Pembayaran bergerak

Proses pembayaran menggunakan ponsel cerdas dan aplikasi pembayaran.

Pembayaran bergerak (bahasa Inggris: mobile payment) adalah sarana pembayaran nontunai dengan menggunakan perangkat ponsel cerdas yang memanfaatkan berbagai media teknologi nirkabel seperti kode QR, NFC, dan kode OTP.[butuh rujukan] Pembayaran bergerak merupakan metode pembayaran alternatif dari sistem pembayaran tradisional dengan uang tunai, cek, atau kartu kredit sebagai media pembayarannya. Pembayaran bergerak juga disebut sebagai niaga seluler, dompet seluler, uang seluler, dan perbankan bergerak, umumnya mengacu kepada layanan pembayaran yang dioperasikan berdasarkan peraturan keuangan masing-masing negara dan dilakukan melalui perangkat seluler.[1] Pembayaran bergerak juga disebut sebagai pembayaran seluler.[2]

Untuk bisa menggunakan dan memanfaatkan fasilitas pembayaran bergerak, diperlukan uang digital. Di tingkat global, banyak aplikasi pembayaran bergerak, seperti PayPal, Google Wallet, Paypass Master Card, dan ZipPay. Sementara di tingkat lokal, terdapat beberapa nama yang populer, seperti Dompetku, TCASH, FlexiCash, Tunai milik XL, Mandiri e-Cash, Rekening Ponsel, GoPay, OVO, DANA, dan DokuPayAcces.[3]

Sejarah

Contoh pertama pembayaran bergerak terjadi pada tahun 1997 ketika Coca-Cola memperkenalkan sejumlah mesin jual otomatis dengan pelanggan dapat melakukan pembelian seluler. Pelanggan akan mengirim SMS ke mesin jual otomatis untuk mengatur pembayaran dan mesin kemudian akan menjual produknya.[4]

Garis waktu perkembangan pembayaran bergerak di dunia sebagai berikut:[5]

  • 1997 – Coca-Cola memperkenalkan pembelian via SMS di mesin jual otomatis tertentu. ExxonMobil mulai menerima pembayaran melalui Speedpass, yang menggunakan teknologi RFID sehingga pelanggan dapat menggesek dan membayar langsung di pom bensin.
  • 1998 – PayPal didirikan.
  • 1999 – Tiket film dapat dibeli menggunakan ponsel tertentu.
  • 2001 – Perdagangan seluler mencapai $2,4 miliar di seluruh dunia. Domino's Pizza mulai menerima pesanan melalui ponsel.
  • 2003 – 95 juta pengguna di seluruh dunia melakukan pembelian dengan ponsel mereka.
  • 2004 – SMS digunakan untuk memberikan donasi kepada organisasi nirlaba.
  • 2005 – Nokia meluncurkan ponsel berkemampuan NFC pertama.
  • 2009 – Pasar pembayaran bergerak mencapai $69 miliar dalam penjualan. Square memulai layanan.
  • 2010 – Seorang pengguna eBay membeli Mercedes-Benz seharga $240.000 melalui ponsel cerdas.
  • 2014 – Apple memperkenalkan Apple Pay.
  • 2015 – Android Pay dan Samsung Pay diperkenalkan.

Perkembangan pembayaran bergerak di Indonesia telah dimulai sejak tahun 2007 dengan diluncurkannya aplikasi Telkomsel Cash (TCASH) oleh PT Telkomsel Indonesia. Kemudian pada tahun 2008 diluncurkan sebuah aplikasi Dompetku dan dari tahun 2010 sampai sekarang sudah banyak diluncurkan aplikasi pembayaran bergerak.[6] TCASH kemudian berganti nama menjadi LinkAja terhitung sejak 22 Februari 2019.[7]

Dompet elektronik

Dompet elektronik dapat digunakan untuk pembayaran nirkontak, biasanya memerlukan proses verifikasi seperti memasukkan PIN atau pemindaian sidik jari. Kedua instrumen pembayaran ini dapat digunakan untuk pembayaran daring, yang juga memerlukan verifikasi. Dompet elektronik sangat aman karena proses enkripsi dan tokenisasi kompleks yang terjadi selama pembayaran, tetapi jenis pembayaran ini sangat ramah pengguna dan nyaman. Apple Pay, Google Pay, dan Samsung Pay merupakan platform dompet elektronik yang populer.[8]

Sampai dengan tahun 2018, perusahaan penyedia dompet elektronik di Indonesia dapat dibagi menjadi tiga kategori, yakni:[9]

  1. Dari perusahaan telekomunikasi, seperti Dompetku, TCASH, FlexiCash, dan Tunai by XL.
  2. Dari perusahaan perbankan, seperti Mandiri e-Cash, Rekening Ponsel dari Bank CIMB Niaga, Mega Virtual, BBM Money, dan Sakuku dari BCA.
  3. Dari perusahaan rintisan, seperti GoPay, OVO, Dana, Doku, PayPro, dan PayAccess.

Dalam survei yang dirilis Juli 2021 oleh perusahaan penyedia jaringan pembayaran bergerak, Boku berjudul Boku: 2021 Mobile Wallets Report, Indonesia dilaporkan menjadi negara dengan pertumbuhan dompet elektronik tercepat ketiga di dunia, dengan volume transaksi dompet elektronik mencapai 1,7 miliar tahun 2020 dan diperkirakan meningkat menjadi 16 miliar transaksi tahun 2025. Nilai transaksinya pada tahun 2020 mencapai $28 miliar dan diperkirkan tumbuh signifikan menjadi $107 miliar atau Rp1,55 kuadriliun pada tahun 2025. Total pengguna dompet elektronik di Indonesia tercatat sebesar 63,6 juta atau 25,6% dari total populasi. Angka ini diperkirakan juga meningkat menjadi 202 juta pengguna atau 76,5% dari total populasi pada tahun 2025. Dalam laporan itu juga, lima besar penyedia dompet elektronik di Indonesia berdasarkan pertumbuhan nilai transaksi tertinggi tahun 2020 berturut-turut adalah OVO dengan $10,7 juta, ShopeePay dengan $4,3 juta, LinkAja dengan $3,9 juta, GoPay $3,7 juta, dan DANA dengan $3,4 juta. Sementara dari penguasaan pangsa pasar dompet elektronik di Indonesia, OVO berada di posisi teratas dengan 38,2%, diikuti oleh ShopeePay (15,6%), LinkAja (13,9%), Gopay (13,2%), DANA (12,2%), dan lainnya (6,9%).[10]

Sementara berdasarkan hasil survei Kadence International Indonesia dalam riset bertajuk "Penggunaan dan Perilaku Pengguna Pembayaran Digital dan Layanan Keuangan di Indonesia" yang dipublikasikan pada Agustus 2021, mengungkap bahwa lima dompet elektronik paling populer di Indonesia adalah OVO (31 persen), GoPay (25 persen), ShopeePay (20 persen), DANA (19 persen), dan LinkAja (4 persen).[11]

Pembayaran NFC

Sistem pembayaran seluler dengan teknologi NFC di Norwegia

Teknologi NFC mendukung pembayaran nirkontak melalui dompet elektronik seperti Apple Pay, Android Pay, serta kartu nirkontak. NFC mirip dengan teknologi pengenal frekuensi radio (RFID), tetapi terbatas pada berbagi data dengan perangkat lain yang berjarak sekitar empat inci. Oleh karena itu, konsumen yang membayar dengan dompet elektronik mereka harus meletakkan perangkat mereka dekat dengan pembaca pembayaran nirkontak.[12]

Ketika nasabah mendaftar dengan salah satu penyedia pembayaran NFC, mereka mengetikkan informasi rekening bank, kartu kredit atau debit mereka ke dalam formulir yang aman. Informasi ini kemudian dienkripsi dan disimpan di server penyedia, bukan di telepon nasabah. Mereka kemudian akan mengunduh aplikasi (dari Apple Store untuk iPhone atau Google Play Store untuk perangkat Android) dan masuk sesuai kredensial mereka. Ketika siap untuk melakukan pembelian, mereka hanya membawa ponsel mereka di dekat pembaca dan pembayaran dimulai dalam hitungan detik.[13]

Jenis perangkat yang mendukung pembayaran bergerak NFC adalah:[14]

  • Ponsel cerdas: Ada aplikasi Android dan aplikasi iPhone yang memungkinkan pembayaran seluler.
  • Jam tangan pintar: Jam tangan dengan sistem operasi Wear OS biasanya mendukung NFC.
  • Tablet: Seperti halnya ponsel, tablet dapat mendukung NFC, meskipun agak canggung untuk ditangani saat melakukan pembayaran.
  • Laptop: Menggunakan laptop untuk memproses pembayaran akan kikuk, tetapi secara teknis memungkinkan.
  • Kartu kredit dan kartu debit dengan cip EMV: Sebagian besar kartu kredit utama yang diterbitkan saat ini memiliki cip EMV yang mendukung teknologi NFC. Ini merupakan bentuk pembayaran nirkontak yang paling lazim.

Dari segi keamanan, pembayaran seluler NFC sebenarnya lebih aman daripada pembayaran kartu debit cip dan PIN. Beberapa alasan pembayaran NFC merupakan salah satu metode pembayaran paling aman:[15]

  1. Perangkat seluler mengenkripsi informasi pribadi pengguna untuk melindunginya dari penipu. Yang lebih mengesankan adalah enkripsi ini diubah pada setiap transaksi NFC.
  2. Terdapat lapisan keamanan kedua: kode sandi atau kunci sidik jari. Bahkan ketika ponsel dicuri secara fisik, prosedur biometrik dan kode sandi berarti perangkat tidak dapat diakses pada tingkat otentikasi ini.
  3. Dengan tokenisasi, nomor kartu lengkap tidak pernah terungkap. Artinya, jika terjadi penyadapan, penipu tidak akan bisa mengakses detail kartu sama sekali.

Pembayaran Kode QR

Kode QR ditempel oleh pedagang untuk pembayaran konsumen di Tiongkok

Kode QR adalah kode batang matriks dua dimensi yang berisi informasi optik yang dapat dibaca mesin. Pemindai aplikasi seluler kode QR dapat memindai dan membaca data dalam kode QR. Untuk menggunakan kode QR untuk pembayaran di dalam toko, pembeli memindai kode QR saat penyelesaian transaksi pembelian (checkout) melalui aplikasi seluler. Dompet elektronik pelanggan kemudian didebet sejumlah nominal pembelian. Kode QR menjadi alternatif pilihan sebagai pengganti memasukkan detail kartu kredit secara manual. Kode QR juga mencegah pencurian data kredit oleh penjual yang tidak bermoral yang bekerja sama dengan penjahat.[16]

Pembayaran bergerak dengan kode QR dapat diproses dengan salah satu cara berikut:[17]

  1. Ponsel cerdas memindai kode QR bisnis: Pembeli membuka aplikasi pembayaran kode QR yang relevan, kemudian pindai kode yang ditampilkan di kasir toko, pada masing-masing produk, situs web, atau kertas tagihan dan sebelum mengetuk untuk menyelesaikan pembayaran, konfirmasikan harganya, jika diperlukan.
  2. Pelaku bisnis memindai kode QR di layar ponsel pelanggan: Ketika jumlah total transaksi dikonfirmasi dalam sistem POS pengecer saat penyelesaian transaksi pembelian (checkout), pembeli membuka aplikasi perusahaan atau pembayaran terkait yang memungkinkan transaksi kode QR. Aplikasi ini menampilkan kode QR unik yang mengidentifikasi detail kartu pembeli. Toko memindai kode ini dengan pemindai kode QR, dan menyelesaikan transaksi.
  3. Pembayaran aplikasi ke aplikasi: Pembeli dan penjual membuka aplikasi yang relevan, lalu pembeli memindai kode QR unik penjual yang ditampilkan di aplikasi mereka melalui aplikasi pembeli sendiri. Pembeli mengonfirmasi jumlah yang harus dibayar dan ketuk untuk memproses pembayaran.

Dibandingkan dengan pembayaran nirkontak lainnya, transaksi kode QR memiliki biaya pengadaan yang rendah, sehingga menarik bagi pengecer di pasar negara berkembang, karena kurangnya infrastruktur kartu. Sebagai pasar pembayaran kode QR terbesar di dunia, Tiongkok akan mencapai nilai transaksi $2,37 triliun pada tahun 2025, atau 46 kali lebih banyak dari gabungan semua wilayah lainnya. Meskipun ada sejumlah skema kode QR di seluruh dunia, tidak ada yang lebih sukses daripada dua pemain utama Tiongkok, Alipay dan WeChat Pay. Pada Februari 2021, Alipay dari Alibaba Group merupakan aplikasi pembayaran terkemuka di Tiongkok, dengan lebih dari 658 juta pengguna aktif bulanan.[18]

Logo QRIS

Untuk memfasilitasi pembayaran kode QR di Indonesia, Bank Indonesia dan Asosiasi Sistem Pembayaran Indonesia (ASPI) meluncurkan QRIS (Quick Response Code Indonesian Standard) pada 17 Agustus 2019.[19] Menurut Bank Indonesia, hingga kuartal II 2021, realisasi penggunaan metode pembayaran QRIS sebanyak 7,85 juta merchant, meningkat dibandingkan kuartal I 2021 sebanyak 6,69 juta merchant. Sementara saat pertama kali diperkenalkan pada kuartal I 2020, realisasi penggunaan metode pembayaran QRIS hanya 3,08 juta merchant.[20]

Kelebihan dan kekurangan

Pembayaran seluler menawarkan banyak keuntungan bagi penggunanya, antara lain:[21]

  • Pembayaran seluler merupakan cara yang sangat nyaman untuk melakukan pembayaran, dan pelanggan tidak lagi harus membawa dompet penuh kartu dan uang tunai. Selain itu, mereka juga tidak perlu lagi menandatangani tanda terima atau memasukkan PIN.
  • Teknologi NFC dilengkapi dengan enkripsi data yang melindungi informasi sensitif selama transmisi, sehingga mengurangi kemungkinan peretas mendapatkan akses ke informasi pelanggan.
  • Pembayaran seluler aman, dan pelanggan tidak perlu khawatir mengenai penipuan. Dalam pembayaran nirkontak, perangkat bahkan tidak perlu bersentuhan dengan perangkat.
  • Pembayaran nirkontak cepat, akurat, dan aman, dan tidak perlu khawatir salah ketik saat memasukkan PIN.
  • Pembayaran seluler lebih hemat waktu dan biaya karena mengetuk layar ponsel jauh lebih cepat daripada metode pembayaran lainnya.
  • Pelanggan dapat melacak hadiah dan poin loyalitas selama pembelian mereka. Beberapa bank juga menawarkan opsi uang kembali (cashback) saat menggunakan pembayaran elektronik.

Pembayaran seluler juga memiliki kekurangan, di antaranya:[22]

  • Meskipun pembayaran seluler diterima di semakin banyak pengecer, banyak toko tidak menerimanya.
  • Sebuah toko mungkin menerima pembayaran digital, tetapi tidak mungkin menerima semuanya. Jadi pembeli bisa masuk ke pengecer yang ramah pembayaran digital tetapi masih harus menggunakan kartu kreditnya.
  • Setiap transaksi meninggalkan catatan digital, yang membuat beberapa orang khawatir tentang privasi.
  • Sebagian besar sistem pembayaran seluler menggunakan teknologi yang disebut NFC untuk mengirim data transaksi ke terminal pembayaran, tetapi tidak semua ponsel dapat melakukannya karena tidak semua ponsel dilengkapi dengan teknologi ini.
  • Pembayaran terikat pada ponsel, jika ponsel dicuri atau hilang, atau bahkan jika ponsel kehabisan baterai, pembayaran tidak akan dapat dilakukan.

Lihat pula

Referensi

  1. ^ "What is Mobile Payment". IGI Global. Diakses tanggal 27 November 2021. 
  2. ^ Tanayastri Dini Isna (24 Januari 2019). "Mengenal Tren Penggunaan Layanan Pembayaran Seluler". Warta Ekonomi. Diakses tanggal 27 November 2021. 
  3. ^ "Mobile Payment Kian Ngetren". Indonesia.go.id. 18 Juni 2019. Diakses tanggal 27 November 2021. 
  4. ^ "History of Mobile & Contactless Payment Systems". NFC. Diakses tanggal 27 November 2021. 
  5. ^ "The History of Mobile Pay". Electronic Merchant Services (EMS). 21 Juli 2017. Diakses tanggal 27 November 2021. 
  6. ^ Ar Rasyid, Rayhan; Sunarya, Erry; M Ramdan, Asep (30 Juni 2020). "Analisis Minat Menggunakan Mobile Payment Dengan Pendekatan Technology Accpetance Model Pada Pengguna Link Aja Sukabumi". HIRARKI: Jurnal Ilmiah Manajemen Dan Bisnis. 2 (2): 116―125. doi:10.30606/hirarki.v2i2.387. ISSN 2684-8503. Diakses tanggal 26 November 2021. 
  7. ^ "TCASH Efektif Berubah Menjadi LinkAja pada 22 Februari 2019". Telkomsel. 22 Februari 2019. Diakses tanggal 27 November 2021. 
  8. ^ Aine Hendron (3 Agustus 2021). "10 Different Types Of Mobile Payments". Epos Now. Diakses tanggal 27 November 2021. 
  9. ^ "4 Layanan Mobile Payment Terkemuka di Indonesia". MarketingCraft. 19 Mei 2020. Diakses tanggal 28 November 2021. 
  10. ^ Corry Anestia (13 Juli 2021). "Laporan Boku: OVO Pimpin Pangsa Pasar "Mobile Wallet" di Indonesia". Dailysocial.id. Diakses tanggal 28 November 2021. 
  11. ^ Aziz Rahardyan (30 Agustus 2021). ""Survei 5 Dompet Digital Terpopuler di Indonesia, Siapa Jawaranya?"". Bisnis.com. Diakses tanggal 27 November 2021. 
  12. ^ "7 things to know about accepting NFC mobile payments". FIS. 8 Juli 2019. Diakses tanggal 28 November 2021. 
  13. ^ Jennifer Dublino (12 November 2021). "Everything You Need to Know About NFC Mobile Payments". Business.com. Diakses tanggal 28 November 2021. 
  14. ^ Dock David Treece (20 November 2021). "What Are NFC Mobile Payments?". Business News Daily. Diakses tanggal 28 November 2021. 
  15. ^ "What are NFC Mobile Payments and are They Safe?". Pomelo Pay. 7 April 2021. Diakses tanggal 28 November 2021. 
  16. ^ William Goddard (2 Juni 2021). "What is Mobile Payments – Types, Benefits and Examples". IT Chronicles. Diakses tanggal 28 November 2021. 
  17. ^ Emily Sorensen (4 Januari 2021). "QR code payments – what is it and how does it work?". Mobile Transaction. Diakses tanggal 28 November 2021. 
  18. ^ "QR Code Payments to Hit $2.7T Value by 2025". Milan Fintech Summit. Diakses tanggal 28 November 2021. 
  19. ^ "Quick Response Code Indonesian Standard atau biasa disingkat QRIS (dibaca KRIS)". QRIS. Diakses tanggal 28 November 2021. 
  20. ^ Novita Intan (1 Oktober 2021). "Penggunaan QRIS di Daerah Melonjak". Republika Online. Diakses tanggal 28 November 2021. 
  21. ^ "The growth of mobile payments". Inside Network. 13 Agustus 2020. Diakses tanggal 28 November 2021. 
  22. ^ Elizabeth Harper (7 Mei 2018). "The pros and cons of mobile payments". TechSpot. Diakses tanggal 28 November 2021. 

Read other articles:

Perubahan nama geografis di Turki telah dilakukan, secara berkala, dalam jumlah besar dari tahun 1913 hingga sekarang oleh Pemerintah Turki. Ribuan nama di Republik Turki atau Kesultanan Utsmaniyah mengalami pengubahan dari nama populer atau nama-nama alternatif bersejarah mereka sendiri, untuk mendapatkan nama Turki yang dapat dikenali, sebagai bagian dari kebijakan Turkifikasi. Pemerintah berpendapat bahwa nama-nama tersebut asing dan / atau memecah belah persatuan Turki. Nama yang berubah ...

 

 

Elections in Louisiana Federal government Presidential elections 1812 1816 1820 1824 1828 1832 1836 1840 1844 1848 1852 1856 1860 1864 1868 1872 1876 1880 1884 1888 1892 1896 1900 1904 1908 1912 1916 1920 1924 1928 1932 1936 1940 1944 1948 1952 1956 1960 1964 1968 1972 1976 1980 1984 1988 1992 1996 2000 2004 2008 2012 2016 2020 2024 Presidential primaries Democratic 2000 2004 2008 2012 2016 2020 Republican 2004 2008 2012 2016 2020 U.S. Senate elections 1812 1813 1813 sp 1817 1818 1818 sp 181...

 

 

4th and 3rd millennia BC Pakistani culture Amri–NalGeographical rangeSindh and Balochistan, PakistanDates5000-3000 BCEMajor sitesAmri,Sohr Damb area in Naal, Balochistan Amri–Nal culture is attributed to Amri archaeological sites in Sindh and Balochistan provinces of Pakistan. It flourished in the 4th and 3rd millennia BC. The dual typesites are Amri and Sohr Damb area in Naal, Balochistan. Location Several settlements attributed to the Amri culture have been discovered, mainly in lower S...

Abu Muhamad, Hasan bin Hasan bin Ali, adalah salah satu cicit Rasulullah dan cucu Ali. Beliau merupakan leluhur banyak klan Hasani yang tersebar dari Maroko hingga Nusantara. Sebagian keturunannya menjadi raja di daerah masing-masing. al-Imam as-Sayyid [1] Abu MuhammadHasanal-MutsannaNama asalحسنLahirHasan661 MMadinahMeninggal704 MMadinahSebab meninggalDiracunMakamJannatul Baqi, MadinahTempat tinggalMadinahKebangsaanArabDikenal atasAhlul Bait Putra HasanLeluhur sebagian w...

 

 

Questa voce sull'argomento calciatori italiani è solo un abbozzo. Contribuisci a migliorarla secondo le convenzioni di Wikipedia. Segui i suggerimenti del progetto di riferimento. Umberto Manzini Nazionalità  Italia Calcio Ruolo Portiere Termine carriera 1936 Carriera Squadre di club1 1928-1933 Verona43 (-77)1935-1936 Trento? (-?) 1 I due numeri indicano le presenze e le reti segnate, per le sole partite di campionato.Il simbolo → indica un trasferimento in prestito. ...

 

 

Sarayuth Chaikamdee Informasi pribadiNama lengkap Sarayuth ChaikamdeeTanggal lahir 24 September 1981 (umur 42)Tempat lahir Khon Kaen, ThailandTinggi 1,74 m (5 ft 8+1⁄2 in)Posisi bermain PenyerangKarier junior1993–1995 Nonsaard Witayakan School1996–1998 Phon Technical College1999–2000 Royal Thai AirforceKarier senior*Tahun Tim Tampil (Gol)2001–2004 Thai Port 66 (47)2005–2006 Pisico Bình Định 29 (20)2007 Thai Port 20 (11)2008–2009 Osotspa Saraburi 47 (...

この記事は検証可能な参考文献や出典が全く示されていないか、不十分です。出典を追加して記事の信頼性向上にご協力ください。(このテンプレートの使い方)出典検索?: コルク – ニュース · 書籍 · スカラー · CiNii · J-STAGE · NDL · dlib.jp · ジャパンサーチ · TWL(2017年4月) コルクを打ち抜いて作った瓶の栓 コルク(木栓、�...

 

 

Outdoor speed skating venue This article is about the speed skating oval in Grenoble, France. For the speed skating oval in Albertville, France, see L'anneau de vitesse. L'Anneau de Vitesse (English: The Speed Circuit) is an outdoor speed skating venue located in Grenoble, France. It hosted the speed skating events for the 1968 Winter Olympics. This Speed Circuit is located in a park of 27 hectares, the Park Paul Mistral. The park also hosts the Palais des sports was the main Olympic site in ...

 

 

Indonesian football club Football clubPersak KebumenFull namePersatuan Sepakbola KebumenNickname(s)Walet Emas(Golden Swallows)Founded1967; 57 years ago (1967)GroundChandradimuka StadiumCapacity10,000OwnerSKN GroupChairmanHM TursinoManagerMuhammad Faukhan Al HasaniCoachUphy Hi AzizLeagueLiga 3 Home colours Away colours Third colours Persatuan Sepakbola Kebumen, commonly known as Persak, is an Indonesian football club based in Kebumen Regency, Central Java. They currently comp...

Optical device For other uses, see Monocular (disambiguation). Galilean type Soviet-made miniature 2.5 × 17.5 monocular Diagram of a monocular using a Schmidt-Pechan prism: 1 – Objective lens 2 – Schmidt-Pechan prism 3 – Eyepiece A monocular is a compact refracting telescope used to magnify images of distant objects, typically using an optical prism to ensure an erect image, instead of using relay lenses like most telescopic sights. The volume and weight of a monocular are typically le...

 

 

American football player (1943–2007) For the defensive tackle, see T. J. Jackson (defensive tackle). American football player T. J. JacksonNo. 22Position:Wide receiverPersonal informationBorn:(1943-02-28)February 28, 1943Cordele, GeorgiaDied:March 25, 2007(2007-03-25) (aged 64)Rochester, New YorkCareer informationCollege:IllinoisUndrafted:1966Career history Philadelphia Eagles (1966) Washington Redskins (1967) Career highlights and awards All-American Held Collegiate record 100 m dash ...

 

 

American labor union activist (1929–2020) Owen BieberBieber in 19867th President of the United Automobile WorkersIn office1983–1995Preceded byDouglas FraserSucceeded byStephen Yokich Personal detailsBornOwen Frederick Bieber(1929-12-28)December 28, 1929Dorr Township, Michigan U.S.DiedFebruary 17, 2020(2020-02-17) (aged 90)Detroit, Michigan, U.S.OccupationLabor leaderKnown forPresident, United Auto Workers Owen Frederick Bieber (/ˈbiːbər/;[1] December 28, 1929 – February ...

List of events ← 1784 1783 1782 1785 in the United States → 1786 1787 1788 Decades: 1770s 1780s 1790s 1800s See also: History of the United States (1776–1789) Timeline of the American Revolution List of years in the United States 1785 in the United States1785 in U.S. states States Connecticut Delaware Georgia Maryland Massachusetts New Hampshire New Jersey New York North Carolina Pennsylvania Rhode Island South Carolina Virginia List of years in the United States by state or ter...

 

 

Parlemen Antigua dan Barbuda Parliament of Antigua and BarbudaJenisJenisBicameral MajelisDewan Perwakilan RakyatSenatAnggota34 orang17 anggota Dewan17 anggota SenatPemilihanSistem pemilihan Dewan Perwakilan RakyatFirst-past-the-postSistem pemilihan SenatPengangkatan oleh Gubernur JenderalTempat bersidangSt. John'sSitus webwww.ab.gov.ag/gov_v1/parliament/index.htm L • BBantuan penggunaan templat ini Parlemen Antigua dan Barbuda adalah lembaga legislatif nasional Antigua dan Barbuda. Lem...

 

 

[pranala nonaktif permanen]Nia Dinata, sutradara Indonesia pertama yang filmnya lebih dari sekali dikirim ke nominasi Film Internasional Terbaik Academy Award Indonesia telah mengirimkan film untuk nominasi Academy Award for Best Foreign Language Film sejak 1987. Penghargaan ini dianugerahkan setiap tahun oleh Academy of Motion Picture Arts and Sciences kepada film-film non-Amerika Serikat yang dialognya tidak berbahasa Inggris.[1] Kategori ini pertama muncul pada Academy Awar...

2019 studio album by Regurgitator's Pogogo Show The Really Really Really Really Boring AlbumStudio album by Regurgitator's Pogogo ShowReleased1 March 2019GenreChildren's musicLength34:59LabelValve Records, ABC MusicProducerRegurgitatorRegurgitator albums chronology Headroxx(2018) The Really Really Really Really Boring Album(2019) Quarter Pounder: 25 Years of Being Consumed(2019) Singles from The Really Really Really Really Boring Album The Pogogo Show ThemeReleased: 26 July 2019[1]...

 

 

Un Delta II sulla rampa di lancio Un vettore spaziale è un missile usato per inviare un carico utile nello spazio.[1] Il carico utile può consistere in satelliti, sonde interplanetarie, veicoli con astronauti o moduli di rifornimento per le basi spaziali orbitanti. In inglese è detto launch vehicle. Indice 1 Descrizione 2 Classificazione 3 Note 4 Voci correlate 5 Altri progetti 6 Collegamenti esterni Descrizione La maggior parte dei lanciatori opera da una rampa di lancio, supporta...

 

 

عثمان بن أبي شيبة معلومات شخصية تاريخ الوفاة 14 يونيو 853   الأولاد أبو جعفر بن أبي شيبة  إخوة وأخوات أبو بكر بن أبي شيبة  الحياة العملية تعلم لدى عبد الرحمن بن مهدي  [لغات أخرى]‏  المهنة مُحَدِّث  تعديل مصدري - تعديل   أبو الحسن عثمان بن محمد بن القاضي أبي ...

Football tournamentBeNe Super CupThe current BeNe Super Cup official logo,in use since 2011Founded2011Region Belgium NetherlandsNumber of teams2Current champions Standard Liège(2nd title)Most successful club(s) Standard Liège(2 titles) The BeNe Super Cup was a women's football competition between the holders of the Dutch Vrouwen Eredivisie and the Belgian Women's First Division. It was played two times. Its inaugural edition took place on 30 August 2011 in Venlo, Netherlands and confronted ...

 

 

Севастопольский военно-революционный комитет (Севастопольский ВРК, Севастопольский ревком) — революционный, самопровозглашенный, чрезвычайный орган власти Севастополя и Черноморского флота, возникший после Октябрьского переворота. Перехватил власть у Севастопол�...