"Gunjō" (群青code: ja is deprecated , terj. har. "Biru Pekat") adalah lagu yang direkam oleh duo musik asal Jepang Yoasobi, menampilkan paduan suara Plusonica tanpa kredit, dari EP debut mereka, The Book (2021). Lagu ini dirilis pada 1 September 2020, melalui Sony Music Entertainment Japan. Terinspirasi oleh manga Blue Period karya Tsubasa Yamaguchi dan berdasarkan teks cerita Ao o Mikata ni, lagu ini dideskripsikan sebagai "lagu ceria yang menginspirasi pendengar dengan membenamkan diri dalam apa yang mereka sukai dan mengekspresikan apa yang mereka lihat."[1][2]
"Gunjō" tampil di iklan Alfort Mini Chocolate milik Bourbon.[3] Selain itu, lagu ini juga digunakan sebagai tema Dance One Project '21, sebuah proyek yang mendukung klub dansa SMA yang diadakan oleh acara pagi Nippon TVSukkiri,[4] dan mengiringi pawai masuk High School Baseball Tournament ke-94 tahun 2022.[5] Video musik lagu ini diunggah pada 1 Desember,[6] dan melampaui 100 juta penayangan pada 30 Mei 2022.[7] Versi bahasa Inggris dari lagu ini yang berjudul "Blue" dirilis pada 29 Oktober 2021, bersamaan dengan video musik yang menyertainya.[8]
Pertunjukan langsung
Yoasobi membawakan "Gunjō" untuk pertama kalinya sebagai grup lengkap, termasuk anggota band, dan Plusonica di kanal YouTubeThe First Take, yang diunggah pada 26 Februari 2021.[9] Setelah pengumuman EP The Book 2, Yoasobi muncul di Best Artist 2021Nippon TV dan menampilkan debut lagu tersebut di televisi pada 17 November.[10] Mereka juga membawakan lagu tersebut di Kōhaku Uta Gassen NHK ke-72 pada tanggal 31 Desember. Pertunjukan tersebut menggambarkan Ikura berdiri di eskalator menuju lantai bawah untuk tampil di atas panggung, tempat Ayase, anggota band, dan orkestra berkumpul di sana.[11]
^"Billboard Japan Hot 100 Year-End 2021". Billboard Japan (dalam bahasa Jepang). Diarsipkan dari versi asli tanggal 10 Desember 2021. Diakses tanggal 6 Desember 2022.Parameter |url-status= yang tidak diketahui akan diabaikan (bantuan)