Komputer kontak lensa

Komputer kontak lensa adalah komputer yang berukuran sangat kecil dan berbentuk seperti lensa kontak mata manusia sehingga bisa dipakai seperti memakai lensa kontak biasa. Komputer kontak lensa ini merupakan lensa buatan yang dilengkapi dengan diode pancaran cahaya (bahasa Inggris: light-emitting diode; LED), yaitu komponen elektronik yang dibuat dari bahan semi konduktor jenis diode yang mampu memancarkan cahaya. Komputer kontak lensa ini juga merupakan teknologi nirkabel.

Berbeda dengan fungsi kontak lensa biasanya yang berfungsi untuk memperbaiki pandangan mata, komputer kontak lensa ini akan menampilkan ke dalam pandangan mata pengguna apa yang biasa ditampilkan komputer. Dengan kata lain, tampilan komputer dapat dilihat hanya dengan memakai lensa tersebut. Komputer Kontak lensa merupakan sebuah kontak lensa yang terhubung ke internet dapat membaca langsung informasi yang terhubung dengan internet. Sebuah teknologi masa depan pengembangan prototipe lensa yang memungkinkan pengguna mengetahui informasi terbaru tanpa bantuan tangan.

Komputer kontak lensa merupakan suatu inovasi terbaru dalam bidang teknologi komunikasi yang sedang dikembangkan. Komputer kontak lensa ini diprediksikan akan menggantikan komputer biasa.

Dasar pemikiran

Ide pengembangan komputer kontak lensa ini didasari dari kenyataan bagaimana komputer bisa berkembang menjadi seperti sekarang ini. Komputer telah berevolusi dengan perlahan dan berkembang secara terus-menerus. Ada perubahan-perubahan yang terjadi dari waktu ke waktu. Komputer generasi pertama ini mempunyai berat 30 ton, panjang 30 meter dan tinggi 2.4 meter dan membutuhkan daya listrik 174 kilowatts. Komputer memerlukan 18.800 tabung hampa udara.

Pada komputer generasi kedua, transistor telah ditemukan sehingga ukuran mesin diperkecil. Komputer generasi ketiga telah dilengkapi alat-alat untuk memenuhi kebutuhan pemrograman. Pada komputer generasi ke empat, peneliti mikroteknologi telah sukses menghasilkan sirkuit terpadu atau chip di mana ribuan transistor disatukan di dalam kepingan segi empat silikon melalui proses Large Scale Integration. Dalam generasi ini, komputer-komputer yang lebih ringan dan dapat dibawa-bawa seperti laptop, notebook, handheld dan palmtop, serta PC tablet diperkenalkan.

Selain itu dikembangkannya komputer kontak lensa untuk teknololgi komunikasi masa depan adalah karena mata mempunyai kemampuan dapat melihat jutaan warna, menyesuaikan dengan mudah untuk bergeser kondisi cahaya, dan mengirimkan informasi ke otak dengan kecepatan melebihi yang dari koneksi internet berkecepatan tinggi. Mata diibaratkan sebagai pembangkit tenaga listrik. Kemampuan-kemampuan mata yang bisa membantu proses komunikasi ini menciptakan pemikiran bahwa mata harus digunakan semakasimal mungkin. Sangat disayangkan jika mata yang penuh dengan kemampuan hanya dimanfaatkan oleh manusia untuk melihat hal-hal secara langsung. Seharusnya mata bisa digunakan untuk melihat hal-hal yang tidak ada dihadapan manusia secara langsung. Komputer kontak lensa akan membantu manusia untuk mengakses tanpa batas ke informasi yang muncul tepat di depan mata.

Miniaturisasi perangkat komputer yang telah terjadi mendasari pemikiran tentang komputer kontak lensa sehingga komputer kontak lensa ini pun dikembangkan. Berdasarkan kecenderungan semakin digemarinya komputer jika berukuran lebih kecil, maka komputer kontak lensa ini pun diprediksi akan menggeser komputer biasa.

Pengembangan komputer kontak lensa

Ukuran komputer yang semakin kecil namun memiliki fungsi dan kemampuan yang semakin meningkat membuat para peneliti dari Universitas Washington mengambil konsep ini dalam menciptakan penemuan baru. Sebuah tim penelitian dari Universitas Washington baru saja menyelesaikan uji coba pada generasi baru lensa kontak terminator yang akan memungkinkan pemakai lensa ini menerima email langsung ke mata mereka dan bahkan melengkapi pandangan mereka dengan berbagai informasi dari internet.

Dalam pengembangan komputer kontak lensa ini, Babak Parviz, seorang asisten profesor falkutas teknik elektro di Universitas Washington, telah mengkombinasikan sebuah soft lensa kontak dengan sirkuit elektronik dan cahaya untuk menciptakan komputer kontak lensa yang bisa dipakai manusia dengan aman.

Saat ini, perangkat lensa kontak hanya memiliki satu piksel tetapi para peneliti memiliki konsep nyata untuk memproduksi multi-piksel atau sekitar ratusan piksel yang dapat menampilkan pesan surat elektronik dan pesan teks di depan mata.

Tantangan dalam Pengembangan Komputer Kontak Lensa

Membangun komputer kontak lensa adalah sebuah tantangan karena bahan yang aman untuk digunakan, seperti bahan organik yang fleksibel yang digunakan dalam lensa kontak, sangat halus.Sedangkan dalam pembuatan sirkuit elektronik melibatkan bahan anorganik, suhu panas dan bahan kimia beracun. Oleh karena itu, peneliti membangun sirkuit dari lapisan logam hanya beberapa nanometer tebalnya, sekitar seperseribu lebar rambut manusia, dan dibangun diode pemancar cahaya sepertiga milimeter.

Selain itu, salah satu masalah utama peneliti adalah jarak minimal mata manusia dengan jarak minimal focal sekitar beberapa sentimeter sehingga setiap informasi yang diproyeksikan lensa akan terlihat buram. Untuk mengatasi hal itu, para peneliti memasukkan satu set lensa Fresnel ke dalam perangkat. Lensa itu lebih tipis dan datar dari lensa besar konvensional dan digunakan untuk memfokuskan gambar yang diproyeksikan ke retina.

Untuk menciptakan komputer kontak lensa, semua komponen utama dari lensa perlu diperkecil dan disatukan menjadi 1,5 sentimeter persegi ke dalam polimer-polimer yang fleksibel dan transparan. Masalah ini belum berhasil dipecahkan, tetapi karena selama ini perakitan dikembangkan dengan proses khusus, mengintegrasikan beberapa jenis komponen pada bisa dimungkinkan

Untuk mengaktifkan komputer kontak lensa menjadi sistem yang fungsional, maka perlu disatukannya sirkuit kontrol, sirkuit komunikasi, dan antena miniatur ke dalam lensa dengan menggunakan komponen optoelectronics. Komponen-komponen pada akhirnya akan mencakup ratusan diode pancaran cahaya yang akan membentuk gambar di depan mata, seperti kata-kata, grafik, dan foto.

Seluruh bahan yang digunakan harus merupakan bahan-bahan yang aman. Namun, bahan-bahan yang digunakan untuk membangun jaringan teknologi komunikasi didominasi oleh bahan-bahan yang tidak aman. Sebagai contoh pembuatan diode pancaran cahaya untuk komputer kontak lensa memerlukan aluminium arsenide galium yangsangat beracun beracun dan berbahaya untuk mata. Jadi sebelum diode pancaran cahaya dapat masuk ke mata, maka harus diselimuti zat biokompatibel terlebih dahulu.

Sebagian besar perangkat keras adalah semi transparan sehingga pemakai dapat menavigasi lingkungan mereka tanpa menabrak mereka atau menjadi bingung. Selain itu, ada bagian kosong pada mata sehingga yang bisa digunakan untuk meletakkan instrumen. Lensa telah diuji pada kelinci selama dua puluh menit dan hasilnya menunjukkan tidak ada efek samping.

Kegunaan Komputer Kontak Lensa

Komputer Kontak Lensa memiliki beragam kegunaan. Dalam bidang teknologi komunikasi, diprediksikan bahwa komputer kontak lensa ini akan sangat membantu proses komunikasi dan pertukaran informasi. Komputer kontak lensa ini memungkinkan pengguna membaca surat elektronik tanpa bantuan lengan. Pengguna bisa mengakses informasi yang terkoneksi dengan internet tanpa menggunakan alat lain seperti komputer, ponsel, dan alat-alat lain. Informasi bisa didapat hanya dengan menggunakan kontak lensa. Komputer kontak lensa ini bahkan dikembangkan untuk memiliki kemampuan-kemampuan lain, seperti munculnya teks penerjemah jika lawan bicara berbicara dengan bahasa yang digunakan pengguna komputer kontak lensa, informasi yang dibutuhkan segera muncul dalam bentuk tiga dimensi secara rahasia.

Selain berfungsi dalam bidang teknologi komunikasi, komputer kontak lensa ini juga dikembangkan untuk tujuan kesehatan. Pada komputer kontak lensa, dibangun beberapa sensor sederhana yang dapat mendeteksi konsentrasi molekul, seperti glukosa. Sensor yang dibangun pada lensa akan mengawasi kadar gula darah tanpa perlu tusukan jari. Selain itu, komputer kontak lensa juga bisa memonitor kolesterol,sodium, kadar kalium, dan zat-zat lainnya. Adanya pemancar data nirkabel memungkinkan lensa bisa menyampaikan informasi ke petugas medis atau perawat secara langsung, tanpa jarum atau laboratorium kimia.

Referensi

  • (Inggris) Kaku, Michio. 2011. Physics of the Future: How Science Will Shape Human Destiny and Our Daily Lives by the Year 2100. New York: Doubleday

Pranala luar

Read other articles:

الإدارة الوطنية للتحكيم الاسم المختصر DNA الرياضة تحكيم كرة القدم أسس عام 2016 الرئيس عواز الطرابلسي المقر المنزه، تونس الانتسابات الجامعة التونسية لكرة القدم تعديل مصدري - تعديل   الإدارة الوطنية للتحكيم (بالفرنسية: Direction National d'arbitrage)‏ وتختصر DNA وهي الجهة المشرفة لحكام كر�...

 

 

Carlo Ancelotti Ancelotti sebagai manajer Bayern München pada tahun 2016Informasi pribadiNama lengkap Carlo Ancelotti[1]Tanggal lahir 10 Juni 1959 (umur 64)[2]Tempat lahir Reggiolo, Italia[2]Tinggi 1,79 m (5 ft 10+1⁄2 in)[3]Posisi bermain GelandangInformasi klubKlub saat ini Real Madrid (manajer)Karier junior1973–1975 Reggiolo1975–1976 ParmaKarier senior*Tahun Tim Tampil (Gol)1976–1979 Parma 55 (13)1979–1987 Roma 171 (12)1987...

 

 

Maguindanao UtaraProvinsiMaguindanao del Norte Lambang   Lokasi Maguindanao Utara di FilipinaOpenStreetMapCountryFilipinaRegionBangsamoroDidirikan18 September 2022CapitalDatu Odin SinsuatPemerintahan • GubernurEsmael Mangudadatu (Liberal Party) • Wakil GubernurLester Sinsuat (Liberal Party)Luas[1] • Total3,988,82 km2 (1,540,09 sq mi)Peringkat11th out of 81 Excluding Cotabato CityPopulasi (Script error: The function...

المعهد القومي لأبحاث الأمراض المتوطنة والكبد - قصر العيني المرض الوافد[1] والمرض المتوطن والمرض البلادي[2] في علم الوبائيات هو المرض الطارئ الذي ينتشر في تجمع بدون الحاجة إلى عواملَ خارجية. فعلى سبيل المثال، (مرض الهزال المزمن) أو مرض الحُماق (أو جدري الماء) مرض متوطن...

 

 

Ia Ora 'O Tahiti Nui (Tahitian)Pour que vive Tahiti Nui (Prancis)Halaman pertama lagu kebangsaan yang diterbitkan oleh Pemerintah Polinesia PrancisLagu kebangsaan Polinesia PrancisPenulis lirikMaeva Bougues, Irmine Tehei, Angèle Terorotua, Johanna Nouveau, Patrick Amaru, Louis Mamatui, Jean-Pierre et Pierre CélestinKomponisJean Paul BerlierPenggunaan10 Juni 1993Sampel audioVersi instrumental digitalberkasbantuan Sampel audioIa Ora 'O Tahiti Nuiberkasbantuan Ia Ora 'O Tahiti Nui (Hidup T...

 

 

American musician (1967–2020) Adam SchlesingerSchlesinger performing in 2009BornAdam Lyons Schlesinger(1967-10-31)October 31, 1967New York City, U.S.DiedApril 1, 2020(2020-04-01) (aged 52)Poughkeepsie, New York, U.S.Cause of deathComplications from COVID-19OccupationsMusiciansongwritercomposerrecord producerYears active1989–2020RelativesJon Bernthal (cousin)Tom Bernthal (cousin)Murray Bernthal (grandfather)Musical careerGenres Power pop[1] alternative rock[1 ...

Vinnie Jones Vinnie Jones nel 2010 Nazionalità  Galles Altezza 185 cm Calcio Ruolo Centrocampista Termine carriera 1999 - giocatore CarrieraSquadre di club1 1984-1986 Wealdstone38 (2)1986→  IFK Holmsund22 (1)1986-1989 Wimbledon FC77 (9)1989-1990 Leeds Utd46 (5)1990-1991 Sheffield Utd35 (2)1991-1992 Chelsea42 (4)1992-1998 Wimbledon FC177 (12)1998-1999 QPR9 (1)Nazionale 1994-1997 Galles9 (0) 1 I due numeri indicano le presenze e le reti segnate, ...

 

 

هذه المقالة عن المجموعة العرقية الأتراك وليس عن من يحملون جنسية الجمهورية التركية أتراكTürkler (بالتركية) التعداد الكليالتعداد 70~83 مليون نسمةمناطق الوجود المميزةالبلد  القائمة ... تركياألمانياسورياالعراقبلغارياالولايات المتحدةفرنساالمملكة المتحدةهولنداالنمساأسترالي�...

 

 

Politics of Denmark Constitution Fundamental laws Act of Succession Freedom of Speech Freedom of the Press The Crown Monarch Frederik X Crown Prince Christian Royal family Privy Council Purveyors to the Royal Court The unity of the Realm Denmark proper Faroe Islands Greenland Executive Government Frederiksen II Prime Minister (list) Mette Frederiksen Government Offices Ministries High Commissioners Faroe Islands Greenland Legislature Folketinget (parliament) Speaker: Søren Gade Members Judi...

Demographics of OttawaPopulation pyramid of Ottawa in 2021Population1,017,449 (2021)Map of Ottawa showing the francophone concentrations In 2021, the population of the city of Ottawa was 1,017,449.[1] The population of the census metropolitan area, Ottawa-Gatineau, was 1,488,307.[2] Population history Current boundariesYearPop.±%1901101,102—    1911123,417+22.1%1921152,868+23.9%1931174,056+13.9%1941206,367+18.6%1951246,298+19.3%1956287,244+16.6%1961358,...

 

 

Canadian political lobbyist organization Campaign Life CoalitionFormation1978; 46 years ago (1978)HeadquartersHamilton, Ontario, CanadaPresidentJeff GunnarsonWebsitecampaignlifecoalition.com This article is part of a series onConservatism in Canada Schools Calgary School Clerico-nationalism Right-wing populism Trumpism Social conservatism Social credit Toryism Blue Red Principles Canadian values Federalism Economic liberalism Limited government Loyalism Monarchism Nationalis...

 

 

United Kingdom professional body Institute of Physics and Engineering in MedicineFairmount House in YorkFormation1997 (1943)TypeLearned societyHeadquartersFairmount House, 230 Tadcaster Road, York, YO24 1ES, EnglandLocationUnited KingdomCoordinates53°56′54″N 1°06′03″W / 53.9483429°N 1.1008885°W / 53.9483429; -1.1008885Membership 4,700Official language EnglishPresidentDr Anna BarnesKey peoplePhilip MorganStaff 22Websitewww.ipem.ac.uk The Institut...

Дивизии войск СС вне зависимости от своего типа входили в единую линию формировавшихся номерных дивизий[1][2]. Как правило, дивизия войск СС состояла исключительно из немцев — граждан нацистской Германии — или иных германоязычных народов, однако в дальнейшем ста...

 

 

Questa voce sull'argomento pallanuotisti belgi è solo un abbozzo. Contribuisci a migliorarla secondo le convenzioni di Wikipedia. Jules BrandeleerNazionalità Belgio Pallanuoto CarrieraNazionale Belgio Palmarès  Europei BronzoBologna 1927 1 I due numeri indicano le presenze e le reti segnate, per le sole partite di campionato.Il simbolo → indica un trasferimento in prestito.   Modifica dati su Wikidata · Manuale Jules Brandeleer (Saint-Gilles, 21 febbraio 1905 �...

 

 

Neolithic passage tomb located in the Boyne Valley, County Meath, Ireland This article needs additional citations for verification. Please help improve this article by adding citations to reliable sources. Unsourced material may be challenged and removed.Find sources: Dowth – news · newspapers · books · scholar · JSTOR (July 2016) (Learn how and when to remove this message) DowthDubhadhShown within IrelandLocationCounty Meath, IrelandCoordinates53°42�...

War memorial design by Sir Reginald Blomfield Cross of SacrificeCommonwealth of NationsCross of Sacrifice in Ypres Reservoir Cemetery in BelgiumFor Commonwealth military personnel who died during the First World WarUnveiled1920; 104 years ago (1920) The Cross of Sacrifice is a Commonwealth war memorial designed in 1918 by Sir Reginald Blomfield for the Imperial War Graves Commission (now the Commonwealth War Graves Commission). It is present in Commonwealth war cemeteries co...

 

 

Mountain region in Kosovo This article needs additional citations for verification. Please help improve this article by adding citations to reliable sources. Unsourced material may be challenged and removed.Find sources: Rugova region – news · newspapers · books · scholar · JSTOR (May 2016) (Learn how and when to remove this message) The view of Rugova Mountains from Peja Bukuroshja e Fjetur Cave Rugova (Albanian: Rugova or Rugovë) is a mountain ...

 

 

Lesser arms of the Netherlands The study of Dutch heraldry focuses on the use of coats of arms and other insignia in the country of the Netherlands. Dutch heraldry is characterised by its simple and rather sober style, and in this sense, is closer to its medieval origins than the elaborate styles which developed in other heraldic traditions.[1] History One of the famous armorials is the Gelre Armorial, written between 1370 and 1414. Coats of arms in the Netherlands were not controlled...

Tricyclic antidepressant medication Not to be confused with Emoxypine. AmoxapineClinical dataPronunciationA-mox-a-peen[1] Trade namesAsendin, othersAHFS/Drugs.comMonographMedlinePlusa682202License data US FDA: Amoxapine Routes ofadministrationOralATC codeN06AA17 (WHO) Legal statusLegal status AU: S4 (Prescription only) BR: Class C1 (Other controlled substances)[3] US: WARNING[2]Rx-only Pharmacokinetic dataBioavailability>60%&#...

 

 

Patrick Doyle Patrick „Pat“ Doyle (* 6. April 1953 in Uddingston, Schottland) ist ein britischer Filmkomponist. Inhaltsverzeichnis 1 Leben 2 Filmografie (Auswahl) 3 Auszeichnungen 3.1 Nominierungen 4 Weblinks 5 Einzelnachweise Leben Nach dem Studium von Piano und Gesang an der Royal Scottish Academy of Music and Drama in Glasgow, an welcher er seit 2004 Ehrenmitglied ist, schrieb Doyle für kleinere Radio- und Fernsehproduktionen Musik und spielte u. a. in dem Oscar-prämierten Spiel...