Nanatsu no Taizai: Kamigami no Gekirin


Nanatsu no Taizai: Kamigami no Gekirin
Gambar visual kunci
Negara asalJepang
Jmlh. episode24
Rilis
Jaringan asliTV Tokyo, BS TV Tokyo
Rilis9 Oktober 2019 (2019-10-09) –
25 Maret 2020 (2020-3-25)
Kronologi musim
← Sebelumnya
Imashime no Fukkatsu
Selanjutnya →
Fundo no Shinpan

Nanatsu no Taizai: Kamigami no Gekirin (Jepang: 七つの大罪 神々の逆鱗), yang dirilis dalam bahasa Inggris dengan judul The Seven Deadly Sins: Wrath of the Gods, adalah sebuah seri anime yang merupakan sekuel dari Imashime no Fukkatsu. Seri ini dianimasikan oleh Studio Deen dan ditayangkan sejak tanggal 9 Oktober 2019.[1] Susumu Nishizawa dan Rintarō Ikeda menggantikan Takeshi Furuta dan Takao Yoshioka sebagai sutradara dan pencipta musik untuk seri ini, sementara Hiroyuki Sawano, Kohta Yamamoto, dan Takafumi Wada kembali untuk mengisi peran mereka sebagai pencipta musik.[2][3] Seri ini ditayangkan pada saluran TV Tokyo dan BS TV Tokyo.[4] Lagu tema pembukanya adalah "ROB THE FRONTIER" yang dibawakan oleh Uverworld, sementara lagu tema penutupnya dinyanyikan oleh Sora Amamiya.[5] Lagu tema pembuka keduanya berjudul "delete" yang dibawakan oleh SID, sementara lagu tema penutup keduanya bertajuk "Good day" yang dinyanyikan oleh Kana Adachi.[6]

Daftar episode

No. dalam musim No. dalam seri Judul bahasa Inggris
Judul asli bahasa Jepang[7]
Tanggal tayang asli
153"The Light That Drives off Darkness"
"Yawi wo Harau Hikari" (Jepang: 闇を払う光)
9 Oktober 2019 (2019-10-09)
Ban dan Meliodas mengalahkan sekelompok iblis, menyelamatkan para penduduk desa yang ditangkap sebagai makanan iblis setelah jatuh ke dalam perangkap yang dipasang oleh desa lain di Camelot. Ketika mereka berdua berkemah, Meliodas mengenang bagaimana kekuatannya meningkat secara drastis ketika dia menggunakan kekuatan iblisnya. Dia juga merasa takut akan kehilangan kendali atas tubuhnya. Keduanya terus membasmi iblis, dan mampu melacak asal jebakan tersebut hingga ke sebuah desa di Camelot, tempat di mana Sepuluh Perintah telah menjadikan daerah itu wilayah mereka. Di desa itu, seorang bocah lelaki bernama Peliodas yang bercita-cita menjadi Dosa Kemarahan Naga (Meliodas) berusaha untuk melawan iblis demi menghentikan warga sekitar yang terus-menerus memberikan pengorbanan untuk iblis, tetapi dirinya gagal. Mereka akhirnya diselamatkan oleh Ban dan Meliodas, bersama dengan Gowther, Escanor, Merlin dan Elizabeth. Raja Liones menunjuk Howzer sebagai Ksatria Suci Agung yang baru, yang membutuhkan pemimpin untuk bangkit dalam zaman kegelapan ini. Secara pribadi, Raja juga mengungkapkan pertanda yang dilihatnya untuk lima anggota Tujuh Dosa Besar: Para anggota akan berkumpul kembali ketika bulan bersinar di tengah hari dan kabut menggantung rendah di ibu kota kerajaan. Di Hutan Raja Peri, Diane dan King yang merupakan dua anggota terakhir, bertemu satu sama lain secara tak terduga di sungai pemandian.
254"Memories of the Holy War"
"Seisen no Kioku" (Jepang: 聖戦の記憶)
16 Oktober 2019 (2019-10-16)
Diane dan King, yang tidak mengetahui kebangkitan Meliodas, sama-sama berduka atas kematiannya. Karena Klan Raksasa dan Klan Peri sekarang hidup bersama di Hutan Raja Peri, King telah menciptakan penghalang untuk menghalau para iblis masuk. Kedamaian di hutan itu memuncak dalam sebuah festival dansa. Selama festival dansa berlangsung, Gerheade melihat penampakan Raja Peri pertama, Gloxinia, yang bersyukur bahwa dia masih hidup. Namun, ketika tarian berhenti, semua orang menyadari bahwa Diane dan King hilang, sementara keduanya telah dipindahkan ke tempat Drole dan Gloxinia. Kedua mantan raja berjanji untuk membunuh mereka kecuali mereka berhasil lulus ujian setelah benar-benar mengalahkan mereka. Drole dan Gloxinia membawa Diane dan King ke dalam diri mereka masing-masing, untuk membantu mereka menentukan apakah mereka membuat pilihan yang tepat 3000 tahun silam dan akhirnya menjadi anggota Sepuluh Perintah Tuhan. Melalui tubuh Drole dan Gloxinia, Diane dan King bertarung bersama Meliodas dan anggota Klan Dewi yang sangat mirip dengan Elizabeth untuk mengalahkan Klan Iblis.
355"Let There Be Light"
"Hikari Are" (Jepang: 光あれ)
23 Oktober 2019 (2019-10-23)
King dan Diane menyadari betapa kuatnya Gloxinia dan Drole, karena mereka mampu bertarung seimbang melawan Sepuluh Perintah Tuhan dengan mudah. Manusia yang mereka selamatkan dari Klan Iblis, Stigma, akhirnya bergabung dengan kelompok mereka untuk bertarung dalam Perang Suci. Pemimpin mereka yang bernama Rou adalah seorang pria yang sangat mirip dengan Ban. Ketika Stigma berkumpul kembali di Hutan Raja Peri, King bertemu dengan Gerheade, yang mengungkapkan bahwa dirinya dan Gloxinia adalah saudara kandung. Stigma kemudian bertemu dengan Ludociel—salah satu dari Empat Malaikat Agung sekaligus ksatria terkuat dari Klan Dewi, yang menghasut semua orang untuk memberantas para iblis dengan sepenuhnya. Tindakan tersebut membuat Elizabeth khawatir. Elizabeth yang percaya pada cara damai alih-alih kehancuran, mendesak Ludociel untuk mempertimbangkan kembali rencana tersebut. Ketika dia gagal meyakinkannya, Elizabeth berunding dengan gerombolan klan iblis yang datang, dipimpin oleh Derieri dan Monspeet. Derieri setuju untuk pergi dengan damai jika Elizabeth mengembalikan saudara-saudara mereka yang ditangkap. Kepada para iblis, Ludociel malah memperlihatkan suatu penghalang cahaya—atau disebut Omega Ark—berisi mayat ribuan iblis yang terluka, salah satunya adalah kakak perempuan Derieri. Ludociel kemudian membunuh mereka semua. Negosiasi gagal dan Perang Suci mencapai klimaksnya. King mempercayakan tugas melindungi Hutan dan Gerheade kepada Rou dan para manusia selama kepergiannya dan bergegas untuk membantu Diane.
456"The Ten Commandments vs. The Four Angels"
"<Jikkai> vs. <Yondai Tenshi>" (Jepang: 〈十戒〉 vs. 〈四大天使〉)
30 Oktober 2019 (2019-10-30)
Para Malaikat Agung menggunakan Omega Ark untuk melenyapkan pasukan iblis, tetapi para anggota Sepuluh Perintah Tuhan bersama pasukan berhasil menghindar dari ledakan dan melawan balik. Namun, mereka kesulitan melawan para Malaikat Agung. Di dalam markas, Gowther mengendalikan Nerobasta untuk membimbingnya dan Melascula menuju ke gerbang Surga. Derieri kehilangan lengan kirinya karena teknik Grace milik Sariel, tetapi masih berhasil menundukkannya. Ketika Ludociel bergabung di medan perang, Derieri dan Monspeet mengorbankan jantung mereka demi mendapatkan kekuatan yang besar, menggunakan teknik terlarang yang disebut Indra. Sisa anggota Sepuluh Perintah Tuhan mundur sehingga mereka tidak terjebak dalam pertarungan. Keduanya dengan cepat mampu mengungguli para Malaikat Agung. Meliodas, King, dan Diane menemukan Elizabeth yang tidak sadar dalam penghalang yang dibuat oleh para dewi. Meliodas membiarkan lengannya terbakar dan menariknya keluar. Elizabeth tersadar dan mulai menangis karena dirinya merasa tidak berguna. Dia menyatakan bahwa dirinya tidak akan hanya bergantung pada Meliodas. Elizabeth menengahi pertarungan antara Ludociel melawan Derieri dan Monspeet, dan bersumpah bahwa dirinya akan menghentikan para iblis.
557"Emotional Maelstrom"
"Kanjō Meirushutorōmu" (Jepang: 感情メイルストローム)
6 November 2019 (2019-11-06)
Elizabeth menggunakan mantra "Let there be light" untuk menyucikan Derieri dan Monspeet dengan bantuan Sariel dan Tarmiel, sementara Meliodas mencegah Ludociel yang mencoba ikut campur. Elizabeth berdebat dengan Ludociel, yang mengatakan bahwa iblis tidak layak untuk diselamatkan. Mereka juga berdebat tentang siapa dan apa yang menentukan nilai dan esensi orang lain di saat cahaya dan kegelapan sama-sama menimpa semua orang. Ludociel yang merasa terpojok, menggunakan telepati untuk memanggil Nerobasta demi meminta bantuan. Saat Nerobasta tersadar setelah pikirannya dimanipulasi Gowther, dirinya melihat Gowther dan Melascula berusaha mengubah Gerbang Surga menjadi Gerbang Neraka. Sebagai gantinya, Nerobasta memanggil para manusia di Hutan Raja Peri. Gerheade kemudian menyadari bahwa Rou dan pasukannya sebenarnya adalah kaki tangan iblis, membantai para anggota lain yang tertipu. Drole dan Gloxinia bergegas menuju ke markas Klan Dewi, Light of Grace, sedangkan Meliodas tetap tinggal untuk merawat Elizabeth, yang jatuh pingsan setelah menghabiskan kekuatan sihirnya. Dalam perjalanan ke sana, mereka berdua terlibat dalam pertempuran singkat melawan Gowther yang secara tidak sengaja mengungkapkan identitas aslinya. Melascula marah setelah menyadari bahwa dirinya ditipu oleh Gowther yang bertujuan untuk memanggil gerbang ke Penjara Dunia Iblis, bukannya Gerbang Neraka. Tubuh asli Gowther yang rupanya adalah seorang iblis, keluar dari gerbang tersebut. Ia mengungkapkan kepada Drole dan Gloxinia bahwa Gowther yang mereka ajak bicara adalah boneka yang diciptakannya untuk berinteraksi dengan dunia luar, dan mengucapkan selamat tinggal kepada mereka dan Melascula.
658"We Call it Love"
"Sore wo Bokura wa Ai to Yobu" (Jepang: それをボクらは愛と呼ぶ)
13 November 2019 (2019-11-13)
759"Deadly Sins Unite!"
"Iza, Taizai Shūketsu e!!" (Jepang: いざ、大罪集結へ!!)
20 November 2019 (2019-11-20)
860"The Doll Seeks Love"
"Ningyō wa Ai wo Kou" (Jepang: 人形は愛を乞う)
27 November 2019 (2019-11-27)
961"The Cursed Lovers"
"Norowareshi Koibito-tachi" (Jepang: 呪われし恋人たち)
4 Desember 2019 (2019-12-04)
1062"The Life We Live"
"Sore ga Bokura no Ikirumichi" (Jepang: それが僕らの生きる道)
11 Desember 2019 (2019-12-11)
1163"The Hateful Cannot Rest"
"Onnen-tachi wa Nemuranai" (Jepang: 怨念たちは眠らない)
18 Desember 2019 (2019-12-18)
1264"Love is a Maiden's Power"
"Ai wa Otome no Chikara" (Jepang: 愛は乙女の力)
25 Desember 2019 (2019-12-25)
1365"The Almighty vs. the Greatest Evil"
"Saikyō vs. Saikyō" (Jepang: 最強 vs. 最凶)
8 Januari 2020 (2020-01-08)
1466"A New Threat"
"Aratanaru Kyōi" (Jepang: 新たなる脅威)
15 Januari 2020 (2020-01-15)
1567"To Our Captain"
"Danchō e" (Jepang: 団長へ)
22 Januari 2020 (2020-01-22)
1668"The Seven Deadly Sins End"
"<Nanatsu no Taizai> Shūketsu" (Jepang: 〈七つの大罪〉終結)
29 Januari 2020 (2020-01-29)
1769"Our Choices"
"Bokutachi no Sentaku" (Jepang: ボクたちの選択)
5 Februari 2020 (2020-02-05)
1870"March of the Saints"
"Seija no Kōshin" (Jepang: 聖者の行進)
12 Februari 2020 (2020-02-12)
1971"The Holy War Accord"
"Seisen Kyōtei" (Jepang: 聖戦協定)
19 Februari 2020 (2020-02-19)
2072"Child of Hope"
"Kibō no Ko" (Jepang: 希望の子)
26 Februari 2020 (2020-02-26)
2173"Beginning of the Holy War"
"Seisen no Makuake" (Jepang: 聖戦の幕開け)
4 Maret 2020 (2020-03-04)
2274"War-torn Britannia"
"Senka no Buritania" (Jepang: 戦渦のブリタニア)
11 Maret 2020 (2020-03-11)
2375"The One Twisted by Darkness"
"Yami ni Yugamu Mono" (Jepang: 闇に歪む者)
18 Maret 2020 (2020-03-18)
2476"Rampaging Love"
"Bōsō suru Ai" (Jepang: 暴走する愛)
25 Maret 2020 (2020-03-25)


Referensi

  1. ^ "New Seven Deadly Sins TV Anime Premieres on October 9". Anime News Network. 6 September 2019. Diakses tanggal 6 September 2019. 
  2. ^ "The Seven Deadly Sins Anime Gets Fall TV Show to 'Head Toward Climax' With New Studio". Anime News Network. 9 April 2019. Diakses tanggal 9 April 2019. 
  3. ^ "The Seven Deadly Sins 'Season 4' release date confirmed for 2019: Nanatsu no Taizai Season 3 called Kamigami no Gekirin (Wrath of the Gods) – Manga compared to the anime [Spoilers]". Monsters and Critics. 10 April 2019. Diakses tanggal 10 April 2019. 
  4. ^ Chapman, Paul (23 Agustus 2019). "Heroes and Villains Clash in The Seven Deadly Sins: Wrath of the Gods TV Anime Trailer". Crunchyroll. Diakses tanggal 24 Agustus 2019. 
  5. ^ "UVERworld Perform New Seven Deadly Sins TV Anime's Opening Theme Song". Anime News Network. 23 Agustus 2019. Diakses tanggal 23 Agustus 2019. 
  6. ^ Sherman, Jennifer (19 Desember 2019). "Sid, Kana Adachi Perform Seven Deadly Sins Anime's New Theme Songs". Anime News Network. Diakses tanggal 19 Desember 2019. 
  7. ^ "ストーりー" (dalam bahasa Jepang). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-08-23. Diakses tanggal 1 Mei 2018. 

Pranala luar