County Changsha

County Changsha
长沙县
County Changsha di Hunan
County Changsha
County Changsha
Lokasi di Hunan
Koordinat: 28°14′48″N 113°04′50″E / 28.2465605782°N 113.0806513957°E / 28.2465605782; 113.0806513957
NegaraRepublik Rakyat Tiongkok
ProvinsiHunan
Kota setingkat prefekturChangsha
Ibu kotaXingsha
Luas
 • Total1,997 km2 (0,771 sq mi)
Populasi
 (2015)
 • Total916.000[1]
Zona waktuUTC+8 (Waktu Standar Tiongkok)
Kode pos
4101xx

County Changsha (Hanzi sederhana: 长沙县; Hanzi tradisional: 長沙縣; Pinyin: Chángshā Xiàn; harfiah: 'pasir panjang') terletak di provinsi Hunan, Tiongkok. County Changsha di bawah administrasi kota setingkat prefektur Changsha. Terletak di bagian barat Changsha, county ini berbatasan di utara dengan kota Miluo dan county Pingjiang, di barat dengan Wangcheng, Kaifu dan distrik Furong, di barat daya dengan distrik Yuhua dan di tenggara serta timur dengan kota Liuyang. County Changsha mengelola 5 subdistrik dan 13 kota praja yang berada di bawah yurisdiksinya. Pusat administrasi berada di subdistrik Xingsha (星沙街道).[2]

Sejarah

Asal usul nama Changsha telah hilang sejak zaman kuno. Nama "Changsha" pertama kali muncul dalam kitab "Yi Zhou Shu" pada abad ke-11 SM selama masa pemerintahan raja Cheng dari dinasti Zhou. Seorang raja bawahan dari daerah Changsha mengirim sejenis bulus yang dinamakan "kura-kura punggung lunak Changsha" (Hanzi: 長沙鼈; Pinyin: Chángshā biē) kepada raja Zhou sebagai upeti. County Changsha dulunya merupakan bagian dari Komanderi Qianzhong yang bersejarah di negara Chu pada akhir Periode Negara Berperang (481-221 SM) dan juga menjadi bagian dari county Xiang yang bersejarah (Hanzi: 湘縣) pada masa dinasti Qin (221-206 SM).

Pada zaman dinasti Han (206 SM – 220 M), county Xiang diubah namanya menjadi county Linxiang (Hanzi: 臨湘縣). County Changsha secara resmi didirikan seiring pergantian nama county Linxiang, bersamaan juga dengan berdirinya dinasti Sui. County Shanhua (Hanzi: 善化縣) didirikan dengan menggabungkan 5 daerah administrasi kota praja dari county Changsha dan 2 daerah administrasi kota praja dari county Xiangtan pada 1098 M pada masa dinasti Song. County Changsha dan county Shanhua kemudian digabung menjadi county Changsha seperti saat ini sejak 1912.

Pada tanggal 27 Juli 1930, Tentara Merah Buruh dan Petani Tiongkok memasuki Changsha dan mendirikan pemerintahan Soviet-Changsha.[2]

Peta county Changsha tahun 1871 pada masa kaisar Tongzhi dari dinasti Qing yang menunjukkan tembok kota Changsa sebagai batas wilayah utara.
Peta county Changsha tahun 1871 pada masa kaisar Tongzhi dari dinasti Qing yang menunjukkan tata letak gedung dan kantor pemerintahan saat itu.

Referensi

  1. ^ the population of Changsha County in 2015: according to the Statistical Communiqué of Changsha County on the 2015 National Economic and Social Development (长沙县2015年国民经济和社会发展统计公报 Diarsipkan 2017-01-06 di Wayback Machine.)
  2. ^ a b "长沙概况". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-01-31. Diakses tanggal 2020-01-08.