Satria Dewa: Gatotkaca

Satria Dewa: Gatotkaca
Poster rilis teatrikal
SutradaraHanung Bramantyo
ProduserCelerina Judisari
Ditulis oleh
Pemeran
Penata musikRicky Lionardi
SinematograferGalang Galih
PenyuntingWawan I. Wibowo
Perusahaan
produksi
Tanggal rilis
  • 9 Juni 2022 (2022-06-09) (Indonesia)
  • 18 Agustus 2022 (2022-08-18) (Malaysia)
  • 10 November 2022 (2022-11-10) (Netflix)
Durasi129 menit
NegaraIndonesia
BahasaBahasa Indonesia
AnggaranRp 24 miliar
Pendapatan
kotor
Rp 7,3 miliar

Satria Dewa: Gatotkaca adalah sebuah film laga Indonesia tahun 2022 yang disutradarai oleh Hanung Bramantyo. Film ini merupakan produksi pertama Satria Dewa Studio. Film ini didasari dari tokoh pewayangan Mahabarata yang menceritakan tentang titisan dari Gatotkaca. Karakter utamanya sendiri diperankan oleh Rizky Nazar. Film ini akan menjadi awal dari Satria Dewa Semesta.

Sinopsis

Dunia terlihat mencekam karena teror pembunuhan berantai. Yuda (Rizky Nazar) baru saja kehilangan pekerjaan. Ia dan ibunya, Arimbi (Sigi Wimala), yang telah lama kehilangan ingatan, diusir karena terlambat membayar uang kontrakan rumah. Oleh karena itu, Yuda menerima pekerjaan untuk mengambil foto upacara wisuda teman kuliahnya, Erlangga (Jerome Kurnia). Namun, di kemudian hari, ia malah menyaksikan sahabat baiknya dan sang ibu dibunuh oleh tangan jahat Korawa. Yuda bersama Agni (Yasmin Napper), seorang perempuan cerdas yang cantik, Dananjaya (Omar Daniel), veteran Pandawa, Gege (Ali Fikry), adik Dananjaya, dan Ibu Mripat (Yati Surachman), kolektor barang antik, mulai mencari dalang di balik peristiwa pembunuhan berantai. Dari penyelidikan tersebut, Yuda mulai mendapati bahwa ia memiliki kekuatan misterius di dalam dirinya. Yuda pun merasa terpanggil untuk melindungi orang-orang yang ia cintai.

Pemeran

Produksi

Pengembangan

Hanung Bramantyo menggantikan Charles Gozali di kursi penyutradaraan.

Pada tahun 2019, film ini direncanakan untuk disutradarai oleh Charles Gozali. Ia bahkan sudah membuat teaser film tersebut pada tahun 2019. Namun, pada tahun 2020, Charles Gozali mengundurkan diri dan kursi penyutradaraan digantikan oleh Hanung Bramantyo, yang sebelumnya hampir menggarap film Gundala.[1][2]

Tak hanya sutradara, ada tiga pemain yang paling awal direncanakan untuk muncul di film ini. Mereka adalah Didi Kempot, Ashraf Sinclair, dan Dwi Sasono. Namun, mereka bertiga gagal untuk menampilkan aktingnya dalam film ini. Dwi terpaksa membatalkan keikutsertaannya karena terjerat kasus narkoba. Sedangkan Ashraf Sinclair dan Didi Kempot sudah terlebih dahulu meninggal dunia pada 18 Februari 2020 dan 5 Mei 2020, secara berurutan.[3] Peran mereka pun digantikan oleh pemeran lain.

Film ini menghabiskan biaya produksi sebesar 24 miliar rupiah.[4]

Praproduksi

Pemeran Gatotkaca alias Yuda diperankan oleh Rizky Nazar. Rizky diumumkan sebagai pemeran pada 26 Januari 2020 dalam acara Gatotkaca Takeoff.[5]

Kostum untuk film ini dibuat secara spesial. Dari penuturan produser Rene Ishak, mereka mendatangkan penjahit dari Prancis secara khusus. Bahkan, penjahit itu disebut sama dengan yang menjahit kostum untuk serial Hollywood yang dirilis di Netflix, yakni Daredevil.[4]

Syuting

Proses syuting film ini dimulai di tengah pandemi COVID-19 pada 6 Agustus 2020. Proses syuting sempat tertunda selama dua bulan dan kemudian dilanjutkan kembali.

Tempat syuting utama film ini berlokasi di Studio Gamplong, yang terletak di Sleman, Yogyakarta.[6] Proses syuting berlangsung selama 35 hari dengan menerapkan protokol kesehatan sehingga tidak ada kru yang terinfeksi COVID-19.[7]

Pascaproduksi

Efek visual untuk film Satria Dewa: Gatotkaca dikerjakan oleh Lumine Studio. Menurut Hanung, lebih dari lima ratus titik dalam film ini harus melalui proses pencitraan hasil komputer yang panjang.[7]

Lagu tema

Lagu tema film ini berjudul Hantam! yang dibawakan oleh grup musik Kotak. Satria Dewa Studio bekerja sama dengan Warner Music Indonesia untuk penggarapan lagu tema.[8]

Penayangan

Satria Dewa: Gatotkaca sempat diumumkan akan tayang pada bulan Februari 2020.[9] Setelah itu, film ini sempat direncanakan untuk tayang pada akhir tahun 2021, tetapi kemudian jadwalnya dimundurkan ke Juni 2022.[7] Berdasarkan papan reklame promosional yang tersebar di sejumlah ruas jalan di beberapa wilayah Indonesia, film ini direncanakan untuk tayang pada 9 Juni 2022.

Film ini akan ditayangkan di Netflix tanggal 10 November 2022, setelah tayang di bioskop tanggal 9 Juni 2022 yang lalu.[10]

Pemasaran

Teaser pertama diunggah pada 21 Februari 2019, sedangkan teaser kedua diunggah pada 10 April di tahun yang sama.[11] Dibutuhkan biaya sekitar satu miliar rupiah dan waktu selama setahun hanya untuk membuat teaser pertama tersebut.[12]

Pada 22 Februari 2022, Satria Dewa Studio merilis teaser baru dari film ini.[7]

Penghargaan dan Nominasi

Tahun Penghargaan Kategori Penerima Hasil
2022 Festival Film Bandung Penata Kamera Terpuji Film Bioskop Galang Galih Nominasi
Festival Film Indonesia Penata Efek Visual Terbaik Herdian Saputra Nominasi
2023 Piala Maya Tata Efek Visual Terpilih Nominasi

Referensi

  1. ^ "Minder Gagal Sutradarai Gundala, Hanung Bramantyo Bakal Garap Gatot Kaca". matamata.com. 2020-06-09. Diakses tanggal 2022-04-23. 
  2. ^ "Sutradarai Superhero 'SATRIA DEWA GATOTKACA', Hanung Bramantyo Tak Mau Hubungan dengan Charles Gozali Memburuk". KapanLagi.com. Diakses tanggal 2021-09-01. 
  3. ^ Farouk, Yazir (2020-06-09). "Tak Disangka, 3 Calon Pemain Gatot Kaca Ada yang Meninggal dan Ditangkap". Suara.com. Diakses tanggal 2021-09-01. 
  4. ^ a b Setiawan, Tri Susanto, ed. (2020-09-02). "Kegiatan Syuting dan Biaya Produksi Film Satria Dewa Gatotkaca Disorot Media Asing". Kompas.com. Diakses tanggal 2021-09-01. 
  5. ^ satriadewa.studio (26 Januari 2020). "Akhirnya, setelah pada penasaran, yang dinantikan oleh teman Satria Dewa, inilah para cast dan sutradara yang akan terlibat di film "Satria Dewa Gatotkaca", yaitu @rizkynazar20 sebagai aktor utama dan @hanungbramantyo sebagai sutradara…" – via Instagram.com. 
  6. ^ Wijana, Eleonora Padmasta Ekaristi (2020-09-09). "Demi Syuting Gatotkaca, Hanung Bramantyo Bangun Taman Sari di Gamplong". Suara.com. Diakses tanggal 2021-09-01. 
  7. ^ a b c d Khaerunnisa, Rizka (23 Februari 2022). Alviansyah Pasaribu, Alviansyah, ed. "Hanung ungkap kesulitan tim produksi garap "Satria Dewa: Gatotkaca"". ANTARA. Diakses tanggal 23 Februari 2022. 
  8. ^ "Band Kotak Rilis Lagu Berjudul Hantam! sebagai Soundtrack Satria Dewa: Gatotkaca". kincir.com. Diakses tanggal 2022-06-03. 
  9. ^ "Satria Dewa Studio Luncurkan Film Satria Dewa: Gatotkaca". Republika. 21 Februari 2019. Diakses tanggal 23 Februari 2022. 
  10. ^ Eno Dimedjo, ed. (2 Mei 2022). "Film Satria Dewa: Gatotkaca Tayang di Bioskop 9 Juni 2022". Opsi.id. Diakses tanggal 2 Mei 2022. 
  11. ^ Yanuar, Elang Riki (10 April 2019). "Film Satria Dewa Gatotkaca Rilis Teaser Kedua". Medcom.id. Diakses tanggal 17 Desember 2019. 
  12. ^ Sembiring, Ira Gita Natalia (21 Februari 2019). Pangerang, Andi Muttya Keteng, ed. "Untuk Teaser Saja, Film Satria Dewa: Gatotkaca Habiskan Waktu Setahun dan Biaya Rp 1 Miliar". Kompas.com. Diakses tanggal 17 Desember 2019. 

Pranala luar

Read other articles:

Cinta KeduaGenre Drama Roman Religi SkenarioSerena LunaCeritaSerena LunaSutradaraM. AbdullahPemeran Dude Harlino Alyssa Soebandono Cut Meyriska Giovanni L. Tobing Ochi Rosdiana Penggubah lagu temaIan KaselaLagu pembukaKarena Cinta oleh Ian KaselaLagu penutupKarena Cinta oleh Ian KaselaPenata musikBella MaritzaNegara asalIndonesiaBahasa asliBahasa IndonesiaJmlh. musim1Jmlh. episode51ProduksiProduserLeo SutantoSinematografiMerdi EfendiPenyunting Yori Ramdan Mustadi Teddy Gunawan Reyno Gu...

 

PersefonePatung Persefone di Museum SmithsonianRatu dunia bawahDewi kehidupan dan kematianSimbolMint, tanaman poppy, delima, gandum muda, dan bungaPasanganHadesOrang tuaDemeter dan ZeusSaudaraDespoina, Arion dan ZagreusAnakMakaria,Plutus (Orphic),Melinoe, Zagreus(Orphic)[1][2][3] Erinyes (Orphic)[4][5]Padanan dalam mitologi RomawiProserpinalbs Persefone (Kore atau Cora) dalam mitologi Yunani, merupakan perwujudan dari kesuburan bumi, dan pada saat yang ...

 

Si ce bandeau n'est plus pertinent, retirez-le. Cliquez ici pour en savoir plus. Cet article ne cite pas suffisamment ses sources (décembre 2023). Si vous disposez d'ouvrages ou d'articles de référence ou si vous connaissez des sites web de qualité traitant du thème abordé ici, merci de compléter l'article en donnant les références utiles à sa vérifiabilité et en les liant à la section « Notes et références ». En pratique : Quelles sources sont attendues ?...

Canada: Governments / Politics Template‑class Canada portalThis template is within the scope of WikiProject Canada, a collaborative effort to improve the coverage of Canada on Wikipedia. If you would like to participate, please visit the project page, where you can join the discussion and see a list of open tasks.CanadaWikipedia:WikiProject CanadaTemplate:WikiProject CanadaCanada-related articlesTemplateThis template does not require a rating on Wikipedia's content assessment scale.This tem...

 

LenzimafrazioneLenzima – Veduta LocalizzazioneStato Italia Regione Trentino-Alto Adige Provincia Trento Comune Isera TerritorioCoordinate45°52′40.87″N 10°59′29.29″E / 45.87802°N 10.99147°E45.87802; 10.99147 (Lenzima)Coordinate: 45°52′40.87″N 10°59′29.29″E / 45.87802°N 10.99147°E45.87802; 10.99147 (Lenzima) Altitudine606 m s.l.m. Abitanti Altre informazioniFuso orarioUTC+1 Codice ISTAT022849 Cod. catasta...

 

この記事は検証可能な参考文献や出典が全く示されていないか、不十分です。出典を追加して記事の信頼性向上にご協力ください。(このテンプレートの使い方)出典検索?: コルク – ニュース · 書籍 · スカラー · CiNii · J-STAGE · NDL · dlib.jp · ジャパンサーチ · TWL(2017年4月) コルクを打ち抜いて作った瓶の栓 コルク(木栓、�...

Uruguayan footballer (born 1988) In this Spanish name, the first or paternal surname is Goicoechea and the second or maternal family name is Furia. Mauro Goicoechea Mauro GoicoecheaPersonal informationFull name Mauro Daniel Goicoechea Furia[1]Date of birth (1988-03-27) 27 March 1988 (age 36)Place of birth Montevideo, UruguayHeight 1.85 m (6 ft 1 in)Position(s) GoalkeeperTeam informationCurrent team DanubioNumber 1Youth career DanubioSenior career*Years Team...

 

此條目可参照英語維基百科相應條目来扩充。 (2021年5月6日)若您熟悉来源语言和主题,请协助参考外语维基百科扩充条目。请勿直接提交机械翻译,也不要翻译不可靠、低品质内容。依版权协议,译文需在编辑摘要注明来源,或于讨论页顶部标记{{Translated page}}标签。 约翰斯顿环礁Kalama Atoll 美國本土外小島嶼 Johnston Atoll 旗幟颂歌:《星條旗》The Star-Spangled Banner約翰斯頓環礁�...

 

此條目可能包含不适用或被曲解的引用资料,部分内容的准确性无法被证實。 (2023年1月5日)请协助校核其中的错误以改善这篇条目。详情请参见条目的讨论页。 各国相关 主題列表 索引 国内生产总值 石油储量 国防预算 武装部队(军事) 官方语言 人口統計 人口密度 生育率 出生率 死亡率 自杀率 谋杀率 失业率 储蓄率 识字率 出口额 进口额 煤产量 发电量 监禁率 死刑 国债 ...

此条目序言章节没有充分总结全文内容要点。 (2019年3月21日)请考虑扩充序言,清晰概述条目所有重點。请在条目的讨论页讨论此问题。 哈萨克斯坦總統哈薩克總統旗現任Қасым-Жомарт Кемелұлы Тоқаев卡瑟姆若马尔特·托卡耶夫自2019年3月20日在任任期7年首任努尔苏丹·纳扎尔巴耶夫设立1990年4月24日(哈薩克蘇維埃社會主義共和國總統) 哈萨克斯坦 哈萨克斯坦政府...

 

This article needs to be updated. Please help update this article to reflect recent events or newly available information. (April 2022) University of Minnesota College of Science and EngineeringMottoInventing TomorrowTypePublicEstablished1935DeanAndrew G. Alleyne [1]Academic staff427 tenured and tenure-track faculty membersStudents8,184 (5,602 undergraduates, 2,582 graduate students)Undergraduates5,602LocationMinneapolis, Minnesota, U.S.CampusUrbanWebsitecse.umn.edu The College of Science and...

 

Curved, pointed appendage at the end of a digit of a mammal, bird, or reptile For other uses, see Claw (disambiguation). Talons redirects here. For other uses, see Talon (disambiguation). A domestic cat's retractable claw in protracted position A claw is a curved, pointed appendage found at the end of a toe or finger in most amniotes (mammals, reptiles, birds). Some invertebrates such as beetles and spiders have somewhat similar fine, hooked structures at the end of the leg or tarsus for grip...

Piala Dunia Wanita FIFA 19911991年國際足協女子世界盃Informasi turnamenTuan rumahTiongkokJadwalpenyelenggaraan16–30 November 1991Jumlahtim peserta12 (dari 6 konfederasi)Tempatpenyelenggaraan6 (di 4 kota)Hasil turnamenJuara Amerika Serikat (gelar ke-1)Tempat kedua NorwegiaTempat ketiga SwediaTempat keempat JermanStatistik turnamenJumlahpertandingan26Jumlah gol99 (3,81 per pertandingan)Jumlahpenonton510.000 (19.615 per pertandingan)Pemain terba...

 

Coppa Italia Serie C 1982-1983 Competizione Coppa Italia Serie C Sport Calcio Edizione 11ª Organizzatore Lega Professionisti Serie C Date dal 22 agosto 1982al 15 giugno 1983 Luogo  Italia Partecipanti 108 Formula Fase a gironi ed eliminazione diretta (A/R) Risultati Vincitore  Carrarese(1º titolo) Secondo  Fano Semi-finalisti  Paganese Sanremese Statistiche Incontri disputati 358 Gol segnati 728 (2,03 per incontro) La Carrarese, vincitrice dell'edizion...

 

Australian rules footballer, born 1976 Australian rules footballer Brad Scott Brad Scott in 2017Personal informationFull name Bradley David Walter ScottDate of birth (1976-05-03) 3 May 1976 (age 48)Place of birth Melbourne, VictoriaOriginal team(s) Eastern Ranges (TAC Cup)Draft No. 60, 1994 national draftHeight 181 cm (5 ft 11 in)Weight 87 kg (192 lb)Playing career1Years Club Games (Goals)1997 Hawthorn 22 (6)1998–2006 Brisbane Lions 146 (39)Total 168 (45)C...

حادث طيرانمعلومات عامةصنف فرعي من aviation occurrence (en) transport accident (en) يتم التعامل معها أو تخفيفها أو إدارتها  القائمة ... تدريبflight rules (en) قاعدة قمرة القيادة المعقمةهندسة وقائيةمراقبة جوية تعديل - تعديل مصدري - تعديل ويكي بيانات تميز منظمات السلامة الجوية الحوادث على انها الأحداث �...

 

Comune in Piedmont, ItalySan Maurizio d'OpaglioComuneComune di San Maurizio d'OpaglioSan Maurizio d'OpaglioLocation of San Maurizio d'Opaglio San Maurizio d'OpaglioLocation of San Maurizio d'Opaglio in ItalyShow map of ItalySan Maurizio d'OpaglioSan Maurizio d'Opaglio (Piedmont)Show map of PiedmontCoordinates: 45°46′N 8°23′E / 45.767°N 8.383°E / 45.767; 8.383CountryItalyRegionPiedmontProvinceNovara (NO)FrazioniSazza, Pascolo, Lagna, Alpiolo, Opagliolo, Bacchior...

 

National Park of Finland Hiidenportti National ParkIUCN category II (national park)Location in FinlandLocationKainuu, FinlandCoordinates63°52′22″N 029°03′31″E / 63.87278°N 29.05861°E / 63.87278; 29.05861Area45 km2 (17 sq mi)Established1982Visitors12000 (in 2009[1])Governing bodyMetsähallitusWebsitewww.outdoors.fi/hiidenporttinp Hiidenportti National Park (Finnish: Hiidenportin kansallispuisto) is a national park in Sotk...

German poet (1748–1776) Ludwig Hölty Ludwig Christoph Heinrich Hölty (21 December 1748 – 1 September 1776) was a German poet, known especially for his ballads. Hölty was born in the Electorate of Hanover in the village of Mariensee (today part of Neustadt am Rübenberge) where his father was pastor. In 1769, he went to study theology at the University of Göttingen. There he formed a close friendship with Johann Martin Miller, Johann Heinrich Voss, Heinrich Christian Boie, the brothers...

 

جزء من سلسلة مقالات حولحساب المثلثات مفاهيم رئيسة التاريخ الاستعمالات الدّوال الدوال العكسية حساب مثلثات معممة حساب المثلثات الكروية أدوات مرجعية المتطابقات القيم الدقيقة للثوابت الجداول دائرة الوحدة قواعد وقوانين الجيوب جيوب التمام الظّلال ظلال التمام مبرهنة فيثاغور...