The Fault in Our Stars (film)

The Fault in Our Stars
Poster film The Fault in Our Stars
SutradaraJosh Boone
ProduserMarty Bowen
Wyck Godfrey
Ditulis olehScott Neustadter
Michael H. Weber
Berdasarkan
The Fault in Our Stars
oleh John Green
PemeranShailene Woodley
Ansel Elgort
Laura Dern
Sam Trammell
Nat Wolff
Willem Dafoe
Penata musikMike Mogis
Nate Walcott
SinematograferBen Richardson
PenyuntingRobb Sullivan
Perusahaan
produksi
Temple Hill Entertainment
Distributor20th Century Fox
Tanggal rilis
Durasi126 menit[1]
NegaraAmerika Serikat
BahasaBahasa Inggris
Anggaran$12 juta[2]
Pendapatan
kotor
$307.166.834[2]

The Fault in Our Stars adalah film drama romantis Amerika Serikat tahun 2014 yang disutradarai oleh Josh Boone dan diproduseri oleh Marty Bowen dan Wyck Godfrey. Naskah film ini ditulis oleh Scott Neustadter dan Michael H. Weber berdasarkan novel The Fault in Our Stars karya John Green. Film ini dibintangi oleh Shailene Woodley, Ansel Elgort, Laura Dern, Sam Trammell, Nat Wolff dan Willem Dafoe.

Film The Fault in Our Stars ditayangkan secara perdana di Festival Film Internasional Seattle pada tanggal 16 Mei 2014[3] dan dirilis di Amerika Serikat pada tanggal 6 Juni 2014.[4] Film ini mendapatkan review positif dari para kritikus.

Plot

Hazel Grace Lancaster (Shailene Woodley) merupakan seorang remaja yang tinggal di Indianapolis yang menderita kanker tiroid yang telah menyebar ke paru-parunya. Percaya bahwa Hazel depresi, ibunya, Frannie (Laura Dern), mendesak Hazel untuk menghadiri komunitas dukungan pasien kanker tiap minggu untuk membantunya berteman dengan orang-orang yang mengalami hal yang sama. Di sana, Hazel bertemu dengan Augustus Waters (Ansel Elgort), seorang remaja yang menawan yang kehilangan kakinya karena kanker tulang, tetapi sejak saat itu, Augustus tampaknya terbebas dari kanker. Ia mengundang Hazel ke rumahnya di mana mereka berteman karena hobi mereka dan setuju untuk membaca buku favorit masing-masing. Hazel merekomendasikan novel An Imperial Affliction, novel tentang seorang gadis yang menderita kanker bernama Anna yang mirip dengan pengalamannya, dan Augustus memberikan Hazel novel Counter Insurgence. Mereka tetap berhubungan melalui teks selama beberapa minggu dan semakin dekat. Setelah Augustus selesai membaca novel itu, ia mengungkapkan rasa frustrasinya dengan akhir novel yang mendadak (berakhir di tengah-tengah kalimat). Hazel menjelaskan bahwa penulis novel tersebut yang misterius, Peter Van Houten (Willem Dafoe), beristirahat di Amsterdam setelah novel tersebut dipublikasikan dan belum terdengar kabarnya sejak saat itu.

Beberapa minggu kemudian, Augustus memberitahu Hazel bahwa ia telah melacak asisten Peter Van Houten, Lidewij Vliegenthart (Lotte Verbeek), dan telah berkomunikasi dengan Peter Van Houten melalui email. Hazel menulis kepadanya untuk mencari tahu lebih lanjut tentang akhir rancu novel tersebut. Peter Van Houten menjawab bahwa ia hanya bersedia menjawab pertanyaannya secara langsung. Hazel bertanya kepada ibunya apakah ia dapat pergi ke Amsterdam untuk mengunjunginya, tetapi Frannie menolak karena keterbatasan keuangan dan medis. Augustus menyarankan agar Hazel menggunakan "keinginan kanker" yang diterima oleh Hazel dari Make-A-Wish Foundation, tetapi Hazel menjelaskan bahwa ia telah menggunakan miliknya untuk mengunjungi Walt Disney World. Augustus dan Hazel pergi berpiknik dan saling jatuh cinta. Augustus mengejutkan Hazel dengan tiket ke Amsterdam. Setelah melalui masa-masa medisnya, dokter Hazel akhirnya setuju untuk mengizinkan perjalanan ke Amsterdam karena mereka berharap bahwa Hazel akan segera tidak mampu melakukan apa-apa.

Hazel dan Augustus tiba di Amsterdam dan dilayani dengan pemesanan di restoran mahal, dibayar di muka oleh Peter Van Houten. Selama makan, Augustus menyatakan cintanya kepada Hazel. Sore berikutnya, mereka pergi ke rumah Peter Van Houten, tetapi mereka terkejut mengetahui bahwa ia adalah seorang pecandu alkohol yang kejam. Lidewij mengatur pertemuan dan makan malam mereka tanpa sepengetahuan Peter Van Houten. Marah atas tindakan asistennya, Peter Van Houten menghina Hazel karena mencari jawaban serius atas sepotong cerita fiksi novel tersebut dan meremehkan kondisi medis Hazel. Hazel keluar dari rumah Peter Van Houten, benar-benar putus asa. Lidewij mengundang mereka pergi bertamasya untuk menebus pengalaman mereka yang sia-sia. Mereka bertiga mengunjungi Anne Frank House, di mana Hazel berusaha menaiki banyak tangga di tempat tersebut. Mereka menghabiskan malam itu bersama di hotel dan melakukan hubungan intim untuk pertama kalinya. Keesokan harinya, Augustus memberitahu Hazel bahwa kankernya telah kembali, menyebar ke seluruh tubuhnya dan bersifat mematikan. Hazel sangat sedih dan mengungkapkan betapa tidak adilnya hidup ini.

Setelah mereka kembali ke Indianapolis, kesehatan Augustus memburuk. Ia dibawa ke ICU dan menyadari bahwa ia dekat dengan kematian. Augustus mengundang sahabatnya yang buta, Isaac (Nat Wolff), serta Hazel ke pra-pemakamannya di mana mereka menyampaikan pidato yang telah mereka siapkan. Hazel memberitahu Augustus bahwa ia tidak akan menukar waktu singkat mereka dengan apapun karena Augustus "memberikan selamanya dalam beberapa hari" kepada Hazel. Augustus meninggal delapan hari kemudian dan Hazel tercengang ketika menemukan Peter Van Houten di pemakaman Augustus. Ia memberitahu Hazel bahwa Augustus telah mengundangnya menghadiri pemakamannya untuk menebus perjalanan mereka. Peter Van Houten memberitahu Hazel bahwa novel ini berdasarkan pada pengalaman putrinya, Anna, yang meninggal karena leukemia pada usia muda. Ia memberikan Hazel selembar kertas, tetapi Hazel meremukkan kertas tersebut dan meminta Peter Van Houten untuk pergi. Kemudian, setelah berbicara dengan Isaac, Hazel mengetahui bahwa Augustus telah meminta Peter Van Houten untuk membantunya menulis sebuah pidato untuk Hazel. Hazel mengambil kertas kusut tersebut dan membaca isinya yang menerima kematiannya dan tentang cintanya pada Hazel. Hazel berbaring telentang di halamannya sambil menatap bintang-bintang, tersenyum ketika ia mengingat Augustus dan berkata, "Oke."

Pemeran

  • Shailene Woodley sebagai Hazel Grace Lancaster
    • Lily Kenna sebagai Hazel muda
  • Ansel Elgort sebagai Augustus "Gus" Waters
  • Nat Wolff sebagai Isaac
  • Laura Dern sebagai Frannie Lancaster
  • Sam Trammell sebagai Michael Lancaster
  • Willem Dafoe sebagai Peter van Houten
  • Lotte Verbeek sebagai Lidewij Vliegenthart
  • Mike Birbiglia sebagai Patrick
  • Ana Dela Cruz sebagai Dr. Maria
  • Milica Govich sebagai Mrs. Waters
  • David Whalen sebagai Mr. Waters
  • Emily Peachey sebagai Monica
  • Emily Bach sebagai ibu Monica
  • Carole Weyers sebagai Anne Frank

Tanggapan kritikus

Film The Fault in Our Stars mendapatkan review positif dari para kritikus. Berdasarkan Rotten Tomatoes, film ini memiliki rating 80%, berdasarkan 210 ulasan, dengan rating rata-rata 6,9/10.[5] Berdasarkan Metacritic, film ini mendapatkan skor 69 dari 100, berdasarkan 45 kritik, menunjukkan "ulasan yang baik".[6] Berdasarkan CinemaScore, film ini mendapatkan nilai "A" dari penonton film untuk skala A+ sampai F.[7]

Box office

Film The Fault in Our Stars mendapatkan $124.872.350 di Amerika Utara dan $182.294.484 di negara lain. Total pendapatan yang dihasilkan oleh film ini mencapai $307.166.834, melebihi anggaran produksi film $12 juta.[2]

Pada pembukaan akhir pekan, film ini mendapatkan $48.002.523, menempati posisi teratas di box office.[2]

Referensi

  1. ^ "The Fault in Our Stars (12A)". British Board of Film Classification. May 8, 2014. Diakses tanggal May 24, 2018. 
  2. ^ a b c d "The Fault in Our Stars (2014)". Box Office Mojo. Diakses tanggal May 24, 2018. 
  3. ^ Johns, Nikara (April 30, 2014). "'Boyhood,' 'The Fault in Our Stars' to be Featured at Seattle Film Festival". Variety. Diakses tanggal May 24, 2018. 
  4. ^ Deutsch, Lindsay (October 8, 2013). "'The Fault In Our Stars' movie gets a release date". USA Today. Diakses tanggal October 10, 2013. 
  5. ^ "The Fault in Our Stars (2014)". Rotten Tomatoes. Diakses tanggal February 13, 2018. 
  6. ^ "The Fault in Our Stars reviews". Metacritic. Diakses tanggal February 13, 2018. 
  7. ^ "CinemaScore". cinemascore.com. 

Pranala luar

Read other articles:

Halaman ini berisi artikel tentang pemisahan pasien yang sakit. Untuk pencegahan perpindahan individu terduga sakit, lihat karantina. Ilustrasi bangsal tuberkulosis yang menunjukkan beberapa aspek pengendalian infeksi dan isolasi oleh rumah sakit: pengendalian teknis (saluran udara khusus), alat pelindung diri (respirator N95), tanda dan label peringatan (entri terkontrol), wadah pembuangan khusus, dan praktik manajemen yang berkualitas. Dalam konteks pengendalian infeksi, isolasi adalah tind...

 

Heinrich GeorgePotret publisitas karya Hugo Erfurth, 1930LahirGeorg August Friedrich Hermann Schulz(1893-10-09)9 Oktober 1893Stettin, PomeraniaMeninggal25 September 1946(1946-09-25) (umur 52)Oranienburg, Brandenburg, kamp khusus NKVD Nr. 7PekerjaanPemeranTahun aktif1921–1945 Georg August Friedrich Hermann Schulz[1] (9 Oktober 1893 – 25 September 1946) adalah seorang pemeran film dan panggung asal Jerman. Ia lebih dikenal sebagai Heinrich George (Jerman: &#...

 

Sarang HalangKelurahanKantor kelurahan Sarang HalangPeta lokasi Kelurahan Sarang HalangNegara IndonesiaProvinsiKalimantan SelatanKabupatenTanah LautKecamatanPelaihariKodepos70813Kode Kemendagri63.01.03.1001 Kode BPS6301060005 Luas11,00 km²Jumlah penduduk5.547 jiwa (2015)Kepadatan504 Jiwa/Km² Sarang Halang adalah salah satu kelurahan di Kecamatan Pelaihari, Kabupaten Tanah Laut, Provinsi Kalimantan Selatan, Indonesia. Pranala luar (Indonesia) Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 050-145...

Fairfield County, ConnecticutPusat kota StamfordLokasi di negara bagian ConnecticutLokasi negara bagian Connecticut di Amerika SerikatDidirikan1666Seattidak ada; sejak tahun 1960 Connecticut tidak memiliki county seat yang tetapFairfield (1666–1853)Bridgeport (1853–1960)Kota terbesarBridgeport (populasi)Newtown (county)Wilayah • Keseluruhan837 sq mi (2.168 km2) • Daratan625 sq mi (1.619 km2) • Perairan212 sq mi (5...

 

American college football season 1995 Notre Dame Fighting Irish footballOrange Bowl, L 26–31 vs. Florida StateConferenceIndependentRankingCoachesNo. 13APNo. 11Record9–3Head coachLou Holtz (10th season)Offensive coordinatorDave Roberts (2nd season)Defensive coordinatorBob Davie (2nd season)Captains Paul Grasmanis Derrick Mayes Shawn Wooden Dusty Ziegler Home stadiumNotre Dame Stadium (c. 59,075, grass)Seasons← 19941996 → 1995 NCAA Divisio...

 

دوشنبه وجهة نظر عبر المدينة Official seal of دوشنبهشعار الاسم الرسمي دوشنبه الإحداثيات 38°32′12″N 68°46′48″E / 38.53667°N 68.78000°E / 38.53667; 68.78000 تاريخ التأسيس القرن 17  سبب التسمية يوسف ستالين،  والاثنين،  والاثنين  تقسيم إداري  البلد  طاجيكستان عاصمة لـ طاجيكستان (...

Cet article est une ébauche concernant la Finlande. Vous pouvez partager vos connaissances en l’améliorant (comment ?) selon les recommandations des projets correspondants. Helsinki WatchHistoireFondation 1978Dissolution 1988 (devenue Human Rights Watch)Successeur Human Rights WatchCadreZone d'activité MondeType Aide humanitaireAssociation à but non lucratifOrganisation non gouvernementale internationaleSiège WashingtonPays  États-UnisLangue AnglaisOrganisationFondateur Rob...

 

Nama ini menggunakan cara penamaan Spanyol: nama keluarga pertama atau paternalnya adalah Aparicio dan nama keluarga kedua atau maternalnya adalah Martínez. Yalitza AparicioAparicio dalam penayangan Roma tahun 2018LahirYalitza Aparicio Martínez11 Desember 1993 (umur 30)Tlaxiaco, Oaxaca, MeksikoPekerjaanAktrisTahun aktif2018–sekarang Yalitza Aparicio Martínez (pronunciationⓘ) bahasa Spanyol: [ɟaˈlitsa apaˈɾisjo maɾˈtines] adalah aktris Meksiko yang memerankan C...

 

† Человек прямоходящий Научная классификация Домен:ЭукариотыЦарство:ЖивотныеПодцарство:ЭуметазоиБез ранга:Двусторонне-симметричныеБез ранга:ВторичноротыеТип:ХордовыеПодтип:ПозвоночныеИнфратип:ЧелюстноротыеНадкласс:ЧетвероногиеКлада:АмниотыКлада:Синапсиды�...

American singer-songwriter Tracy NewmanTracy Newman at the premiere of Charlotte's Shorts at The Groundlings, 2014Born (1942-12-12) December 12, 1942 (age 81)Los Angeles, California, U.S.OccupationsWriterdirectorproducercomediansinger-songwriterChildrenCharlotte DeanAwardsPrimetime Emmy AwardPeabody Award Tracy Ann Newman (born December 12, 1942) is an American television producer, writer, comedian and musician. Newman is a founding member of the improvisational theater troupe The Ground...

 

2016 single by Young Thug and Travis Scott featuring Quavo Pick Up the PhoneSingle by Young Thug and Travis Scott featuring Quavofrom the album Jeffery and Birds in the Trap Sing McKnight ReleasedJune 10, 2016Recorded2015–16GenreHip hoptrapLength4:12LabelGrand HustleEpicAtlantic300Songwriter(s)Jeffery WilliamsJacques Webster IIQuavious MarshallAnderson HernandezAdam FeeneyMichael DeanBrittany HazzardAllen RitterProducer(s)VinylzFrank DukesRitterDeanYoung Thug singles chronology Minnesot...

 

Artikel ini sebatang kara, artinya tidak ada artikel lain yang memiliki pranala balik ke halaman ini.Bantulah menambah pranala ke artikel ini dari artikel yang berhubungan atau coba peralatan pencari pranala.Tag ini diberikan pada Februari 2023. Stasiun Bristol dapat merujuk ke: Inggris Raya Stasiun kereta api Bristol Temple Meads, stasiun kereta api utama di pusat Bristol Stasiun kereta api Bristol Parkway, di pinggiran utara Bristol Stasiun kereta api Bristol St Philip, bekas stasiun termin...

此條目可参照英語維基百科相應條目来扩充。 (2021年5月6日)若您熟悉来源语言和主题,请协助参考外语维基百科扩充条目。请勿直接提交机械翻译,也不要翻译不可靠、低品质内容。依版权协议,译文需在编辑摘要注明来源,或于讨论页顶部标记{{Translated page}}标签。 约翰斯顿环礁Kalama Atoll 美國本土外小島嶼 Johnston Atoll 旗幟颂歌:《星條旗》The Star-Spangled Banner約翰斯頓環礁�...

 

Bintang RadioNama lainBintang Radio IndonesiaBintang Radio dan TelevisiBintang Radio Indonesia dan ASEANGenreAjang pencarian bakatNegara IndonesiaStasiun utamaRRITVRI (1974-?)PembuatMaladiTanggal mengudara1951 (1951) sampai sekarangJumlah episodeBervariasi Bintang Radio (atau Bintang Radio Indonesia) adalah sebuah acara pencarian bakat menyanyi yang diselenggarakan dan disiarkan oleh RRI. Acara ini pertama kali diselenggarakan pada tahun 1951 untuk memperingati Hari Radio (yang bertepata...

 

Cawan Rococo dengan lapik, sekitar tahun 1753, porselen pasta lembut dengan glasir dan enamel, Museum Seni Los Angeles County Cawan adalah wadah terbuka yang digunakan untuk menampung cairan untuk dituang atau diminum . Meskipun terutama digunakan untuk minum, namun juga dapat digunakan untuk menyimpan padatan untuk dituang (misalnya gula, tepung, biji-bijian, garam).[1][2] Cawan dapat terbuat dari kaca, logam, porselen,[3] tanah liat, kayu, batu, tulang, polistiren, p...

Voluntary exchange of resources and services for mutual benefit Part of a series onLibertarian socialism Political concepts Anti-authoritarianism Class conflict Decentralization Egalitarian community Free association Mutual aid Revolutionary spontaneity Workers' control Economics Anti-capitalism Co-operative economics Decentralized planning Economic democracy Industrial democracy Participatory economics Socialization Socialist economics Worker cooperative Workers' self-management People Alber...

 

1st Rugby World Cup 1987 Rugby World CupTournament detailsHost nations New Zealand AustraliaDates22 May – 20 June (30 days)No. of nations16Final positionsChampions  New Zealand (1st title)Runner-up  FranceThird place  WalesTournament statisticsMatches played32Attendance478,449 (14,952 per match)Top scorer(s) Grant Fox (126)Most tries Craig Green John Kirwan(6 tries each)1991 → The 1987 Rugby World Cup was the first Rugby World Cup. It ...

 

Este artículo o sección necesita referencias que aparezcan en una publicación acreditada. Busca fuentes: «Supermodelo (programa de televisión)» – noticias · libros · académico · imágenesEste aviso fue puesto el 16 de mayo de 2013. Supermodelos Serie de televisiónGénero Reality showCreado por Tyra BanksDirigido por Floren Abad (2006-2007)Pablo del Pozo Gómez (2007-2008)Presentado por Judit Mascó (2006-2007)Eloisa González (2008)Protagonistas Judit MascóJu...

 Nota: Se procura pela freguesia portuguesa do concelho de Gavião, veja Comenda (Gavião). Casa mãe da Comenda de Oriz da Ordem de São Bento de Avis Uma comenda é um conjunto de bens e benefícios pertencente a uma ordem religiosa ou militar. Elas surgiram no século XII, quando devido a grande dispersão geográfica desses bens, decorreu a necessidade para as primeiras Ordens militar, de dividir o património em pequenas frações chamadas, comendas, para ser mais bem geridas por um...

 

American hip hop group This article is about the American hip hop group. For the legume, see Black-eyed pea. Not to be confused with Black Eyed Pilseung. Black Eyed PeasBlack Eyed Peas performing with J Rey Soul at O2 Apollo Manchester in November 2018. From left:apl.de.ap, J. Rey Soul, Taboo, will.i.am.Background informationAlso known as Black Eyed Pods (1995) The Black Eyed Peas (2003–2017) OriginLos Angeles, California, U.S.Genres Hip hop[1][2] dance-pop[1] pop ...