Omeisaurus

Omeisaurus
Rentang waktu: Pertengahan Jurrasic, Bathonian–Callovian
Omeisaurus, Omeisaurus junghsiensis,
Klasifikasi ilmiah
Kerajaan:
Filum:
Kelas:
Superordo:
Ordo:
Subordo:
Infraordo:
Famili:
Mamenchisauridae

Young, 1939
Genus:
Omeisaurus
Perbandingan Omeisaurus dan seoang manusia dewasa

Omeisaurus adalah dinosaurus sauropoda dan hidup pada kala Jura Akhir. Spesies ini memiliki berat berat 5-25 ton, dengan panjang kira-kira 10-20 meter serta tinggi kira-kira 4-9 meter. Ukuran besar tergantung pada jenis spesiesnya.

Omeisaurus berasal dari bahasa latin yang memiliki arti "kadal Omei". Omei merujuk ke sebuah gunung bernama Gunung Emei di Cina, dekat lokasi fosil ditemukan. Omeisaurus dinamakan oleh C. C. Young pada 1939.

Fosil Omeisaaurus

Identifikasi

Omeisaurus tianfuensis memiliki leher yang sangat panjang yang membantu untuk memahami dedaunan, nafsu makan yang sangat besar (seperti sauropoda lainnya), mungkin memakan sampai satu ton tanaman setiap hari, tubuh yang bulat, memberikan luas permukaan kecil dibandingkan dengan volume. Ini membantu untuk tetap hangat dengan mengurangi kehilangan panas. Seperti sauropod biasa, Omeisaurus memiliki kaki berbentuk tabung dan memakan tumbuhan. Ia memiliki lubang hidung yang dekat dengan moncongnya dan berbeda dengan sauropoda lainnya. Leher Omeisaurus memiliki leher vertebrata yang lebih panjang daripada sauropod lain.

Masa hidup

Omeisaurus tianfuensis adalah dinosaurus herbivor berleher panjang yang hidup dalam kawanan sekitar 165-175 juta tahun yang lalu. kira-kira pada Jura Tengah-Akhir, subkala Bathonium dan Kallovium yang sekarang adalah wilayah Cina.