Sensus Penduduk Indonesia 2010

Logo Sensus Penduduk Indonesia 2010
Piramida penduduk Provinsi Jawa Barat tahun 2010

Sensus Penduduk Indonesia 2010 (disingkat SP2010[1]) adalah sebuah sensus yang dilakukan oleh Badan Pusat Statistik (BPS) di Indonesia pada tanggal 1 Mei—15 Juni 2010. Awalnya sensus ditargetkan selesai pada 31 Mei 2010. Namun pada tanggal 31 Mei 2010, BPS memperpanjang waktu sensus penduduk Indonesia sampai tanggal 15 Juni 2010.[2][3] Ada beberapa daerah yang sudah menyelesaikan sensus sebelum tanggal 31 Mei, ada juga yang selesai sebelum 15 Juni.[4] Sumber lainnya menyatakan bahwa sensus penduduk secara resmi berakhir pada 30 Juni 2010.[5][6] Sensus ini merupakan sensus penduduk Indonesia ke-6 setelah Indonesia merdeka.[1] SP2010 menggunakan teknologi Intelligent Character Recognition/ Optical Mark Reader (ICR/OMR).[7] Dalam sensus ini, diajukan 43 pertanyaan mengenai kondisi dan fasilitas perumahan dan bangunan tempat tinggal, karakteristik rumah tangga dan keterangan individu anggota rumah tangga.[1][8]

Biaya sensus ini Rp 3,3 triliun.[8] BPS memperhitungkan biaya Sensus Penduduk 2010 hanya 1,5 dolar AS per jiwa dibandingkan dengan biaya sensus Amerika Serikat yang mencapai 3 dolar AS per jiwa.[9] BPS mengerahkan 700.000 tenaga pencacah.[9] Dalam sensus ini, BPS hanya akan mencacah penduduk yang sudah menetap di dalam negeri (menetap lebih dari 6 bulan; kecuali diplomat asing).[9]

BPS mengumumkan jumlah penduduk Indonesia tahun 2010 lebih banyak dari 237 juta jiwa namun tidak melebihi 238 juta jiwa.[5][10][11] Hasil pengolahan Angka Sementara diumumkan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada pidato kenegaraan Presiden Republik Indonesia tanggal 16 Agustus 2010 di sidang paripurna DPR.[7][10][12]

Hasil Sensus

Total Populasi

Dari sensus tersebut didapatkan jumlah penduduk Indonesia sebagai 237.641.326 jiwa. Dibandingkan dengan jumlah penduduk pada tahun 2000, yakni 206.264.595 orang, ini adalah sebuah peningkatan sebanyak 31.376.831 orang (15,37% dalam 10 tahun atau rata-rata 1,54% per tahun). Data sensus menghitung 236.728.379 warga negara Indonesia (baik menetap atau nomaden) serta 73.217 warga negara asing yang berada di Indonesia selama setidaknya enam bulan, dan 839.730 tidak diketahui keberadaannya. Data sensus tersebut menempatkan Indonesia berada di urutan ke-4 penduduk dunia setelah Republik Rakyat Tiongkok, India dan Amerika Serikat.

Rasio Jenis Kelamin

Telah ditemukan bahwa rasio jenis kelamin untuk Indonesia adalah 101, yang berarti bahwa untuk setiap 100 wanita, terdapat 101 laki-laki. Rasio terbesar adalah di Papua dengan 113, dan yang terkecil adalah di Nusa Tenggara Barat, dengan 95 laki-laki untuk setiap 100 perempuan.

Urbanisasi

Statistik menunjukkan bahwa sekitar 50% penduduk Indonesia saat ini tinggal di daerah perkotaan, dan setengah lainnya hidup di daerah pedesaan. Klasifikasi didasarkan pada nilai yang dihitung dari kepadatan penduduk, persentase rumah tangga yang bekerja di bidang pertanian, dan ketersediaan fasilitas kota seperti sekolah, pasar, rumah sakit, jalan beraspal, dan listrik.

Pendidikan

Statistik menunjukkan bahwa 5.22% penduduk Indonesia telah melanjutkan pendidikan sekolah tinggi, sedangkan 9,28% tidak melanjutkan. Sekitar 30% penduduk telah tamat SD sementara 2-% belum tamat. Sekitar 17% penduduk memiliki ijazah SMP, 17% memiliki ijazah SMA, dan 1,92% dari SMK. Dari penduduk Indonesia yang menempuh pendidikan lanjut, sebanyak 1,89% telah mendapatkan gelar diploma, 3,09% telah mendapatkan gelar sarjana, dan kurang dari 0,5% melanjutkan ke pascasarjana.

Agama

Agama Persentase populasi

berdasarkan sensus penduduk 2010

Islam 87,18%
Kristen Protestan 6,96%
Katolik 2,91%
Hindu 1,69%
Buddha 0,72%
Kong Hu Cu 0,05%
Tidak menjawab 0,06%
Tidak ditanya 0,32%

Distribusi Populasi

Menurut publikasi BPS pada bulan Agustus 2010, jumlah penduduk Indonesia berdasarkan hasil sensus ini adalah sebanyak 237.556.363 orang, yang terdiri dari 119.507.580 laki-laki dan 118.048.783 perempuan.[13]
Laju pertumbuhan penduduk Indonesia sebesar 1,49 persen per tahun.[13]

Distribusi penduduk Indonesia:[13]

Pulau Persentase
Pulau Jawa 57,49%
Pulau Sumatra 21,31%
Pulau Sulawesi 7,31%
Pulau Kalimantan 5,80%
Bali dan Nusa Tenggara 5,50%
Papua dan Maluku 2,60%

Jawa Barat, Jawa Timur, dan Jawa Tengah adalah tiga provinsi dengan urutan teratas yang berpenduduk terbanyak, yaitu masing-masing berjumlah 43.021.826 orang, 37.476.011 orang, dan 32.380.687 orang.[13] Sedangkan Provinsi Sumatera Utara merupakan wilayah yang terbanyak penduduknya di luar Pulau Jawa, yaitu sebanyak 12.985.075 orang.[13]
Rata-rata tingkat kepadatan penduduk Indonesia adalah sebesar 124 orang per km².[13] Provinsi yang paling tinggi kepadatan penduduknya adalah Provinsi DKI Jakarta, yaitu sebesar 14.440 orang per km².[13] Provinsi yang paling rendah tingkat kepadatan penduduknya adalah Provinsi Papua Barat, yaitu sebesar 8 orang per km².[13]

Referensi

  1. ^ a b c "Statistics Indonesia". Diakses tanggal 2010-04-30. 
  2. ^ "Sensus Penduduk Diperpanjang Hingga 15 Juni". TempoInteraktif. 2010-05-31. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2010-06-03. Diakses tanggal 2010-05-31. 
  3. ^ "Sensus Penduduk Diperpanjang Hingga 15 Juni 2010". detik Finance. 2010-05-31. Diakses tanggal 2010-05-31. 
  4. ^ Safitri, Isma (2010-06-13). "Sensus Penduduk Sudah 98 Persen". TempoInteraktif (dalam bahasa Indonesia). TempoInteraktif. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2010-06-18. Diakses tanggal 2010-06-18. 
  5. ^ a b "Penduduk RI bertambah 32 juta jiwa". BBC Indonesia. 2010-07-01. Diakses tanggal 2010-07-01. 
  6. ^ "Jadwal Sensus Diperpanjang". Jambi Ekspres. 2010-06-08. Diakses tanggal 2010-07-01. [pranala nonaktif permanen]
  7. ^ a b "Statistics Indonesia". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2010-05-03. Diakses tanggal 2010-04-30. 
  8. ^ a b "Kualitas Sensus Penduduk". Kompas.com. KOMPAS cetak. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2010-05-03. Diakses tanggal 2010-05-01. 
  9. ^ a b c "KOMPAS cetak - Biaya Sensus RI Paling Murah". Kompas.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2010-05-01. Diakses tanggal 2010-04-30. 
  10. ^ a b "BPS: Jumlah Penduduk RI 237 Juta, Laki-laki Lebih Banyak". DetikCom - detik Finance. 2010-07-01. Diakses tanggal 2010-07-01. 
  11. ^ "Hasil Akhir, BPS Temukan Usia Tertua Penduduk Indonesia". TempoInteraktif. 2010-07-01. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2010-07-06. Diakses tanggal 2010-07-01. 
  12. ^ "BPS Finalisasi Kelengkapan Data Sensus 2010". DetikCom - detik Finance. 2010-06-23. Diakses tanggal 2010-07-01. 
  13. ^ a b c d e f g h "Hasil Sensus Penduduk 2010 Data Agregat per Provinsi" (PDF) (dalam bahasa Indonesia). Badan Pusat Statistika. Diakses tanggal 2010-08-27. 

Pranala luar

Read other articles:

Квантовая нормализация (также называют квантовый отжиг) — в математике и приложениях довольно общий метод нахождения глобального минимума некоторой заданной функции среди некоторого набора решений-кандидатов. Преимущественно используется для решения задач, где по...

 

 

Al-Shaghour (Arab: الشاغورcode: ar is deprecated ) adalah sebuah munisipalitas dan wilayah yang terletak di kota tembok lama Damaskus, Suriah, tenggara Kota Lama, dan timur al-Midan. Al-Shaghour adalah salah satu wilayah tercatat tertua di kota tersebut. Wilayah tradisional tersebut terbagi dalam bagian yang berada dalam tembok Kota Lama, yang dikenal sebagai Shaghour al-Juwani, dan bagian yang lebih besar yang terletak di luar tembok tersebut. Bagian tersebut telah menjadi sebuah mun...

 

 

Universitas Serambi MekkahJenisPerguruan Tinggi SwastaDidirikan21 Maret 1984RektorDr. H. Said Usman, M.KesLokasiKota Banda Aceh, Provinsi AcehSitus webhttp://www.serambimekkah.ac.id Universitas Serambi Mekkah adalah sebuah perguruan tinggi swasta yang terdapat di Kota Banda Aceh, Provinsi Aceh, Indonesia. Yayasan Pembangunan Serambi Mekkah (YPSM) didirikan pada tanggal 21 Maret 1984 oleh salah seorang pendiri negara Republik Indonesia (Pahlawan Nasional RI) yaitu DR. Mr. Haji Teuku Moehammad ...

Sowo Engelhardia Engelhardia spicataTaksonomiDivisiTracheophytaSubdivisiSpermatophytesKladAngiospermaeKladmesangiospermsKladeudicotsKladcore eudicotsKladSuperrosidaeKladrosidsKladfabidsOrdoFagalesFamiliJuglandaceaeGenusEngelhardia Blume, 1826 Tipe taksonomiEngelhardia spicata Tata namaStatus nomenklaturnomen conservandum Sinonim takson Alfaropsis Iljinsk. Pterilema Reinw. [1]Ex taxon author (en)Lesch. lbs Engelhardia atau pohon sowo adalah genus pohon dalam keluarga Juglandaceae, bera...

 

 

French Jesuit martyrs Canadian MartyrsHoly card depicting the martyrsBornFranceDied17th century, Canada and Upstate New YorkMartyred byIroquoisVenerated inRoman Catholic Church Anglican ChurchBeatifiedJune 21, 1925, Rome, by Pope Pius XICanonizedJune 29, 1930, Rome, by Pope Pius XIMajor shrineMartyrs' Shrine, Midland, Ontario, Canada National Shrine of the North American Martyrs, Auriesville, New YorkFeastSeptember 26 (in Canada and among Traditional Roman Catholics)October 19 (General Calend...

 

 

Legislative election in Arizona Not to be confused with 2022 United States Senate election in Arizona. See also: 2022 United States state legislative elections and 2022 Arizona elections 2022 Arizona Senate election ← 2020 November 8, 2022 2024 → All 30 seats of the Arizona Senate16 seats needed for a majority   Majority party Minority party   Leader Karen Fann (retired) Rebecca Rios (retired) Party Republican Democratic Leader since January 7, 2019 Januar...

Військово-музичне управління Збройних сил України Тип військове формуванняЗасновано 1992Країна  Україна Емблема управління Військово-музичне управління Збройних сил України — структурний підрозділ Генерального штабу Збройних сил України призначений для планува...

 

 

Insula in mari nata è un'espressione in lingua latina, che significa letteralmente isola nata nel mare. È tale l'isola emersa dalla superficie del mare, considerata res nullius, e ritenuta occupabile da chi per primo vi ponesse piede. Indice 1 Il regime giuridico 1.1 Dispute interpretative 2 Bibliografia 3 Voci correlate Il regime giuridico Nel Digesto giustinianeo, in un passo tratto dal libro II delle Res cottidianae di Gaio, si comprende meglio quale sia il regime giuridico dell'insula i...

 

 

Social Theory of International Politics PengarangAlexander WendtBahasaInggrisGenreTeori hubungan internasionalPenerbitCambridge University PressTanggal terbitOktober 1999Jenis mediaCetakHalaman452ISBNISBN 978-0-521-46557-1 Social Theory of International Politics adalah buku akademik karya Alexander Wendt. Buku ini menjelaskan pendekatan konstruktivis terhadap kajian hubungan internasional[1] dan merupakan salah satu buku penting dalam teori konstruktivisme Hi. Social Theory ...

The Right HonourableThe Earl of WarringtonChancellor of the ExchequerIn office1689–1690Preceded bySir John ErnleSucceeded byRichard HampdenMember of the English Parliamentfor CheshireIn office1678–1685Serving with Thomas Cholmondeley, Sir Philip Egerton & Sir Robert CottonPreceded bySir Fulk LucyThomas CholmondeleySucceeded bySir Philip EgertonThomas Cholmondeley Personal detailsBorn(1652-01-13)13 January 1652Died2 January 1694(1694-01-02) (aged 41)SpouseMary LanghamChil...

 

 

For related races, see 1910 United States gubernatorial elections. 1910 Vermont gubernatorial election ← 1908 September 6, 1910 (1910-09-06) 1912 →   Nominee John A. Mead Charles D. Watson Party Republican Democratic Popular vote 35,263 17,425 Percentage 64.2% 31.7% Governor before election George H. Prouty Republican Elected Governor John A. Mead Republican Elections in Vermont Federal government Presidential elections 1792 1796 1800 1804 1808 ...

 

 

Para penandatangan Protokol Opsional Kedua untuk ICCPR: partai-partai dalam warna hijau tua, penandatangan dalam warna hijau muda, non-anggota dalam warna abu-abu Protokol Opsional Kedua Kovenan Internasional tentang Hak-Hak Sipil dan Politik tentang Penghapusan Hukuman Mati (bahasa Inggris: Second Optional Protocol to the International Covenant on Civil and Political Rights, aiming at the abolition of the death penalty) adalah sebuah perjanjian tambahan untuk Kovenan Internasional tentan...

  هذه المقالة عن منظمة الأغذية والزراعة للأمم المتحدة. لمعانٍ أخرى، طالع الفاو (توضيح). منظمة الأغذیة والزراعة للأمم المتحدة منظمة الأغذية والزراعة‌ البلد إيطاليا  المقر الرئيسي روما،  إيطاليا تاريخ التأسيس 16 أكتوبر 1945؛ منذ 78 سنة (1945-10-16) مكان التأسيس ك�...

 

 

هذه المقالة يتيمة إذ تصل إليها مقالات أخرى قليلة جدًا. فضلًا، ساعد بإضافة وصلة إليها في مقالات متعلقة بها. (أبريل 2016) هذه المقالة تحتاج للمزيد من الوصلات للمقالات الأخرى للمساعدة في ترابط مقالات الموسوعة. فضلًا ساعد في تحسين هذه المقالة بإضافة وصلات إلى المقالات المتعلقة ب�...

 

 

Grand Prix Emilia Romagna 2020 Lomba ke-13 dari 17[a] dalam Formula Satu musim 2020← Lomba sebelumnyaLomba berikutnya → Layout Autodromo Internazionale Enzo e Dino FerrariDetail perlombaanTanggal 1 November 2020Nama resmi Formula 1 Emirates Gran Premio dell'Emilia Romagna 2020Lokasi Autodromo Enzo e Dino FerrariImola, Emilia-Romagna, ItaliaSirkuit Fasilitas balapan permanenPanjang sirkuit 4.909 km (3.050 mi)Jarak tempuh 63 putaran, 309.049 km (192.034 mi)Cuaca ...

Metrorail railway station in Salt River, Cape Town This article needs additional citations for verification. Please help improve this article by adding citations to reliable sources. Unsourced material may be challenged and removed.Find sources: Salt River railway station – news · newspapers · books · scholar · JSTOR (July 2010) (Learn how and when to remove this message) Salt RiverMetrorail stationGeneral informationLocationFoundry Road, Salt River 79...

 

 

Species of bird São Tomé thrush São Tomé island Conservation status Least Concern  (IUCN 3.1)[1] Scientific classification Domain: Eukaryota Kingdom: Animalia Phylum: Chordata Class: Aves Order: Passeriformes Family: Turdidae Genus: Turdus Species: T. olivaceofuscus Binomial name Turdus olivaceofuscusHartlaub, 1852 range The São Tomé thrush or olivaceous thrush (Turdus olivaceofuscus) is a species of bird in the family Turdidae. It is endemic to São Tomé.[1] ...

 

 

ViewsAlbum studio karya DrakeDirilis29 April 2016 (2016-04-29)Direkam2015–2016[1]Genre Hip hop[2] R&B dancehall[3][4] pop[5] Durasi81:14Label Cash Money Republic Young Money Produser 40 Boi-1da Frank Dukes Jordan Ullman Kanye West Maneesh Bidaye Murda Beatz Nineteen85 Sevn Thomas Southside Kronologi Drake What a Time to Be Alive(2015) Views(2016) More Life(2017) Singel dalam album Views Hotline BlingDirilis: 31 Juli 2015 One DanceDirilis:...

Archiepiscopal title of Ireland For other uses, see Archbishop of Dublin (disambiguation). Christ Church Cathedral, Dublin, the episcopal seat of the pre-Reformation and Church of Ireland archbishops. St Mary's Pro-Cathedral, Dublin, the episcopal seat of the Catholic archbishops. The Archbishop of Dublin is an archiepiscopal title which takes its name from Dublin, Ireland. Since the Reformation, there have been parallel apostolic successions to the title: one in the Catholic Church and the o...

 

 

Second-most populous city in Brazil This article is about the city. For the state, see Rio de Janeiro (state). For other uses, see Rio de Janeiro (disambiguation). Municipality in Southeast, BrazilRio de JaneiroMunicipalityMunicipality of Rio de JaneiroChrist the Redeemer on Corcovado with Sugarloaf Mountain and Guanabara Bay (background)Sugarloaf Cable CarTheatro MunicipalMuseum of TomorrowMaracanã StadiumBarra da TijucaDowntown Rio from Santa Teresa, with the Metropolitan Cathedral (center...