Cho Kyu-hyun

Kyuhyun
Kyuhyun pada 2016
Kyuhyun pada 2016
Informasi latar belakang
Nama lahirCho Kyu-Hyun
Nama lainPrince of Ballad
Lahir3 Februari 1988 (umur 36)
AsalSeoul, Korea Selatan
GenreK-Pop, Dance-pop, R&B, Ballad
PekerjaanPenyanyi, Penari, Aktor
InstrumenPiano, Klarinet
Tahun aktif2006 – sekarang
LabelSM Entertainment Label SJ Antenna
Artis terkaitSM Town, Super Junior, Super Junior-K.R.Y, Super Junior-M, SM The Ballad
Situs webhttp://twitter.com/GaemGyu

http://kyuhyun.smtown.com

http://instagram.com/gyuram88
Cho Kyuhyun
Hangul
조규현
Hanja
趙圭賢
Alih AksaraJo Gyuhyeon
McCune–ReischauerCho Kyuhyŏn

Cho Kyuhyun (조규현 / Cho Gyuhyeon) (lahir 3 Februari 1988) atau lebih dikenal dengan nama Kyuhyun adalah penyanyi dari Korea Selatan yang merupakan anggota boyband Super Junior. Kyuhyun merupakan anggota yang paling terakhir bergabung dengan Super Junior sekaligus juga yang termuda (maknae). Kyuhyun termasuk salah satu main vocalist di Super Junior. Selain dikenal sebagai penyanyi, ia juga menjalankan karier di bidang MC, aktor musikal, dan DJ radio. Kyuhyun menjalani debut solonya pada tahun 2014 dengan mini album bertajuk 'At Gwanghwamun'.

Biografi

Pra-debut

Kyuhyun bersekolah di Sekolah Menengah Shinchung, Sekolah Perguruan Tinggi Yumkwang, dan menyelesaikan kuliah di Universitas Kyunghee. Kyuhyun mempunyai kakak perempuan yang bernama Cho Ahra (조아라). Sementara orangtuanya bergerak di bidang bisnis. Kyuhyun pernah memenangkan olimpiade matematika dan meraih medali emas. Kyuhyun juga menempati posisi ke 2 dalam IQ tertinggi dalam Super Junior yang posisi pertamanya diduduki oleh Kibum yang memiliki IQ 138. Kyuhyun dikenal setelah menjadi juara III dalam kontes menyanyi Chin Chin Singing Competition pada tahun 2005. Ia dikontrak oleh SM Entertainment Korea dan bersama-sama dengan idola Chin Chin lainnya menyanyikan ulang lagu DBSK yang berjudul "Hi Ya Ya". Sebelum ia bergabung menjadi anggota Super Junior, pada awalnya Super Junior adalah grup proyek yang anggotanya akan "lulus" setelah beberapa lama bergabung. Pada awalnya banyak fans yang kecewa dengan penambahan Kyuhyun ke dalam grup, namun dengan cepat ia diterima oleh fans sebagai member ke-13 dan terakhir dari Super junior.

Debut

Pertama kali Kyuhyun tampil di media sebagai anggota Super Junior pada liputan jacket photoshoot single "U", 23 Mei 2006. Penampilan debut Kyuhyun adalah pada tanggal 26 Mei 2006 di SBS I-Concert, saat itu ia turut menampilkan single "U". Penampilan tersebut juga adalah penampilan pertama Super Junior sebagai grup permanen dan bukan lagi grup proyek. .

Sub-Grup

Kyuhyun menjadi bagian di beberapa sub-grup Super Junior antara lain Super Junior K.R.Y, SM The Ballad dan Super Junior M. Di Super Junior K.R.Y, Kyuhyun bersama Yesung dan Ryeowook membawakan lagu-lagu yang cenderung bergenre ballad dan menunjukkan kemampuan vokal mereka. Sementara di Super Junior M, genre lagu yang dibawakan tidak jauh berbeda dengan Super Junior, hanya saja berbahasa Mandarin. Kyuhyun menjadi salah satu dari 5 anggota asli Super Junior yang juga merupakan anggota Super Junior-M, bersama Hangeng, Siwon, Donghae, dan Ryeowook. Selain ikut bergabung dalam sub-grup Super Junior, Kyuhyun juga tergabung dalam S.M. The Ballad bersama artis SM lainnya mulai dari Jonghyun-Shinee, Jay-TRAX, dan Jino yang merupakan artis baru di SM.

Musical

Kyuhyun mulai aktif sebagai aktor musikal pada tahun 2010 dalam The Three Musketeers. Pada tahun 2012, Kyuhyun bermain dalam musical Catch Me If You Can. Sementara tahun 2014, Kyuhyun bermain dalam 3 muscial berbeda, yakni The Moon Embracing The Sun, Singin' In The Rain, dan The Days. Kyuhyun kembali mengukuhkan eksistensinya di bidang musikal dengan ikut serta dalam produksi musikal populer Robin Hood dan Werther pada tahun 2015. Dan kini pada tahun 2016, Kyuhyun bermain lagi dalam musical Mozart yang merupakan musikal terakhirnya sebelum masuk ke dalam camp militer. Setelah empat tahun vakum, pada awal tahun 2020 Kyuhyun membintangi musikal dengan judul The Man Who Laughs. Kemudian, pada tahun 2020 pula Kyuhyun kembali ikut serta dalam produksi musikal populer Werther yang sebelumnya pernah ia ikuti pada tahun 2015. Di tahun 2021 Kyuhyun membintangi musikal Phantom dan akan berperan sebagai Phantom. Musikal ini akan digelar pada 17 Maret 2021 di Charlotte Theater, Seoul Selatan.

Tragedi Kecelakaan April 2007

Pada tanggal 19 April 2007 dini hari, 4 anggota Super Junior bersama 2 orang manager mengalami kecelakaan mobil yang mengakibatkan mereka harus dibawa ke rumah sakit. Kecelakaan serius tersebut terjadi ketika Kyuhyun, Leeteuk, Eunhyuk, dan Shindong kembali dari siaran Super Junior Kiss the Radio. Mobil mereka terbalik dan Kyuhyun yang pada saat itu duduk di belakang kursi pengemudi, mengalami luka-luka yang paling parah. Kyuhyun mengalami patah tulang pinggul yang membuat paru parunya robek dikarenakan patahan tulang pinggul tersebut, patah tulang rusuk, luka-luka di wajah, juga memar-memar. Ia tidak sadarkan diri atau koma selama 4 hari. Ia berada di ICU selama 6 hari dan menjalani 2 kali operasi sebelum kemudian dipindahkan ke ruang perawatan normal. Pada tanggal 5 Juli 2007, setelah 78 hari menjalani perawatan, Kyuhyun diperbolehkan keluar dari rumah sakit.

Debut Solo

Setelah 8 tahun debut bersama Super Junior, Kyuhyun akhirnya didebutkan sebagai Solois. Pada 13 November 2014, Kyuhyun resmi mengeluarkan sebuah mini album berjudul "At Gwanghwamun". Yang mana dalam mini album tersebut berisi 7 buah lagu yaitu At Gwanghwamun, Eternal Sunshine, At Close, Flying Deep in The Night, Moment of Farewell, One Confession, dan My Thoughts Your Memories. Spesialnya lagi, lagu My Thoughts Your Memories diciptakan sendiri oleh Kyuhyun bersama sahabatnya, Changmin TVXQ. Mini Album Kyuhyun ini sukses besar, di mana berhasil mencapai All Kill dalam berbagai situs download termasuk iTunes. Kyuhyun sendiri memulai penampilan perdananya di panggung musik sebagai solois pada 14 November 2014 di KBS Music Bank. Selama masa promosi mini albumnya ini, Kyuhyun berhasil memenangkan 5 trophi dalam beberapa acara musik Korea. Sebagai rasa syukurnya, Kyuhyun mengadakan mini konser di 3 lokasi yang berbeda.

Debut Aktor

Baru-baru ini Kyuhyun mencoba terjun di dunia perfilman dengan debut menjadi seorang aktor dalam serial web drama "Bong Soon: A Cyborg in Love atau dalam judul lain Bongsun, A woman who dies when she loves." Kyuhyun mendapat peran utama pria sebagai seorang Kim Joo Sung, si jenius progammer sekaligus menjabat sebagai Ketua Tim riset dari perusahaan BS Electronics namun sayangnya ia mengidap penyakit Alzheimer. Dengan ditemani oleh Yoon So Hee, pemeran utama wanita yang berlakon sebagai Woo Bongsun itu cukup menarik perhatian para fans Kyuhyun bahkan ELF karena kemampuan aktingnya yang mampu membuat siapapun terbawa oleh alur cerita. Serial pertama web dramanya ini pun juga akan di putar sebagai film layar lebar di seluruh bioskop ternama di negeri sakura Jepang mulai tanggal 15 Mei - 28 Mei 2016 berdurasi kurang lebih 2,5 jam dengan judul yang sama. Dan baru-baru ini karena sambutan yang hangat serta rating yang tinggi dari para fans Jepang, salah satu bioskop ternama yaitu Ikebukuro Humax Cinema di Jepang menambah jadwal tayang mulai tanggal 18 Juni - 23 Juni 2016. Selamat untuk Kyuhyun!

Diskografi

Album

Judul Detail Posisi tertinggi Penjualan
JPN
[1]
One Voice 1

Extended play

Judul Detail Posisi tertinggi Penjualan
KOR
[3]
JPN
[4]
US
World

[5]
At Gwanghwamun
  • Dirilis: 13 November 2014 (KOR)
  • Label: SM Entertainment
  • Format: CD, unduhan digital
1 2
  • KOR: 72.824+[6]
Fall, Once Again
  • Dirilis: October 15, 2015 (KOR)
  • Label: SM Entertainment
  • Format: CD, unduhan digital
1
  • KOR: 45.441+
Waiting, Still
  • Dirilis: 10 November 2016 (KOR)
  • Label: SM Entertainment
  • Format: CD, unduhan digital
5 41
  • KOR: 45.475+
  • JPN: 1.964[7]
The Day We Meet Again
  • Dirilis: 20 Mei 2019 (KOR)
  • Label: SM Entertainment
  • Format: CD, unduhan digital
3

Singel

Sebagai artis utama

Judul Tahun Posisi tertinggi Penjualan Album
KOR
[9]
"At Gwanghwamun" 2014 2
  • KOR: 2.500.000+ [10]
At Gwanghwamun
"A Million Pieces" 2015 6
  • KOR: 496.844+
Fall, Once Again
"The Day We Felt Distance" 14
  • KOR: 300.112+
"Celebration ~Kimini Kakeru Hashi~" 2016 5
  • JPN: 31.302 (fisik)
"Blah Blah" 18 Waiting, Still
"Still" 24
"Goodbye for Now" 2017 18 Goodbye for Now
"Time with You" (그게 좋은거야) 2019 98
"Aewol-ri" (애월리) 117 The Day We Meet Again
"Dreaming" 2020 112
"Daystar" 91
"—" menyatakan lagu tidak masuk tangga lagu.

Sebagai artis fitur

Judul Tahun Posisi tertinggi Penjualan Album
KOR
Gaon
"Just For One Day"
(The Grace bersama Kyuhyun)
2007
  • KOR:
Hanbeon Deo, OK?
"Trap"
(Henry bersama Kyuhyun dan Taemin)
2013 28 Trap
"She is Coming"
(Lee Moon-se bersama Kyuhyun)
2015
  • KOR:
New Direction
"Two Men"
(Park Jae-jung bersama Kyuhyun)
2016
  • KOR:
Two Men
"Pat Pat"
(MINO, P.O bersama Kyuhyun)
2019
  • KOR:
Kang's Kitchen 3
"—" menyatakan lagu tidak masuk tangga lagu.

Singel promosional

Judul Tahun Album
"Happy Bubble"
(bersama Donghae dan Han Ji-min) [a]
2009 Singel non-album
"T'ple Couple Want It"
(bersama Seohyun) [b]
2013 Singel non-album
"Samdado News"
[c]
2016 Singel non-album

Penampilan lagu tema

Judul Tahun Posisi tertinggi Penjualan Album
KOR
Gaon

[16]
"Smile" 2006 Hyena OST
"7 Years of Love" 2009 Yoo Youngsuk's 20th Anniversary
"Listen... To You" 2010 Pasta OST
"Hope Is a Dream That Doesn't Sleep" 40 King of Baking, Kim Takgu OST
"Biting My Lips"
(bersama Ryeowook dan Sungmin)
49 The President OST
"The Way to Break Up" 2011 45
  • KOR: 120.706
Poseidon OST
"Late Autumn" 43
  • KOR: 268.376
Yoon Jong Shin's The Monthly Melody OST
"Edge of Rain" 2012 66
  • KOR: 132.215
God of War OST
"Beautiful You"
(bersama Tiffany)
27
  • KOR: 140.294
To the Beautiful You OST
"Just Once" 68
  • KOR: 42.499
The Great Seer OST
"Shine Your Way" (versi Korea)
(bersama Luna)
2013 The Croods OST
"Love Dust" 46
  • KOR: 69.871
Hwang Sung Jae's Project 'Super Hero' OST
"Until I Reach Your Star" 2015 29
  • KOR: 30.823
Hogu's Love OST
"The Time We Loved" 9
  • KOR: 210.557
The Time We Were Not in Love OST
"Where Is My Heart" 2016 47
  • KOR: 41.714
One More Happy Ending OST
"I've Loved Just One Person" 38
  • KOR: 33.149
Two Yoo Project Sugar Man Part 21
"If You" 2017 Hit the Top OST
"Serendipity"
(bersama Gummy)
2019 Love at First Song OST
"All Day Long" (하루종일) 2020 142 When the Weather Is Fine OST
"Confession Is Not Flashy" (화려하지 않은 고백) 8 Hospital Playlist OST Part 4
"The Moment My Heart Flinched" (내 마음이 움찔했던 순간) 8 She is My Type (취향저격 그녀) X Kyuhyun OST
"—" menyatakan lagu tidak masuk tangga lagu.

Video musik

Judul Tahun Sutradara
"At Gwanghwamun" 2014
"A Million Piece" 2015
"The Day We Felt Distance"
"Celebration" 2016
"Blah Blah"
"Still"
"ONE VOICE" 2017
"Goodbye for now"
"Time with you" 2019
"Aewol-ri"
"Dreaming" 2020
"Daystar"
"Moving On" 2021 N/A
"Coffee" 2021 N/A

Filmografi

Film

Date Title Role
2010
Super Show 3 3D
Himself
2012
I AM. - SM Town Live World Tour in Madison Square Garden
Himself[17]
2013
Super Show 4 3D
Himself
2016
[[Bong Soon:

A Cyborg in Love]]

Kim Joo Sung
2023
Super Junior: The Last Man Standing
Himself

Televisi

Year Title Network
2006
Super Junior Full House
SBS
2006
Super Junior Mini-Drama
Mnet
2007-2008
Explorers of the Human Body
SBS
2009
Stage of Youth (青春舞台)
CCTV
2010
Super Junior's Foresight
MBC
2011
Immortal Song 2
KBS
2011–2017
The Radio Star as host
MBC
2012
We Got Married (Chinese version)
Shanghai Media Group
Shinhwa Broadcast[18]
JTBC
2013
Happy Together
KBS
Weekly Idol
MBC Every1
April 2013–Nov 2013
Mamma Mia
KBS
2015 - sekarang
New Journey to The West
tvN

Musical Drama

Year Title Role Notes
2011–2014
The Three Musketeers
D'Artagnan
Male Lead
2012–2013
Catch Me If You Can
Frank Abagnale Jr.
Male Lead
2014
Moon Embracing the Sun
King Lee Hwon
Male Lead
2014
Singin' in the Rain
Don Lockwood
Male Lead
2014
The Days
Mooyeong
Second Male lead
2015
"The Robin Hood"
Prince Philip
Second Male Lead
2015 - 2016
"Werther"
Werther
Male Lead
2016
"Mozart"
Mozart
Male Lead
2020 "The Man Who Laughs" Gwynplaine Male Lead
2020 "Werther" Werther Male Lead
2021 "Phantom" The Phantom Male Lead
2021 "Frankenstein" Victor Frankenstein Male Lead
2023 "Ben-Hur" Judah Ben-Hur Male Lead

Penampilan video musik

Year Song Artist
2005 "Hi Ya Ya" Chin Chin's Members
2009 "Happy Bubble" Donghae, Han Ji Min
2011 "Late Autumn" Yoon Jong Shin
2011 "Blind" TRAX
2013 "Trap" Henry
2016 "The Blue Night of Jeju Island" Taeyeon x Samda Band

Referensi

  1. ^ "2017 Oricon Chart – February Week 1". Oricon. Diakses tanggal February 14, 2017. 
  2. ^ "2017 Oricon Album Chart - March Week 2". Oricon Chart. Diakses tanggal March 22, 2017. 
  3. ^
  4. ^ "Oricon Album Chart - November Week 2". Oricon. Diakses tanggal November 23, 2016. 
  5. ^ "Billboard Albums Chart - November 29, 2014". Billboard. Prometheus Global Media. Diakses tanggal 25 November 2014. 
  6. ^ Sales references of At Gwanghwamun:
    • "2014 Album Chart". Gaon Chart. Korea Music Content Industry Association. Diakses tanggal 10 January 2015. 
    • "2015 October Album Chart". Gaon Chart. Korea Music Content Industry Association. Diakses tanggal 11 January 2016. 
  7. ^ "Oricon Album Chart - November Week 2". Oricon. Diakses tanggal November 23, 2016. 
  8. ^
  9. ^
  10. ^ "GAON′s 관찰노트". gaonchart.co.kr. Diakses tanggal May 6, 2019. 
  11. ^ Sales references for "Blah Blah":
  12. ^ Sales references for "Still":
  13. ^ Sales references for "Goodbye For Now":
  14. ^ Cumulative sales for "Trap":
  15. ^ Hyo Jin Lee (April 11, 2016). "Girls' Generation's Taeyeon and Super Junior's Kyuhyun Reveal Jeju Samdasoo Water MV's". Koogle. Diarsipkan dari versi asli (press release) tanggal 2016-06-20. Diakses tanggal July 5, 2016. 
  16. ^ "All Day Long – Week 12 of 2020". Gaon Chart (dalam bahasa Korea). Diakses tanggal March 26, 2020. 
  17. ^ "Documentary Shows Top K-Pop Singers Behind the Scenes". Chosun Ilbo. 2 May 2012. Diakses tanggal 4 May 2012. 
  18. ^ Suk, Monica (11 September 2012). "Super Junior to guest star in Shinhwa's reality show". 10 Asia. Diakses tanggal 13 December 2012. 

Pranala luar


Kesalahan pengutipan: Ditemukan tag <ref> untuk kelompok bernama "lower-alpha", tapi tidak ditemukan tag <references group="lower-alpha"/> yang berkaitan

Read other articles:

Adam AlexanderLahir11 Juli 1973 (umur 50)Indianapolis, IndianaKebangsaanAmerikaAlmamaterUniversity of EvansvillePekerjaanPembawa acara olahragaDikenal atasFox NASCAR commentator Adam Alexander (lahir 11 Juli 1973) merupakan seorang pembawa acara dan reporter Amerika Serikat. Ia dikenal luas sebagai salah satu anggota tim komentator siaran langsung balap NASCAR dalam NASCAR on TNT. Saat ini ia menjadi pembawa acara NASCAR Race Hub di saluran Fox Sports 1. Artikel bertopik biografi Amerik...

 

 

Pour les articles homonymes, voir Grévy. Jules Grévy Portrait officiel de Jules Grévy par Léon Bonnat (1880). Fonctions Président de la République française 30 janvier 1879 – 2 décembre 1887 (8 ans, 10 mois et 2 jours) Élection 30 janvier 1879 Réélection 28 décembre 1885 Président du Conseil Jules DufaureWilliam WaddingtonCharles de FreycinetJules FerryLéon GambettaCharles DuclercArmand FallièresHenri BrissonRené GobletMaurice Rouvier Prédécesseur Patrice d...

 

 

Resolusi 426Dewan Keamanan PBBLokasi Garis BiruTanggal19 Maret 1978Sidang no.2.075KodeS/RES/426 (Dokumen)TopikIsrael-LebanonRingkasan hasil12 mendukungTidak ada menentang2 abstainHasilDiadopsiKomposisi Dewan KeamananAnggota tetap Tiongkok Prancis Britania Raya Amerika Serikat Uni SovietAnggota tidak tetap Bolivia Kanada Jerman Barat Gabon India Kuwait Mauritania Nigeria Cekoslowakia Venezuela Resolusi Dewan K...

Denny SabaLahirDaniel Adriano Saba21 September 1971 (umur 52)Bandung, IndonesiaNama lainDenny Saba Denny M EPekerjaanPenyanyirapperpenulis laguproduser rekamanpengarah vokalinstruktur vokalSuami/istriIrene Usmany ​(m. 2003)​AnakZefanya Saba (2015)Kerabat Carlo Saba (kakak) Marthin Saba (kakak) Ivan Saba (adik) Keluarga Verlita Evelyn (ipar) Prita Laura (ipar) Karier musikAsalBandungGenreR&BSoulInstrumenVokalTahun aktif1991 - sekarangLabelAriolaSony ...

 

 

« batteries » redirige ici. Pour les autres significations, voir Batterie. Une batterie d'accumulateurs, ou plus communément une batterie[1], est un ensemble d'accumulateurs électriques reliés entre eux de façon à créer un générateur électrique de tension et de capacité désirée. Ces accumulateurs sont parfois appelés éléments de la batterie ou cellules[2]. On appelle aussi batteries les accumulateurs rechargeables destinés aux appareils électriques et électroniq...

 

 

Yesaya 43Gulungan Besar Kitab Yesaya, yang memuat lengkap seluruh Kitab Yesaya, dibuat pada abad ke-2 SM, diketemukan di gua 1, Qumran, pada tahun 1947.KitabKitab YesayaKategoriNevi'imBagian Alkitab KristenPerjanjian LamaUrutan dalamKitab Kristen23← pasal 42 pasal 44 → Yesaya 43 (disingkat Yes 43) adalah pasal keempat puluh tiga Kitab Yesaya dalam Alkitab Ibrani dan Perjanjian Lama di Alkitab Kristen.[1] Memuat Firman Allah yang disampaikan oleh nabi Yesaya bin Amos teruta...

American politician Erastus C. KnightPortrait of Erastus C. Knight44th Mayor of BuffaloIn office1902–1905Preceded byConrad DiehlSucceeded byJames N. AdamNew York State ComptrollerIn office1901GovernorBenjamin B. OdellPreceded byTheodore P. GilmanSucceeded byNathan L. Miller Personal detailsBornMarch 1, 1857Buffalo, New YorkDiedSeptember 3, 1923(1923-09-03) (aged 66)New York CityPolitical partyRepublicanSpouseMary Elizabeth CowlesChildrensix childrenErastus C. Knight. Through The Ma...

 

 

National Football Conference (NFC)Logo National Football Conference (2010-sekarang)LigaNational Football LeagueJenis olahragasepak bola AmerikaDahuluNational Football League, (sebelum merger AFL-NFL 1970)Dibentuk1970Jumlah tim16Juara bertahanSan Francisco 49ers (gelar ke-6)Juara terbanyakDallas Cowboys (8 gelar) National Football Conference (NFC) adalah salah satu dari dua konferensi (Inggris: conference) kompetisi liga sepak bola Amerika yang merupakan bagian dari National Football Leagu...

 

 

Aire d'attraction de Souillac Localisation de l'aire d'attraction de Souillac dans le département du Lot. Géographie Pays France Régions Nouvelle-Aquitaine - Occitanie Départements Lot - Dordogne Caractéristiques Type Aire d'attraction d'une ville Code Insee 521 Catégorie Aires de moins de 50 000 habitants Nombre de communes 11 soit 10 (Lot) + 1 (Dordogne) Population 8 351 hab. (2021) modifier  L'aire d'attraction de Souillac est un zonage d'étude défini par ...

Comedy-drama television series (2020–2023) Not to be confused with Catherine the Great (miniseries). The GreatThe series' title cardAlso known as The Great: An Occasionally True Story (seasons 1–3) The Great: An Almost Entirely Untrue Story (season 2) Genre Comedy-drama Dark comedy Historical fiction Satire Created byTony McNamaraStarring Elle Fanning Nicholas Hoult Phoebe Fox Sacha Dhawan Charity Wakefield Gwilym Lee Adam Godley Douglas Hodge Belinda Bromilow Bayo Gbadamosi Sebastian de ...

 

 

Come leggere il tassoboxPeramelemorfi[1] Perameles nasuta Classificazione scientifica Dominio Eukaryota Regno Animalia Phylum Chordata Classe Mammalia Infraclasse Metatheria Superordine Australidelphia Ordine PeramelemorphiaAmeghino, 1889 Famiglie Chaeropodidae † Peramelidae Thylacomyidae I Peramelemorfi (Peramelemorphia Ameghino, 1889) sono l'ordine che comprende i bandicoot e i bilby: questi animali vengono anche indicati con il nome tradizionale di marsupiali onnivori. Tutti i m...

 

 

English physician Matriculation Record, Matilda Chaplin. University of Edinburgh Centre for Research Collections Matilda Charlotte Ayrton (née Chaplin; 22 June 1846[1] – 19 July 1883) was an English physician. She studied medicine in London, Edinburgh and Paris, pursuing higher studies at the latter's universities, and is one of the Edinburgh Seven, the first seven matriculated undergraduate female students at a British university. She travelled to Japan, where she opened a school ...

Election in Nevada Main article: 1920 United States presidential election 1920 United States presidential election in Nevada ← 1916 November 2, 1920 1924 → All 3 Nevada votes to the Electoral College   Nominee Warren G. Harding James M. Cox Eugene V. Debs Party Republican Democratic Socialist Home state Ohio Ohio Indiana Running mate Calvin Coolidge Franklin D. Roosevelt Seymour Stedman Electoral vote 3 0 0 Popular vote 15,479 9,851 1,864 Percent...

 

 

Afghan attorney (born 1935) Mohammad Ishaq Alokoمحمد اسحاق الکوMohammad Ishaq Aloko in November 2009Attorney General of AfghanistanIn office24 August 2008 – 18 October 2014PresidentHamid KarzaiPreceded byAbdul Jabar SabetSucceeded byQaramuddin Shinwari (acting) Personal detailsBorn1935Kandahar Province,(Arghandau) Afghanistan Mohammad Ishaq Aloko Pashto: محمد اسحاق الکو; born 1935) is an Afghan writer who served as Attorney General of Afghanistan from Augu...

 

 

American lawyer and politician (born 1977) This article is about the politician. For other uses, see Francis Suárez (disambiguation). Francis SuarezSuarez in 202343rd Mayor of MiamiIncumbentAssumed office November 15, 2017Preceded byTomás Regalado80th President of the United States Conference of MayorsIn officeJanuary 2022 – June 2023Preceded byNan WhaleySucceeded byHillary SchieveMember of the Miami City Commissionfrom the 4th districtIn officeNovember 2009 – Nove...

Carte montrant les territoires de l'Ukraine (vert), de la Russie (rose) et de la Crimée (noir). Le blocus économique de la Crimée par l'Ukraine est un blocus mené par des activistes d'organisations publiques d'Ukraine à l'encontre de la Crimée, annexée à la Russie à la suite de la crise de Crimée[1] de 2014. Il a été mis en place le 20 septembre 2015 à l'initiative de la présidence du Majlis des Tatars de Crimée comme un « blocus civil de la Crimée » visant à arr�...

 

 

The Philippine Lawn Bowls Association is the national governing body for lawn bowls in the Philippines. It is accredited by the Professional Bowls Association which is the governing body for the sport of lawn bowls in the world. External links Philippine Lawn Bowls Association profile at the Philippine Olympic Committee website vteSports governing bodies in the Philippines (PHI)Summer Olympic sports Aquatics Archery Athletics Badminton Basketball Boxing Canoeing Cycling Equestrian Fencing Fie...

 

 

American transport legislation The Oregon Bicycle Bill (ORS 366.514) is transportation legislation passed in the U.S. state of Oregon in 1971. It requires the inclusion of facilities for pedestrians and bicyclists wherever a road, street or highway is being constructed or reconstructed and applies to the Oregon Department of Transportation (ODOT) as well as Oregon cities and counties.[1] The law requires that in any given fiscal year, a minimum of 1% of the state highway fund received...

Diu Airport The union territory of Dadra and Nagar Haveli and Daman and Diu has currently only one-functional airport at Diu. There's another airport at Daman but it is not-operational. Daman Airport is proposed to be operationalised soon under the centre's UDAN scheme.[1] Dadra and Nagar Haveli district does not have an airport of its own yet. List The list includes the airports in Dadra and Nagar Haveli and Daman and Diu with their respective ICAO and IATA codes.[2] List of...

 

 

Stolperstein für Gino Benatti in Guastalla, 2017 Die Liste der Stolpersteine in der Provinz Reggio nell’Emilia enthält die Stolpersteine in der italienischen Provinz Reggio Emilia, die an das Schicksal der Menschen aus dieser Region erinnern, die von Nationalsozialisten ermordet, deportiert, vertrieben oder in den Suizid getrieben worden sind. Die Stolpersteine wurden von Gunter Demnig verlegt. Sie werden im Regelfall vor dem letzten selbstgewählten Wohnort des Opfers verlegt. Ihre Bezei...