Hu Dunfu lahir pada 1886 pada sebuah keluarga sarjana-pejabat berpengaruh di Wuxi, Provinsi Jiangsu, seorang keturunan dari sarjana dan pengajar dinasti Song Hu Yuan (胡瑗; 993–1059).[1] Ketika ia berusia 11 tahun, ia masuk sekolah dasar Sekolah Umum Nanyang (sekarang Universitas Jiao Tong Shanghai), dan kemudian masuk sekolah menengahnya.[2] Ketika gurunya Ma Xiangbo meninggalkan Nanyang untuk mendirikan Universitas Aurora dan kemudian Universitas Fudan, Hu, bersama dengan Huang Yanpei dan lainnya, disusul Ma dan menjadi murid-murid pertama di Aurora dan kemudian Fudan.[3]
Pada Juni 1907, Hu memenangkan beasiswa pemerintah untuk belajar di Amerika Serikat, dan masuk Universitas Cornell pada bulan September. Ia meraih gelar sarjana dalam bidang matematika hanya dalam dua tahun, dan kembali ke China pada Agustus 1909.[2]
Kehidupan berikutnya di Amerika Serikat
Hu kemudian berpindah ke Amerika Serikat, dimana ia mengajar di Universitas Washington sampai ia pensiun pada 1962. Ia meninggal pada 1 Desember 1978 di Seattle, pada usia 92 tahun.[2]
Referensi
^Ma Xueqiang (19 November 2012). 中国知识分子创办的大同大学. Wen Hui Bao (dalam bahasa Tionghoa). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-04-06. Diakses tanggal 1 Maret 2016.Parameter |trans_title= yang tidak diketahui akan diabaikan (bantuan)
^ abcZhang Youyu (Agustus 2008). 中国现代数学家传 (dalam bahasa Tionghoa). Pers Pendidikan Jiangsu. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-03-07. Diakses tanggal 2016-04-01.Parameter |trans_title= yang tidak diketahui akan diabaikan (bantuan)
^Shi Wen (21 April 2011). 胡敦复:复旦大学的开山弟子 (dalam bahasa Tionghoa). Universitas Tsinghua. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-03-07. Diakses tanggal 3 Maret 2016.Parameter |trans_title= yang tidak diketahui akan diabaikan (bantuan)