PT Pradnya Paramita (Persero) (Sanskerta: प्राज्ञ, translit: prājña, lit. 'bijak' dan Sanskerta: पारमित, translit: pāramita, lit. 'transendental') adalah bekas badan usaha milik negara Indonesia yang bergerak di bidang penerbitan. Perusahaan ini dulu terutama menerbitkan buku-buku sekolah, mulai dari sekolah dasar, sekolah menengah, hingga perguruan tinggi. Perusahaan ini kini telah digabung ke dalam Balai Pustaka.[1]
Sejarah
Perusahaan ini memulai sejarahnya pada masa penjajahan Belanda di Indonesia dengan nama NV J.B. Wolters Uitgevers Maatschappij, NV W. Versluijs Uitgevers Maatschappij, dan NV Technische Uitgevers H. Stam. Pada tahun 1961, pemerintah Indonesia resmi menasionalisasi tiga perusahaan tersebut. Pada tahun 1966, Kementerian Penerangan pun membentuk PN Pradnja Paramita untuk mengelola tiga perusahaan tersebut. Pada tahun 1972, pemerintah Indonesia menggabungkan tiga perusahaan tersebut untuk membentuk sebuah persero dengan nama PT Pradnya Paramita.[2] Pada tahun 2004, pemerintah Indonesia menggabungkan perusahaan ini ke dalam Balai Pustaka.[3]
Lihat pula
Referensi
Pranala luar
|
---|
Menjadi anak usaha BUMN lain | |
---|
Digabung ke/dengan BUMN lain | |
---|
Dijual ke swasta | |
---|
Diubah statusnya | |
---|
Dibubarkan | |
---|
|