Mur (resin)

Pohon Commiphora myrrha, salah satu sumber perolehan mur yang utama.
Minyak Mur (dari Commiphora myrrha) dalam cawan gelas tembus pandang

Mur (bahasa Inggris: myrrh /ˈmɜːr/; dari bahasa Arab مر, mur) adalah suatu resin aromatik dari sejumlah pohon kecil berduri dari genus Commiphora.[1] Minyak mur digolongkan sebagai oleoresin. Resinmur merupakan gom alamiah. Telah digunakan di sepanjang sejarah sebagai parfum, kemenyan dan obat. Juga dapat dimakan dengan dicampur ke dalam anggur.[2]

Ketika suatu pohon terluka sampai menembus kulit kayu dan masuk ke bagian kayu lunak (sapwood), maka pohon itu mengeluarkan resin. Gom mur, sebagaimana kemenyan (frankincense), adalah suatu resin. Sewaktu orang memanen mur, mereka melukai pohon-pohon jenis itu berulang kali untuk mengumpulkan gom. Gom mur bersifat seperti malam, dan menggumpal dengan cepat. Setelah dipanen, gom itu menjadi keras dan mengkilat. Gom itu berwarna agak kekuningan, dapat berupa jernih atau kabur. Seiring dengan waktu, warnanya berubah lebih gelap, dan muncul garis-garis putih.[3]

Gom mur biasanya dipanen dari spesies pohon Commiphora myrrha, yang berhabitat alamiah di Yaman, Somalia, Eritrea dan Etiopia timur. Istilah lain yang biasa digunakan, Commiphora molmol,[4] sekarang dianggap sebagai sinonim dari Commiphora myrrha.[5] Jenis yang berhubungan, Commiphora gileadensis, aslinya dari Mediterania Timur dan khususnya di Semenanjung Arabia,[6] dalam Alkitab dikenal dengan nama "Balsam dari Gilead" ("Balm of Gilead"),[7] atau juga disebut "Balsam dari Mekkah". Beberapa spesies lain menghasilkan bdellium dan mur India (Indian myrrh).

Resin gom oleo dari sejumlah spesies tumbuhan Commiphora lain juga digunakan sebagai parfum, obat (seperti pembalut luka aromatik), dan bahan kemenyan. Resin yang mirip mur ini dikenal sebagai opopanax, balsam, bdellium, guggul dan bisabol.

Wangi-wangian "myrrh beads" dibuat dari biji Detarium microcarpum yang ditumbuk, tidak berhubungan dengan pohon di Afrika Barat. Butiran-butiran ini secara tradisional dikenakan oleh wanita bersuami di Mali dalam bentuk untaian berlipat ganda di sekitar pinggul.

Nama mur ("myrrh") juga dipakai untuk menyebut potherb Myrrhis odorata, yang juga dikenal sebagai "cicely" atau "sweet cicely".

Mur disebut-sebut dalam Alkitab Kristen sebagai salah satu dari tiga hadiah orang-orang majus dari Timur untuk bayi Yesus[8] dan "minyak mur" disumbangkan oleh Nikodemus pada saat mengapani jenazah Yesus setelah mati disalib, sebelum dimasukkan ke dalam kubur.[9]

Etimologi

Kata "mur" ("myrrh") diturunkan dari bahasa Aram ܡܪܝܪܐ (murr), dan bahasa Arab مر (mur)، artinya "pahit". Nama ini tertulis dalam Alkitab Ibrani maupun Alkitab Kristen. Dalam bahasa Ibrani ditulis sebagai mor, מור, dan kemudian sebagai kata pinjaman Semitik[10] digunakan dalam mitologi Yunani sebagai Myrrha, lalu pada Septuaginta, terjemahan Alkitab Ibrani dalam bahasa Yunani, kata yang berkaitan, μύρον, myron, menjadi istilah umum untuk parfum.

Khasiat pengobatan

Commiphora gileadensis (terdaftar sebagai "Balsamodendron ehrenbergianum"

Obat Tradisional Tionghoa

Dalam pengobatan tradisional Tionghoa, mur digolongan sebagai bahan pahit dan pedas, dengan suhu netral. Dikatakan mempunyai khasiat khusus terhadap meridian jantung, hati dan limpa, sebagaimana kekuatan "menggerakkan peredaran darah" untuk menggelontorkan darah beku dari rahim. Karenanya dianjurkan untuk pengobatan reumatik, artritis, dan masalah-masalah peredaran darah, juga untuk amenorrhea, dysmenorrhea, menopause, dan tumor rahim.

Obat Ayurveda

Mur digunakan lebih sering pada pengobatan Ayurveda dan Unani, yang mencatat khasiat penyegaran dan pembaharuan resin ini. Bahan resin (daindhava) digunakan dalam banyak formula khusus rasayana pada Ayurveda. Namun mur non-rasayana dikontraindikasikan jika terdapat disfungsi ginjal atau sakit perut, atau ibu-ibu hamil atau penderita pendarahan rahim.

Obat Barat

Mur merupakan resin yang umum dijumpai di wilayah Tanduk Afrika.

Dalam apotek, mur digunakan sebagai antiseptik untuk pencuci mulut, obat kumur dan pasta gigi[11] bagi pencegahan dan pengobatan penyakit gusi.[12] Mur sekarang digunakan pada sejumlah salep liniment dan pengobatan yang dibubuhkan pada goresan atau penyakit kulit ringan lainnya. Mur juga dianjurkan sebagai analgesik bagi sakit gigi dan dalam dicampurkan ke dalam liniment untuk luka lecet, sakit nyeri, dan keseleo.[13]

Ritual agama

Mur telah digunakan oleh orang Mesir kuno, bersama-sama natron, untuk pengawetan mummi.[14]

Mur merupakan salah satu bahan Ketoret, yaitu kemenyan kudus pada Bait Salomo dan Bait Suci kedua di Yerusalem, sebagaimana dituliskan pada Alkitab Ibrani dan Talmud. Suatu persembahan yang dibuat dari Ketoret pada suatu mezbah ukupan khusus merupakan suatu komponen penting dalam ibadah di Bait Suci. Mur juga termasuk ke dalam daftar bahan minyak urapan kudus yang digunakan untuk mengurapi Kemah Suci, para imam dan para raja.

Minyak mur dicatat penggunaannya dalam Kitab Ester (Ester 2:12) pada ritual pengudusan bagi ratu baru untuk raja Ahasyweros:

"Tiap-tiap kali seorang gadis mendapat giliran untuk masuk menghadap raja Ahasyweros, dan sebelumnya ia dirawat menurut peraturan bagi para perempuan selama dua belas bulan, sebab seluruh waktu itu digunakan untuk pemakaian wangi-wangian: enam bulan untuk memakai minyak mur dan enam bulan lagi untuk memakai minyak kasai serta lain-lain wangi-wangian perempuan.[15]

Mur diperdagangkan oleh karavan unta melewati daratan dari area produksi di Arab selatan oleh orang Nabath ke ibu kota mereka, Petra, dari mana kemudian disebarkan ke seluruh daerah Mediterania.[7]

Menurut ayat Alkitab Matius 2:11, emas, kemenyan dan mur merupakan hadiah-hadiah yang diberikan kepada bayi Yesus oleh orang-orang majus dari Timur.

Maka masuklah mereka ke dalam rumah itu dan melihat Anak itu bersama Maria, ibu-Nya, lalu sujud menyembah Dia. Merekapun membuka tempat harta bendanya dan mempersembahkan persembahan kepada-Nya, yaitu emas, kemenyan dan mur.[8]

Minyak mur juga dipakai untuk mengapani jenazah Yesus setelah mati disalib, dibawa oleh Nikodemus, sebelum dimasukkan ke dalam kubur:

Juga Nikodemus datang ke situ. Dialah yang mula-mula datang waktu malam kepada Yesus. Ia membawa campuran minyak mur dengan minyak gaharu, kira-kira lima puluh kati beratnya.[16]

Karena disebut dalam Alkitab bagian Perjanjian Baru, maka mur merupakan suatu kemenyan yang dipersembahkan dalam liturgi sejumlah gereja Kristen pada perayaan tertentu (misalnya Thurible). Mur cair kadang kala ditambahkan kepada tempera telur pada waktu pembuatan ikon. Mur juga digunakan untuk mempersiapkan pengurapan sakramental yang digunakan oleh banyak gereja dari ritus Timur dan Barat.[17][18] Di Timur Tengah, Gereja Ortodoks Timur secara tradisional menggunakan minyak yang dibumbui dengan mur (dan wewangian lainnya) untuk memberikan sakramen pengurapan mur, yang biasanya disebut sebagai "menerima Krisma".[19][20]

Dalam Islam

Menurut sebuah hadis Nabi Muhammad yang diriwayatkan oleh Abu Nuaim dari Abban bin Saleh bin Anas, Nabi Muhammad bersabda: "Asapi rumah-rumah kalian dengan apsintus, mur, dan timi". (Kanz-ul-Ummal).[21] Ensiklopedi Fitoterapi Islam menyebutkan hadis yang sama: "Rasulullah bersabda: "Asapi rumah-rumah kalian dengan ash-shih, murr dan sa'tar". Penulis berpendapat bahwa penggunaan kata "murr" ini merujuk secara khusus pada Commiphora myrrha.[22] Dua lainnya adalah Al-Shih (kemungkinan apsintus) dan Sa'tar (atau Za'atar - thyme).

Di Rusia kuno

Awalnya, mur datang ke Rusia dari Yunani, melalui koloni Yunani di Tanais (sekarang Rostov on Don), yang disebutkan oleh sejarawan Strabo, yang digunakan oleh suku-suku Slavia Rusia untuk berdagang secara aktif. Mur disebut rendah hati pada zaman kuno oleh orang Rusia.[23] Smyrna sering disebut-sebut dalam banyak upacara, ritual, dan adat istiadat Slavia. Merokok aroma Smyrna tidak kalah luasnya di kalangan orang Slavia.[24]

Lihat pula

Referensi

  1. ^ Rice, Patty C., Amber: Golden Gem of the Ages, Author House, Bloomington, 2006 p.321
  2. ^ Wondill Froman (30 November 2005). Biblical Facts About Wine: Is It a Sin to Drink Wine?. AuthorHouse. hlm. 307–. ISBN 978-1-4184-0964-7. Diakses tanggal 15 November 2012. 
  3. ^ Caspar Neumann, William Lewis, The chemical works of Caspar Neumann, M.D.,2nd Ed., Vol 3, London, 1773 p.55
  4. ^ Newnes, G., ed., Chambers's encyclopædia, Volume 9, 1959
  5. ^ The Plant List. 2013. Version 1.1. Published on the Internet: http://www.theplantlist.org/. Accessed on February 24, 2014.
  6. ^ Anthony G. Miller, Thomas A. Cope, J. A. Nyberg Flora of the Arabian Peninsula and Socotra, Volume 1, Edinburgh University Press, 1996, p.20
  7. ^ a b Gibson (2011), p. 160.
  8. ^ a b Matius 2:11
  9. ^ Yohanes 19:39
  10. ^ Klein, Ernest, A Comprehensive Etymological Dictionary of the Hebrew Language for Readers of English, The University of Haifa, Carta, Jerusalem, p.380
  11. ^ "Species Information". www.worldagroforestrycentre.org. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-09-30. Diakses tanggal 2009-01-15. 
  12. ^ Lawless, J. (2002) The Encyclopedia of Essential Oils, Harper Collins, p135
  13. ^ "ICS-UNIDO – MAPs". www.ics.trieste.it. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-08-09. Diakses tanggal 2009-01-16. 
  14. ^ Fritze, Ronald H. "New worlds: The great voyages of discovery 1400-1600". Sutton Publishing Limited, 2002, p. 25.
  15. ^ Ester 2:12
  16. ^ [[Yohanes 19#Ayat 39|Yohanes 19:39}}
  17. ^ "What Does Myrrh Symbolize in the Bible? Understanding the Spiritual Significance". edenbengals.com. Diakses tanggal 2024-02-14. 
  18. ^ "Myrrh". biblehub.com. Diakses tanggal 2024-02-14. 
  19. ^ "The sacraments". www.britannica.com. Diakses tanggal 2024-02-14. 
  20. ^ "Proven Myrrh Oil Benefits & Uses". draxe.com. Diakses tanggal 2024-02-14. 
  21. ^ "Myrrh ~ مر مكي". tibbenabawi.org. Diakses tanggal 2024-02-14. 
  22. ^ "Encyclopedia of Islamic Herbal Medicine". books.google.com. Diakses tanggal 2024-02-14. 
  23. ^ "Волшебная и священная мирра: свойства эфирного масла с тысячелетней историей". yavitrina.ru. Diakses tanggal 2024-02-14. 
  24. ^ "Обряды и верования". azbyka.ru. Diakses tanggal 2024-02-14. 

Pustaka

  • Gibson, Dan (2011). Qur’anic Geography: A Survey and Evaluation of the Geographical References in the Qur’an with Suggested Solutions for Various Problems and Issues. Independent Scholars Press, Canada. ISBN 978-0-9733642-8-6.

Pustaka tambahan

Pranala luar

Templat:Non-timber forest products

Read other articles:

Watch Hill is an affluent coastal neighborhood and census-designated place in the town of Westerly, Rhode Island. The population was 154 at the 2010 census.[1] It sits at the most-southwestern point in Rhode Island. It came to prominence in the late 19th and early 20th century as an exclusive summer resort, with wealthy families building sprawling Victorian-style cottages along the peninsula. Watch Hill is characterized by The New York Times as a community with a strong sense of priv...

 

This article needs additional citations for verification. Please help improve this article by adding citations to reliable sources. Unsourced material may be challenged and removed.Find sources: Assonet, Massachusetts – news · newspapers · books · scholar · JSTOR (October 2008) (Learn how and when to remove this template message) Town of Freetown in Massachusetts, United StatesAssonetTown of FreetownAssonet BandstandLocation of Assonet in Massachusett...

 

Usia dalam GejolakSutradaraSisworo Gautama PutraProduserRam SorayaPemeranRatno TimoerSuzannaWieke WidowatiGeorge RudyBagus Santoso Nena RosierDistributorSoraya Intercine FilmsTanggal rilis1984Durasi91 menitNegaraIndonesia Usia dalam Gejolak adalah film Indonesia yang diproduksi pada tahun 1984 dengan disutradarai oleh Sisworo Gautama Putra dan dibintangi antara lain oleh Ratno Timoer, Suzanna, Wieke Widowati, dan masih banyak lagi. Sinopsis Perkawinan Iskandar (Ratno Timoer) dan Susy (Suzanna...

Joseph TrumpeldorJoseph Trumpeldor mengenakan seragam prajurit British army namun tanpa lencana yang terlihat, sekitar masa Perang Dunia SatuLahir21 November 1880Pyatigorsk, RusiaMeninggal1 Maret 1920(1920-03-01) (umur 39)Tel Hai, Palestina Mandat BritaniaPerang/pertempuranPerang Rusia-Jepang Port Arthur (WIA) Perang Dunia I Pertempuran Gallipoli (WIA) Konflik antar-komunal di Mandat Palestina Pertempuran Tel Hai † PenghargaanCross of St. George Joseph Vladimirovich (Vol...

 

Gérard MestralletGérard MestralletLahir4 Januari 1949 (umur 75)Paris, Republik Keempat PrancisKebangsaanPrancisAlmamaterÉcole PolytechniqueENACSciences Po ToulouseENAPekerjaanPebisnisGelarChairman dan CEO, Engie Gérard Mestrallet (Paris, 1 April 1949) adalah seorang manajer Perancis. Mestrallet belajar di Institut d'études politiques de Toulouse, École nationale de l'aviation civile dan merupakan lulusan dari École Polytechnique dan École nationale d'administration. Pada tahun 1...

 

Guilielmus XylanderL'érudit Guillaume Xylander.BiographieNaissance 26 décembre 1532AugsbourgDécès 10 février 1576 (à 43 ans)HeidelbergFormation Université Eberhard Karl de TübingenActivités Humaniste de la Renaissance, traducteur, poète, philologue classique, professeur d'universitéAutres informationsA travaillé pour Université de HeidelbergUniversité Humboldt de BerlinMouvement Renaissance allemandemodifier - modifier le code - modifier Wikidata Guilielmus (Guilhelmus) Xyl...

Form of nonviolent resistance practised during British colonial rule in India For other uses, see Satyagraha (disambiguation). Mahatma Gandhi leading the famous 1930 Salt March, a notable example of satyagraha. Satyāgraha (Sanskrit: सत्याग्रह; satya: truth, āgraha: insistence or holding firmly to), or holding firmly to truth,[1] or truth force, is a particular form of nonviolent resistance or civil resistance. Someone who practises satyagraha is a satyagrahi. The t...

 

Questa voce sull'argomento cestisti statunitensi è solo un abbozzo. Contribuisci a migliorarla secondo le convenzioni di Wikipedia. Segui i suggerimenti del progetto di riferimento. Thomas Bryant Thomas Bryant con la maglia dei Washington Wizards Nazionalità  Stati Uniti Altezza 208 cm Peso 112 kg Pallacanestro Ruolo Centro Squadra  Miami Heat CarrieraGiovanili Bishop Kearney High SchoolHuntington Prep High School2015-2017 Indiana HoosiersSquadre di club 2017-2018 ...

 

LOLSutradaraLisa AzuelosProduserMichael ShambergStacey SherTish CyrusSkenarioLisa AzuelosKarim AïnouzBerdasarkanLOL (Laughing Out Loud)oleh Lisa AzuelosPemeranMiley CyrusDemi MooreDouglas BoothAshley GreeneAdam SevaniPenata musikRob SimonsenSinematograferKieran McGuiganPenyuntingMyron KersteinPerusahaanproduksiMandate PicturesDouble Feature FilmsDistributorLionsgate EntertainmentTanggal rilis 4 Mei 2012 (2012-05-04) (U.S.) NegaraAmerika SerikatBahasaInggris LOL merupakan sebua...

Swiss Basketball League (SBL) Datos generalesDeporte BaloncestoSede Suiza SuizaContinente EuropaEquipos participantes 9Datos históricosFundación 2001Datos estadísticosCampeón actual Fribourg OlympicOtros datosSitio web oficial swiss.basketball[editar datos en Wikidata] La Liga Nacional de Baloncesto de Suiza (en francés: Ligue Nationale de Basket-Ball y conocida oficialmente como Swiss Basketball League) es la máxima competición de baloncesto de Suiza. La temporada comie...

 

2018 Chilean film The Wolf HouseFilm posterSpanishLa casa lobo Directed byCristobal LeónJoaquín CociñaWritten by Cristóbal León Joaquín Cociña Alejandra Moffat Produced by Catalina Vergara Niles Atallah StarringAmalia KassaiRainer KrauseCinematographyCristobal LeónJoaquín CociñaProductioncompaniesDiluvioGlobo Rojo FilmsRelease date February 22, 2018 (2018-02-22) (Berlin) Running time75 minutesCountryChileLanguagesSpanishGermanBudget$245,000 The Wolf House (Spanish...

 

海尔·塞拉西一世埃塞俄比亚皇帝統治1930年11月2日-1974年9月12日(43年314天)加冕1930年11月2日前任佐迪图繼任阿姆哈·塞拉西一世(流亡)埃塞俄比亞攝政王統治1916年9月27日-1930年11月2日(14年36天)出生(1892-07-23)1892年7月23日 埃塞俄比亚帝国哈勒爾州逝世1975年8月27日(1975歲—08—27)(83歲) 衣索比亞亚的斯亚贝巴安葬2000年11月5日圣三一大教堂配偶梅南·阿斯福(1889年-1962�...

1979 aviation accident Dan-Air Flight 0034A Dan-Air HS.748 similar to the accident aircraftAccidentDate31 July 1979SummaryMaintenance error (Accidental engagement of gust lock)SiteSumburgh Airport 59°52′55″N 1°17′05″W / 59.8820°N 1.2848°W / 59.8820; -1.2848AircraftAircraft typeHawker Siddeley HS.748-105 series 1OperatorDan-Air Services LtdRegistrationG-BEKFFlight originSumburgh AirportDestinationAberdeen AirportPassengers44Crew3Fatalities17Injuries0Sur...

 

Professional soccer league season Football league seasonCanadian Soccer LeagueFirst DivisionSeason2018DatesMay 13 – September 26 (regular season) September 29 – October 13 (playoffs)ChampionsFC Ukraine United (First Division regular season)FC Vorkuta (First Division playoffs, 1st title)Matches played72Goals scored276 (3.83 per match)Top goalscorerSani Dey (13)Biggest home winFC Ukraine United 10–2 CSC Mississauga(September 23)Biggest away winSC Waterloo Region 0–9 FC Ukraine Unit...

 

此条目序言章节没有充分总结全文内容要点。 (2019年3月21日)请考虑扩充序言,清晰概述条目所有重點。请在条目的讨论页讨论此问题。 哈萨克斯坦總統哈薩克總統旗現任Қасым-Жомарт Кемелұлы Тоқаев卡瑟姆若马尔特·托卡耶夫自2019年3月20日在任任期7年首任努尔苏丹·纳扎尔巴耶夫设立1990年4月24日(哈薩克蘇維埃社會主義共和國總統) 哈萨克斯坦 哈萨克斯坦政府...

Chiffre six, 6 Ne doit pas être confondu avec le nombre six Pour les articles homonymes, voir Six (homonymie). Pour l'année 6 du calendrier julien, voir 6. Six 6 Graphies Graphie 6 Utilisation Écriture Système de numération indo-arabeSystème hexadécimal Alphabets LatinArabe (Maghreb)Grec moderneCyrillique moderne Codage Nom Chiffre six Unicode U+0036 Bloc Commandes C0 et latin de base modifier  Fichier audio 6 en Alphabet Morse noicon Des difficultés à utiliser ces médias ...

 

Legendary Polish ruler For other uses, see Popiel (disambiguation). Prince Popiel The Mouse Tower in Kruszwica, constructed in 1350, incorrectly associated with Popiel Prince Popiel ІІ (or Duke Popiel) was a legendary 9th-century ruler of two proto-Polish tribes, the Goplans and West Polans. He was the last member of the Popielids, a mythical dynasty before the Piasts. According to the chroniclers Gallus Anonymus, Jan Długosz, and Marcin Kromer, as a consequence of his bad rule he was depo...

 

  Службовий список статей, створений для координації робіт з розвитку теми.  Це попередження не встановлюється на інформаційні списки і глосарії. Це вибіркова сучасна бібліографія україномовних книг (включно з перекладами) та журнальних статей про ранньомоде...

Russian research centre The Ioffe InstituteFormation1918; 106 years ago (1918)[1]HeadquartersSaint Petersburg, RussiaMembership Russian Academy of SciencesOfficial languages Russian and EnglishDirectorSergei V. IvanovWebsitewww.ioffe.ru The Ioffe Physical-Technical Institute of the Russian Academy of Sciences (for short, Ioffe Institute, Russian: Физико-технический институт им. А. Ф. Иоффе) is one of Russia's largest research centers...

 

Communities of Belarusians outside Belarus This article needs additional citations for verification. Please help improve this article by adding citations to reliable sources. Unsourced material may be challenged and removed.Find sources: Belarusian diaspora – news · newspapers · books · scholar · JSTOR (June 2011) (Learn how and when to remove this message) Map of the Belarusian diaspora in the world (includes people with Belarusian ancestry or citizen...