Dede Rosyada

Dede Rosyada
Rektor UIN Syarif Hidayatullah Jakarta 12
Masa jabatan
6 Januari 2015 – 7 Januari 2019
Informasi pribadi
Lahir(1957-10-05)5 Oktober 1957
Ciamis, Indonesia
KebangsaanIndonesia
AlmamaterUniversitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta
ProfesiDosen
Situs webhttp://dederosyada.lec.uinjkt.ac.id/
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Bantuan penggunaan templat ini

Prof. Dr. H. Dede Rosyada, MA. (lahir 5 Oktober 1957) adalah Rektor Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta periode 2015–2019.[1] Ia dilantik secara resmi oleh Menteri Agama pada hari Selasa, 6 Januari 2015.[2] Dede menjadi rektor setelah meraih suara terbanyak dalam pemilihan rektor UIN Jakarta masa bakti 2015-2019 dengan memperoleh 43 suara dari 92 suara anggota Senat yang hadir.[3]

Sebelumnya ia pernah menjabat sebagai Direktur Pendidikan Tinggi Islam, Ditjen Pendidikan Islam, Kementerian Agama RI tahun 2011 hingga 2014.[4] Selain itu aktif di organisasi profesi sebagai Ketua IV Pengurus Pusat Ikatan Sarjana Pendidikan Indonesia (ISPI) periode 2009-2014 dan Dewan Pembina Pengurus Pusat Ikatan Sarjana Pendidikan Indonesia (ISPI) periode 2014-2019.[5]

Pengalaman Pendidikan

Pada tahun 1985 meraih gelar sarjana (S1) dari jurusan Pendidikan Ilmu Agama (PIA) Islam, Fakultas Tarbiyah, IAIN Syarif Hidayatullah, Jakarta. Setelah lulus, melanjutkan pendidikannya dengan pada kampus yang sama dengan meraih gelar magister dalam bidang Studi Islam tahun 1991. Begitu pula gelar doktornya ia selesaikan pada program dan kampus yang sama. Untuk menambah wawasannya pada tahun 2002, study Post Doctoral Programme, di McGill University, Canada, dengan judul karya tulis, “Methods of Analysis in the Process of legal stipulating amongst MUI, Muhammadiyah, PERSIS, and Nahdhah al Ulama, between 1995 until 2000 AC”. Terakhir mengikuti Visiting Scholar di Ohio University, Athen, Ohio, Amerika Serikat, dengan judul Karya tulis, “Paradigma Pendidikan demokratis, Sebuah Model Pelibatan Masyarakat dalam Penyelenggaraan Pendidikan”.

Pengalaman Organisasi

  • Dewan Pembina Pengurus Pusat Ikatan Sarjana Pendidikan Indonesia (ISPI) (2014-2019)
  • Bendahara Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) (2013-2018)[6]
  • Ketua IV Pengurus Pusat Ikatan Sarjana Pendidikan Indonesia (ISPI) (2009-2014)
  • Ketua III Pengurus Asosiasi Dosen Indonesia (ADI)[7]
  • Ketua Forum Dekan Tarbiyah dan Keguruan UIN/IAIN Se-Indonesia (2006-2008)
  • Pengurus Majelis Ulama Indonesia DKI Jakarta, Bidang Pendidikan dan Pembinaan Kader Ulama (2005-2010)
  • Pengurus Koordinasi Da’wah Islam, Bidang Bina Program dan Manajemen Lembaga Da’wah (2005-2010)
  • Anggota Dewan Pakar MP3A DKI Jakarta (2003-2007)
  • Ketua Bidang Pendidikan Yayasan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta (2003-2007)
  • Anggota Jaringan Penelitian Bappeda se-Indonesia, perwakilan Bappeda Pemda DKI Jakarta (2000-2001)

Pengalaman Jabatan

Prof. Dede Rosyada, MA, saat menjabat Direktur Pendidikan Tinggi Islam, Ditjen Pendidikan Islam, Kementerian Agama RI menghadiri Rapat Senat Terbuka Wisuda Sarjana, Magister, dan Pengukuhan Doktor IAIN Pontianak
  • Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah, Jakarta (2015-2019)
  • Direktur Pendidikan Tinggi Islam, Ditjen Pendidikan Islam, Kementerian Agama RI (2011-2014)
  • Rektor (Pgs) IAIN Sulthan Thaha Saefudin jambi (2011)
  • Dekan FITK UIN Jakarta, Periode ke-II (2009-2011)
  • Dekan Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) UIN Syarif Hidayatullah, Jakarta, Periode ke-1 (2005-2009)
  • Pembantu Dekan Bidang Akademik Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) UIN Syarif Hidayatullah, Jakarta (2001-2005)
  • Direktur ICCE UIN Jakarta (2003-2005)
  • Pimpinan Redaksi Jurnal Didaktika FITK UIN, Jakarta (2002-2006)
  • Direktur Eksekutif, Program Pascasarjana UID Jakarta (2001-2004)
  • Koordinator Presidium ICCE, UIN Jakarta (2--1-2003)
  • Ketua Jaringan Penelitian IAIN-STAIN, se-Indonesia (1999-2001)
  • Wakil Direktur Program Pascasarjana UID, Jakarta (1998-2001)
  • Ketua Pusat Penelitian IAIN Syarif Hidayatullah, Jakarta (1998-2001)
  • Ketua Jurusan PAI Fakultas Tarbiyah UID (1997-1998)
  • Ketua Jurusan Ahwal al-Syakhsyiyah FAI UMJ (1995-1997)

Karya Buku

  • Paradigma Pendidikan Demokratis, Sebuah Model Pelibatan Masyarakat dalam Pengelolaan Sekolah (Prenada Media: 2004)
  • Pendidikan Kewargaan, Demokrasi, HAM dan Civil Society (IAIN Press: 2001) dan (Prenada Media: 2003)
  • Metode kajian Hukum Dewan Hisbah PERSIS (Logos Wacana Ilmu: 1999)
  • Sejarah dan Ilmu al-Qur’an (Dede Rosyada dan tim, Pustaka Firdaus: 1999)
  • Ilmu Ushul Fiqh (Departemen Agama RI: 1998)
  • Teguh Beriman motto daerah Khusus Ibu kota, Jakarta (Pemerintah Daerah Khusus Ibu kota, Jakarta: 1997)
  • Dirasah Islamiyah (KODI pemerintah Daerah Khusus Ibu kota, Jakarta: 1997)
  • Pendidikan Pengamalan Ibadah (Departemen Agama RI: 1996)
  • Gerakan Disiplin Nasional dalam perspektif Islam (Kantor Tramtib, Pemda DKI, Jakarta: 1996)
  • Pedoman Zakat untuk masyarakat muslim Jakarta (Badan Amil Zakat, Infaq dan Shadaqah, Pemda DKI: 1995)
  • Ilmu Agama Islam II (Binbaga Islam Departemen Agama RI: 1995)
  • Ilmu Agama Islam I (Binbaga Islam Departemen Agama RI: 1994)
  • Ilmu-Ilmu al-Qur’an (LBIQ DKI Jakarta: 1993)
  • Tema-Tema Pokok al-Qur’an (LBIQ KI Jakarta: 1993)
  • Hukum Islam dan Pranata Sosial (PT Rajawali: 1992)

Referensi

  1. ^ UIN Jakarta. "Susunan Organisasi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-08-10. Diakses tanggal 2018-08-10. 
  2. ^ Kemenag. "Menag Lantik Sejumlah Rektor dan Pejabat Eselon II". [pranala nonaktif permanen]
  3. ^ UIN Jakarta. "Pilrek UIN Jakarta, Prof Dr Dede Rosyada Raih Suara Terbanyak". [pranala nonaktif permanen]
  4. ^ UIN Jakarta. ""Dede Rosyada, Direktur Pendidikan Tinggi Islam". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-08-10. Diakses tanggal 2018-08-10. 
  5. ^ ISPI. ""Pengurus Pusat PP ISPI 2014-2019". 
  6. ^ PGRI. "Susunan dan Personalia Pengurus Besar PGRI Masa Bakti XXI Tahun 2013-2018". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-12-02. Diakses tanggal 2015-02-02. 
  7. ^ ADI. "Ketua ADI". [pranala nonaktif permanen]

Pranala luar

Jabatan akademik
Didahului oleh:
Prof. Dr. Komaruddin Hidayat
Rektor Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta
2015 - 2019
Diteruskan oleh:
Prof. Dr. Hj. Amany Burhanuddin Umar Lubis, M.A