Ann Martin Graybiel (lahir di Massachusetts, Amerika Serikat, 1942) adalah profesor di bidang neurosains di Departemen Ilmu Otak dan Kognitif. Ia menyelesaikan pendidikan sarjana di Universitas Harvard pada tahun 1964 di jurusan biologi dan kimia, kemudian pendidikan magister di jurusan biologi di Universitas Tufts pada tahun 1966 dengan bantuan dari "Woodrow Wilson Fellowship".
Dirinya kemudian meraih gelar doktor di bidang psikologi dan ilmu otak dari Institut Teknologi Massachusetts pada tahun 1971. Saat ini Ann Martin Graybiel adalah anggota Akademi Ilmu Pengetahuan Nasional, Institut Kedokteran, dan Akademi Ilmu Pengetahuan dan Seni Amerika.[1]
Masa Muda dan Universitas
Ann Martin Graybiel lahir di Chestnut Hill, Massachusett, pada tahun 1942. Ayahnya, Ashton Graybiel, adalah dokter medis terkemuka dan peneliti yang meneliti tentang efek keadaan tanpa beban dan percepatan pada para astronaut. Ia juga membantu agar mereka siap menghadapi mabuk luar angkasa.
Pada tahun 1964, Ann Martin Graybiel menerima gelar sarjana di bidang biologi dan kimia dari Universitas Harvard. Ia kemudian melanjutkan pendidikan di Universitas Tuffs, dengan bantuan Woodrow Wilson Fellowship, dimana ia mendapatkan gelar M.A. di bidang biologi pada tahun 1966.
Referensi
- ^ "Ann Martin Graybiel". www.kavliprize.org (dalam bahasa Inggris). 2014-03-20. Diakses tanggal 2019-03-24.
|
---|
Astrofisika | |
---|
Nanosains |
- Louis E. Brus, Sumio Iijima (2008)
- Donald Eigler, Nadrian Seeman (2010)
- Mildred Dresselhaus (2012)
- Thomas Ebbesen, Stefan Hell, John Pendry (2014)
- Gerd Binnig, Christoph Gerber, Calvin Quate (2016)
- Emmanuelle Charpentier, Jennifer Doudna, Virginijus Šikšnys (2018)
- Harald Rose, Maximilian Haider, Knut Urban, Ondrej Krivanek (2020)
|
---|
Ilmu saraf |
- Sten Grillner, Thomas Jessell, Pasko Rakic (2008)
- Richard Scheller, Thomas C. Südhof, James Rothman (2010)
- Cornelia Bargmann, Winfried Denk, Ann Graybiel (2012)
- Brenda Milner, John O'Keefe, Marcus Raichle (2014)
- Eve Marder, Michael Merzenich, Carla J. Shatz (2016)
- A. James Hudspeth, Robert Fettiplace, Christine Petit (2018)
- David Julius, Ardem Patapoutian (2020)
|
---|