Atol Johnston adalah sebuah atol seluas 2,8 km² yang terletak di Samudra Pasifik bagian utara pada koordinat 16°45' LU 169°30' BB[pranala nonaktif permanen]. Letaknya sekitar sepertiga jarak perjalanan dari Hawaii ke Kepulauan Marshall. Dia terdiri dari empat pulau kecil: Johnston, Sand, Akau dan Hikina. Berbeda dengan kedua pulau lainnya, pulau Akau dan Hikina merupakan pulau buatan yang terbentuk dari pengerukan koral.