Nimbuzz pertama kali ditemukan pada tahun 2006 oleh Evert-Jaap Lugt dan Martin Smink, dan baru resmi diluncurkan pada bulan Mei 2008. Saat ini, Evert Jaap Lugt memegang jabatan sebagai CEO pada perusahaan tersebut.
Nimbuzz bermarkas di Rotterdam, Belanda, tepatnya di 301 Rivium Boulevard, Capelle a/d IJssel, 2909 LK Netherlands. Selain di Belanda, Nimbuzz juga memiliki beberapa kantor di Argentina dan Brasil.[3]
Nama Nimbuzz sendiri memiliki arti "halo" atau "awan bersinar yang mengelilingi sang dewa saat turun ke bumi". Filosofi nama ini sangat sesuai dengan visi Nimbuzz mengenai "mobile freedom". Nimbuzz percaya pada kebebasan, ekspresi dan harapan bahwa teknologi yang mereka bawa ini bisa membuat dunia menjadi semakin kecil, dekat, dan menjadi tempat yang lebih baik dengan mendukung komunitas internasional, kesadaran akan kebudayaan dan saling pengertian.[3]
Perusahaan ini menerima venture capital /VC (modal ventura) dan strategic funding oleh Mangrove Capital Partners (Skype), Naspers/MIH (Tencent, Mail.ru, Gadu-Gadu, Mweb, Sanook, Tradus) dan Holtzbrinck Ventures (Kyter, StudiVZ).[3]
Hingga Oktober 2010, Nimbuzz telah diunduh sebanyak 150,000,000 kali dan 3,650,000,000 menit panggilan suara telah diadakan melalui Nimbuzz. Pada NokiaOvi Store, Nimbuzz telah diunduh sebanyak 5 juta kali. Bahkan Nimbuzz sudah diunduh lebih dari 45 juta orang melalui GetJar (application store terbesar kedua di dunia). Komunitas Nimbuzz sendiri terdiri atas 30 juta anggota dan setiap harinya sekitar 70,000 anggota baru bergabung dengan komunitas ini.[4]
Nimbuzz Webchat adalah fasilitas di mana kita bisa tetap chat, saling bertukar file, dan tetap terhubung dengan semua teman di situs-situs jejaring sosial meski kita tidak memiliki PC/Mac pribadi dan sedang tidak mengakses Nimbuzz via mobile. Yang kita butuhkan hanyalah sebuah browser serta akun Nimbuzz untuk dapat login ke Nimbuzz Webchat.[5] Fiturnya antara lain Chat, Chat behind firewalls, berbagi file, dan tetap terhubung dengan teman-teman di berbagai situs jejaring sosial.
NimbuzzOut
NimbuzzOut memakai koneksi internet kita untuk mengadakan panggilan internasional dengan biaya murah yaitu menggunakan kredit yang kita beli secara online (Nimbuzz Credits).[5]
Penghargaan
Oktober 2010: Nimbuzz terpilih sebagai pemenang kontes regional kategori "Best Blackberry Apps" pada 2010 BlackBerry Partners Fund Super Apps Developer Challenge.[6]
Juli 2009, Nimbuzz memenangkan "Best Mobile Startup" pada TechCrunch Europe Awards 2009 bagi perusahaan-perusahaan Eropa dan EMEA (Europe, Middle East and Africa). Nimbuzz juga masuk dalam AlwaysOn Global 250 List yang terdiri atas 250 perusahaan baru dan menjanjikan yang menciptakan peluang bisnis baru dalam industri teknologi global selama dua tahun berturut-turut.
April 2009, Nimbuzz dianugerahi Red Herring Award kedua yang memposisikan Nimbuzz pada posisi pertama dari 100 perusahaan teknologi yang menjanjikan di EMEA (Europe, Middle East and Africa).[7]
April 2009, Nimbuzz mendapatkan nominasi "Best in Show" pada CTIA-Emerging Technology Awards 2009.
Maret 2009, Nimbuzz dianugerahi gelar "Best Converged Solution" pada Mobile News Award 2009.(Europe, Middle East and Africa).[8]
Februari 2009, Nimbuzz memenangkan 4 gelar dengan kategori sebagai berikut: Top All-Around-Software, Top IM Application, Top VoIP Application dan Top Free Software pada Top Mobile 20 Industry Awards yang diselenggarakan di Mobile World Congress.[9]
Januari 2009, Nimbuzz mendapatkan penghargaan pada Red Herring Global 100 Award, sebagai produk instant messenger paling lengkap yang pernah ada.[7]
Desember 2008, Nimbuzz menjadi runner-up pada kategori Product of the Year 2008 yang diselenggarakan oleh Smartphone Biz News.[10]
Juli 2008, Nimbuzz meraih penghargaan AlwaysOn Global 250 Award bagi game-changing technology and market value.[11]