Akademi Kepolisian Eropa

Akademi Kepolisian Eropa
Budapest di Eropa
Budapest
Budapest
Budapest (Eropa)
CEPOL berkedudukan di Budapest
SingkatanCEPOL
Tanggal pendirian23 Desember 2000; 23 tahun lalu (2000-12-23)
TipeLembaga antarpemerintah
TujuanPelatihan petugas kepolisian
Kantor pusatBudapest
Lokasi
Wilayah layanan
Uni Eropa
Direktur Eksekutif
Detlef Schröder
Badan utama
Dewan Manajemen
Organisasi induk
Uni Eropa
Jumlah Staf
60
Situs webcepol.europa.eu

Akademi Kepolisian Eropa (bahasa Inggris: European Union Agency for Law Enforcement Training atau European Police College) atau lebih dikenal dengan CEPOL, adalah sebuah lembaga Uni Eropa yang melayani pelatihan untuk petugas kepolisian. Akademi tersebut didirikan pada tahun 2000 dan baru-baru ini telah memegang mandat resminya pada 1 Juli 2016. CEPOL berkedudukan di Budapest, Hungaria.[1]

Sejarah

Kantor pusat CEPOL di Budapest, Hungaria

CEPOL dibentuk berdasarkan Keputusan Dewan 2000/820/JHA pada tahun 2000 yang kemudian diamendemen dengan dikeluarkannya Keputusan Dewan 2005/681/JHA pada tahun 2005.[2] Awalnya akademi tersebut berkedudukan di Bramshill, Hampshire, Britania Raya namun kemudian dipindahkan ke Budapest, Hungaria pada tahun 2014 berdasarkan keputusan Dewan Eropa pada tahun sebelumnya.[3]

Tujuan

CEPOL bertujuan untuk menjadi pusat dan penggerak perubahan di bidang pelatihan anggota kepolisian.

Akademi tersebut berkontribusi untuk keamanan wilayah Eropa dengan memfasilitasi petugas kepolisian dari negara-negara anggota Uni Eropa dan beberapa negara non-anggota Uni Eropa dalam bekerja sama dan berbagi pengetahuan berasaskan prioritas keamanan dan khususnya kebijakan Uni Eropa mengenai tindak kriminal berat dan terorganisir.[4]

Peranan

CEPOL menyatukan jaringan lembaga pelatihan untuk aparat kepolisian terhadap masing-masing negara Uni Eropa dan memberikan pelatihan mengenai pentingnya keamanan, kerja sama pemeliharaan keamanan dan ketertiban umum, dan pertukaran informasi.

Akademi tersebut juga bekerja sama dengan badan-badan Uni Eropa, organisasi internasional, dan negara-negara non-anggota Uni Eropa untuk memastikan adanya tanggapan kolektif terhadap ancaman keamanan. CEPOL juga berdedikasi kepada Unit Nasional (bahasa Inggris: National Units [CNUs]) yang mewakili masing-masing negara anggota Uni Eropa untuk memberikan informasi dan bantuan kepada petugas kepolisian yang berminat untuk bergabung bersama CEPOL. Unit Nasional pun mendukung operasi-operasi yang dilakukan oleh CEPOL.

CEPOL menilai bahwa pelatihan yang dilakukan diharuskan demi keamanan Eropa. Metode pelatihan yang dimiliki CEPOL saat ini mencakup kegiatan yang bersifat residensial; pembelajaran online termasuk seminar daring, modul belajar daring, pelatihan daring, dsb.; program pertukaran; kurikulum umum; penelitian dan ilmu pengetahuan.

Program kerja tahunannya didasarkan pada masukan dari jaringan dan pemangku kepentingan lainnya. Hal ini berarti kegiatannya dapat memenuhi kebutuhan negara-negara Uni Eropa dalam wilayah yang diprioritaskan dari strategi keamanan internal Uni Eropa.[4]

Struktur kelembagaan

Direktur Eksekutif

Akademi Kepolisian Eropa atau CEPOL dipimpin oleh seorang Direktiur Eksekutif yang bertanggung jawab kepada Dewan Manajemen dan mengawasi pelaksanaan Program Kerja Tahunan.

Dewan Manajemen

Dewan Manajemen terdiri dari perwakilan negara-negara anggota Uni Eropaα dan Komisi Eropa. Ketua Dewan Manajemen adalah perwakilan salah satu dari tiga negara anggota yang telah bersama mempersiapkan program 18 bulan Dewan Uni Eropa.[1] Tiga negara tersebut di antaranya ialah Estonia, Bulgaria, dan Austria.[5]

Berikut ini merupakan daftar negara anggota Uni Eropa yang tergabung dalam Dewan Manajemen.

catatan

αDenmark dan Britania Raya bukan negara anggota Uni Eropa yang dipertimbangkan dalam hubungan dengan CEPOL berdasarkan Protokol 22 untuk Denmark dan Protokol 21 untuk Britania Raya dan Irlandia sehubungan dengan bidang kebebasan, keamanan, dan keadilan, yang terlampir pada Perjanjian Uni Eropa dan Perjanjian Roma.[6]

βPerwakilan dari Uni Eropa

Pelatihan dan Pembelajaran

Kegiatan residensial

Kegiatan residensial memberikan kesempatan kepada peserta pelatihan untuk memperoleh mata pelatihan dengan lebih mudah dipahami. Pelatihannya sering menampilkan studi kasus dan peserta pelatihan diharuskan untuk berbagi praktik-praktik yang ia pahami kepada sesama peserta.[7]

Pembelajaran daring

Pembelajaran daring CEPOL adalah cara pembelajaran yang dapat dilakukan di manapun dan kapanpun oleh peserta pelatihan melalui portal resmi CEPOL. Pembelajaran daring tersebut menyediakan pelatihan dan modul pembelajaran daring serta seminar daring.

Pelatihan daring

Di era modern ini, CEPOL memanfaatkan teknologi yang dapat menunjang pembelajaran dan pelatihan kepada peserta pelatihan sehingga dapat memudahkan proses pelatihan. Salah satunya, pelatihan daring yang diatur pada laman web resmi CEPOL. Karena diadakan secara daring, peserta pelatihan tidak perlu hadir secara fisik. Pelatihan, instruktur, dan umpan balik akan diberikan oleh pelatih.

Peserta pelatihan yang memiliki kriteria tertentu akan berkesempatan untuk mendapatkan sertifikat elektronik. Pelatihan daring ini gratis bagi peserta pelatihan dari negara anggota bahkan dari negara kandidat, negara calon kandidat, dan negara mitra sekalipun.[8] Selain itu, CEPOL juga melakukan beberapa metode pembelajaran daring lainnya seperti seminar daring atau webinar dan modul pelatihan daring.

Seminar daring

Seminar daring merupakan sarana pelatihan dan pembelajaran dalam CEPOL dengan peralatan, templat, dan sumber-sumber yang memadai. Cara terbaru dalam pelatihan ini dapat menciptakan interaksi secara daring kepada para pesertanya. Seminar daring tersebut memanfaatkan kegiatan residensial dan sarana pembelajaran elektronik.

Seminar daring ini diadakan dalam sesi pelatihan singkat tanpa membutuhkan tempat karena berlangsung secara daring. Sehingga peserta pelatihan dapat menghemat biaya perjalanan dan seminar dapat diminati oleh lebih dari seribu peserta.

Para ahli dan narasumber berkontribusi dalam kegiatan seminar daring ini dengan memberikan pengetahuan, keahlian, dan pengalamannya melalui layar komputer. Seminar ditampilkan pada laman resmi CEPOL sehingga dapat disaksikan oleh peserta pelatihan melalui layar komputernya meskipun berada di wilayah yang jauh.[9]

Program pertukaran

Program Pertukaran CEPOL merupakan program pertukaran Erasmus yang memberikan kesempatan bagi para petugas kepolisian untuk menghabiskan waktu selama sepekan bersama rekannya di negara bersangkutan; bertukar pengetahuan dan praktik; dan menginisiasi proyek kerja sama, pembelajaran jangka panjang, dan kesempatan jaringan kerja.[10]

Peristiwa terkini

Pencapaian

Berikut ini adalah grafik dari jumlah peserta pelatihan yang berkontribusi dalam berbagai kegiatan yang diselenggarakan oleh CEPOL setiap tahunnya.

Indeks kinerja lembaga tersebut menunjukkan bahwa CEPOL telah melampaui target pelaksanaan kegiatannya dan terus meningkatkan pencapaian melalui berbagai kegiatan. Kualitas luaran CEPOL bergantung pada keefektifan kinerja akademi tersebut, dan pencapaian yang diraih setiap tahunnya dianggap sebagai motor penggerak akademi itu sendiri untuk beroperasi secara efektif dan efisien. Selain itu, CEPOL telah mengurangi harga unit pada setiap pelatihannya demi meningkatkan efisiensinya.

Pada tahun 2014 dan 2015, CEPOL melatih 25% lebih banyak petugas kepolisian setiap tahunnya bahkan naik hingga 38% pada tahun 2016. Semua ini dicapai dengan anggaran belanja yang sama setiap tahunnya tanpa kurang bahkan lebih sedikitpun.[11]

Pada tahun 2017, CEPOL telah melatih sebanyak 24.500 petugas kepolisian dari 39 negara dengan 105 pelatihan residensial, 598 program pertukaran, 95 seminar daring, dan sarana pelajaran elektronik lainnya dalam kerangka kerja Proyek Kemitraan Anti-Terorisme (bahasa Inggris: Counter Terrorism Partnership Project).[12]

Penyerahan jabatan

Ferenc Bánfi, Direktur Eksekutif CEPOL pertama di Akademi Kepolisian Eropa yang berkedudukan di Budapest, mengakhiri masa jabatan yang telah ia pegang selama delapan tahun dan menyerahkannya kepada Detlef Schröder yang akan menjabat sebagai Direktur Eksekutif CEPOL selama empat tahun ke depan.[12]

Lihat pula

Referensi

  1. ^ a b "Who we are". CEPOL (dalam bahasa Inggris). 29 Februari 2016. Diakses tanggal 31 Mei 2018. 
  2. ^ "Keputusan Dewan 2005/681/JHA pada 20 September 2005" Diarsipkan 2012-03-09 di Wayback Machine., Official Journal of the European Union, 1 Oktober 2005 (pdf)
  3. ^ European Union Document Nos. 2013/0812 (COD), ENFOPOL 395 CODEC 2773 PARLNAT 307
  4. ^ a b "European Union Agency for Law Enforcement Training (CEPOL)" (dalam bahasa Inggris). europa.eu. Diakses tanggal 10 Juni 2018. 
  5. ^ "Presidency of the Council of the EU" (dalam bahasa Inggris). consilium.europa.eu. Diakses tanggal 11 Juni 2018. 
  6. ^ "Management Board" (dalam bahasa Inggris). cepol.europa.eu. Diakses tanggal 11 Juni 2018. 
  7. ^ "Kegiatan Residensial" (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 17 Juni 2018. 
  8. ^ "Online Course 2/2018:Sxcise Fraud" (dalam bahasa Inggris). 18 Mei 2018. Diakses tanggal 15 Juni 2018. 
  9. ^ "WEBINAR 75/2018 WEBINARS FOR EDUCATORS: IMPLEMENTING WEBINARS AS A TOOL FOR LEARNING, TRAINING AND PROFESSIONALISATION FOR LE AND JUDICIARY - DATE AND TIME ARE T.B.C." (dalam bahasa Inggris). 2018. Diakses tanggal 17 Juni 2018. 
  10. ^ "Program Pertukaran" (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 17 Juni 2018. 
  11. ^ Amending decision 36/2017/MB On the CEPOL Single Programming Document 2018-2020 berdasarkan Decision of the Management Board 05/2018/MB, Management Board, 13 Februari 2018
  12. ^ a b "CEPOL executive director concludes 8-year term" (dalam bahasa Inggris). 1 Maret 2018. Diakses tanggal 11 Juni 2018. 

Read other articles:

Bentuk asli dari nama pribadi ini adalah Röhrig Géza. Artikel ini menggunakan rangkaian nama Barat. Géza RöhrigLahir11 Mei 1967 (umur 56)Budapest, HungariaTempat tinggalNew York City[1]KebangsaanHungariaAlmamaterAkademi Drama dan Film di BudapestPekerjaanPemeran, Penyair Géza Röhrig (Hongaria: Röhrig Gézacode: hu is deprecated , diucapkan [ˈrøːriɡ ˈɡeːzɒ]; lahir 11 Mei 1967) adalah seorang pemeran dan penyair Hungaria. Ia dikenal atas perannya dalam film tahu...

 

 

Artikel ini sebatang kara, artinya tidak ada artikel lain yang memiliki pranala balik ke halaman ini.Bantulah menambah pranala ke artikel ini dari artikel yang berhubungan atau coba peralatan pencari pranala.Tag ini diberikan pada Februari 2023. Bandar Udara NataIATA: noneICAO: FBNTInformasiMelayaniNata, BotswanaKetinggian dpl820 mdplPetaFBNTLokasi bandar udara di BotswanaLandasan pacu Arah Panjang Permukaan m kaki 1.100 3.609 Sumber: Great Circle Mapper[1] Bandar Udara Nata...

 

 

Cycling race 1911 Giro d'ItaliaOverview of the stages: route clockwise from Rome, up to Turin, down to Bari, and up to RomeRace detailsDates15 May – 6 June 1911Stages12Distance3,530.3 km (2,194 mi)Winning time132h 24' 00Results  Winner  Carlo Galetti (ITA) (Bianchi)  Second  Giovanni Rossignoli (ITA) (Bianchi)  Third  Giovanni Gerbi (ITA)   Team Bianchi ← 1910 1912 → The 1911 Giro d'Italia was the third...

Bahasa Rusyn русиньский язык, русиньска бесїда rusyn’skyj jazyk, rusyn’ska besjida Pengucapan/ˈruːsɨn/Penutur62,000 (2000–2006)70 Rumpun bahasaIndo-Eropa Balto-SlavikSlaviaTimurRusyn Aspek ketatabahasaanTipologibahasa inflektifsubjek–predikat–objekstress-timed language [sunting di Wikidata]Status resmiDiakui sebagaibahasa minoritas di Serbia (Vojvodina)  SlowakiaKode bahasaISO 639-3rueGlottologrusy1239[1]Linguasfer...

 

 

Village in Tamil Nadu, IndiaNallathurVillageNallathurLocation in Tamil Nadu, IndiaShow map of Tamil NaduNallathurNallathur (India)Show map of IndiaCoordinates: 11°52′20″N 79°42′08″E / 11.8722331°N 79.7021627°E / 11.8722331; 79.7021627Country IndiaStateTamil NaduDistrictCuddaloreTalukCuddaloreBlockCuddalorePopulation (2001) • Total3,853Languages • OfficialTamil, EnglishTime zoneUTC+5:30 (IST)PIN605 106Vehicle registrationTN...

 

 

Questa voce sull'argomento stagioni delle società calcistiche francesi è solo un abbozzo. Contribuisci a migliorarla secondo le convenzioni di Wikipedia. Voce principale: Nîmes Olympique. Nîmes OlympiqueStagione 2014-2015Sport calcio Squadra Nîmes Allenatore José Pasqualetti Presidente Jean-Marc Conrad, poi Christian Pedrier Ligue 213º Coppa di FranciaTrentaduesimi di finale Coupe de la LiguePrimo turno StadioStade des Costières 2013-2014 2015-2016 Si invita a seguire il mo...

Hubungan Kuba–Indonesia Kuba Indonesia Hubungan Indonesia dengan Kuba mengacu pada hubungan bilateral Republik Kuba dengan Republik Indonesia. Selama pemerintahan presiden pertama Indonesia, Soekarno pada tahun 1960-an Indonesia dan Kuba memiliki hubungan yang sangat dekat.[1] Hubungan antara kedua negara sebagian besar difokuskan pada olahraga dan kesehatan.[2] Kuba memiliki kedutaan besar di Jakarta, sedangkan Indonesia memiliki kedutaan besar di Havana yang juga merangka...

 

 

此條目可参照英語維基百科相應條目来扩充。 (2021年5月6日)若您熟悉来源语言和主题,请协助参考外语维基百科扩充条目。请勿直接提交机械翻译,也不要翻译不可靠、低品质内容。依版权协议,译文需在编辑摘要注明来源,或于讨论页顶部标记{{Translated page}}标签。 约翰斯顿环礁Kalama Atoll 美國本土外小島嶼 Johnston Atoll 旗幟颂歌:《星條旗》The Star-Spangled Banner約翰斯頓環礁�...

 

 

  提示:此条目页的主题不是中華人民共和國最高領導人。 中华人民共和国 中华人民共和国政府与政治系列条目 执政党 中国共产党 党章、党旗党徽 主要负责人、领导核心 领导集体、民主集中制 意识形态、组织 以习近平同志为核心的党中央 两个维护、两个确立 全国代表大会 (二十大) 中央委员会 (二十届) 总书记:习近平 中央政治局 常务委员会 中央书记处 �...

1920 short story by H. P. Lovecraft Facts Concerning the Late Arthur Jermyn and His FamilyShort story by H. P. LovecraftTitle page of Facts Concerning the Late Arthur Jermyn and His Family as it appeared in Weird Tales, April 1924. Against Lovecraft's wishes it was retitled The White Ape. Illustration by William Heitman.[1]Text available at WikisourceCountryUnited StatesLanguageEnglishGenre(s)HorrorPublicationPublished inThe WolverinePublication date1921 Facts Concerning the Late Arth...

 

 

「アプリケーション」はこの項目へ転送されています。英語の意味については「wikt:応用」、「wikt:application」をご覧ください。 この記事には複数の問題があります。改善やノートページでの議論にご協力ください。 出典がまったく示されていないか不十分です。内容に関する文献や情報源が必要です。(2018年4月) 古い情報を更新する必要があります。(2021年3月)出...

 

 

مجموعة الدكتور سليمان الحبيب للخدمات الطبيةمجموعة الدكتور سليمان الحبيب للخدمات الطبيةالشعارمعلومات عامةسميت باسم سليمان الحبيب البلد  السعوديةالتأسيس 25 نوفمبر 1993[1] النوع عمل تجاري — مقاولة — شركة عمومية محدودة الشكل القانوني شركة مساهمة — شركة عمومية محدودة ا...

House elections for the 111th U.S. Congress For related races, see 2008 United States elections. 2008 United States House of Representatives elections ← 2006 November 4, 2008 2010 → All 435 seats in the United States House of Representatives[a]218 seats needed for a majority   Majority party Minority party   Leader Nancy Pelosi John Boehner Party Democratic Republican Leader since January 3, 2003 January 3, 2007 Leader's seat California 8...

 

 

Naval force capable of operating in littoral waters A United States Navy Monitor, a brown-water navy vessel, firing napalm during the Vietnam War Part of a series onWarOutline History Prehistoric Ancient Post-classical castles Early modern pike and shot napoleonic Late modern industrial fourth-gen Military Organization Command and control Defense ministry Army Navy Air force Marines Coast guard Space force Reserves Regular / Irregular Ranks Specialties: Staff Engineers Intelligence Reconnaiss...

 

 

British leisure travel group TUI Travel plcCompany typePublicTraded asLSE: TT.IndustryTransportFounded2007Defunct2014 (Merged with TUI AG)HeadquartersCrawley, England, UKKey peopleFriedrich Joussen(Chairman)Sir Michael Hodgkinson(Deputy Chairman)Peter Long(Chief Executive)ProductsPassenger transport, travel agency, accommodationRevenue£15,051 million (2013)[1]Operating income£297 million (2013)[1]Net income£63 million (2013)[1]OwnerTUI AG (56.4%)[2]Numb...

American baseball player (1943–2019) Baseball player Dave MarshallOutfielderBorn: (1943-01-14)January 14, 1943Artesia, California, U.S.Died: June 6, 2019(2019-06-06) (aged 76)Lakewood, California, U.S.Batted: LeftThrew: RightMLB debutSeptember 7, 1967, for the San Francisco GiantsLast MLB appearanceJune 22, 1973, for the San Diego PadresMLB statisticsBatting average.246Home runs16Runs batted in114 Teams San Francisco Giants (1967–1969) New York Mets (197...

 

 

Johan Wagenaar in 1912 Halaman artikel ini diterjemahkan, sebagian atau seluruhnya, dari halaman di en.wikipedia yang berjudul (Tolong cantumkan nama artikel sumber terjemahan). Lihat pula sejarah suntingan halaman aslinya untuk melihat daftar penulisnya. Artikel ini tidak memiliki referensi atau sumber tepercaya sehingga isinya tidak bisa dipastikan. Tolong bantu perbaiki artikel ini dengan menambahkan referensi yang layak. Tulisan tanpa sumber dapat dipertanyakan dan dihapus sewaktu-waktu.C...

 

 

List of events ← 2019 2018 2017 2020 in Ukraine → 2021 2022 2023 Decades: 2000s 2010s 2020s See also: History of Ukraine List of years in Ukraine Events in the year 2020 in Ukraine. Incumbents President: Volodymyr Zelenskyy Prime Minister: Oleksiy Honcharuk (until 4 March), Denys Shmygal (from 4 March) Events Ongoing – COVID-19 pandemic in Ukraine, Russo-Ukrainian War (War in Donbass) January 8 January – Ukraine International Airlines Flight 752, a scheduled international pass...

Project Sekai Colorful Live 3rd - EvolveKonser Virtual yang diadakan oleh Project Sekai Virtual SingerPoster konser pada Abema Live StreamingKomposerProduser vocaloidLokasiTokyo (Makuhari Messe)Osaka (Intex Osaka)Tanggal26 Januari 2024-28Januari 2024 (Tokyo - Makuhari Messe)17 Februari 2024-18 Februari 2024 (Osaka - Intex Osaka)Tanggal awal26 Januari 202417 Februari 2024Tanggal akhir28 Januari 2024 (Tokyo)18 Februari 2024 (Osaka)ProduserSegaColorful PaletteCrypton Future MediaAbema (Live Stre...

 

 

UFC mixed martial arts event in 2016 UFC 195: Lawler vs. ConditThe poster for UFC 195: Lawler vs. ConditInformationPromotionUltimate Fighting ChampionshipDateJanuary 2, 2016 (2016-01-02)VenueMGM Grand Garden ArenaCityLas Vegas, Nevada, U.S.Attendance10,300[1]Total gate$2,003,986[1]Buyrate300,000[2]Event chronology UFC on Fox: dos Anjos vs. Cowboy 2 UFC 195: Lawler vs. Condit UFC Fight Night: Dillashaw vs. Cruz UFC 195: Lawler vs. Condit was a mixed marti...