Hakim bin Hizam

Hakim bin Hizam (Arab: حكيم بن حزام ) adalah salah satu sahabat nabi Muhammad. Lahir 557 M Wafat 674 M

Biografi

Keluarga

Hakim bin Hizam adalah anak dari Hizam bin Khuwailid bin Asad, jadi Hakim adalah keponakan Khadijah. Hakim bin Hizam adalah anak pertama, jadi Hizam berkunyah Abu Hakim. Ibunya, Fakhitah binti Zuhair bin Harits bin Asad, ibunya juga berkunyah Ummu Hakim. Saudara Hakim adalah Khalid, Abdullah, Yahya, Huzaim, Hisyam, Sumayah, Amirah, Hasyimah, Khaulah.

Hakim menikahi sepupunya Zainab binti Awwam dan memiliki anak: Abdullah, Yahya, Hisyam, Khalid.

Sahabat Nabi yang Dermawan

Keutamaan dari Hakim yang lain adalah sikap rendah hatinya, sehingga dia sangat dihormati oleh masyarakat. Dia pun selalu bersedia membantu orang lain yang sedang tertimpa kesusahan. Ayahnya bernama Hizam, yang adalah putra dari Khuwaylid. Oleh karenanya, Hakim tak lain merupakan kemenakan Khadijah, istri Rasulullah, sebab Khadijah adalah putri Khuwaylid.

Kelahiran Hakim bermula ketika berlangsung sebuah acara festival di Mekkah. Sang ibu yang tengah hamil tua, bersama beberapa wanita, lantas masuk ke dalam Kabah untuk berdoa, sebagaimana kebiasaan saat festival. Akan tetapi, secara tiba-tiba, perut sang ibu mendadak sakit dan merasa hendak melahirkan. Dia tidak kuat lagi untuk bergerak dan terpaksa dibaringkan di Kabah. Sesudah dipersiapkan persalinannya, tak lama kemudian seorang bayi terlahir ke dunia kemudian diberi nama Hakim.

Kaya dari kecil

Hakim dibesarkan di keluarga berada. Dia pun benar-benar menikmati statusnya sebagai anak dari keluarga terpandang di Makah. Meski demikian, orang tua Hakim tidak serta merta memanjakannya, bahkan dia diberi tanggungjawab untuk melaksanakan rifadah, yakni membantu siapa saja yang membutuhkan pertolongan, terutama pada musim haji. Hakim pun benar-benar melaksanakan amanat itu dengan penuh keikhlasan bahkan tak jarang dia membantu para jamaah haji menggunakan uangnya sendiri.

Hakim pun bersahabat erat dengan Muhammad, jauh sebelum dia menjadi Rasul. Kendati usianya lima tahun lebih tua dari Rasulullah, tetapi hal tersebut tidak menghalangi hubungan keduanya. Mereka kerap berbincang serta menikmati kebersamaan sebagai sahabat. Hubungan pertemanan antara Rasulullah dan Hakim menjadi kian dekat manakala Rasul menikah dengan bibinya, Khadijah binti Khuwaylid.

Patut dicatat, meski lama bersahabat dengan Rasul, tetapi Hakim tidak memeluk Islam hingga peristiwa penaklukan Makkah. Itu berarti lebih dari 20 tahun setelah Islam didakwahkan secara terang-terangan oleh Muhammad. Terhadap hal itu, Hakim sendiri merasa menyesal dengan apa yang sudah dilakukannya sebelum memeluk agama Islam. Ketika pertama kali mengucap dua kalimah syahadat, dia benar-benar amat bersalah serta menyesali setiap detik dalam hidupnya sebagai seorang musyrik dan menolak kebenaran dari Allah dan Rasul-Nya.

Sehari setelah dia masuk Islam, seorang anaknya melihat Hakim tampak menangis. Maka bertanyalah sang anak, "Mengapa ayah menangis?" Hakim menjawab sambil tersedu, "Banyak hal yang membuatku menangis, anakku. Yang terutama adalah begitu lamanya waktu bagi aku untuk memeluk Islam. Padahal, dengan menerima ajaran Islam banyak kesempatan dapat diraih untuk melaksanakan kebaikan, tetapi itulah yang nyatanya telah aku lewatkan. Hidupku tersia-sia ketika terjadi perang Badar dan perang Uhud.

Setelah Uhud, aku berkata pada diri sendiri, bahwa aku tidak akan lagi membantu kaum kafir Quraisy melawan Muhammad, dan aku tidak ingin meninggalkan Makkah. Saat aku merasa ingin menerima Islam, aku segera berpaling dan melihat orang-orang di sekelilingku yang kebanyakan kaum kafir Quraisy, untuk kemudian bergabung kembali dengan mereka. Oh andai aku tidak berlaku seperti itu. Tidak ada yang dapat menghancurkan kita selain ketaatan buta kita terhadap nenak moyang. Jadi, kenapa aku tidak menangis, anakku?"

Nabi Muhammad memang terkejut manakala seorang yang rendah hati dan berpengatahun seperti Hakim, tidak memeluk Islam. Untuk waktu lama, Rasul sangat berharap bahwa Hakim serta orang-orang yang sepertinya, dapat terbuka mata hati serta menerima kebenaran Islam. Malam sebelum penaklukan Makkah, Rasulullah berkata kepada para sahabat, "Ada empat orang di Makkah yang aku ingin agar mereka bersedia memeluk agama Islam." Sahabat lantas bertanya, "Siapa saja mereka itu ya Rasul?" "Mereka antara lain Attab bin Usayd, Jubayr bin Mutim, Hakim bin Hazm dan Suhayl bin Amr," jawab Rasul. "Dengan ridho Allah, mereka akan menjadi Muslim."

Ketika pasukan Islam masuk kota Makkah dan membebaskan kota itu dari jahiliyah, Dia lantas berseru, "Siapa saja yang bersedia mengakui tiada Tuhan selain Allah dan Muhammad adalah utusan Allah, maka dia akan selamat..Siapa saja yang berlindung di Kabah serta meletakkan senjatanya, dia juga akan selamat. Siapa saja yang masuk dan berlindung di rumah Abu Sufyan, dia selamat. Dan siapa saja yang masuk dan berlindung di rumah Hakim ibn Hazm, dia selamat."

Tak berapa lama, Hakim pun bersegera memeluk Islam dengan sepenuh hati. Dia lantas bertekad untuk menebus segala dosa yang pernah dia perbuat semasa hari-hari jahiliyahnya serta apapun yang pernah dia lakukan untuk menentang Rasulullah. Dia ingin menebusnya demi kemuliaan Islam.

Rajin berderma

Pada masa itu, Hakim merupakan pemilik dari sebuah bangunan bersejarah di Makkah bernama Dar an-Nadwah. Di tempat itu, biasanya para pemuka Quraysy berkumpul dan berdiskusi tentang banyak hal. Mereka pun banyak membuat rencana jahat terhadap Nabi Muhammad di sana. Hakim memutuskan untuk menjual bangunan itu, demi menghapus kenangan kelam masa lalu. Dijualnya bangunan tersebut seharga 100 ribu dirham. Seorang kemenakannya pun bertanya, "Anda telah menjual bangunan berharga itu kepada orang Quraisy, paman?"

Dengan sabar Hakim menjawab, "Kebanggaan dan kejayaan semu kini telah hilang dan berganti nilai takwa. Aku hanya menjual sebuah bangunan namun dengan harapan dapat menggantinya nanti di syurga. Dan aku berjanji akan mendermakan seluruh hasil dari penjualan ini di jalan Allah."

Bukan hanya itu saja. Saat melaksanakan ibadah haji, dia menyembelih sekitar 100 ekor unta serta membagi-bagikan dagingnya kepada kaum fakir miskin di Makkah. Demikian pula ketika di padang Arafat, bersamanya ada sebanyak 100 budak, dan setelah memberikan masing-masing segenggam perak, para budak itu pun dibebaskannya.

Hakim memang amat dermawan dan di saat yang sama dia selalu ingin mendapatkan lebih. Seusai perang Hunain, dia meminta sejumlah pampasan perang kepada Rasul. Dia kemudian meminta lebih dan Rasul kembali memberikannya. Hakim belum lama memeluk Islam akan tetapi Rasul amat pemurah kepada mereka yang baru memeluk Islam agar mereka bersedia menerima Islam sepenuhnya. Hakim pun mendapat pampasan perang dalam jumlah cukup banyak.

Maka Rasul pun berkata kepada Hakim, "Wahai Hakim! Segala harta benda ini amatlah menarik. Siapa saja yang memilikinya dan merasa puas dengannya akan diberkahi sebaliknya siapa yang merasa tidak puas, tidak akan diberkahi. Dia akan seperti orang makan namun tidak pernah merasa kenyang. Tangan di atas lebih baik dari tangan yang di bawah."

Petuah Rasul ini sangat membekas di hatinya. Dia merasa tersentuh dan lantas berkata kepada Rasul,"Ya utusan Allah, aku tidak akan meminta kepada siapa pun selain kamu untuk apa pun." Sejarah mencatat, Hakim benar-benar menepati ucapannya. Sahabat Rasul ini tidak pernah meminta apapun juga kepada orang lain hingga dia meninggal dunia.

Pranala luar

Read other articles:

Untuk lagu kebangsaan Italia, lihat Il Canto degli Italiani. FdI beralih ke halaman ini. Untuk kegunaan lain, lihat FDI. Fratelli d'Italia SingkatanFdIPresidenGiorgia MeloniKoordinatorGiovanni Donzelli [it]PendiriGiorgia MeloniIgnazio La RussaGuido CrosettoDibentuk21 Desember 2012; 11 tahun lalu (2012-12-21)Dipisah dariIl Popolo della LibertàKantor pusatVia della Scrofa 39, RomaSurat kabarLa Voce del PatriotaSayap pelajarAksi MahasiswaAksi UniversitasSayap pemudaPemuda...

 

 

Untuk orang lain dengan nama yang sama, lihat Edward Holmes. Eddie HolmesFRS FAAEddie HolmesLahirEdward Charles Holmes26 Februari 1965 (umur 59)[1]AlmamaterUniversitas London (BSc)Universitas Cambridge (PhD)Dikenal atasMolecular Evolution: A Phylogenetic Approach[2]Penghargaan Royal Society University Research Fellowship (1994–1999)[3] Scientific Medal, Zoological Society of London (2003)[1][3] Australian Laureate Fellowship (2017)[4]...

 

 

Artikel ini bukan mengenai Tayu. Tayo the Little BusGenreAnimasi, Anak-anak, KomediDitulis olehChoi Jong-IlSutradaraKim Min-sungPengisi suaraRobyn Slade - TayoNolan Balzer - RogiKami Desilets - LaniKerri Salki - GaniLagu pembukaTayo the Little BusLagu penutupVroom, Vroom, Vroom!Negara asal Korea SelatanBahasa asliKoreaInggris (Dubbed)Indonesia (Dubbed)Jmlh. musim5ProduksiDurasi15 menit per episodeRumah produksiIconix EntertainmentEducational Broadcasting SystemDistributorEducational Broa...

King of Poland and Grand Duke of Lithuania from 1506-1548 Sigismund I the OldPortrait by Kulmbach, 1511-1518King of PolandGrand Duke of LithuaniaReign8 December 1506 – 1 April 1548Coronation24 January 1507 in Wawel Cathedral, KrakówPredecessorAlexander ISuccessorSigismund II AugustusBorn1 January 1467Kozienice, PolandDied1 April 1548(1548-04-01) (aged 81)Kraków, PolandBurial7 July 1548Wawel Cathedral, KrakówSpouse Barbara Zápolya ​ ​(m. 1512; died&#...

 

 

artikel ini perlu dirapikan agar memenuhi standar Wikipedia. Tidak ada alasan yang diberikan. Silakan kembangkan artikel ini semampu Anda. Merapikan artikel dapat dilakukan dengan wikifikasi atau membagi artikel ke paragraf-paragraf. Jika sudah dirapikan, silakan hapus templat ini. (Pelajari cara dan kapan saatnya untuk menghapus pesan templat ini) Artikel ini tidak memiliki referensi atau sumber tepercaya sehingga isinya tidak bisa dipastikan. Tolong bantu perbaiki artikel ini dengan menamba...

 

 

Science fiction fan gatherings This article's lead section may be too short to adequately summarize the key points. Please consider expanding the lead to provide an accessible overview of all important aspects of the article. (September 2017) Hugo Award winners at Worldcon 2005 in Glasgow, August 2005. Speculative fiction Alternate history List of alternate history fiction Retrofuturism Sidewise Award Writers Fantasy fiction Anime Fandom Fantasy art Fiction magazines Films Genres History Lege...

Cet article concerne le quotidien Le Vélo. Pour le service de vélo en libre service marseillais, voir Le vélo (vélopartage). Le Vélo Pays France Langue Français Fondateur Pierre Giffard Date de fondation 1er décembre 1892 Date du dernier numéro 20 novembre 1904 Rédacteur en chef Paul RousseauGaston de Pawlowski modifier  Le Vélo est un quotidien français spécialisé dans le sport, qui parut en France à la fin du XIXe siècle et au début du XXe siècle. C...

 

 

2007 studio album by Yolanda AdamsWhat a Wonderful TimeStudio album by Yolanda AdamsReleasedOctober 17, 2007Length41:03LabelColumbiaProducer Warryn Campbell Gordon Chambers Michael J. Powell Yolanda Adams chronology Day By Day(2005) What a Wonderful Time(2007) Becoming(2011) Singles from What a Wonderful Time Hold OnReleased: 2007 Professional ratingsReview scoresSourceRatingAllmusic[1] What a Wonderful Time is the tenth studio album by American singer Yolanda Adams. Her secon...

 

 

This article needs additional citations for verification. Please help improve this article by adding citations to reliable sources. Unsourced material may be challenged and removed.Find sources: Softdisk disk magazine – news · newspapers · books · scholar · JSTOR (September 2018) (Learn how and when to remove this message) Retail package of Softdisk #27 (1984) Softdisk (ISSN 0886-4152), originally Softdisk Magazette, was a disk magazine for t...

Paper-and-pencil mathematical game This article may be too technical for most readers to understand. Please help improve it to make it understandable to non-experts, without removing the technical details. (October 2018) (Learn how and when to remove this message) Sprouts is an impartial paper-and-pencil game which can be analyzed for its mathematical properties. It was invented by mathematicians John Horton Conway and Michael S. Paterson[1] at Cambridge University in the early 1960s....

 

 

Questa voce sull'argomento imprenditori tedeschi è solo un abbozzo. Contribuisci a migliorarla secondo le convenzioni di Wikipedia. An essay on insurances, 1755 (Fondazione Mansutti, Milano). Nicolas Magens (1697 – 1764) è stato un imprenditore tedesco. Magens commerciava prevalentemente con la Spagna, vivendo anche per lunghi periodi a Londra come responsabile della London Assurance Company. La sua prima opera è The universal merchant, pubblicata nel 1753, che fu utilizzata da Ada...

 

 

2009 drama film by Rakeysh Omprakash Mehra Delhi-6Theatrical release posterDirected byRakesh Omprakash MehraScreenplay byRakesh Omprakash MehraPrasoon JoshiKamlesh PandeyStory byRakesh Omprakash MehraKamlesh PandeyBased onMonkey-man of DelhiProduced byRakesh Omprakash MehraRonnie ScrewvalaStarringAbhishek Bachchan Sonam Kapoor Aditi Rao HydariRishi KapoorSupriya PathakAtul KulkarniPavan MalhotraDivya DuttaDeepak DobriyalVijay RaazOm Puri Waheeda RehmanCinematographyBinod PradhanEdited byP. S....

For the river, see Mattapoisett River.Town in Massachusetts, United StatesMattapoisett, MassachusettsTownNed's Point Light SealLocation in Plymouth County in MassachusettsCoordinates: 41°39′30″N 70°49′00″W / 41.65833°N 70.81667°W / 41.65833; -70.81667CountryUnited StatesStateMassachusettsCountyPlymouthSettled1750IncorporatedMay 21, 1857Government • TypeOpen town meetingArea • Total24.2 sq mi (62.6 km2) • L...

 

 

For the former frequent flier program iClub, see Independence Air. The topic of this article may not meet Wikipedia's notability guidelines for companies and organizations. Please help to demonstrate the notability of the topic by citing reliable secondary sources that are independent of the topic and provide significant coverage of it beyond a mere trivial mention. If notability cannot be shown, the article is likely to be merged, redirected, or deleted.Find sources: ICLUB – ...

 

 

Bài viết này có chứa kí tự ngữ âm IPA. Nếu không thích hợp hỗ trợ dựng hình, bạn có thể sẽ nhìn thấy dấu chấm hỏi, hộp, hoặc ký hiệu khác thay vì kí tự Unicode. Giới hàn lâm đã có nhiều nỗ lực trong việc phục nguyên hệ thống âm vị học của tiếng Hán thượng cổ thông qua bằng chứng văn liệu. Mặc dù hệ chữ tượng hình Hán văn không trực tiếp ký âm từ ngữ, các thành tố...

176th Wing Descrizione generaleNazione Stati Uniti ServizioUnited States Air Force TipoStormo composito Parte di Air National Guard ComandantiColonnelloBlake A. Gettys SimboliTail codeAK Fonti indicate nel testo Voci su unità militari presenti su Wikipedia HC-130P del 211th RQS HH-60G del 210th RQS Il 176th Wing è uno stormo composito dell'Alaska Air National Guard. Riporta direttamente alle Pacific Air Forces quando attivato per il servizio federale. Il suo quartier generale è situat...

 

 

Sporting event delegationSan Marino at the1992 Summer OlympicsIOC codeSMRNOCComitato Olimpico Nazionale SammarineseWebsitewww.cons.sm (in Italian)in BarcelonaCompetitors17 (16 men, 1 woman) in 7 sportsFlag bearer Sara Casadei[1]Medals Gold 0 Silver 0 Bronze 0 Total 0 Summer Olympics appearances (overview)19601964196819721976198019841988199219962000200420082012201620202024 San Marino competed at the 1992 Summer Olympics in Barcelona, Spain. Seventeen competitors, sixteen men...

 

 

Election in Barbados 2008 Barbadian general election ← 2003 15 January 2008 2013 → 30 seats in the House of Assembly16 seats needed for a majorityTurnout63.54% (6.66%)   First party Second party   Leader David Thompson Owen Arthur Party DLP BLP Leader's seat St. John St. Peter Last election 7 seats 23 seats Seats won 20 10 Seat change 13 13 Popular vote 77,681 69,720 Percentage 52.55% 47.16% Swing 8.46% 8.64% Results by constituency Pri...

高速自動車国道(有料) E27 舞鶴若狭自動車道 地図 路線延長 161.8 km 制定年 1972年(昭和47年) 開通年 1987年(昭和62年) - 2014年(平成26年) 起点 吉川JCT(兵庫県三木市) 主な経由都市 三田市、丹波篠山市、福知山市、舞鶴市、小浜市、敦賀市 終点 敦賀JCT(福井県敦賀市) 接続する主な道路(記法) E2A 中国自動車道E72 北近畿豊岡自動車道E9 京都縦貫自動車道E8 北陸自�...

 

 

主条目:夏季奥林匹克运动会乒乓球比赛 乒乓球是夏季奥林匹克运动会比赛项目,在国际乒乓球联合会制定的规则下进行[1]。它首次进入奥运会是在韩国汉城举行的1988年夏季奥林匹克运动会上,起初设男女单打、男女双打项目[2]。后来双打项目在2008年夏季奥林匹克运动会上被取消,取而代之的是团体项目[3]。2010年,国际乒联对奥运乒乓球比赛进行“瘦身...