Pulau Semut adalah sebuah pulau di Kecamatan Maratua, Kabupaten Berau, Kalimantan Timur, Indonesia. Pulau ini terletak di dalam teluk Pulau Maratua. Oleh penduduk setempat sejak zaman nenek moyang mereka dijadikan tempat pemakaman. Saat ini Pulau Semut hampir habis tenggelam karena abrasi dan erosi alam. Di sekeliling lautnya pada kedalaman 1 hingga 3 meter banyak ditemukan kerang pasir yang menjadi mata pencaharian masyarakat sekitar hingga saat ini.