Koto Rajo, Kuantan Hilir Seberang, Kuantan Singingi

Koto Rajo
Negara Indonesia
ProvinsiRiau
KabupatenKuantan Singingi
KecamatanKuantan Hilir Seberang
Kode pos
29561
Kode Kemendagri14.09.13.2011 Edit nilai pada Wikidata
Luas8,90 km2
Jumlah penduduk1217 jiwa
Kepadatan136,74 jiwa/km2
Peta
PetaKoordinat: 0°33′32.400″S 101°46′26.400″E / 0.55900000°S 101.77400000°E / -0.55900000; 101.77400000


Koto Rajo adalah sebuah desa yang terletak di Kecamatan Kuantan Hilir Seberang, Kabupaten Kuantan Singingi, Riau, Indonesia. Secara kultural, desa ini termasuk ke dalam wilayah Kenegerian Koto Rajo sekaligus pusat pemerintahannya.

Desa Koto Rajo memiliki beberapa aset budaya seperti Istana Koto Rajo, balai adat, Masjid Al-Ikhlas Kenegerian Koto Rajo, dan komplek pemakaman Pendekar Alam Koto Rajo beserta guru-guru silat yang masih bertalian dengan Silat Pangean.

Eksistensi Koto Rajo sebagai pusat peradaban telah muncul sejak masa Sang Sapurba atau Tribuana yang dipertuankan menjadi raja di Kuantan sekitar abad ke-12. Pemerintahan dipusatkan di koto-koto dan salah satunya adalah Koto Rajo yang dipimpin oleh seorang raja.[1] Koto Rajo sebagai pusat peradaban terus berlanjut hingga ke masa Distrik Kuantan di era kolonialisme Belanda awal abad ke-20 sampai dengan Indonesia merdeka di tahun 1945 maupun saat ini.[2]


  1. ^ Hasbullah,, Rendi Ahmad Asori, Oki Candra, Olahraga dan Magis: Kajian terhadap Tradisi Pacu Jalur di Kabupaten Kuantan Singingi, Cetakan Pertama, (Pekanbaru: ASA Riau, 2015), hal. 53-54. ISBN 978-602-1096-63-5
  2. ^ UU. Hamidy, Masyarakat Adat Kuantan Singingi, Cetakan Pertama, (Pekanbaru: UIR Press, 2000), hal. 21-20