Robert Sánchez

Robert Sánchez
Sánchez bermain untuk Brighton & Hove Albion pada 2022
Informasi pribadi
Nama lengkap Robert Lynch Sánchez[1][2]
Tanggal lahir 18 November 1997 (umur 27)[2]
Tempat lahir Cartagena, Spanyol
Tinggi 197 cm (6 ft 6 in)[2]
Posisi bermain Penjaga gawang
Informasi klub
Klub saat ini Chelsea
Nomor 1
Karier junior
Levante
2013–2018 Brighton & Hove Albion
Karier senior*
Tahun Tim Tampil (Gol)
2018–2023 Brighton & Hove Albion 87 (0)
2018–2019Forest Green Rovers (pinjaman) 17 (0)
2019–2020Rochdale (pinjaman) 26 (0)
2023– Chelsea 7 (0)
Tim nasional
2021– Spanyol 2 (0)
Prestasi
Sepak bola pria
Mewakili  Spanyol
Liga Negara UEFA
Juara kedua 2021
* Penampilan dan gol di klub senior hanya dihitung dari liga domestik dan akurat per 22.30, 2 Oktober 2023 (UTC)
‡ Penampilan dan gol di tim nasional akurat per 17.12, 17 November 2022 (UTC)

Robert Lynch Sánchez (lahir 18 November 1997) adalah seorang pemain sepak bola profesional asal Spanyol yang bermain sebagai penjaga gawang untuk klub Liga Utama Inggris Chelsea dan tim nasional Spanyol.

Robert Sanchez merupakan kiper Spanyol yang sempat membela timnas Spanyol selama dua kali pada 2021. Dia memulai karier sebagai kiper di klub usia muda seperti Cartagena FC pada 2010, lalu melanjutkan ke Levante pada 2011, dan berlabuh di Brighton U23 pada 2016.[3]

Karier tim nasional

Sánchez lahir di Spanyol dari seorang ayah berkewarganegaraan Jamaika-Inggris dan ibu asal Spanyol.[4] Pada 15 Maret 2021, Sánchez menerima panggilan pertamanya ke tim nasional Spanyol, untuk pertandingan kualifikasi Piala Dunia FIFA 2022 melawan Yunani, Georgia, dan Kosovo.[5]

Pada Mei 2021, ia terpilih masuk ke dalam skuad Spanyol untuk turnamen Kejuaraan Eropa UEFA 2020 yang tertunda pelaksanaannya.[6] Sánchez dan David de Gea menjadi pemain cadangan bagi penjaga gawang utama Unai Simón dan tidak tampil sepanjang turnamen tersebut hingga Spanyol tersingkir melalui adu penalti melawan Italia pada babak semifinal di Stadion Wembley pada 6 Juli 2021.[7]

Sánchez tampil perdana untuk timnas Spanyol pada 5 September 2021, dengan masuk sebagai pemain pengganti menggantikan Simón pada laga Kualifikasi Piala Dunia FIFA 2022 melawan Georgia di Badajoz.[8]

Sánchez merupakan anggota skuad Spanyol pada babak final Liga Negara UEFA 2021 yang berlangsung pada Oktober 2021.[9] Ia hanya menjadi penjaga gawang cadangan dan tidak tampil pada kemenangan laga semifinal melawan Italia maupun kekalahan laga final dari Prancis.[10][11]

Pada 11 November 2022, ia dipanggil untuk skuad akhir Spanyol berisi 26 pemain pada Piala Dunia FIFA 2022.[12]

Karir Di Klub

Sebelum masuk klub senior Brighton, Sanchez dipinjamkan ke Fores Green selama satu tahun dari 2018 sampai 2019, lalu dipinjamkan kembali ke Rochdale pada 2019 sampai 2020. Ia kemudian memulai karier di tim senior Brighton pada musim 2021/2022 dengan bermain sebanyak 27 pertandingan. Dari 27 pertandingan tersebut, dirinya clean sheets sebanyak 10 kali. Di musim berikutnya, Sanchez menjadi pilihan utama dengan bermain sebanyak 37 pertandingan dengan mencetak 11 clean sheet dan kebobolan 42 kali.[3]

Gaya Bermain

Sanchez bisa digolongkan sebagai penjaga gawang “modern”. Dengan karakteristik fisik dan gaya permainannya, ia mampu tampil cukup baik di berbagai aspek permainan, terutama di udara karena tinggi badannya yang mencapai 1,97m.[13] Meskipun bertipe sweeper kiper, Robert Sanchez memiliki refleks dan kemampuan membaca bola cukup baik bagi seorang kiper yang masih berusia 25 tahun ini.

Statistik karier

Tim nasional

Per pertandingan pada 17 November 20222[14][15]
Jumlah penampilan dan gol menurut tim nasional dan tahun
Tim nasional Tahun Tampil Gol
Spanyol 2021 1 0
2022 1 0
Total 2 0

Prestasi

Spanyol

Referensi

  1. ^ "Premier League clubs publish 2019/20 retained lists" (dalam bahasa Inggris). Premier League. 26 Juni 2020. Diakses tanggal 9 Juli 2020. 
  2. ^ a b c "Squad List–FIFA World Cup Qatar 2022™–20 November 2022 – 18 December 2022" (PDF). fifa.com (dalam bahasa Inggris). FIFA. 15 November 2022. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 15 November 2022. Diakses tanggal 15 November 2022. 
  3. ^ a b Arjanto, Dwi (2023-08-06). "Profil Robert Sanchez, Kiper Baru Chelsea Pengganti Eduardo Mendy". Tempo (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2023-09-23. 
  4. ^ "Cádiz CF: Robert Sánchez, el flamante portero que empezó de la mano de Jorge Cordero". lavozdigital (dalam bahasa Spanyol). 24 Mar 2021. Diakses tanggal 26 Mar 2021. 
  5. ^ "Sanchez named in Spain squad". brightonandhovealbion.com (dalam bahasa Inggris). 15 Maret 2021. Diakses tanggal 15 Maret 2021. 
  6. ^ "Sergio Ramos left out of Spain's Euro 2020 squad". The Independent (dalam bahasa Inggris). 24 Mei 2021. 
  7. ^ Emlyn Begley (6 Juli 2021). "Euro 2020: Italy beat Spain on penalties to reach final". BBC Sport (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 7 Juli 2021. 
  8. ^ "Robert Sánchez debuta con España". Mundo Deportivo (dalam bahasa Spanyol). 5 September 2021. 
  9. ^ "Albion players in international action" (dalam bahasa Inggris). Brighton & Hove Albion F.C. 6 Oktober 2021. Diakses tanggal 10 Oktober 2021. 
  10. ^ "Italy 1–2 Spain: La Roja end Azzurri's long unbeaten run to reach Nations League final". BBC Sport. 6 October 2021. Diakses tanggal 10 October 2021. 
  11. ^ a b Mantej Mann (10 Oktober 2021). "France beat Spain to become second Nations League winners". BBC Sport (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 10 Oktober 2021. 
  12. ^ "World Cup 2022: Laporte and Rodri in squad but Thiago and De Gea miss out". BBC Sport (dalam bahasa Inggris). 11 November 2022. Diakses tanggal 11 November 2022. 
  13. ^ "Robert Sánchez, the great unknown in the Spanish goal". Mi entrenamiento de GK (dalam bahasa Inggris). 2021-08-12. Diakses tanggal 2023-08-31. 
  14. ^ "Robert Sánchez". eu-football.info (dalam bahasa Inggris). EU-Football. Diakses tanggal 18 November 2022. 
  15. ^ "General Information about the player Robert Sánchez" [Informasi umum tentang pemain Robert Sánchez]. National Football Teams (dalam bahasa Inggris). Benjamin Strack-Zimmermann. Diakses tanggal 18 November 2022. 

Pranala luar