North Ice

North Ice di Greenland
North Ice
North Ice
Lokasi di Greenland

North Ice adalah sebuah stasiun penelitian milik ekspedisi Greenland Utara oleh Britania (1952 sampai 1954) di tanah es Greenland. Koordinat dari stasiun ini adalah 78°04′N 38°29′W / 78.067°N 38.483°W / 78.067; -38.483, pada ketinggian 2.341 meter (7.680 ft) di atas permukaan laut. Ekspedisi Greenland Utara oleh Britania dipimpin oleh Komandan James Simpson RN. Stasiun ini mencatat temperatur −66,1 °C (−87,0 °F) pada 9 Januari 1954, yang menjadikannya temperatur terendah yang pernah dicatat di Amerika Utara pada saat itu. Rekor tersebut dikalahkan oleh temperatur −69,6 °C (−93,3 °F) dalam sebuah pengamatan di lapisan es Greenland pada 22 Desember 1991.[1][2] Nama stasiun ini kontras dengan bekas stasiun South Ice di Antarktika.

78°04′N 38°29′W / 78.067°N 38.483°W / 78.067; -38.483

Lihat pula

Referensi

  1. ^ "Western Hemisphere: Lowest Temperature". Arizona State University World Meteorological Organization. 2014. Diarsipkan dari versi asli tanggal 18 May 2013. Diakses tanggal 12 January 2014. 
  2. ^ WMO verifies -69.6°C Greenland temperature as Northern hemisphere record

Templat:Situs terbengkalai di Greenland