Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Museum Sejarah Alam, Berlin

Museum Sejarah Alam, Berlin
Peta
Didirikan1810
LokasiInvalidenstraße 43
10115 Berlin, Germany
Koordinat52°31′48″N 13°22′46″E / 52.53000°N 13.37944°E / 52.53000; 13.37944
JenisMuseum sejarah alam
DirekturJohannes Vogel
Situs webwww.museumfuernaturkunde.berlin

Museum Sejarah Alam (Bahasa Jerman: Museum für Naturkunde) adalah sebuah museum sejarah alam yang terletak di Berlin, Jerman. Museum ini memamerkan berbagai jenis spesimen dari berbagai segmen sejarah alam. Museum ini menjadi salah satu dari tiga museum besar di Jerman bersamaan dengan Naturmuseum Senckenberg di Frankfurt dan Museum Koenig di Bonn.

Museum ini menjadi tempat lebih dari 30 juta spesimen-spesimen zoologis, paleontologis dan mineralogis disimpan, termasuk lebih dari sepuluh ribu spesimen tipe. Museum ini terkenal karena dua pameran: dinosaurus terpajang terbesar di dunia (sebuah kerangka Giraffatitan), dan sebuah spesimen burung tertua yang diketahui, Archaeopteryx, yang terawetkan dengan sangat baik. Koleksi-koleksi mineral museum ini berasal dari Akademi Ilmu Pengetahuan Prusia tahun 1700. Spesimen-spesimen zoologis historis penting mencakup spesimen-spesimen yang diambil dari ekspedisi laut dalam Jerman Valdiva (1898–99), Ekspedisi Kutub Selatan Jerman (1901–03), dan Ekspedisi Sunda Jerman (1929–31). Ekspedisi ke lapisan-lapisan fosil di Tendaguru di Deutsch Ostafrika (sekarang Tanzania) mengarah ke penemuan berbagai harta karun paleontologis. Saking besarnya koleksi museum ini, hanya kurang dari 1 dari 5000 spesimen yang dipamerkan, dan mereka telah memikan peneliti dari seluruh dunia. Pameran-pameran tambahan mencakup sebuah koleksi mineral yang mewakili 75% dari semua mineral di seluruh dunia, sebuah koleksi meteor besar, dan potongan katilayu terbesar di dunia; pameran quagga, huia dan harimau tasmania yang telah punah, serta "Bobby" si gorila, seekor selebritas Kebun Binatang Berlin dari 1920-an dan 30-an

Pada November 2018, pemerintah Jerman dan kota Berlin memperluas dan memperbaiki bangunan museumnya dengan dana lebih dari €600 juta.[1]

Referensi

  1. ^ Sentker, Andreas. "Ideen für das Überleben der Menschheit". 2018-11-14 (dalam bahasa Jerman). Diakses tanggal 18 November 2018.
Kembali kehalaman sebelumnya