diarsipkan 2012-07-10 di Archive.is, Press Release, Imation.com, 19 April 2007.
  10. ^ "Imation Corp: Our History". Imation Corporation. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-09-10. Diakses tanggal 2015-12-17. Imation acquired the recording media business of TDK Corporation (2007), with an exclusive license to the TDK Life on Record brand for data storage and audio products. 
  11. ^ "Imation Announces Steps to Accelerate Strategic Transformation" (Press release). Imation via Reuters. 2015-09-28. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-12-17. As part of its efforts to become a pure-play data storage and security company, Imation reached a definitive agreement with TDK under which [..] Imation’s license rights to the TDK Life on Record trademark will terminate 
  12. ^ "TDK Life on Record". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-12-11. Diakses tanggal 2015-12-17. Effective December 31, 2015, Imation Corp. will no longer be selling products licensed under the TDK Life on Record brand. .
  13. ^ https://www.invensense.com/products/motion-tracking/9-axis/icm-20948/
  14. ^ "Power Management Products: World's smallest* Point-Of-Load DC-DC converter | Press Releases | News Center |TDK GLOBAL". TDK (dalam bahasa Inggris). March 18, 2019. Diakses tanggal 2020-02-16. 
  15. ^ Kalnoskas, Aimee (2019-06-25). "Time-of-Flight sensor combines ultrasonic transducer with DSP on mixed-signal ASIC". Electrical Engineering News and Products (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-02-16. 
  16. ^ "Inductors: High efficiency thin-film power inductors for mobile devices | Press Releases | News Center |TDK GLOBAL". TDK (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-02-16. 
  17. ^ "TDK Tronics AXO®215 MEMS Accelerometers". mouser.com. 
  18. ^ TDK (2019-05-14). "TDK Extends Portfolio of Mini PowerHap Haptic Feedback Actuators". GlobeNewswire News Room. Diakses tanggal 2020-02-16. 
  19. ^ "TDK Executive Lineup". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-09-27. Diakses tanggal 2015-11-27. President and CEOShigenao Ishiguro .
  20. ^ Kelly-Detwiler, Peter. "A Key To The 'Hydrogen Economy' Is Carbon-Free Ammonia". Forbes (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2021-04-09. 
  21. ^ a b c "company_profile_2018_e_00.pdf" (PDF). Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2018-11-28. Diakses tanggal 2022-01-02. 
  22. ^ "TDK to acquire Lambda Power Division from Invensys". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-11-28. 
  23. ^ "TDK to Acquire Germany's Epcos". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-11-28. 
  24. ^ "Japan's TDK says to buy Swiss Micronas Semiconductor for up to $215 million". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-11-28. 
  25. ^ "TDK to buy Hutchinson Technology for $126 million". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-07-01. 
  26. ^ "Qualcomm, TDK Prep $3bn RF Joint Venture". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-11-28. 
  27. ^ "ICsense becomes part of TDK group". 2017-03-28. 
  28. ^ "TDK Agrees to Buy InvenSense for About $1.3 Billion in Cash". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-11-20. 
  29. ^ "Chirp Slurped up by TDK". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-11-28. 
  30. ^ "TDK buys Faraday Semi for power chip and 3D packaging technology". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-11-28. 
  31. ^ "IAAF World Championships in Athletics". TDK Corporation. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-11-29. 
  32. ^ Monkey (2015-03-11). "TDK ad at Piccadilly Circus: lights go out on 25 years of history". The Guardian (dalam bahasa Inggris). ISSN 0261-3077. Diakses tanggal 2020-02-16. 

Pranala luar