Nimrud

Nimrud
كال (Arab)
Sebuah lamassu di Istana Barat Laut dari Ashurnasirpal II
Nimrud di Iraq
Nimrud
Lokasi di Iraq
Nama alternatifKalhu
LokasiNoomanea, Kegubernuran Ninawa, Irak
WilayahMesopotamia
Koordinat36°5′53.49″N 43°19′43.57″E / 36.0981917°N 43.3287694°E / 36.0981917; 43.3287694
JenisPemukiman
Luas36 km2 (14 sq mi)

Nimrud (bahasa Arab: كال) adalah nama Arab kemudian untuk kota Asiria kuno yang terletak 30 kilometer (20 mil) selatan dari kota Mosul, dan 5 kilometer (3 mil) selatan dari desa Selamiyah (Arab: السلامية), di dataran Niniwe di utara Mesopotamia. Itu adalah kota Asiria utama antara sekitar 1250 SM dan 610 SM. Kota ini terletak di posisi strategis [1] 10 kilometer (6 mil) utara dari titik sungai Tigris bertemu sungai Zab Besar.[1] Kota ini membentang pada area 360 hektare (890 ekar).[2] Reruntuhannya ditemukan dalam jarak 1 kilometer dari desa Asyur modern Noomanea di Kegubernuran Ninawa, Irak. Terletak sekitar 30 kilometer (19 mi) di sebelah tenggara Mosul.

Arkeolog menyebut kota ini Nimrud menurut nama raja Nimrod yang tercatat dalam Alkitab sebagai seorang pemburu yang terkenal (lihat Kejadian 10:11–12, Mikha 5:5, dan 1 Tawarikh 1:10). Kota ini dikenal sebagai Kalah (Kalakh) dalam Alkitab.

Sejarah

Raja Asyur Salmaneser I (1274 SM – 1245 SM) membangun Kalhu (Kalah/Nimrud) selama masa Kekaisaran Asyur Pertengahan. Namun, kota kuno Assur tetap menjadi ibu kota Asyur, sejak kira-kira 3500 SM.

Sejumlah sejarawan seperti Julian Jaynes, percaya bahwa tokoh Alkitab Nimrod (yang namanya berabad-abad kemudian dipakai oleh orang Arab untuk menamai kota ini) diilhami oleh tindakan raja Asyur sesungguhnya Tukulti-Ninurta I (1244-1207 SM), putra Salmaneser I, dan seorang penakluk kuat. Yang lain percaya nama itu diturunkan dari dewa Asyur Ninurta, yang mempunyai pusat pemujaan utama di Kalhu /Nimrud.[3]

Kota ini menjadi terkenal setelah raja Ashurnasirpal II dari Kekaisaran Asyur Baru (883 SM - 859 SM) menjadikannya ibu kota menggantikan Ashur. Ia membangun istana dan kuil-kuil besar di kota yang kemudian menjadi reruntuhan selama Zaman Kegelapan dari pertengahan abad ke-11 sampai pertengahan abad ke-10 SM.

Sebuah lamassu di British Museum

Upacara pembukaan dengan keramaian dan perjamuan mewah pada tahun 879 SM dituliskan pada suatu prasasti yang ditemukan pada ekskavasi arkeologi. Kota ini dihuni oleh sekitar 100.000 penduduk dan juga mempunyai kebun raya dan kebun binatang. Putranya, Salmaneser III (858–824 SM), membangun monumen yang dikenal sebagai Ziggurat Raksasa, dan sebuah kuil yang berhubungan.

Kalhu menjadi ibu kota Kekaisaran Asyur pada masa pemerintahan Shamshi-Adad V (822-811 SM), Adad-nirari III (810-782 SM), Ratu Semiramis (810-806 SM), Adad-nirari III (806-782 SM), Salmaneser IV (782 - 773 SM), Ashur-dan III (772-755 SM), Ashur-nirari V (754-746 SM), Tiglat-Pileser III (745-727 SM) dan Salmaneser V (726-723 SM). Tiglat-Pileser III secara khusus mendirikan banyak bangunan di kota dan juga memperkenalkan bahasa Aram timur sebagai lingua franca di seluruh kekaisaran.

Namun pada tahun 706 SM Sargon II (722-705 SM) memindahkan ibu kota kekaisaran ke Dur Sharrukin, dan setelah kematianya, Sanherib (705-681 SM) memindahkannya ke Niniwe. Kota ini tetap menjadi kota besar dan tempat kediaman raja sampai dihancurkan sebagian besar pada waktunya jatuhnya kekaisaran Asyur di tangan pasukan gabungan bekas bangsa taklukannya termasuk orang Babel, Kasdim, Madai, Persia, Skit dan Kimeria (antara 616 SM dan 605 SM).

Kegubernuran Ninawa di mana reruntuhan Nimrud ditemukan, masih menjadi pusat populasi penduduk asli Asyur di Irak yang sekarang seluruhnya adalah orang Kristen berbahasa Aram timur, sampai hari ini.

Nama Nimrud dalam kaitan dengan situs ini tampaknya pertama kali digunakan dalam tulisan Carsten Niebuhr, yang mengunjungi Mosul pada bulan Maret 1760.

Arkeologi

"Restorasi dari Istana Nimrud", 1853, dibayangkan oleh ekskavator pertama kota, Austen Henry Layard dan sejarawan arsitektur James Fergusson

Situs ini pertama kalinya dilaporkan oleh seorang pengelana Britania Claudius James Rich pada tahun 1820, sesaat sebelum kematiannya. Ekskavasi di Nimrud pertama kali dilakukan oleh Austen Henry Layard, yang bekerja dari tahun 1845 sampai 1847 dan dari tahun 1849 sampai 1851. [4] [5] [6] Waktu itu Layard percaya situs itu adalah bagian dari kota Niniwe, dan publikasi ekskavasinya diberi label demikian. Kemudian pekerjaan diserahkan kepada Hormuzd Rassam, seorang Asyur asli, pada tahun 1853-54 dan kemudian W.K. Loftus pada tahun 1854-55. [7]

Setelah George Smith bekerja sesaat lamanya di situs itu pada tahun 1873 dan Rassam kembali ke sana pada tahun 1877 sampai 1879, Nimrud ditinggalkan dan tidak disentuh selama hampir 60 tahun. [8] Sebuah British School of Archaeology di Irak mengirim tim yang dikepalai oleh Max Mallowan melanjutkan penggalian di Nimrud pada tahun 1949. Pekerjaan dilanjutkan sampai tahun 1963 ketika David Oates menjadi direktur pada tahun 1958 dilanjutkan oleh Julian Orchard pada tahun 1963. [9] [10] [11]

Pekerjaan selanjutnya dilakukan oleh Directorate of Antiquities of the Republic of Iraq (1956, 1959–60, 1969–78 dan 1982–92), Janusz Meuzynski (1974–76), Paolo Fiorina (1987–89) bersama Centro Ricerche Archeologiche e Scavi di Torino yang berfokus terutama pada Fort Shalmaneser, dan John Curtis (1989). [12] Dari tahun 1974 sampai kematiannya yang mendadak pada tahun 1976 Janusz Meuszynski, direktur proyek Polish Center for Mediterranean Archaeology, dengan izin dari tim ekskavasi Irak, mendokumentasikan seluruh situs dalam film — slide 35 mm dan film cetak hitam putih 120 mm. Setiap pahatan yang terdapat di sana, termasuk yang jatuh, bagian-bagian hancur yang tersebar di ruangan-ruangan pada situs itu difoto. Meuszynski juga mengatur bersama arsitek proyeknya, Richard P. Sobolewski, untuk meneliti situs dan mencatatnya dalam peta dan ketinggian. [13] Istana-istana Ashurnasirpal II, Salmaneser III, dan Tiglat-Pileser III sudah berhasil ditemukan lokasinya. Prasasti Obelisk Hitam Salmaneser III yang terkenal ditemukan oleh Layard pada tahun 1846. Layard dibantuk oleh Hormuzd Rassam. Monumen itu berdiri setinggi enam kaki setengah dan memperingati kemenangan raja itu dalam berbagai peperangan pada tahun 859–824 SM. Berbentuk seperti menara kuil di atasnya dan berakhir pada tiga anak tangga. Pada satu panel, orang Israel yang dipimpin oleh raja Yehu digambarkan membayar upeti dan menyembah di tanah di kaki raja Salmaneser III, yang melakukan pemujaan kepada dewanya. Teks kuneiform pada obelisk itu berbunyi "Yehu putra Omri", dan menyebut hadiah dari emas, perak, timah hitam, dan tombak-tombak.

Harta karun Nimrud

"Treasure of Nimrud" ("harta karun Nimrud") digali pada ekskavasi ini merupakan suatu koleksi 613 biji perhiasan emas dan batu-batu mulia. Berhasil diselamatkan dari kekacauan dan penjarahan arkeologi setelah serangan tahun 2003 pada Irak. Disimpan dalam suatu kotak penyimpanan di bank dan diketemukan kembali setelah 12 tahun disimpan, pada tanggal 5 Juni 2003.[14]

Patung-patung raksasa dipindahkan ke London

Pada tahun 1847 setelah menemukan lebih dari separuh dusin pasangan patung raksasa singa atau banteng bersayap yang dikenal sebagai lamassu dengan berat mencapai 30 ton pendek (27 t) Henry Layard membawa dua patung raksasa seberat 10 ton pendek (9,1 t) masing-masing termasuk satu singa dan satu banteng ke London. Setelah 18 months dan hampir terkena musibah, ia berhasil membawanya ke British Museum.

Penghancuran

Berbagai monumen Nimrud telah menghadapi ancaman dari paparan elemen keras dari iklim Irak. Kurangnya atap pelindung yang tepat memungkinkan relief kuno di situs rentan terhadap erosi dari pasir yang tertiup angin dan hujan musiman yang kuat.[15]

Ancaman terbesar bagi Nimrud adalah dari Negara Islam Irak dan Syam (ISIS), yang menempati daerah pada pertengahan 2014. ISIS menghancurkan tempat-tempat suci lainnya, termasuk Masjid Nabi Yunus di Mosul. Pada awal 2015, mereka mengumumkan niat mereka untuk menghancurkan banyak artefak kuno, karena bagi mereka patung berhala atau sebaliknya tidak Islami, serta menghancurkan ribuan buku dan manuskrip di perpustakaan Mosul ini.[16] Pada bulan Februari 2015, ISIS menghancurkan monumen Akkadia di Museum Mosul, dan pada tanggal 5 Maret 2015, Irak mengumumkan bahwa militan ISIS telah membuldoser Nimrud dan situs arkeologi atas dasar bahwa mereka menghina Tuhan,[17][18][19] yang salah satu perusak dalam video menyatakan, "reruntuhan ini yang berada di belakang saya, mereka adalah berhala dan patung-patung orang-orang pada masa lalu digunakan untuk menyembah selain Allah. Nabi Muhammad menurunkan berhala dengan tangan kosong ketika ia pergi ke Mekkah. Kami diperintahkan oleh nabi kita untuk mencatat berhala dan menghancurkan mereka, dan para sahabat nabi melakukan ini setelah waktu ini, ketika mereka menaklukkan negara. "[20] ISIS menyatakan niat untuk menghancurkan gerbang kota restorasi di Niniwe.[18] ISIS melanjutkan untuk melakukan pekerjaan pembongkaran dan penghancurakn di kota Parthia dari Hatra.[21][22] Pada tanggal 12 April 2015, sebuah video yang diunggah konon menunjukkan militan ISIS menampilkan aksi pentraktoran dan akhirnya menggunakan peledak untuk meledakkan bagian dari Nimrud.[23] Irina Bokova, direktur Jenderal UNESCO, menyatakan "penghancuran disengaja terhadap warisan budaya merupakan suatu kejahatan perang".[24] Presiden Liga Suriah di Lebanon membandingkan kerugian penghancuran di situs budaya seperti yang dilakukan Kekaisaran Mongol.[25]

Lihat pula

Referensi

  1. ^ Brill's Encyclopedia of Islam 1913-36, p.923
  2. ^ Mieroop, Marc van de (1997). The Ancient Mesopotamian City. Oxford: Oxford University Press. hlm. 95. ISBN 9780191588457. 
  3. ^ Julian Jaynes (2000). The Origin of Consciousness in the Breakdown of the Bicameral Mind. Mariner Books. Retrieved 2013-06-16.
  4. ^ A. H. Layard, Nineveh and Its Remains, John Murray, 1849
  5. ^ A. H. Layard, Discoveries in the Ruins of Nineveh and Babylon, John Murray, 1853
  6. ^ A. H. Layard, The monuments of Nineveh; from drawings made on the spot, John Murray, 1849
  7. ^ Hormuzd Rassam and Robert William Rogers, Asshur and the land of Nimrod, Curts & Jennings, 1897
  8. ^ George Smith, Assyrian Discoveries: An Account of Explorations and Discoveries on the Site of Nineveh During 1873 to 1874, Schribner, 1875
  9. ^ M. E. L. Mallowan, Nimrud and its Remains, 3 vols, British School of Archaeology in Iraq, 1966
  10. ^ Joan Oates and David Oates, Nimrud: An Imperial City Revealed, British School of Archaeology in Iraq, 2001, ISBN 0-903472-25-2
  11. ^ D. Oates and J. H. Reid, The Burnt Palace and the Nabu Temple; Nimrud Excavations, 1955, Iraq, vol. 18, no. 1, pp. 22-39, 1956
  12. ^ Paolo Fiorina, Un braciere da Forte Salmanassar, Mesopotamia, vol. 33, pp. 167-188, 1998
  13. ^ Janusz Meuszynski, Neo-Assyrian Reliefs from the Central Area of Nimrud Citadel, Iraq, vol. 38, no. 1, pp. 37-43, 1976
  14. ^ http://news.nationalgeographic.com/news/2003/06/0602_030602_iraqgold.html
  15. ^ Jane Arraf (February 11, 2009). "Iraq: No Haven for Ancient World's Landmarks". The Christian Science Monitor. 
  16. ^ "Isis destroys thousands of books and manuscripts in Mosul libraries". The Guardian. 26 Feb 2015. 
  17. ^ Karim Abou Merhi (March 5, 2015). "IS 'bulldozed' ancient Assyrian city of Nimrud, Iraq says". AFP. Diakses tanggal March 5, 2015. 
  18. ^ a b "Iraq: Isis militants pledge to destroy remaining archaeological treasures in Nimrud". The Independent. 27 Feb 2015. 
  19. ^ Al Jazeera: ISIL video shows destruction of 7th century artifacts (26 February 2015)
  20. ^ Morgan Winsor (5 March 2015). "ISIS Destroys Iraqi Archaeological Site Of Nimrud Near Mosul". IBT. Diakses tanggal 8 March 2015. 
  21. ^ "Isis militants continue path of destruction in Hatra by 'demolishing 2,000 year-old ruins'". The Independent. 7 March 2015. 
  22. ^ "Islamic State 'demolishes' ancient Hatra site in Iraq". BBC. 7 March 2015. 
  23. ^ youtube ISIS destroys Nimrud
  24. ^ "Isis 'bulldozes' Nimrud: UNESCO condemns destruction of ancient Assyrian site as a 'war crime'". The Independent. 6 Mar 2015. 
  25. ^ Kareem Shaheen (7 March 2015). "Outcry over Isis destruction of ancient Assyrian site of Nimrud". The Guardian. 

Pustaka

  • Henry C. Rawlinson, On the Birs Nimrud, or the Great Temple of Borsippa, The Journal of the Royal Asiatic Society of Great Britain and Ireland, vol. 18, pp. 1–34, 1861
  • D. J. Wiseman, The Nabu Temple Texts from Nimrud, Journal of Near Eastern Studies, vol. 27, no. 3, pp. 248–250, 1968
  • D. J. Wiseman, Fragments of Historical Texts from Nimrud, Iraq, vol. 26, no. 2, pp. 118–124, 1964
  • Barbara Parker, Seals and Seal Impressions from the Nimrud Excavations, Iraq, vol. 24, no. 1, pp. 26–40 1962
  • Barbara Parker, Nimrud Tablets, 1956: Economic and Legal Texts from the Nabu Temple, Iraq, vol. 19, no. 2, pp. 125–138, 1957

Pustaka tambahan

Pranala luar

Read other articles:

Presiden Republik Islam IranStempel Administrasi Kepresidenan IranPetahanaEbrahim Raisisejak 3 Agustus 2021GelarBapak/Tuan Presiden Yang Mulia[1]StatusKepala pemerintahanAnggotaKabinetDewan Kemanfaatan dan KebijaksanaanDewan Keamanan Nasional TertinggiDewan Tertinggi Revolusi KebudayaanKediamanAdministrasi Kepresidenan(bekerja)Istana Sa'dabad(upacara dan tempat tinggal)KantorPasteur, TehranDitunjuk olehPemilihan langsungMasa jabatan4 tahun, dapat diperpanjang 1 kaliPejabat perdan...

 

Misionaris Charitas adalah sebuah Ordo agama Katolik yang didirikan pada 7 Oktober 1950, sekarang ini (2007) terdiri dari sekitar 5.100 suster dan aktif di 133 negara. Suster anggotanya harus menaati janji kemurnian, kemiskinan, dan ketaatan, juga yang keempat, untuk memberi Sepenuh hati dan Jasa gratis bagi termiskin dari yang miskin. Ordo ini didirikan oleh Santa Teresa dari Kalkuta.[1] Bunda Teresa adalah superior general pertama, yang kedua ialah Suster Nirmala (mengikuti Bunda Te...

 

Edition of USA college basketball tournament 2014 NCAA Division Imen's basketball tournamentTeams68Finals siteAT&T StadiumArlington, TexasChampionsUConn Huskies (4th title, 4th title game,5th Final Four)Runner-upKentucky Wildcats (12th title game,16th Final Four)SemifinalistsFlorida Gators (5th Final Four)Wisconsin Badgers (3rd Final Four)Winning coachKevin Ollie (1st title)MOPShabazz Napier (UConn) NCAA Division I men's tournaments «2013 2015» The 2014 NCAA Division I men's bas...

Canadian carsharing company This article relies excessively on references to primary sources. Please improve this article by adding secondary or tertiary sources. Find sources: Communauto – news · newspapers · books · scholar · JSTOR (April 2015) (Learn how and when to remove this template message) CommunautoCompany typePrivateIndustryCar sharingFounded1994 (1994)Headquarters346 Waverley St, Ottawa, Ontario, CanadaArea servedQuebec: Montreal, Queb...

 

Swiss road cyclist Michael SchärSchär at the 2012 Critérium du DauphinéPersonal informationFull nameMichael SchärBorn (1986-09-29) 29 September 1986 (age 37)Geuensee, Lucerne, SwitzerlandHeight1.98 m (6 ft 6 in)Weight78 kg (172 lb; 12 st 4 lb)Team informationCurrent teamLidl–TrekDisciplineRoadRoleRider (retired)Directeur sportifRider typeDomestiqueAmateur team2006Hadimec Professional teams2006Phonak2007–2009Astana2010–2020BMC R...

 

Cet article est une ébauche concernant un bateau ou un navire et la Russie. Vous pouvez partager vos connaissances en l’améliorant (comment ?) selon les recommandations des projets correspondants. Classe Fidonissi Destroyers de la classe Fidonissi en manœuvres. Caractéristiques techniques Type Destroyer Longueur 102 m[1] Maître-bau 9,5 m Tirant d'eau 3,2 m Déplacement 1 347 t Propulsion 2 turbines Parsons5 chaudières Thornycroft Puissance 29 000...

Major League Baseball team season 1896 Chicago ColtsLeagueNational LeagueBallparkWest Side ParkCityChicagoOwnersAlbert SpaldingManagersCap Anson← 18951897 → The 1896 Chicago Colts season was the 25th season of the Chicago Colts franchise, the 21st in the National League and the fourth at West Side Park. The Colts finished fifth in the National League with a record of 71–57. Regular season Season standings vteNational League W L Pct. GB Home Road Baltimore Orioles...

 

Football League Third Division 1999-2000Nationwide Third Division 1999-2000 Competizione Third Division Sport Calcio Edizione 42ª (8ª come Third Division) Organizzatore Football League Date dal 7 agosto 1999al 26 maggio 2000 Luogo  Inghilterra Galles Partecipanti 24 Formula girone all'italiana+play off Risultati Vincitore Swansea City(1º titolo) Altre promozioni Northampton TownRotherham UnitedPeterborough United (dopo play off) Retrocessioni Chester City Statistiche Mig...

 

African oil palm, worldwide oil crop African oil palm African oil palm (Elaeis guineensis) Conservation status Least Concern  (IUCN 3.1)[1] Scientific classification Kingdom: Plantae Clade: Tracheophytes Clade: Angiosperms Clade: Monocots Clade: Commelinids Order: Arecales Family: Arecaceae Genus: Elaeis Species: E. guineensis Binomial name Elaeis guineensisJacq. Synonyms[2] Elaeis dybowskii Hua E. macrophylla A.Chev. (nom. inval.) E. madagascariensis (Jum....

Tungusic language of the Russian Far East You can help expand this article with text translated from the corresponding article in Russian. (May 2024) Click [show] for important translation instructions. View a machine-translated version of the Russian article. Machine translation, like DeepL or Google Translate, is a useful starting point for translations, but translators must revise errors as necessary and confirm that the translation is accurate, rather than simply copy-pasting machine...

 

American baseball player (born 1983) Baseball player Chris ColabelloColabello with the Toronto Blue JaysFirst baseman / OutfielderBorn: (1983-10-24) October 24, 1983 (age 40)Framingham, Massachusetts, U.S.Batted: RightThrew: RightMLB debutMay 22, 2013, for the Minnesota TwinsLast MLB appearanceApril 20, 2016, for the Toronto Blue JaysMLB statisticsBatting average.259Home runs28Runs batted in111 Teams Minnesota Twins (2013–2014) Toronto Blue Jays (2015–20...

 

ريتشارد ستولمن (بالإنجليزية: Richard Matthew Stallman)‏   ، و    معلومات شخصية اسم الولادة (بالإنجليزية: Richard Matthew Stallman)‏  الميلاد 16 مارس 1953 (71 سنة)[1]  مانهاتن  الإقامة بوسطن  مواطنة الولايات المتحدة  العرق يهودي [2]  عضو في مؤسسة البرمجيات الحرة،  ومشر�...

Area of Perry Barr, Birmingham, England Holy Trinity Church, Birchfield is a local landmark Birchfield is located in and between Perry Barr, Aston, Handsworth Wood. Birchfield shares the B6 and B20 postcode with surrounding areas Handsworth Wood, Aston and Perry Barr. The main roads within the area include Birchfield road, This leads on to towards Birmingham city centre. The area is home to many schools, including Birchfield Community Primary School. The churches include Holy Trinity parish c...

 

Beijing Symphony Orchestra in 2018 Beijing Symphony Orchestra (Simplified Chinese: 北京交响乐团), founded in 1977, is a symphony orchestra in based in Beijing, China. One of its best-known performances was an unfolding of Chinese history and culture performed at Badaling in the Great Wall which was transmitted internationally via satellite. Conductors Jin Xiang 1979–1984.[1] References ^ Edward L. Davis - Encyclopedia of Contemporary Chinese Culture Page 420 2012 He was conduc...

 

American rapper (1985–2019) Not to be confused with comedian Nipsey Russell. Nipsey HussleHussle in 2011BornAirmiess Joseph Asghedom(1985-08-15)August 15, 1985Los Angeles, California, U.S.DiedMarch 31, 2019(2019-03-31) (aged 33)Los Angeles, California, U.S.Cause of deathMurder (gunshot wounds)Resting placeForest Lawn Memorial Park, Hollywood Hills, California, U.S.EducationAlexander Hamilton High SchoolOccupationsRappersongwriterentrepreneuractoractivistYears active2005–201...

Fantasy drama television series For other uses, see Sandman (disambiguation). The SandmanGenre Fantasy drama Supernatural horror Based onThe Sandmanby Neil Gaiman    Sam Kieth    Mike DringenbergDeveloped by Neil Gaiman David S. Goyer Allan Heinberg ShowrunnerAllan HeinbergStarring Tom Sturridge Boyd Holbrook Vivienne Acheampong Patton Oswalt Music byDavid BuckleyCountry of originUnited StatesOriginal languageEnglishNo. of seasons1No. of episodes11Produ...

 

Journalist and author of Juvenile Fiction E. E. CowperBorn(1859-07-21)21 July 1859Stevenage, Hertfordshire, EnglandDied18 November 1933(1933-11-18) (aged 74)Milford on Sea, Hampshire, EnglandNationalityEnglishOther namesEdith Eliza Cadogan, Edith Eliza Cooper, Edith Elise CowperOccupationAuthorYears active1879–1932Notable workThe House with Dragon Gates (1908)The Moonrakers (1910)Anne's Great Adventure (1923)White Wings to the Rescue (1924)The Girl of the North-West (1925)The...

 

Gilles Ménage Gilles Ménage (latinizzato in Aegidius Menagius, italianizzato in Egidio Menagio; Angers, 15 agosto 1613 – Parigi, 23 luglio 1692) è stato un poeta, saggista, grammatico, critico letterario ed erudito francese, autore fra l'altro del primo dizionario etimologico della lingua italiana. Indice 1 Biografia 2 Scritti (elenco parziale) 3 Note 4 Bibliografia 5 Voci correlate 6 Altri progetti 7 Collegamenti esterni Biografia Figlio di Guillaume Ménage, avvocato del re ad Angers, ...

Geotail adalah satelit pengamat magnetosfer bumi. Ini dikembangkan oleh ISAS Jepang dalam hubungan dengan NASA Amerika Serikat, dan diluncurkan oleh roket Delta II pada tanggal 24 Juli 1992. Instrumen Geotail mempelajari medan listrik, medan magnet, plasma, partikel energik, dan gelombang plasma. Geotail adalah misi aktif pada 2012. Geotail, Wind, Polar, SOHO, dan Cluster semua bagian dari proyek International Solar-Terrestrial Fisika (ISTP). Referensi http://www.stp.isas.jaxa.jp/geotail/ Di...

 

Location of Bronx County in New York Map all coordinates using OpenStreetMap Download coordinates as: KML GPX (all coordinates) GPX (primary coordinates) GPX (secondary coordinates) List of Registered Historic Places in Bronx County, New York (Borough of The Bronx): This is intended to be a complete list of the 78 properties and districts listed on the National Register of Historic Places in Bronx County, New York. The locations of National Register properties and districts (at least for all...