Boy Krazy adalah grup musik dari New York City yang terkenal sebentar pada tahun 1991, dan sekali lagi pada tahun 1993 lewat lagu andalan mereka, "That's What Love Can Do".
Karier
Grup ini disatukan melalui audisi oleh sebuah perusahaan manajemen di New York. Boy Krazy menampilkan penyanyi wanita Kimberly Blake, Josseyne Jones, Johnna Lee Cummings, Renee Veneziale, dan Ruth Ann Roberts (seorang mantan Miss Junior America). "That's What Love Can Do", lagu Dance-Pop andalan mereka, diciptakan dan diproduseri oleh Stock Aitken Waterman dari Britania Raya, dirilis pada tahun 1991, tetapi belum berhasil menduduki tangga lagu. Tidak lama selepas singel itu dirilis, Renee keluar dari band tersebut.
Berlanjut sebagai berempat, grup musik ini merilis singel kedua mereka, "All You Have to Do", pada tahun 1992, tapi gagal masuk tangga lagu. Pada tahun yang sama, lagu "That's What Love Can Do" mulai sukses di kebanyakan diskotek dan klub dan diputar secara substansial di stasiun radio. Lagu itu dibuat remix dan dirilis ulang dan kemudian terkenal dengan menduduki posisi ke-18 di Billboard Hot 100 pada bulan Februari dan Maret 1993.[1]
Album self-titled mereka, bertajuk Boy Krazy, dirilis pada tahun 1993, dan juga menampilkan singel seterusnya, "Good Times with Bad Boys", juga masuk ke dalam tangga lagu Billboard Hot 100. Setiap anggota menyanyikan vokal utama lewat setidaknya dua lagu di album tersebut, termasuk banyak lagu-lagu yang diciptakan untuk Kylie Minogue dan membuatnya tetap berada di label PWL milik Stock Aitken Waterman.
Vokalis utama, Cummings, meninggalkan band tersebut pada tahun 1993. Anggota-anggota yang tersisa mencoba mengembangkan album baru tapi tidak berhasil dan grup musik tersebut bubar tidak lama kemudian. Selain itu, mereka seharusnya merilis single mereka, "Love is a Freaky Thing", tapi tidak pernah dirilis.
Kemudian
Selepas grup musik tersebut bubar, Ruth Ann Roberts beralih karier dan kemudian terkenal di komunitas gulat profesional. Sekarang menggunakan nama aslinya, Rue DeBona.
Cummings mengejar karier solo, tapi tidak berhasil. Pada bulan Juli 2007, pembuat film asal Portland, Oregon, Kimberly Craig, memposting Expect Less, sebuah film dokumenter pendek yang menampilkan Cummings di YouTube. Di dalamnya, Cummings membahas kehidupannya sejak masa kejayaan Boy Krazy.[2]
Josselyne Jones (sekarang dikenali sebagai Josselyne Herman-Saccio) merupakan seorang produser dan agen, mendirikan Josselyne Herman & Associates[3] di New York City. Dia juga seorang pelatih untuk Landmark (Forum) dan Landmark's Advance Course.
Renee Veneziale bernyanyi dengan berbagai band, di antaranya Fig, Delux dan RnR. Dia juga bekerja sebagai seorang aktris teater, dan juga merupakan seorang guru yoga.
Pada bulan Agustus 2009, katalog belakang Boy Krazy diterbitkan ulang melalui iTunes, termasuk lagu-lagu yang direkam untuk album tersebut tapi tidak pernah dirilis: "Exception to the Rule", "I'll Never Get Another Chance Like This", dan "Don't Wanna Let You Go". Juga dikeluarkan sejumlah remix yang belum pernah dirilis, termasuk campuran yang ditugaskan untuk singel yang tidak pernah dirilis, "Love is a Freaky Thing".
^Kimberly Craig, Johnna Lee Cummings (27 Juli 2007). Expect Less (Documentary). YouTube. Diarsipkan dari versi asli tanggal 19 Desember 2021. Diakses tanggal 10 Juli 2023.Parameter |url-status= yang tidak diketahui akan diabaikan (bantuan)