Kuo Shu-yao (Hanzi: 郭書瑤; Pinyin: Guō Shūyáo; lahir 18 Juli 1990), berjuluk Yao Yao, adalah seorang pemeran, penyanyi dan pemandu acara televisi asal Taiwan. Pada 2013, ia memenangkan Golden Horse Award untuk Pementas Baru Terbaik atas perannya dalam Step Back to Glory.