18 Agustus (2022-08-18) – 9 September 2022 (2022-09-09)
Annaya adalah serial televisi Indonesia produksi Verona Pictures yang ditayangkan perdana 18 Agustus 2022 pukul 17.00 WIB di ANTV. Serial ini disutradarai oleh Anurag Vaishnav dan dibintangi oleh Audi Marissa, Ridwan Ghany dan Hilda Vitria Khan.
Sinopsis
Annaya dan Risyad, merupakan pasangan suami istri yang hidup bahagia, namun merasa belum lengkap karena belum memiliki keturunan meski sudah melakukan berbagai usaha.
Keduanya memutuskan untuk melakukan Inseminasi buatan. Di hari mereka melakukan proses inseminasi, sperma milik Risyad ditukar dengan sperma milik Zavi oleh Kemal, yang dendam kepada istri Zavi.
Zavi adalah suami dari Nikit, yang baru saja sembuh dari pengobatan kanker. Nikita yang selama ini berselingkuh dengan Kemal, panik ketika Zavi memergoki keduanya. Zavi mengancam untuk menceraikan Nikita. Nikita mendapat ide untuk mempertahankan rumah tangganya dengan cara hamil.
Nikita diam-diam melakukan inseminasi dengan sperma Zavi yang telah disimpan di bank sperma sebelum ia melakukan kemoterapi. Proses inseminasi Annaya berhasil sedangkan Nikita tidak.
Risyad mencurigai kehamilan Annaya karena hasil tes membuktikan bahwa ia sangat sulit untuk memiliki keturunan. Zavi pun akhirnya mengetahui bahwa anak yang dikandung Annaya adalah darah dagingnya. Zavi berusaha untuk mendekati Annaya demi bayi yang dikandungnya, tetapi Annaya sangat membenci Zavi karena kematian adiknya, Baskara Dwi Andika yang melibatkan Zavi.
Akankah Zavi berhasil meluluhkan hati Annaya dan apa yang akan dilakukan Risyad ketika ia mengetahui kebenaran tersebut?
Serial ini pertama kali berjudul Kutitipkan Cinta di Rahimmu dan kemudian berganti judul menjadi Annaya. Trailer promo pertama dari serial ini dirilis pada 12 Agustus 2022.[1]
Pemilihan pemeran
Sebelumnya Amanda Salmakhira awalnya terpilih untuk memerankan tokoh Annaya, namun kemudian digantikan Audi Marissa. Serial ini menjadi momen kembalinya Audi Marissa di layar kaca setelah 2 tahun vakum karena melahirkan anak pertama.[2] Kemudian ada pemeran Ridwan Ghani dan Rama Michael yang ikut bermain dalam serial ini sebagai Risyad dan Zavi.[3][4]Zora Vidyanata terpilih untuk memainkan peran Laras.[5]Hilda Vitria Khan terpilih untuk memerankan Nikita.[6]
Catatan
^Nama lengkap Annaya terlihat di suatu adegan pada Episode 17.