Mahmud Sudibandriyo (lahir 18 Agustus 1963) adalah seorang dosen, ilmuwan, dan administrator universitas Indonesia. Saat ini, ia menjabat sebagai Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Universitas Indonesia (UI) sejak 16 Desember 2024. Sebelumnya, ia menjabat sebagai Wakil Dekan Bidang Sumber Daya, Ventura, dan Administrasi Umum Fakultas Teknik Universitas Indonesia dari tahun 2022 hingga 2024.
Kehidupan awal dan pendidikan
Mahmud lahir pada tanggal 18 Agustus 1963 di Pati, Jawa Tengah. Setelah menamatkan sekolah menengah atas, Mahmud belajar teknik kimia di Institut Teknologi Bandung. Ia lulus pada tahun 1986 dan melanjutkan studi pascasarjana di Oklahoma State University. Ia meraih gelar master pada tahun 1991 dan gelar doktor pada tahun 2003.[1]
Karier akademis
Mahmud memulai karier mengajarnya di UI setahun setelah ia lulus dari Institut Teknologi Bandung. Setelah menamatkan studi magisternya, pada 1995 ia menjadi Sekretaris Jurusan Teknik Gas dan Petrokimia UI di bawah Andy Noorsaman yang kemudian menjadi Direktur Jenderal Ketenagalistrikan.[2][3] Saat menempuh pendidikan doktoralnya, Mahmud bekerja sebagai asisten dosen dan asisten peneliti di Sekolah Teknik Kimia, Universitas Negeri. Ia kemudian kembali ke FT UI sebagai wakil ketua jurusan pada tahun 2004. Mahmud menjadi manajer pendidikan pada tahun 2006 dan kepala pengelola administrasi untuk kantor fakultas di Kampus UI Salemba pada tahun 2007.[1][4]
Pada tanggal 19 Juni 2013, Mahmud diangkat sebagai guru besar dalam bidang termodinamika adsorpsi. Dalam pidato pengukuhannya yang berjudul Adsorpsi: Teori dan Aplikasi, Mahmud membahas tentang teori dan aplikasi adsorpsi, termasuk penggunaannya dalam penyimpanan gas dan penukar kalor.[5] Setelah memperoleh jabatan guru besar penuh, Mahmud diangkat oleh dekan fakultas teknik, Dedi Priadi, sebagai Kepala Unit Pengembangan Mutu Akademik.[6] Mahmud kemudian terpilih sebagai ketua senat akademik fakultas.[7]
Pada 14 Februari 2022, Dekan Fakultas Teknik Heri Hermansyah, mengangkat Mahmud Sudibandriyo sebagai wakil dekan bidang sumber daya, usaha, dan administrasi umum.[8] Meski awalnya enggan, Mahmud akhirnya menerima tawaran tersebut setelah berkali-kali dibujuk oleh Heri, yg juga merupakan mantan muridnya Mahmud.[7]
Pada tanggal 4 Desember 2024, Heri Hermansyah dilantik sebagai rektor baru Universitas Indonesia[9] setelah berhasil memenangkan pemilihan rektor pada bulan September 2024.[10] Mahmud menjadi pelaksana tugas dekan fakultas teknik menggantikan Heri. Dua belas hari kemudian, Mahmud dilantik sebagai wakil rektor bidang akademik dan kemahasiswaan oleh Heri Hermansyah.[11] Sebagai penjabat dekan, Mahmud bekerjasama dengan Alibaba Cloud untuk mendirikan pusat keterampilan di fakultas teknik.[12]
References
- ^ a b "Ir. Mahmud Sudibandriyo M.Sc., Ph.D". University of Indonesia. Diarsipkan dari versi asli tanggal 14 June 2010. Diakses tanggal 16 December 2024.
- ^ "Pejabat Fakultas". Fakultas Teknik Universitas Indonesia. Diakses tanggal 30 Desember 2024.
- ^ Primadhyta, Safyra (4 Agustus 2018). "Andy Noorsaman, Direktur Jenderal Ketenagalistrikan Waktu Membaca Tak Pernah Henti". CNN Indonesia. Diakses tanggal 30 Desember 2024.
- ^ "Pimpinan". Fakultas Teknik, Universitas Indonesia. Diarsipkan dari versi asli tanggal 20 Juni 2012.
- ^ Virdhani, Marieska Harya (13 February 2013). "UI kukuhkan tiga Guru Besar Teknik Kimia". Sindo News. Diakses tanggal 16 December 2024.
- ^ "Kepemimpinan Fakultas". Fakultas Teknik Universitas Indonesia. Diarsipkan dari versi asli tanggal 11 November 2014. Diakses tanggal 16 Desember 2024.
- ^ a b "Prof. Ir. Mahmud Sudibandriyo M.Sc., Ph.D. Siap Pimpin Bidang Dua FTUI Empat Tahun Ke Depan". Fakultas Teknik Universitas Indonesia. 14 Februari 2022. Diakses tanggal 16 Desember 2024.
- ^ Larasati, Citra (21 Januari 2022). "Rektor UI Lantik Direktur Pendidikan Vokasi dan Wakil Dekan". Medcom. Diakses tanggal 16 Desember 2024.
- ^ Asido, Jeromi Mikhael (5 Desember 2024). "Lima Strategi Heri untuk UI yang "Unggul dan Impactful" dalam Lima Tahun Kepemimpinannya". Suara Mahasiswa. Diakses tanggal 5 Desember 2024.
- ^ Asido, Jeromi Mikhael; Addini, Rania Reswara. "Raih 18 dari 23 Suara, Heri Hermansyah Sah Jadi Rektor Terpilih". Suara Mahasiswa. Diakses tanggal 8 Desember 2024.
- ^ antaranews.com (16-12-2024). "Rektor UI lantik empat wakil rektor dan dua kepala badan". Antara Berita.
- ^ Nasrul. "Komitmen UI dan Alibaba Cloud Kembangkan Skill Pelajar Indonesia". Republika. Diakses tanggal 30 Desember 2024.