Konstanz

Konstanz
Pemandangan Konstanz
Pemandangan Konstanz
Lambang kebesaran Konstanz
Letak Konstanz di Konstanz
NegaraJerman
Negara bagianBaden-Württemberg
WilayahFreiburg
KreisKonstanz
Subdivisions15
Pemerintahan
 • Lord MayorUlrich Burchardt (CDU)
Luas
 • Total55,65 km2 (2,149 sq mi)
Ketinggian
405 m (1,329 ft)
Populasi
 (2021-12-31)[1]
 • Total84.736
 • Kepadatan15/km2 (39/sq mi)
Zona waktuWET/WMPET (UTC+1/+2)
Kode pos
78462–78467
Kode area telepon07531, 07533
Pelat kendaraanKN
Situs webwww.konstanz.de

Konstanz ([IPA: ˈkɔnʃtants], atau [ˈkɔnstants]; dalam bahasa Inggris dieja sebagai Constance) adalah sebuah kota universitas dan pariwisata dengan penduduk sekitar 80.000 orang di sudut barat Danau Konstanz, berbatasan langsung dengan Swiss. Di kota ini terletak Universitas Konstanz dan Politeknik Konstanz.

Lokasi

Konstanz terletak di tepi Sungai Rhein yang hulunya berada di Pegunungan Alpen Swiss dan mengalir melalui Danau Konstanz. Di utara sungai itu terdapat bagian yang lebih besar dengan daerah pemukiman dan industri; sementara di selatan sungai terdapat kota lama yang merupakan tempat pusat administrasi dan daerah pertokoan. Di selatan, kota itu bergabung dengan kota Kreuzlingen yang merupakan wilayah Swiss.

Sejarah

Jejak pertama peradaban di Konstanz dimulai pada akhir zaman batu.

Sekitar tahun 100 M, orang-orang Romawi pertama bermukim di tempat ini. Namanya, aslinya Constantia, berasal dari Kaisar Konstansius Klorus yang memerangi bangsa Alemannia di wilayah itu dan kemudian membentengi kota tersebut.

Barangkali pada tahun 585 uskup yang pertama menetap di Konstanz dan menandai awal kedudukan penting kota itu sebagai pusat kerohanian. Pada akhir Abad Pertengahan, sekitar seperempat penduduk Konstanz yang 5.000 orang jumlahnya dikecualikan dari pajak karena merupakan rohaniwan.

Perdagangan berkembang pada Abad pertengahan. Konstanz memiliki satu-satunya jembatan di wilayah itu yang menyeberangi Sungai Rhein, dan menjadikannya tempat yang strategis. Produksi linen mereka membuatnya termashyur di dunia internasional dan kota itu menjadi makmur. Pada 1192, Konstanz memperoleh status Kota Imperium sehingga sejak itu takluk hanya kepada kaisar.

Pada 1414-1418 Konsili Konstanz berlangsung, dan pada 6 Juli 1415, Jan Hus dihukum mati dengan cara dibakar pada tiang. Di sini pula skisma kepausan diakhiri dan Paus Martinus V dipilih pada satu-satunya konklaf yang pernah diadakan di sebelah utara Pegunungan Alpen. Catatan sejarah bergambar oleh Ulrich von Richental tentang Konsili Konstanz memberikan kesaksian tentang semua peristiwa penting selama Konsili itu, dan juga memperlihatkan kehidupan sehari-hari di Konstanz pada Abad Pertengahan. Konzilgebäude, tempat konklaf dilangsungkan masih dapat dilihat berdiri di pelabuhan. Di dekatnya berdiri Imperia, sebuah patung yang didirikan pada 1993 untuk memperingati Konsili tersebut.

Pada 1460 Konfederasi Swiss menaklukkan Thurgau, daerah pedalaman Konstanz yang masih alami. Konstanz kemudian berupaya untuk diterima sebagai bagian dari Konfederasi Swiss, tetapi kanton-kanton hutan itu memilih untuk menolaknya, karena takut akan dikuasai oleh kanton-kanton kota. Karena itu Konstanz kemudian bergabung dengan Liga Swabia. Pada Perang Swabia tahun 1499, Konstanz kehilangan hak-hak istimewanya terhadap Thurgau yang diambil oleh Konfederasi.

Reformasi menguasai Konstanz pada 1520-an, yang dipimpin oleh Ambrosius Blarer. Kota itu segera menyatakan dirinya resmi Protestan, gambar-gambar disinkirkan dari gereja-gereja, dan uskupnya untuk sementara waktu pindah ke Meersburg, sebuah kota kecil di seberang danau. Namun, pada 1548 Kaisar Charles V menjatuhkan Larangan Imperium terhadap Konstanz dan membuatnya takluk kepada Habsburg Austria yang segera menyerang. Jadi, Konstanz kehilangan statusnya sebagai kota imperium serta sebagai sisa terakhir dari keagungannya pada masa lampau.

Para bangsawan Habsburg yang baru ingin sekali meng-Katolikkan kembali kota ini dan pada 1604 sebuah sekolah tinggi Yesuit dibuka. Teater yang mendampinginya dibangun pada 1610, dan merupakan teater tertua di Jerman yang masih menyelenggarakan pertunjukan secara teratur.

Konstanz pada masa kini

Konstanz tidak dibom oleh tentara Sekutu selama Perang Dunia II karena kota itu memakai strategi seakan-akan sebagai bagian dari Swiss. Pada malam hari, kota ini tetap menyalakan lampu (sementara kota-kota Jerman lain memadamkan lampu supaya tidak mudah menjadi target) sebagaimana kota-kota tetangganya di Swiss, sehingga pesawat pembom Sekutu yang beroperasi masih menganggapnya bagian dari Swiss. Altstadt (Kota Lama), yang besar ukurannya mengingat kecilnya kota Konstanz modern, mempunyai banyak bangunan tua dan lorong-lorong berkelok-kelok. Pemandangan kota ditandai oleh katedral yang sangat indah (katedral "Münster Unserer Lieben Frau"), beberapa gereja lainnya dan tiga menara yang tersisa dari tembok kota, salah satunya menandai tempat bekas jembatan abad pertengahan yang melintasi Sungai Rhein.

Universitas Konstanz dibangun dekat kota itu pada 1966. Ia mempunyai sebuah perpustakaan yang sangat baik dengan koleksi sekitar 2 juta buku, dan semuanya dapat diakses bebas 24 jam sehari.

Konstanz adalah tempat kelahiran Pangeran Ferdinand von Zeppelin, yang membangun kapal udara terkenal, Zeppelin.

Transportasi

Konstanz dilayani oleh lintasan kereta api utama menuju ke barat yaitu ke kota Singen dengan koneksi ke semua bagian Jerman, dan ke selatan menuju Swiss, menghubungkan ke rute-rute penting di Weinfelden. Stasiun Konstanz dibagi menjadi dua: wilayah Jerman dan wilayah Swiss sehingga orang tidak mengalami kesulitan ketika harus berganti kereta api. Pelayanan diberikan oleh Deutsche Bundesbahn dan juga perusahaan Thurbo dari Swiss dan bawahannya dari Jerman. Bandara terdekat adalah di Fridrichshafe, yang dapat dijangkau oleh pelayanan feri cepat di danau, yang juga menghubungkan Konstanz dengan kota-kota lainnya di tepi danau itu. Penerbangan yang dilayani umumnya jalur dalam negeri, meskipun ada pula penerbangan ke Bandara London Stansted; bandara internasional yang terdekat adalah di Stuttgart dan Zurich. Pelayanan bus di dalam kota dilakukan oleh SüdbadenBus GmbH.

Kota kembar

Pranala luar

  1. ^ "Bevölkerung nach Nationalität und Geschlecht am 31. Dezember 2021" [Population by nationality and sex as of December 31, 2021] (CSV) (dalam bahasa German). Statistisches Landesamt Baden-Württemberg. June 2022. 

Read other articles:

Ini adalah nama Batak Karo, marganya adalah Sembiring Pelawi. Guru Patimpus Sembiring PelawiMonumen Guru Patimpus Sembiring Pelawi.Lahirc. 1540Aji Jahe, Taneh KaroMeninggal1 Juli 1590(1590-07-01) (umur 49–50)Tempat peristirahatanLama, Hamparan Perak, Deli Serdang[1]3°44′25.13″N 98°35′49.96″E / 3.7403139°N 98.5972111°E / 3.7403139; 98.5972111 (Makam Guru Patimpus Sembiring Pelawi)MonumenPetisah Tengah, Medan Petisah, Medan3°35�...

 

 

Canadian ice hockey player Ice hockey player Richard Seeley Born (1979-04-30) April 30, 1979 (age 44)Powell River, British Columbia, CanadaHeight 6 ft 3 in (191 cm)Weight 217 lb (98 kg; 15 st 7 lb)Position DefencemanShot LeftPlayed for AHL Lowell Lock Monsters Manchester Monarchs Bridgeport Sound Tigers Norfolk Admirals DEL Füchse DuisburgEBELVienna CapitalsEHC Black Wings LinzKHL Medveščak ZagrebEIHL Belfast GiantsNHL Draft 137th overall, 1997Los An...

 

 

Icelandic writer This is an Icelandic name. The last name is a family name, but this person is referred to by the given name Þórarinn. Þórarinn Eldjárn Þórarinn Eldjárn (born 22 August 1949) is an Icelandic writer, particularly well known in Iceland for his humorous poetry books for children. Life and work Þórarinn is the son of Kristján Eldjárn, the third president of Iceland (in office from 1968 to 1980). He studied at Lund University and the University of Iceland. He has writte...

1985 novel by Dominique Lapierre For the film, see City of Joy (1992 film). For the documentary, see City of Joy (2016 film). City of Joy AuthorDominique LapierreOriginal titleLa cité de la joieTranslatorKathryn SpinkCountryFranceLanguageFrenchPublisherArrowPublication date1985Published in English1985Pages544ISBN0-09-914091-8 City of Joy (French: La Cité de la joie) is a 1985 novel by Dominique Lapierre. It was adapted as a film by Roland Joffé in 1992. Calcutta is nicknamed the ...

 

 

Cet article est une ébauche concernant un coureur cycliste italien. Vous pouvez partager vos connaissances en l’améliorant (comment ?). Pour plus d’informations, voyez le projet cyclisme. Pour les articles homonymes, voir Bestetti. Pietro BestettiInformationsNaissance 12 décembre 1898PioltelloDécès 3 janvier 1936 (à 37 ans)MilanNationalité italienneÉquipes professionnelles 1921Bianchi-Dunlop1922Maino-Bergougnan1923Berettini-Monza1924Maino1925-1926Wolsit-Pirelli1927Diama...

 

 

Disambiguazione – Se stai cercando l'omonimo film del 2010, vedi Confucio (film). Disambiguazione – Confucius rimanda qui. Se stai cercando altri significati, vedi Confucius (disambigua). Questa voce o sezione sull'argomento filosofi è priva o carente di note e riferimenti bibliografici puntuali. Commento: la biografia va rivista alla luce di fonti autorevoli Sebbene vi siano una bibliografia e/o dei collegamenti esterni, manca la contestualizzazione delle fonti con note a ...

« SIGINT » redirige ici. Pour l'article homonyme, voir SIGINT (POSIX). Dupuy-de-Lôme, navire collecteur de renseignements d'origine électromagnétique de la Marine nationale française. Le renseignement d'origine électromagnétique ou ROEM (en anglais : signals intelligence ou SIGINT) est un renseignement dont les sources d'information sont des signaux électromagnétiques : communications utilisant les ondes (radio, satellitaire), émissions d'ondes faites par un ra...

 

 

Segitiga Terumbu Karang adalah istilah geografis untuk perairan di Indonesia, Malaysia, Papua Nugini, Filipina, Kepulauan Solomon dan Timor Leste yang kaya akan terumbu karang. Segitiga Terumbu Karang dijadikan oleh World Wildlife Fund sebagai salah satu dari prioritas utama konservasi kehidupan maritim yang diluncurkan pada tahun 2007.[1] Segitiga Terumbu Karang meliputi wilayah lebih dari 6.500.000 km², dengan lebih dari 600 spesies terumbu karang dan meliputi 75% semua spesie...

 

 

Chiesa di San NicolòStato Italia RegioneLiguria LocalitàAlbisola Superiore IndirizzoPiazza San Nicolò, Albisola Superiore (SV) Coordinate44°20′24.21″N 8°30′31.76″E / 44.340058°N 8.508821°E44.340058; 8.508821Coordinate: 44°20′24.21″N 8°30′31.76″E / 44.340058°N 8.508821°E44.340058; 8.508821 Religionecattolica di rito romano TitolareSan Nicolò Diocesi Savona-Noli Inizio costruzioneXVI secolo CompletamentoXVI secolo Modifica dati su...

Sceaux 行政国 フランス地域圏 (Région) イル=ド=フランス地域圏県 (département) オー=ド=セーヌ県郡 (arrondissement) アントニー郡小郡 (canton) 小郡庁所在地INSEEコード 92071郵便番号 92330市長(任期) フィリップ・ローラン(2008年-2014年)自治体間連合 (fr) メトロポール・デュ・グラン・パリ人口動態人口 19,679人(2007年)人口密度 5466人/km2住民の呼称 Scéens地理座標 北緯48度4...

 

 

Министерство природных ресурсов и экологии Российской Федерациисокращённо: Минприроды России Общая информация Страна  Россия Юрисдикция Россия Дата создания 12 мая 2008 Предшественники Министерство природных ресурсов Российской Федерации (1996—1998)Министерство охраны...

 

 

First Lady of BulgariaCoat of arms of BulgariaIncumbentDesislava Radeva[1]since 22 January 2017ResidenceLargo, SofiaTerm lengthConcurrent with the president's term (unless a divorce or death takes place)Inaugural holderMariya ZhelevaFormation17 November 1989 First Lady of Bulgaria (Bulgarian: Първа дама на България, romanized: Parva dama na Balgariya) is an unofficial honorific applied to the wife of the president of Bulgaria. Officially, her term as first...

Malaysian squash player Low Wee WernLow Wee Wern during the Squash Stars Meet the Stars session in 2010.Full nameLow Wee WernNickname(s)Werny [1]CountryMalaysiaResidencePenang, MalaysiaBorn (1990-07-25) 25 July 1990 (age 33)Penang, MalaysiaTurned Pro2006Retired2024PlaysRight HandedCoached byAaron SoyzaRacquet usedCustom Harrow SilkWomen's singlesHighest rankingNo. 5 (October 2014)Title(s)12Tour final(s)25World OpenQF (2010) Medal record Women's squas...

 

 

Sir Thomas BrowneBorn1402Died20 July 1460Spouse(s)Eleanor FitzAlanIssueWilliam BrowneSir George BrowneThomas BrowneSir Anthony BrowneRobert BrowneLeonard BrowneEdward BrowneKatherine BrowneFatherRobert Browne Sir Thomas Browne (1402 – 20 July 1460) was a Member of Parliament and Chancellor of the Exchequer. Browne's tenure as Chancellor occurred during the Great Bullion Famine and the Great Slump in England. He was executed for treason on 20 July 1460. Career Thomas Browne was...

 

 

For the individual settlement, see Sunderland. Metropolitan borough with city status in EnglandCity of SunderlandMetropolitan borough with city statusSunderlandSunderland White Lighthouse Coat of armsSunderland shown within Tyne and WearCoordinates: 54°54′36″N 1°23′06″W / 54.910°N 1.385°W / 54.910; -1.385Sovereign stateUnited KingdomCountryEnglandRegionNorth EastCombined AuthorityNorth EastCeremonial countyTyne and WearHistoric countyDurhamEstablished ...

Czech football referee Miroslav Zelinka Born (1981-02-23) 23 February 1981 (age 43)CzechoslovakiaDomesticYears League Role Czech First League RefereeInternationalYears League Role2011– FIFA listed Referee Miroslav Zelinka (born 23 February 1981[1]) is a Czech football referee. He refereed at 2012–13 UEFA Europa League. Zelinka became a FIFA referee in 2011.[2] He has officiated in 2014 World Cup qualifiers.[3] References ^ Profile ^ FIFA. Czech Republic: R...

 

 

Comics character Mister MiracleCover to Seven Soldiers: Mister Miracle #1Art by Pasqual Ferry.Publication informationPublisherDC ComicsFirst appearanceMister Miracle #15 (August 1973)Created byJack KirbyIn-story informationAlter egoShilo NormanTeam affiliationsSeven Soldiers of VictoryNew GodsAbilities Master escapologist Advanced hand-to-hand combatant Genius-level intellect Proficient scientist and inventor Expert athlete and acrobat Carries a Mother Box and advanced gadgets Shilo Norman is...

 

 

1997 2007 Élections législatives de 2002 en Seine-et-Marne 9 sièges de députés à l'Assemblée nationale 9 et 16 juin 2002 Corps électoral et résultats Inscrits 724 807 Votants au 1er tour 456 638   63 %  2,5 Votes exprimés au 1er tour 456 638 Votants au 2d tour 416 648   57,49 % Votes exprimés au 2d tour 401 892 Majorité présidentielle Liste Union pour la majorité présidentielleUnion pour la démocratie françaiseMouvement p...

Igor ProttiProtti capitano del Bari nel 1995Nazionalità Italia Altezza171 cm Peso67 kg Calcio RuoloAttaccante Termine carriera1º luglio 2005 CarrieraGiovanili 1976-1979 Sant'Ermete1979-1983 Rimini Squadre di club1 1983-1985 Rimini7 (0)1985-1988 Livorno75 (12)1988-1989→  Virescit Bergamo31 (10)1989-1992 Messina106 (31)1992-1996 Bari112 (46)1996-1997 Lazio27 (7)1997-1998→  Napoli27 (4)1998 Lazio2 (0)1998-1999→  Reggiana24 (8)19...

 

 

Резиденция митрополитов Буковины и Далмации Букови́нская митропо́лия (рум. Mitropolia Bucovinei, Буковинско-Далматинская митрополия[1], рум. Mitropolia Bucovinei și Dalmației, серб. Буковинско-далматинска митрополија) — административно независимая православная[2] митрополия, сущест...