Tanda kehormatan kepolisian Amerika Serikat

Tanda kehormatan kepolisian Amerika Serikat adalah serangkaian penghargaan atas jasa dan pelayanan yang diberikan kepada personel kepolisian Amerika Serikat. Sistem kepolisian di Amerika Serikat terdesentralisasi, sehingga departemen kepolisian masing-masing daerah berdiri secara terpisah dan independen yang menjadikan tanda kehormatan di masing-masing daerah berbeda.

Sejarah

Medali dan atribut penghargaan untuk aparat kepolisian pertama kali muncul pada akhir abad ke-19 dan digunakan oleh beberapa departemen kepolisian terbesar pada saat itu, seperti Departemen Kepolisian New York (NYPD) dan Departemen Kepolisian Chicago (CPD). Penghargaan penegakan hukum pada masa lampau sering kali berbentuk pin yang diberikan atas keberhasilan kasus per kasus. Standarisasi penghargaan untuk aparat kepolisian mulai muncul setelah pemerintah mulai mengeluarkan peraturan seragam yang lebih terkodifikasi dan terstruktur untuk departemen kepolisian.[1]

Awalnya, penghargaan penegakan hukum jarang diberikan kepada personel kepolisian. Penghargaan-penghargaan itu hanya untuk tindakan kepahlawanan atau keberanian besar untuk negara, seperti halnya medali seperti "Medal of Valor" dan "Medal of Honor" yang sudah ada sejak lama. Kemudian pada abad ke-20, departemen kepolisian mulai mengeluarkan pita medali untuk tugas-tugas rutin seperti masa kerja, penyelesaian pelatihan, atau sekedar apresiasi keanggotaan di kepolisian. Penghargaan penegakan hukum, secara historis dominan diberikan pada kepolisian kota besar, kemudian menjelang akhir abad ke-20 penghargaan ini ditetapkan hingga kantor kepolisian lokal dan Sherrif.

Penggunaan

Sebuah medali Purple Heart Medal dengan sebuah sertifikat yang diberikan oleh kepala kepolisian

Pada umumnya, tanda kehormatan kepolisian kota dan desa hanya dapat dikenakan atau ditampilkan pada seragam saat seorang petugas sedang berdinas dengan seragam resmi. Sebagian besar penghargaan tersebut diberikan dan dianugerahkankan oleh pejabat kota atau departemen kepolisian itu sendiri.

Lembaga kepolisian federal, seperti FBI, DEA, dan ATF mengeluarkan medali di bawah kepengawasan pemerintah AS dan dianggap sebagai penghargaan sipil khusus, bukan penghargaan kepolisian pada umumnya. Tidak seluruh lembaga kepolisian federal memperbolehkan anggotanya untuk menampilkan tanda penghargaan meskipun saat menggunakan seragam resmi.

Penghargaan penegakan hukum seringkali dirancang secara independen oleh pemerintah kota, dimana penghargaan itu dibuat dengan penampilan unik agar medali tersebut berbeda dari penghargaan militer AS (yang sering kali disahkan untuk dikenakan pada seragam polisi oleh veteran militer).[2]

Daftar tanda kehormatan

Departemen Kepolisian Columbia

  • Medal of Valor
  • Purple Heart
  • Certificate of Commendation
  • Letter of Appreciation

Departemen Kepolisian Denver

  • Denver Police Medal of Honor
  • Denver Police Service Cross
  • Denver Police Medal of Valor
  • Police Purple Heart
  • Police Lifesaving Medal
  • Police Campaign Medal
  • Physical Fitness Award

Departemen Kepolisian Elyria

  • Elyria Police Medal of Honor
  • Elyria Police Medal of Valor
  • Police Lifesaving Medal
  • Police Medal of Merit
  • Police Purple Heart
  • Police Commendation Medal
  • Safe Driving Medal
  • Tactical Squad Service Medal
  • Community Service Medal
  • Police Education Medal
  • Advanced Certification Medal
  • Field Training Officer Medal
  • Top Gun Medal
  • Berkas:Honor Guard Ribbon Banner.jpg Police Honor Guard Medal

Departemen Kepolisian Metro Indianapolis

  • Medal of Honor
  • Purple Heart
  • Medal of Valor
  • Medal of Bravery
  • Medal of Merit
  • Ruthann Popcheff Memorial Award

Departemen Kepolisian Los Angeles

  • Los Angeles Police Medal of Valor[3][4]
  • Liberty Award
  • Police Medal for Heroism
  • Los Angeles Police Star
  • Police Lifesaving Medal
  • Police Commission Distinguished Service Medal
  • Police Distinguished Service Medal
  • Police Meritorious Service Medal
  • Police Meritorious Achievement Medal
  • Community Policing Medal
  • Human Relations Medal
  • Police Commission Unit Citation
  • Police Meritorious Unit Citation
  • Reserve Police Officer Service Ribbon
  • 1984 Summer Olympics Ribbon
  • 1987 Papal Visit Ribbon
  • 1992 Civil Disturbance Ribbon
  • 1994 Earthquake Ribbon

Departemen Kepolisian Minneapolis

  • Medal of Honor
  • Medal of Valor
  • Medal of Commendation

Departemen Kepolisian Desa Montgomery

Award Ribbon
Medal of Valor[5]
Life Saving Award[6]
Commendation[7]

Departemen Kepolisian New York

  • NYPD Medal of Honor
  • NYPD Combat Cross
  • NYPD Medal of Valor
  • NYPD Purple Shield
  • Meritorious Police Duty (MPD) Honorable Mention
  • Meritorious Police Duty (MPD) Exceptional Merit
  • Meritorious Police Duty (MPD) Commendation or Commendation – Integrity
  • Meritorious Police Duty (MPD) Commendation – Community Service
  • Meritorious Police Duty (MPD)
  • Excellent Police Duty (EPD)

Departemen Kepolisian Oklahoma

  • Oklahoma Police Medal of Honor
  • Oklahoma Police Cross
  • Police Medal of Valor
  • Medal of Meritorious Service

Departemen Kepolisian Philadelphia

  • Sgt. Robert F. Wilson III Commendation for Valor
  • Commendation for Bravery
  • Commendation for Heroism
  • Commendation for Merit
  • Commendatory Citation
  • RNC Service Ribbon
  • Military Service Ribbon

Departemen Kepolisian Metro Saint Louis

  • Saint Louis Meritorious Award
  • Saint Louis Medal of Valor – Crusade Against Crime
  • Saint Louis Chief of Police Letter of Accommodation
  • Saint Louis Captains Letter of Accommodation
  • Saint Louis Officer of the Year Award
  • Saint Louis Officer of the Month Award (Given each month in each of the Six Districts)
  • Proclamation by the Mayor of the City of Saint Louis
  • Proclamation by the City of Saint Louis Board of Aldermen

Departemen Kepolisian Sanford

Prior to the controversy surrounding the display of obvious U.S. military award ribbons as police decorations, the Sanford police issued these ribbons (in order of precedence shown below) before discontinuing the practice.

Departemen Kepolisian Desa St. Louis

  • St. Louis County Medal of Honor
  • Police Medal of Valor
  • St. Louis Distinguished Service Citation
  • St. Louis Meritorious Service Citation
  • Police Purple Heart
  • Citizen's Recognition Medal

Lihat pula

Referensi

  1. ^ Wadman,R., To Protect and to Serve: A History of Police in America, Pearson Publishing (2003)
  2. ^ Ingersoll, G., "Florida's Sanford Police Department Cancels Use Of Military Ribbons After Outrage", Business Insider (Retrieved Dec 2, 19)
  3. ^ ""Ask a Trooper" explains what the white and blue pins on uniforms stand for". www.kdal610.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-01-02. Diakses tanggal 2022-06-29. 
  4. ^ "2017 Annual Awards Ceremony". www.dps.mn.gov/divisions/msp. 
  5. ^ "Montgomery County Police Department". www.facebook.com. Diarsipkan dari versi asliAkses gratis dibatasi (uji coba), biasanya perlu berlangganan tanggal 2022-02-26. 
  6. ^ "Montgomery County Police Department". www.facebook.com. Diarsipkan dari versi asliAkses gratis dibatasi (uji coba), biasanya perlu berlangganan tanggal 2022-02-26. 
  7. ^ "Montgomery County Police Department". www.facebook.com. Diarsipkan dari versi asliAkses gratis dibatasi (uji coba), biasanya perlu berlangganan tanggal 2022-02-26.