Kiama

Kiama, kota yang rapi

Kiama adalah kota kecil yang terletak 120 kilometer selatan Sydney (40 kilometer dari Wollongong) di daerah pantai selatan New South Wales, Australia. Populasinya sekitar 20.000 orang. Kiama dikenal sebagai kota yang rapi (Tidy Town) yang memiliki pantai yang indah.

Atraksi

Kiama Blowhole

Atraksi wisata utama Kiama adalah Kiama Blowhole dan patai-pantainya yang dapat digunakan untuk berselancar. Banyak pertandingan selancar yang diadakan di Kiama setiap tahunnya.

"Kiama" adalah kata dari bahasa Aborigin yang berarti "Tempat dimana laut bersuara". "Tempat" yang dimaksud adalah Kiama Blowhole. Setiap tahunnya beribu-ribu turis datang dari berbagai belahan dunia untuk melihat air mancur yang disebabkan oleh blowhole ini. Blowhole adalah fenomena alam yang langka.

Tujuh kilometer di barat daya Kiama terdapat Saddleback Lookout. Dari sini dapat dilihat Illawara dan Nowra selatan, Pigeon House Mountain dan Coolangatta Mountain.

Tempat rekreasi air Jamberoo Recreation Park terletak 10 menit dari Kiama di sebuah daerah yang disebut Jamberoo.

Sejarah

Sebelum orang barat tiba di daerah ini, orang asli Australia telah tinggal di daerah ini selama beribu-ribu tahun. Mereka menyebut daerah ini Kiaram dan blowhole-nya disebut Khanterinteree.

Orang Eropa pertama yang melihat-lihat daerah ini adalah George Bass. Dia tiba di Bass Strait dengan kapalnya pada tahun 1797/8. Dia mengagumi keindahan daerah Kiama dan kagum ketika pertama kali menemukan blowhole.

Pada zaman kolonisasi Australia, Kiama ditinggali oleh petani karena tanahnya yang subur, tidak seperti kebanyakan daerah Australia. Salah satu petani terkenal dari Kiama adalah Petani Kendall yang memiliki hampir seluruh tanah di sekitar Kiama. Kontribusinya terhadap Kiama dikenang hingga hari ini dan keluarganya masih tinggal di daerah ini. Banyak tempat yang didedikasikan untuk keluarga ini seperti Kendall Cemetery yang indah di daerah Kiama Heights dan juga pantai Kendalls.

Lihat pula

Pranala luar